Anda di halaman 1dari 11

File Transfer Protocol

(FTP)

Diajukan untuk memenuhi salah satu tugas mata kuliah Jaringan Telekomunikasi dan
Informasi.

Dosen Pengampu : Moh. Farid Susanto ST;M.Eng

Disusun oleh :

Aulya Rachma Maulida 181331007

Siti Kurniati 181331029

Kelas : 2A

PROGRAM STUDI D3 – TEKNIK TELEKOMUNIKASI


JURUSAN TEKNIK ELEKTRO

POLITEKNIK NEGERI BANDUNG

2019
BAB I
PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang


Dalam rangka memenuhi tugas mata kuliah Jaringan Telekomunikasi dan
Informasi mahasiswa dianjurkan untuk bisa mengeksplor materi dalam bidang
jaringan telekomunikasi agar materi tersebut dapat mudah dipahami dan
mahasiswa mampu mempraktikannya. Latar belakang pembuatan paper ini
adalah untuk menunjang mahasiswa dalam proses pembelajaran. Dengan judul
File Transfer Protocol (FTP) diharapkan paper ini dapat menambah wawasan
dan pengetahuan mahasiswa khususnya pada bidang pentransmisian data.
Pada era globalisasi sekarang ini ilmu pengetahuan dan teknologi sudah
tidak asing lagi terdengar di telinga kita. Dunia yang serba modern telah
menghiasi di sekeliling kita serta perkembangannya pun tak terlupakan. Di
bidang komunikasi perkembangannya pun semakin canggih seseorang dapat
berkomunikasi lewat jarak jauh dengan menggunakan sebuah media sebagai alat
perantara. Dunia telekomunikasi mampu mengakses data yang banyak
jumlahnya dan mampu diakses kemanapun. Perkembangan komputer dalam
mengakses sebuah data pun kini mulai berkembang dengan adanya internet yang
dapat mengakses data keseluruh dunia. Pada komputer juga memiliki banyak
program untuk mengolah kata namun bukan hanya program pengolahan kata
saja tetapi ada beberapa program yang dimiliki oleh komputer, salah satunya
yang akan kami bahas dalam makalah ini yaitu FTP atau File Transfer Protokol
yang berfungsi untuk mentrasfer antara dua data yang akan saling dipertukarkan.
Di dalam FTP terdapat banyak perintah-perintah yang dapat kita gunakan,
namun meskipun demikian program ini juga memiliki banyak kelemahan,
namun demikian banyak manfaat yang dapat kita ambil edan untuk membahas
kesemuanya itu kami akan bahas dalam pembahasan.

1.2 Tujuan
Tujuan pembuatan paper adalah ini agar Mahasiswa/i dapat mengetahui :
1. Pengertian dari File Transfer Protokol (FTP).
2. Cara kerja FTP.
3. Kelebihan dan kekurangan FTP.
BAB II
PEMBAHASAN

2.1 File Transfer Protokol (FTP)

Gambar 2.1.1 FTP (Heliandeserli,2015)


File Transfer Protocol (FTP) adalah sebuah protokol internet yang
berjalan di dalam lapisan aplikasi yang merupakan standar untuk pentransferan
berkas (file) komputer antar mesin-mesin dalam sebuah internetwork. FTP
merupakan salah satu protokol internet yang paling awal dikembangkan, dan
masih digunakan hingga saat ini untuk melakukan pengunduhan (download) dan
penggugahan (upload) berkas-berkas komputer antara klien FTP dan server FTP.
Berdasarkan hak akses, File Transfer Protocol (FTP) dibagi menjadi dua,
pertama yaitu FTP Anonymous, artinya FTP yang disediakan secara anonymous/
tanpa nama, dengan kata lain FTP tersebut dapat di akses oleh siapapun dan
biasanya tanpa password ataupun bila diminta password, biasanya server
meminta alamat email sebagai password nya untuk verifikasi, kedua yaitu FTP
User, artinya File Transfer Protocol (FTP) hanya dapat di gunakan oleh
pengguna komputer yang memiliki izin saja, jadi tidak sembarangan orang bisa
mengakses data pada File Transfer Protocol.

Gambar 2.1.2 Mekanisme FTP (Unknown,2013)


FTP berkerja menggunakan salah satu protokol yang dapat diandalkan
untuk urusan komunikasi data antara client dan server, yaitu protokol TCP (yang
menggunakan port nomor 21). Port 21 ini digunakan untuk
mengirimkan command (perintah). Oleh karena port 21 dimaksudkan khusus
untuk mengirimkan command, maka port ini sering juga disebut dengan
nama command port. Dengan adanya protokol ini, antara client dan server dapat
melakukan sesi komunikasi sebelum pengiriman data berlangsung. Terdapat
beberapa persyaratan untuk menggunakan FTP, yaitu :
 Pada komputer pengguna sudah terinstall FTP Client, seperti misalnya
FileZilla.
 Pengguna memiliki cukup informasi tentang FTP server yang ingin
terhubung dengan komputer. Informasi tersebut mencakup :
 Alamat FTP Server, yang bentuknya mirip dengan
alamat domain sebuah website. Alamat FTP Server biasanya diawali
dengan kata ftp, misalnya saja
: ftp.namadomain.com atau ftp://ftp.namadomain.com. Pada beberapa
kasus, alamat FTP Server juga diberikan dalam bentuk IP address,
seperti misalnya : 61.185.225.87.
 Username dan password. Beberapa FTP server memang membiarkan
para client mengakses data secara anonim, namun beberapa
memerlukan inputan username dan password yang harus diketahui oleh
client.

Gambar 2.1.3 FTP Server dan Client (Herliandeserli,2015)

Komponen-komponen proses FTP pada server


Pada proses FTP server terdiri dari dua elemen protokol yaitu:
1. Server Protocol Interpreter (Server-PI) adalah Juru
bahasa/penghubung protocol yang bertanggung jawab untuk
mengatur control koneksi pada server. Ia mendengarkan pada port
khusus untuk FTP (port 21) untuk permintaan sambungan FTP yang
masuk dari user (klien). Saat sebuah sambungan terjadi, ia menerima
perintah dari User-PI, mengirim jawaban kembali dan mengelola
proses transfer data server.
2. Server Data Transfer Process (Server-DTP) adalah DTP pada sisi
server digunakan untuk mengirim atau menerima data dari atau ke
User-DTP (biasanya port 20). Server-DTP mungkin tidak hanya
membangun sebuah koneksi data atau mendengarkan suatu koneksi
data yang dating dari user. Ia juga berinteraksi dengan file system
server local untuk menulis dan membaca file-file.

Komponen-komponen proses FTP pada user


Proses FTP user terdiri dari tiga elemen protokol:
1. User Protocol Interpreter (User-PI): Juru bahasa/penghubung
protokol yang bertanggung jawab untuk mengatur kontrol koneksi
pada klien. Ia menginisiasi sesi FTP dengan mengirimkan
permintaan ke Server-PI. Saat sebuah sambungan terjadi, ia
memroses perintah dari User-PI, mengirimkannya ke Server-PI dan
menerima jawaban-jawaban kembali’ Ia juga mengelola proses
transfer data user.
2. User Data Transfer Process (User-DTP): DTP pada sisi user
digunakan untuk mengirim atau menerima data dari atau ke Server-
DTP. User-DTP mungkin tidak hanya membangun sebuah koneksi
data atau mendengarkan suatu koneksi data yang dating dari server.
Ia juga berinteraksi dengan file system komponen-komponen local
klien.
3. User Interface: Antar muka user menyediakan antar muka FTP yang
lebih “friendly” untuk pengguna manusia. Ia memungkinkan
penggunaan perintah fungsi FTP yang berorientasi pada pengguna
ketimbang perintah internal FTP kriptik, dan juga memungkinkan
untuk menyampaikan pada pengguna hasil dan informasi sesi FTP
yang dilakukannya.
 Perbedaan FTP Server dengan FTP Client
FTP server merupakan server yang bertugas memberikan layanan
pengiriman/ tukar menukar data kepada FTP client dengan syarat FTP client
harus meminta (request) terlebih dahulu kepada FTP server. Sedangkan FTP
client merupakan komputer/ perangkat yang meminta layanan tukar-
menukar data kepada FTP server.

Terdapat beberapa contoh aplikasi FTP server seperti Proftpf, Vsftpd,


IIS, FileZilla Server, gIFTPd, Apache FtpServer, ColoradoFTP, dan lain-
lain. Selain itu terdapat beberapa contoh aplikasi FTP client juga antara lain
Telnet, FileZilla, SmartFTP, Wsftpd, Winscp, FireFTP, Transmit, dan
sebagainya.

2.2 Cara Kerja FTP


Satu-satunya metode yang digunakan oleh FTP adalah metode autentikasi
standar, dimana diperlukan username dan password untuk mengakses data-data
yang ada pada FTP server. Pengguna yang terdaftar (memiliki username dan
password) memiliki akses penuh pada beberapa direktori-direktori beserta file-
file yang ada di dalamnya sehingga pengguna yang terdaftar tersebut dapat
membuat, menyalin, memindahkan atau bahkan menghapus direktori-direktori
tersebut.

Gambar 2.2 Cara Kerja FTP dalam melakukan pertukaran data (Dewaweb dkk,
2019)

Gambar 2.2 menjelaskan cara kerja FTP, secara umum FTP client
harus meminta koneksi kepada FTP server, jika sudah terhubung dengan
FTP server maka FTP client dapat melakukan pertukaran data seperti upload
dan download data. FTP dapat bekerja dalam mode aktif dan mode pasif,
yang menentukan bagaimana koneksi data terbentuk. Pada kedua mode,
client membuat sebuah kontrol TCP dari port N menuju FTP server port 21.
Koneksi aktif FTP, ketika sambungan aktif dijalankan, klien dari port tinggi
mengirim permintaan ke port 21 pada server. Kemudian server membuka
sambungan data ke klien dari port 20 ke range port tinggi pada mesin klien.
Semua data yang diminta dari server kemudian dilewatkan melalui koneksi
ini. Sedangkan koneksi pasif FTP, ketika sambungan pasif (PASV)
dijalankan, klien dari port tinggi mengirim ke port 21 pada server, klien
meminta server FTP untuk membentuk koneksi port pasif, yang dapat
dilaksanakan pada port yang lebih tinggi dari 10.000. Server kemudian
mengikat ke port nomor tinggi untuk sesi khusus ini dan menyerahkan
nomor port kembali ke klien. Klien kemudian membuka port baru yang
telah disetujui untuk koneksi data. Setiap data meminta klien untuk
membuat hasil dalam koneksi data terpisah. Kebanyakan klien FTP modern
mencoba untuk membuat sambungan pasif ketika meminta data dari server.

2.3 Kelebihan dan Kekurangan


FTP memiliki banyak kelebiha bagi penggunanya, seperti :

 Memiliki sistem keamanan enkripsi pada jaringan yang digunakan sehingga


tidak perlu khawatir akan peretasan data pribadi.
 FTP memiliki fungsi sebagai penyimpanan, di mana data yang dikirimkan
tidak akan hilang atau dihapus oleh komputer dan perangkat elektronik lain.
 Meski menggunakan FTP memerlukan verifikasi, namun sudah
ada software yang membantumu melakukannya, beserta dengan petunjuk
verifikasi. Tambahan informasi, verifikasi menggunakan FTP ini hanya ada
dua langkah saja.
 FTP mampu menjembatani pertukaran informasi dan file antar komputer.
Selama prosesnya, sudah dilengkapi dengan sistem keamanan yang
melindungi data yang dikirim ataupun diterima.
 FTP mampu melakukan backup data dan file, termasuk restore pada sebuah
website.
 Transfer data dan informasi melalui FTP sangat mudah dan efisien.
 FTP dapat digunakan sebagai indirect computer atau implicit remote
computer.

Selain mempunyai kelebihan dalam pertukaran data, FTP juga memiliki


beberapa kekurangan, seperti :

 Sangat bergantung dengan adanya sistem keamanan enkripsi. Tanpa ada


sistem keamanan enkripsi, maka FTP tidak aman digunakan untuk transfer
data dan informasi.
 Desain yang tidak begitu kuat sehingga bisa membahayakan administrator
karena minimnya informasi tentang faktor risiko yang akan dihadapi.
 Kesalahan dalam menyampaikan informasi sering terjadi sehingga
administrator sulit memahami informasi yang diterima
BAB III
ANALISIS

3.1 Analisis
File Transfer Protocol (FTP) merupakan jenis layanan yang kerap kali
dimanfaatkan oleh pengguna Internet, terutama untuk mendownload software
atau hal-hal lain. FTP ini bekerja pada layer aplikasi sebagai protokol internet
yang merupakan standar untuk mentransfer file komputer antar mesin-mesin
dalam sebuat jaringan internet. FTP terdiri dari sebuah client dan sebuah server
yang merupakan aplikasi yang memberikan akses /pertukaran transfer data
antara dua komputer ( client dan server ). Sebuah Client FTP merupakan aplikasi
yang dapat mengeluarkan perintah-perintah FTP ke sebuah Server FTP,
sementara Server FTP adalah sebuah Windows Service yang berjalan di atas
sebuah komputer yang merespon perintah-perintah dari sebuah Client FTP.
Perintah-perintah FTP dapat digunakan untuk mengubah direktori, mengubah
modus transfer antara biner dan ASCII, menggugah berkas komputer ke Server
FTP, serta mengunduh berkas dari Server FTP.

FTP tidak hanya menggunakan satu koneksi TCP melainkan


menggunakan dua koneksi. Model FTP dirancang memerlukan dua kanal logik
komunikasi antara proses server dan klien FTP. Koneksi pertama yaitu Control
koneksi, merupakan koneksi logikal TCP yang dibuat ketika sebuah sesi FTP
diadakan. Koneksi logikal TCP ini memelihara throughput selama sesi FTP dan
digunakan hanya untuk melakukan pertukaran informasi control, seperti perintah
FTP dan jawabannya. Dalam control koneksi ini terdapat hubungan User
Protocol Interpreter (User-PI) dengan Server Protocol Interpreter (Server-PI).
Koneksi kedua yaitu koneksi data, saat data dikirimkan dari server ke client atau
sebaliknya, sebuah koneksi data TCP nyata dibangun di antara server dan client.
Data kemudian dikirimkan melalui koneksi data tersebut. Saat pengiriman
file selesai, koneksi data ini dihentikan. Dalam koneksi data terdapat hubungan
antara User Data Transfer Process (User-DTP) dengan Server Data Transfer
Process (Server-DTP). Alasan untuk menggunakan kanal-kanal yang berbeda
ini adalah agar didapatkan keleluasaan bagaimana protokol FTP ini digunakan,
karena fungsi kontrol dan data dikomunikasikan melalui kanal yang berbeda,
model FTP membagi perangkat lunak pada tiap peralatan menjadi dua
komponen logikal protokol yang bertugas untuk masing-masing kanal.
BAB IV
PENUTUP

4.1 Kesimpulan
Berdasarkan teori yang sudah dijelaskan dapat disimpulkan bahwa
FTP(File Transfer Protocol) merupakan suatu protokol yang dipakai untuk
keperluan transfer atau tukar-menukar data antar satu komputer dengan
komputer lainnya. Dengan adanya FTP ini, dimungkinkan untuk melakukan
aktivitas seperti download dan upload file dengan cara yang lebih mudah dan
praktis. Cara kerja FTP diawali dengan FTP client meminta koneksi pada server.
Jika keduanya telah terhubung, maka FTP client sudah bisa melakukan
pertukaran data seperti download dan upload. Dalam hal ini, FTP bisa bekerja
dalam mode aktif dan pasif. Keuntungan menggunakan FTP ini salah satunya
adalah dapat digunakan dengan mudah dan tersedianya sistem keamanan.
Namun pada FTP pun terdapat kekurangan seperti desain yang dipakai dalam
FTP ini tidak terlalu kuat yang membuat administrator tidak bisa mendapatkan
informasi terkait dengan masalah yang dihadapi oleh client. Selain itu, meskipun
dipastikan aman, terkadang dapat terjadi kesalahan penyampaian informasi.
DAFTAR PUSTAKA

Alexandromeo. 2018. Pengertian, Fungsi, Kelebihan, Kekurangan, Contoh, Manfaat


dan Cara Kerja FTP. https://makinrajin.com/blog/ftp-adalah/ (Diakses 26
Oktober 2019)

Dewaweb, dkk. 2019. Apa itu FTP? Pengertian, Kelebihan, Kekurangan dan Cara
Kerjanya . https://www.dewaweb.com/blog/apa-itu-ftp-pengertian-kelebihan-
kekurangan-dan-cara-kerjanya/ (Diakses 26 Oktober 2019)

Herliandeserli. 2015. FTP (File Transfer Protocol) . http://netman-


networking.blogspot.com/2015/11/ftp-file-transfer-protocol.html (Diakses 30
Oktober 2019)

Unknown. 2013. Pengertian, Jenis, dan Fungsi dari FTP.


http://mypctutorel.blogspot.com/2013/09/pengertian-jenis-dan-fungsi-dari-
ftp.html (Diakses 30 Oktober 2019)

Zakaria. 2013. Pengertian FTP Beserta Fungsi dan Cara Kerja FTP yang Dibahas
Lengkap. https://www.nesabamedia.com/pengertian-ftp/ (Diakses 26 Oktober
2018)

Anda mungkin juga menyukai