Anda di halaman 1dari 1

Jenis lembaga pendidikan

Misi Negara : “.. Mencerdaskan kehidupan bangsa..”.

Landasan hukum jenis lembaga pendidikan : UU no 20 tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan
Nasional pasal 15 yang berbunyi “Jenis pendidikan mencakup pendidikan umum, kejuruan, akademik,
profesi, vokasi, keagamaan, dan khusus”. Berdasarkan pasal tersebut mengandung arti sebagai berikut :

1. Pendidikan Umum ialah Pendidikan dasar dan menengah yang mengutamakan perluasan
pengetahuan yang diperlukan oleh peserta didik untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang yang
lebih tinggi. (SD,SMP/MTS, SMA dll).
2. Pendidikan kejuruan ialah pendidikan menengah yang mempersiapkan peserta didik terutama
untuk bekerja dalam bidang tertentu (SMK/STM dll)
3. Pendidikan akademik ialah pendidikan tinggi program sarjana dan pascasarjana yang diarahkan
terutama pada penguasaan disiplin ilmu pengetahuan tertentu (Sekolah tinggi, Institut,
Universitas dll)
4. Pendidikan profesi ialah pendidikan tinggi setelah program sarjana yang mempersiapkan peserta
didik untuk memiliki pekerjaan dengan persyaratan keahlian khusus (Sekolah tinggi, insitut,
universitas dll)
5. Pendidikan vokasi ialah pendidikan tinggi yang mempersiapkan peserta didik untuk memiliki
pekerjaan dengan keahlian terapan tertentu setara dengan sarjana (sekollah tinggi, institute,
universitas dll)
6. Pendidikan keagamaan ialah pendidikan dasar, menengah dan tinggi yang mempersiapkan
peserta didik untuk dapat menjalankan peranan yang menuntut penguasaan pengetahuan
tentang ajaran agama dan/atauu menjadi ahli agama (pesantren dll)
7. Pendidikan khusus ialah penyelenggaraan pendidikan untuk peserta didik yang berkelainan atau
peserta didik yang memiliki kecerdaan luar biasa yang diselenggarakan secara inklusif atau
berupa satuan pendidikan khusus pada tingkat pendidikan dasar dan menengah (SLB, sekolah
Inklusi dll)

Referensi

1. UU no 20 tahun 2003 tentang system pendidikan nasional pasal 15.


2. Analisis UU no 20 tahun 2003 tentang system pendidikan nasional pasal 15.

Anda mungkin juga menyukai