Anda di halaman 1dari 3

SOAL PASAR

1. Pasar merupakan tempat dimana berkumpulnya penjual dan pembeli dan


tempat terjadinya berbagai transaksi. Dalam setiap harinya pasar tidak
pernah sepi pengunjung dan selalu ramai oleh masyarakat yang ingin
berbelanja. Di pasar tentunya harus tersedia area parkir yang
memudahkan pengunjung untuk meletakkan kendaraannya. Dalam
persyaratan variabel tempat parkir di pasar manakah pernyataan di bawah
ini yang tepat kecuali…
a. Adanya parkir yang terpisah berdasarkan jenis alat angkut seperti
mobil, motor, sepeda, andong/delman dan becak.
b. Tersedia area parkir khusus untuk pengangkut hewan hidup dan hewan
mati.
c. Ada tanda masuk dan keluar kendaraan secara jelas, yang berbeda
antara jalur masuk dan keluar.
d. Adanya area resapan air di pelataran parkir.
e. Adanya pedagang yang berjualan di area parkir.

2. Dari formulir insfeksi pasar , jarak tempat penampungan dan pemotongan


unggas dengan bangunan pasar minimal 10m atau di batasi tembok adalah
penilaian dari ....
a. Umum
b. Penataan ruang dagang
c. Ruang kantor pengelola
d. Tempat penjualan bahan pangan dan makanan
e. Lokasi
3. Dari pencahayaan kamar mandi dan toilet di pasar adalah ....
a. 100 lux
b. 120 lux
c. 130 lux
d. 140 lux
e. 150 lux
4. Dari formulir inspeksi pasar , untuk di lakukan nya pemeriksaan kesehatan
bagi pedagang secara ....
a. 2 bulan sekali
b. 3 bulan sekali
c. 4 bulan sekali
d. 5 bulan sekali
e. 6 bulan sekali
5. Ventilasi dari kamar mandi dan toilet di pasar adalah ....
a. Min. 10 % dari luas lantai
b. Min. 15 % dari luas lantai
c. Min. 20 % dari luas lantai
d. Min, 25 % dari luas lantai
e. Min. 30 % dari luas lantai

6. Memberikan tempat cukup luas dan terbuka untuk orang-orang yang pergi
ke pasar dalam berjualan, tidak berdekatan dengan timbulan sampah,
genangan air kotor, kuburan ataupun pabrik besar. Termasuk dalam alasan
salah satu dari ....
a. Letak
b. Gedung
c. Fasilitas
d. Tempat penjualan
e. Bangunan

7. Pada pasar kamar mandi dan toilet harus tersedia untuk laki- laki dan
perempuan yang terpisah dengan tanda dan symbol yang jelas dengan
proposi. Jika jumlah pedagang 51 sd 100 ada berapa jumlah kamar mandi
dan jumlah toilet yang memenuhi standar…….?
a. Kamar mandi 2, toilet 2
b. Kamar mandi 2, toilet 3
c. Kamar mandi 3, toilet 3
d. Kamar mandi 3, toilet 5
e. Kamar mandi 4, toilet 5

8. Tidak terletak pada daerah rawan kecelakaan atau daerah jalur pendaratan
penerbangan termasuk sempadan jalan, tidak terletak pada daerah bekas
tempat pembuangan akhir sampah atau bekas lokasi pertambangan,
mempunyai batas wilayah yg jelas antara pasar dan lingkungannya.
Pernyataan tersebut merupakan persyaratan pasar dalam variabel…
a. Lokasi
b. Bangunan
c. Tempat penjualan pangan basah
d. Tempat penjualan pangan kering
e. Ruang tempat pengelola

9. Sebuah pasar harus memiliki kriteria untuk dijadikan sebagai pasar sehat.
Persyaratan pasar sehat ini mengacu kepada peraturan undang-
undang.Peraturan undang-undang manakah yang menjadi acuan
persyaratan pasar sehat….
a. PERMENKES RI No. 519/MENKES/IX/2008
b. PERMENKES RI No. 520/MENKES/IX/2008
c. PERMENKES RI No. 619/MENKES/IX/2008
d. PERMENKES RI No. 419/MENKES/IX/2008
e. PERMENKES RI No. 620/MENKES/IX/2008

10. Tempat-Tempat Umum (TTU) adalah suatu tempat dimana umum (semua
orang) dapat masuk ke tempat tersebut untuk berkumpul mengadakan
kegiatan baik secara insidentil maupun terus menerus, (Suparlan 1977).
Pasar merupakan satu sarana tempat-tempat umum yang dipergunakan
untuk berkumpulnya masyarakat guna melaksanakan kegiatan.Salah satu
persyaratan pasar sehat adalah . . .
a. Lokasi pasar tidak terletak di daerah banjir dan sesuai dengan
perencanaan tata kota.
b. Terdapat genangan air di lingkungan / halaman pasar.
c. Pembuangan limbah di salurkan melalui saluran terbuka.
d. Tersedia alat pemadam kebakaran yang sulit dijangkau dan.
e. Tidak diperlukannya jamban untuk pengunjung, cukup untuk
pedagang saja

Anda mungkin juga menyukai