Anda di halaman 1dari 7

PETUNJUK UMUM PESERTA RAPAT PIMPINAN DAERAH II

PARTAI GOLKAR PROVINSI SUMATERA SELATAN TAHUN 2012


LAHAT, 29 S/D 30 NOVEMBER 2012

I. DASAR, TEMA DAN SUB TEMA


Dasar penyelenggaraan RAPIMDA II Partai GOLKAR Provinsi
Sumatera Selatan Tahun 2012 adalah Keputusan DPD Partai
GOLKAR Provinsi Sumatera Selatan Nomor: Kep-203/GOLKAR-
SUMSEL/XI/2012 tanggal 17 November 2012 tentang
Penyelenggaraan RAPIMDA II Partai GOLKAR Provinsi Sumatera
Selatan Tahun 2012.
Tema RAPIMDA II Partai GOLKAR Provinsi Sumatera Selatan Tahun
2012 adalah “SUARA GOLKAR SUARA RAKYAT”.
Sub Tema RAPIMDA II Partai GOLKAR Provinsi Sumatera Selatan
Tahun 2012 adalah: Memantapkan Dukungan Rakyat Terhadap
Partai GOLKAR di Wilayah Sumatera dan Calon Gubernur dari Partai
GOLKAR untuk Memenangkan Pemilu 2014.

II. TEMPAT DAN WAKTU


Sesuai Keputusan Dewan Pimpinan Daerah Partai Golongan Karya
Provinsi Sumatera Selatan Nomor: Kep-204/GOLKAR-SUMSEL/XI/
2012 tanggal 17 November 2012 tentang Tata Tertib dan Jadwal
Acara Rapat Pimpinan Daerah II Partai GOLKAR Tahun 2012,
RAPIMDA II Partai GOLKAR Provinsi Sumatera Selatan Tahun 2012
diselenggarakan pada tanggal 29 s/d 30 November 2012 di
Kabupaten Lahat.

4
III. PESERTA DAN PENINJAU
1. Peserta RAPIMDA II Partai GOLKAR Provinsi Sumatera Selatan
Tahun 2012, adalah:
a. Unsur Dewan Pimpinan Pusat Partai GOLKAR.
b. Dewan Pimpinan Daerah Partai GOLKAR Provinsi Sumatera
Selatan.
c. Unsur Dewan Pimpinan Daerah Partai GOLKAR
kabupaten/kota.
d. Unsur Pimpinan Daerah Ormas Pendiri GOLKAR Provinsi
Sumatera Selatan (SOKSI, KOSGORO 1957, Ormas MKGR).
e. Unsur impinan Daerah Ormas yang Didirikan GOLKAR
Provinsi Sumatera Selatan (AMPI, MDI, Al Hidayah, HWK,
Satkar Ulama).
f. Unsur Pimpinan Daerah Organisasi Sayap Partai GOLKAR
Provinsi Sumatera Selatan (AMPG, KPPG).
2. Peninjau RAPIMDA II Partai GOLKAR Provinsi Sumatera Selatan
Tahun 2012 adalah:
a. Dewan Pertimbangan DPD Partai GOLKAR Provinsi
Sumatera Selatan.
b. Unsur Pimpinan Daerah Ormas yang menyalurkan aspirasi
politiknya ke Partai GOLKAR Provinsi Sumatera Selatan.
c. Unsur Badan, Lembaga dan Pokja DPD Partai GOLKAR
Provinsi Sumatera Selatan.
3. Undangan RAPIMDA II Partai GOLKAR Provinsi Sumatera
Selatan Tahun 2012 terdiri dari:
a. Tokoh-tokoh ormas dan organisasi tingkat daerah lainnya
yang ditetapkan oleh DPD Partai GOLKAR Provinsi
Sumatera Selatan.
b. Fungsionaris Partai GOLKAR di organisasi kemasyarakatan
profesional/fungsional.
c. Tokoh-tokoh perorangan yang ditetapkan oleh DPD Partai
GOLKAR Provinsi Sumatera Selatan.

5
4. Jumlah Peserta, Peninjau dan Undangan RAPIMDA II Partai
GOLKAR Provinsi Sumatera Selatan Tahun 2012 ditetapkan oleh
DPD Partai GOLKAR Provinsi Sumatera Selatan.

IV. TEMPAT PENDAFTARAN


1. Peserta dari unsur DPD Provinsi, mendaftarkan diri pada hari
Kamis, tanggal 29 November 2012, mulai pukul 14.00 s/d 18.00
WIB di Lahat.
2. Peserta dan Peninjau dari Dewan Pimpinan Daerah, Organisasi
Kemasyarakatan dan Sayap Provinsi Sumatera Selatan,
mendaftarkan diri pada hari Kamis tanggal 29 November 2012
mulai pukul 14.00 s/d 18.00 WIB di Hotel Grand Zuri Kabupaten
Lahat.

V. MATERI RAPIMDA
1. Materi RAPIMDA II diberikan kepada setiap peserta dan
peninjau resmi sesuai Keputusan DPD Partai GOLKAR Provinsi
Sumatera Selatan tentang Pedoman dan Tata Tertib RAPIMDA II
Partai GOLKAR Provinsi Sumatera Selatan Tahun 2012 di
tempat pendaftaran.
2. Materi RAPIMDA II Partai GOLKAR Provinsi Sumatera Selatan
Tahun 2012 terdiri dari:
a. Komisi A: Bidang Organisasi, Kaderisasi dan Keanggotaan;
b. Komisi B: Bidang Pemenangan Pemilu;
3. Setiap Peserta dan Peninjau RAPIMDA II Partai GOLKAR Provinsi
Sumatera Selatan Tahun 2012 akan menerima kelengkapan
yang terdiri dari:
a. Buku Rancangan Materi;

6
b. Buku Panduan RAPIMDA II Partai GOLKAR Provinsi
Sumatera Selatan Tahun 2012;
c. Buku Catatan dan Alat Tulis;
d. Tanda Pengenal Diri (Peserta dan Peninjau).
4. Setiap Peserta dan Peninjau yang telah mengambil bahan
kelengkapan RAPIMDA II harus menandatangani tanda terima.

VI. PAKAIAN
1. Pakaian yang dikenakan seluruh Peserta dan Peninjau dari
unsur Partai GOLKAR pada saat acara pembukaan adalah Jas
Seragam Partai GOLKAR dengan celana/rok hitam.
2. Pakaian yang digunakan selama kegiatan RAPIMDA II
berlangsung, diharapkan menggunanakan batik seragam Partai
GOLKAR, atau baju bebas rapi bernuansa kuning.
3. Selama acara berlangsung, seluruh Peserta dan Peninjau wajib
menggunakan tanda pengenal.

VII. KEHADIRAN DAN TANDA PENGENAL


1. Seluruh Peserta RAPIMDA II Partai GOLKAR Provinsi Sumatera
Selatan Tahun 2012 wajib hadir tepat waktu, mengisi dan
menandatangani daftar hadir pada setiap sesi acara.
2. Seluruh Peserta, Peninjau, Panitia maupun Petugas yang berada
di ruang sidang maupun area kegiatan berlangsung, wajib
menggunakan tanda pengenal resmi yang dikeluarkan oleh DPD
Partai GOLKAR Provinsi Sumatera Selatan.
3. Bagi Peserta, Peninjau atau Panitia yang tidak menggunakan
tanda pengenal selama kegiatan, tidak diperkenankan
memasuki Ruang Sidang maupun area RAPIMDA II Partai
GOLKAR Provinsi Sumatera Selatan Tahun 2012.

7
VIII. AKOMODASI
1. Panitia menyediakan fasilitas akomodasi penginapan hanya
bagi Peserta yang berasal dari unsur DPD Partai GOLKAR
Provinsi dan Kabupaten/Kota se-Sumatera Selatan.
2. Fasilitas penginapan bertempat di Hotel Grand Zuri Kabupaten
Lahat yang teknis pengaturannya dilakukan oleh Panitia
Pelaksana RAPIMDA II Partai GOLKAR Provinsi Sumatera Selatan
cq Seksi Akomodasi dan Konsumsi yang bekerjasama dengan
pihak Hotel Grand Zuri Kabupaten Lahat.
3. Waktu penggunaan hotel dari tanggal 29 November s/d 1
Desember 2012 dengan ketentuan:
a. Check in: hari Kamis tanggal 29 November 2012 mulai
pukul 14.00 WIB.
b. Check out: hari Sabtu tanggal 1 Desember 2012 paling
lambat pukul 12.00 WIB.
4. Pengaturan dan pembagian kamar kepada Peserta dilakukan
oleh Panitia bersama pihak Hotel Grand Zuri Kabupaten Lahat.
5. Panitia RAPIMDA II Partai GOLKAR Provinsi Sumatera Selatan
2012 tidak menanggung biaya:
a. Pemakaian telepon kamar hotel untuk lokal/interlokal/HP.
b. Penggunaan internet di kamar hotel.
c. Pelayanan makanan dan minuman di kamar.
d. Penggunaan isi minibar.
e. Cuci pakaian (laundry).
f. Fasilitas hotel lainnya yang tidak tercantum dalam
pelayanan yang diberikan oleh Panitia.
6. Peserta RAPIMDA II Partai GOLKAR Provinsi Sumatera Selatan
Tahun 2012 bertanggungjawab terhadap barang bawaan
masing-masing dan inventaris kamar hotel, dan bilamana
terjadi kehilangan, kerusakan dan lain-lain menjadi tanggung
jawab sendiri/masing-masing.

8
IX. KONSUMSI
1. Selama kegiatan RAPIMDA II Partai GOLKAR Provinsi Sumatera
Selatan Tahun 2012 berlangsung, bagi Peserta disediakan
konsumsi oleh Panitia.
2. Konsumsi diatur pada waktu dan tempat yang disediakan oleh
Panitia.
3. Panitia tidak menanggung pemesanan makanan/minuman
baik di kamar hotel maupun di tempat persidangan yang
dilakukan oleh Peserta/Peninjau RAPIMDA II diluar yang telah
disediakan oleh Panitia.

X. TRANSPORTASI
1. Peserta dan Peninjau dari daerah tidak mendapat fasilitas
transportasi untuk pergi – pulang ke Lahat.
2. Panitia tidak menyediakan atau mengganti biaya transportasi
dari dan ke Kabupaten Lahat.

XI. KESEHATAN
1. Selama penyelenggaraan RAPIMDA II Partai GOLKAR Provinsi
Sumatera Selatan Tahun 2012, Panitia menyediakan pelayanan
kesehatan dengan tenaga medis dan mobil ambulance yang
standby untuk pertolongan pertama/pemeriksaan di hotel dan
tempat kegiatan persidangan.
2. Peserta yang memiliki kondisi kesehatannya kurang baik dan
memerlukan pengawasan khusus, diharapkan melaporkan
kepada dokter yang bertugas sebagai Panitia RAPIMDA II Partai
GOLKAR Provinsi Sumatera Selatan Tahun 2012.

9
3. Bilamana obat yang dibutuhkan pasien tidak tersedia, kepada
pasien dapat diberikan resep untuk membeli obat diluar atas
biaya sendiri yang tidak ditanggung Panitia.
4. Apabila diperlukan pelayanan yang lebih intensif, pasien akan
dirujuk ke rumah sakit terdekat, dan biaya untuk pemeriksaan,
pengobatan maupun penginapan di rumah sakit tidak
ditanggung Panitia.

XII. LAIN-LAIN
1. Segala informasi tentang kegiatan RAPIMDA II Partai GOLKAR
Provinsi Sumatera Selatan Tahun 2012 dapat ditanyakan
kepada Panitia Penyelenggaran, Panitia Pengarah atau Panitia
Pelaksana sesuai kewenangan dan tanggungjawab masing-
masing Panitia.
2. Hal-hal yang belum diatur dalam petunjuk umum ini, akan
diatur kemudian.

Palembang, 17 November 2012

PANITIA PENYELENGGARA/PENGARAH (SC)


RAPIMDA II PARTAI GOLKAR PROVINSI SUMATERA SELATAN
TAHUN 2012
Ketua, Sekretaris,

H. NASRUN MADANG, SH H. IRMAIDI, SH


NPAPG. 07100035916 NPAPG. 07100113871

10

Anda mungkin juga menyukai