Anda di halaman 1dari 2

BAB I

PENDAHULUAN
A. Latar Belakang
Elektroplating merupakan proses pelapisan logam yang bertujuan untuk
meningkatkan sifat fisik dan kimia dari benda yang dilapisi dengan
menggunakan bantuan arus listrik dan senyawa kimia tertentu guna memindahkan
partikel logam pelapis ke material yang hendak dilapis. Dalam teknologi pengerjaan
logam, proses elektroplating dikategorikan sebagai proses pengerjaan akhir (metal
finishing). Selain memperbaiki sifat fisik dan kimia, hasil elektroplating sekaligus
menambah keindahan penampilan dari benda yang dilapis. Proses elektroplating cukup
penting untuk dilakukan agar suatu benda memiliki ketahanan terhadap sesuatu yang
dapat merusak seperti korosi. Namun apabila proses elektroplating yang dilakukan tidak
sesuai prosedur keselamatan kerja, akan dapat membahayakan pekerja/praktikan.
Dalam proses elektroplating, digunakan bahan-bahan kimia yang termasuk dalam
kategori berbahaya, seperti: HCl (Asam Klorida), H2SO4 (Asam Sulfat), hingga bahan
beracun KCN (Kalium Cianida). Selain itu sumber utama limbah proses elektroplating
adalah air bekas pada pencucian benda kerja yang cukup berbahaya apabila terkena tubuh
manusia. Dari hal tersebut, perlu diterapkan kesehatan dan keselamatan kerja (K3) di
bengkel elektroplating maupun ketika pelaksanaan proses elektroplating. K3 tersebut
bertujuan untuk menjamin keamanan dan keselamatan para pekerja/praktikan dari bahaya
yang dapat mengancam serta menjamin pekerja/praktikan dari penyakit yang dapat
ditimbulkan dari melakukan proses-proses elektroplating. Selain itu, tujuan penerapan K3
ini juga untuk mencegah tercemarnya lingkungan akibat limbah proses elektroplating.
Dengan diterapkannya K3 pada proses elektroplating diharapkan akan mampu
meningkatkan kesehatan dan keselamatan kerja pekerja/praktikan, efisiensi bahan dan
penggunaan energi, peningkatan produktivitas, serta mencegah timbulnya dampak buruk
dari pembuangan limbah.
B. Rumusan Masalah
Adapun rumusan masalah dalam makalah ini adalah sebgai berikut:
1. Apa pengertian dari K3 pada proses Elektroplating?
2. Bagamaina dasar hukum penerapan K3 pada proses Elektroplating ?
3. Apa saja alat-alat K3 yang digunakan pada proses Elektroplating?

C. Tujuan
Adapun tujuan dari makalah ini adalah sebagai berikut:
1. Untuk mengetahui pengertian K3 pada proses Elektroplating
2. Untuk mengetahui dasar hukum penerapan K3 pada proses Elektroplating
3. Untuk mengetahui alat-alat K3 yang digunakan pada proses Elektroplating

Anda mungkin juga menyukai