Anda di halaman 1dari 2

ASUHAN KEPERAWATAN ASMA

No. Dokumen : SOP /UKP/03/010


No. Revisi : 00
SOP
TanggalTerbit : 1/3/2016
Halaman : 1/2

PUSKESMAS dr. F. Sita Murti


PANDAK II NIP.197605052006042026

1.Pengertian Asuhan keperawatan pasien asma adalah suatu rangkaian kegiatan praktik
keperawatan yang langsung diberikan kepada pasien asma dengan
menggunakan metodologi proses keperawatan dalam lingkup dan
wewenang serta tanggung jawab keperawatan.
2. Tujuan Sebagai acuan penerapan langkah-langkah dalam memberikan asuhan
keperawatan pada pasien asma.
3. Kebijakan Surat Keputusan Kepala Puskesmas Nomor 445/029 Tahun 2016 tentang
Kebijakan Pelayanan Klinis Puskesmas Pandak II
4. Referensi Buku Pedoman Diagnosa Nanda (NIC & NOC) Tahun 2007-2008.
5. Prosedur 1. Perawat memanggil pasien.
2. Perawat mempersilahkan pasien untuk duduk dengan nyaman.
3. Bila tidak bisa duduk, perawat mempersilahkan pasien berbaring
ditempat tidur.
4. Perawat melaksanakan anamnese sesuai keluhan pasien seperti sesak
nafas, batuk berdahak, susah tidur, khawatir/cemas, stress fisik dan
riwayat penyakit sebelumnya.
5. Perawat melaksanakan pengukuran vital sign.
6. Perawat mencatat hasil pengkajian baik data subyektif maupun data
obyektif pasien di rekam medis.
7. Perawat menganalisa data dan menuliskan diagnosa keperawatan.
Diangnosa keperawatan yang mungkin timbul pada penderita asma
diantaranya :
a. Bersihan jalan nafas tidak efektif b/d bronkospasme.
b. Gangguan pertukaran gas b/d sapsme bronkus.

1/1
c. Ketidakseimbangan nutrisi kurang dari kebutuhan tubuh b/d
dyspneu.
8. Perawat menentukan intervensi yang akan dilakukan untuk mencapai
tujuan.
Adapun intervensi keperawatan berupa :
a. Jelaskan proses penyakit
b. Hindari faktor pemicu : debu, bulu binatang, karpet, kebersihan
lantai rumah, dsb.
c. Jelaskan tanda-tanda bahaya yang akan muncul.
d. Keluarga perlu memahami tentang pengobatan, nama obat,
dosis, efek samping, waktu pemberian.
e. Jelaskan pentingnya istirahat dan latihan terutama nafas
f. Jelaskan pentingnya intake cairan dan nutrisi yang adekuat.
9. Perawat mencatat tindakan keperawatan yang telah dilakukan.
10. Perawat mempersilahkan pasien untuk menunggu panggilan
pemeriksaan dokter.

6. Unit Terkait  Ruang Tindakan


 Poli Umum

Rekaman historis perubahan

No Isi Perubahan Tgl Mulai Diberlakukan

2/1

Anda mungkin juga menyukai