Anda di halaman 1dari 9

SOAL UAB BLOK 3.

2
1. Seorang laki-laki berusia 20 tahun datang ke praktek dokter pribadi dengan membawa hasil
Medical Check Up dengan hasil terjadi peningkatan enzim hati dan HbsAg (+). Hasil
laboratorium didapatkan ALT 765, AST 680, IgM anti HAV (+), IgM anti HBC (-), antigen
HBE (+), IgG anti Hbc (+).
Diagnosis yang mungkin pada keadaan pasien tersebut adalah?
a. Hepatitis B akut dan Hepatitis A akut
b. Hepatitis A kronis dan hepatitis B akut
c. Hepatitis A akut dan hepatitis B pembawa
d. Windows periode hepatitis B dan hepatitis A akut
e. Hepatitis A akut dan hepatitis B kronis

2. Seorang perempuan berusia 30 tahun datang ke IGD Rumah Sakit dengan keluhan lemah,
mual, nafsu makan menurun dan warna urine seperti teh. Saat masih kecil pasien pernah
menderita sakit kuning. Dokter kemudian melalukan pemeriksaan penunjang dan
didapatkan hasil HbsAg (+), HbeAg (+), Anti Hbc (+).
Apakah diagnosis pada pasien tersebut?
a. Pasien menderita hepatitis B kronis
b. Pasien menderita hepatitis B akut yang reaktif
c. Pasien pernah menderita hepatitis B
d. Pasien penderita hepatitis
e. Pasien carier hepatitis

3. Seorang anak laki-laki berusia 8 tahun datang ke Puskesmas diantar oleh ibunya dengan
keluhan diare disertai lendir dan darah, nyeri perut (+), muntah (+), nafsu makan menurun
(+). Pada pemeriksaan fisik didapatkan konjungtiva anemis dan perut sedikit distensi. Ibu
pasien membawa hasil pemeriksaan feses yang dilakukan pada saat pemeriksaan
sebelumnya, yaitu didapatkan sesuatu yang lonjong dan ujungnya seperti tutup botol.
Apakah penyebab keluhan pasien di atas?
a. Ascaris lumbricoides
b. Necator americanus
c. Oxyuris vermicularis
d. Taenia saginata
e. Trichuris trichiura
4. Seorang perempuan berusia 28 tahun datang ke klinik dokter dengan keluhan perut
kembung, diare sejak 3 hari yang lalu, disertai lendir dan darah. Pada pemeriksaan feses
didapatkan gambaran amoebioid dengan membrane dan ditemukan eritrosit di dalamnya.
Penyebab keluhan pasien di atas adalah?
a. Shigella
b. Entamoeba hystolitica
c. Eschercia coli
d. Entamoeba coli
e. Giardia lambia

5. Seorang anak laki-laki berusia 6 tahun datang ke Puskesmas diantar oleh ibunya dengan
keluhan gatal dan kemerahan di dubur, gatal dirasakan terutama malam hari. Pasien tingga
di rumah bersama 6 saudara lainnya di lingkungan yang padat penduduk, tetangga di
sekitar rumah pasien juga mengalami keluhan yang serupa dengan pasien. Pada
pemeriksaan fisik ditemukan papul eritema pada perianal.
Apa yang dapat ditemukan pada pemeriksaan lebih lanjut pada pasien tersebut?
a. Telur pada feses
b. Telur pada swab perianal
c. Larva filiformis pada feses
d. Larva rhabditiform pada feses
e. Gradiolum gravida pada swab perianal

6. Seorang anak laki-laki berusia 6 tahun datang ke Puskesmas diantar oleh ibunya dengan
keluhan gatal dan kemerahan di dubur, gatal dirasakan terutama malam hari. Pasien tingga
di rumah bersama 6 saudara lainnya di lingkungan yang padat penduduk, tetangga di
sekitar rumah pasien juga mengalami keluhan yang serupa dengan pasien. Pada
pemeriksaan fisik ditemukan papul eritema pada perianal.
Bagaimana penatalaksanaan yang tepat pada pasien tersebut?
a. Albendazole single dose 400 mg
b. Mebendazole 2 x 100 mg selama 3 hari
c. Pirantel pamoat single dose 10 mg
d. Piraziquantel single dose 11 mg/kgBB
e. Ivemetrin 200 mikrogram
7. Seorang perempuan berusia 35 tahun datang ke klinik dengan keluhan kencing warna putih
dan bengkak di kaki kiri. Pada pemeriksaan apusan darah tepi ditemukan parasite bentuk
panjang dengan banyak inti, ujung tumpul, kutikula halus.
Apakah parasite penyebab keluhan pasien di atas?
a. Brugia malayi
b. Brugia timori
c. Mansonella ozzardi
d. Onchocerca volvulus
e. Wuchereria bancrofti

8. Seorang laki-laki berusia 45 tahun datang ke Puskesmas dengan keluhan kaki bengkak
sejak 2.5 tahun yang lalu. Keluhan disertai kencing berwarna putih susu, tidak ada riwayat
berpergian keluar jawa. Pada pemeriksaan fisik didapatkan tungkai kiri bawah non pitting
edema dari pangkal paha sampai ujung jari kaki.
Apakah terapi yang tepat diberikan pada pasien?
a. Albendazole
b. Praziquantel
c. Pirantel pamoat
d. Diethylcarbamazine
e. Antimonium pentaviolet

9. Seorang laki-laki berusia 49 tahun datang ke IGD Rumah Sakit dengan keluhan buang air
kecil berwarna hitam dengan disertai demam, menggigil dan sakit kepala sejak 1 bulan
yang lalu. Pasien baru saja pulang dinas dari Raja Ampat. Pada pemeriksaan fisik
didapatkan konjungtiva anemis dan terdapat splenomegaly. Hasil pemeriksaan darah
didapatkan Hb 6, leukosit 3.000 dan trombosit 50.000.
Apakah komplikasi yang mungkin muncul pada pasien?
a. Malaria algid
b. Malaria cerebral
c. Black water fever
d. Infeksi saluran kemih
e. Gagal ginjal akut
10. Seorang laki-laki berusia 50 tahun dibawa oleh keluarganya ke IGD Rumah Sakit dengan
keadaan tidak sadar dan sesak napas berat. Beberapa saat kemudian pasien meninggal
dunia. Dokter mendiagnosis bahwa pasien menderita radang paru-paru berat. Ketika
dilakukan penggalian factor resiko, diketahui bahwa pasien merupakan seorang peternak
ayam dan 5 hari yang lalu banyak ayamnya yang mati mendadak.
Apakah jenis klasifikasi pada kasus di atas?
a. Probable case
b. Probability case
c. Definite case
d. Suspect case
e. Confirmed case

11. Seorang laki-laki berusia 50 tahun dibawa oleh keluarganya ke IGD Rumah Sakit dengan
keadaan tidak sadar dan sesak napas berat. Beberapa saat kemudian pasien meninggal
dunia. Dokter mendiagnosis bahwa pasien menderita radang paru-paru berat. Ketika
dilakukan penggalian factor resiko, diketahui bahwa pasien merupakan seorang peternak
ayam dan 5 hari yang lalu banyak ayamnya yang mati mendadak.
Bagaimana penatalaksanaan pada kasus suspek penderita H5N1 menurut Departemen
Kesehatan Republik Indonesia?
a. Oseltamivir 2 x 75 mg selama 5 hari, terapi simptomatik, antibiotic jika ada
indikasi
b. Oseltamivir 2 x 75 mg selama 7 hari, terapi simptomatik, antibiotic jika ada indikasi
c. Oseltamivir 2 x 75 mg selama 5 hari, antibiotic spectrum luas, steroid
d. Oseltamivir 2 x 75 mg selama 7 hari, antibiotic spectrum luas, steroid
e. Oseltamivir 75 mg selama 7 hari sampai 6 minggu

12. Seorang laki-laki berusia 50 tahun dibawa oleh keluarganya ke IGD Rumah Sakit dengan
keadaan tidak sadar dan sesak napas berat. Beberapa saat kemudian pasien meninggal
dunia. Dokter mendiagnosis bahwa pasien menderita radang paru-paru berat. Ketika
dilakukan penggalian factor resiko, diketahui bahwa pasien merupakan seorang peternak
ayam dan 5 hari yang lalu banyak ayamnya yang mati mendadak.
Bagaimana pemberian profilaksis avian influenza pada orang yang memiliki resiko tinggi
terkena avian influenza?
a. Oseltamivir 2 x 75 mg selama 5 hari, terapi simptomatik, antibiotic jika ada indikasi
b. Oseltamivir 2 x 75 mg selama 7 hari, terapi simptomatik, antibiotic jika ada indikasi
c. Oseltamivir 2 x 75 mg selama 5 hari, antibiotic spectrum luas, steroid
d. Oseltamivir 2 x 75 mg selama 7 hari, antibiotic spectrum luas, steroid
e. Oseltamivir 75 mg selama 7 hari sampai 6 minggu
13. Seorang laki-laki berusia 50 tahun dibawa oleh keluarganya ke IGD Rumah Sakit dengan
keadaan tidak sadar dan sesak napas berat. Beberapa saat kemudian pasien meninggal
dunia. Dokter mendiagnosis bahwa pasien menderita radang paru-paru berat. Ketika
dilakukan penggalian factor resiko, diketahui bahwa pasien merupakan seorang peternak
ayam dan 5 hari yang lalu banyak ayamnya yang mati mendadak.
Yang tidak termasuk uji konfirmasi untuk penderita H5N1 adalah?
a. Imunofluorescent assay
b. Enzyme immune assay
c. Rapid test
d. Uji netralisasi
e. Pemeriksaan radiologi

14. Seorang perempuan berusia 20 tahun datang ke IGD Rumah Sakt dengan keluhan BAB
cair sejak 2 minggu yang lalu. BAB disertai darah dan lendir. Pasien juga mengeluhkan
nyeri pada saat BAB. Pada pemeriksaan feses didapatkan parasite oval dengan inti satu,
vakuola ektoplasma terdapat eritrosit dalam parasite tersebut.
Apakah agen penyebab penyakit pasien tersebut?
a. Amoeba
b. Giardia lamblia
c. Trichuris trichuria
d. Taenia saginata
e. Balantidium coli

15. Seorang anak laki-laki berusia 10 tahun dibawa oleh ibunya ke Puskesmas dengan keluhan
cepat lelah dan sering mengantuk di kelas. Pada pemeriksaan konjungtiva mata anemis.
Pada pemeriksaan feses didapatkan telur parasite dinding 3 lapis berisi ovum.
Agen penyebab keluhan pasien tersebut adalah?
a. Ancylostoma duodenale
b. Necator americanus
c. Ascariasis lumbrocoides
d. Trichuris trichuria
e. Oxyuris vermicularis
16. Seorang anak perempuan berusia 7 bulan dibawa oleh ibunya ke praktek dokter dengan
keluhan BAB cair 4 kali sejak tadi pagi, BAB tanpa disertai lendir dan darah. Satu hari
sebelumnya pasien muntah sebanyak 5 kali namun sekarang sudah tidak muntah. Pasien
mengalami sumer-sumer mulai hari ini. Pada pemeriksaan fisik didapatkan nadi : 110
x/menit, RR : 30 x/menit, suhu 37.5oC, ubun-ubun besar tampak cekung, mata cowong dan
turgor menurun.
Apakah penyebab diare pada pasien tersebut?
a. Rotavirus
b. Shigella
c. Influenza virus
d. Intoleransi laktosa
e. E. coli

17. Seorang anak perempuan berusia 5 tahun datang dibawa oleh ibunya ke Puskesmas dengan
keluhan tidak nafsu makan dan perut membuncit. Dari pemeriksaan fisik didapatkan anak
dengan status gizi buruk. Pada pemeriksaan feses didapatkan telur-telur cacing yang di
dalamnya terdapat sel dan dinding luar dan dalamnya tebal, serta dinding luarnya dilapisi
oleh lapisan albuminoid yang berbentuk seperti renda.
Apakah penyebab keluhan pasien diatas?
a. Trichuris trichuria
b. Necator americanus
c. Oxyuris vermicularis
d. Ascaris lumbricoides
e. Ancylostoma duodenale

18. Seorang anak laki-laki berusia 12 tahun dibawa oleh ibunya ke IGD Rumah Sakit dengan
keluhan demam, sakit kepala, mual disertai muntah, dan nyeri perut. Dari pemeriksaan fisik
didapatkan TD 110/80 mmHg, nadi 80 x/menit, napas 22 x/menit, suhu 38.7oC, ptechie
pada kedua lengan, hepatomegaly (+). Pada pemeriksaan laboratorium didapatkan Hb 11
gram/dL, Hematokrit 40%, Leukosit 8.600/mm3, Trombosit 960.000/mm3.
Apakah diagnosis yang tepat pada pasien tersebut?
a. Demam typoid
b. Demam dengue
c. DBD
d. DSS
e. Malaria
19. Seorang laki-laki berusia 30 tahun datang ke praktik dokter dengan keluhan demam sejak
1 minggu yang lalu. Keluhan disertai dengan mata menjadi kuning dan BAK seperti teh,
badan lesu dan lemas. Pada pemeriksaan fisik didapatkan suhu 37.8oC, hepar teraba 3 cm
di atas arcus costae, nyeri tekan (+), permukaan rata, konsistensi kenyal dan tepi tajam.
Pada pemeriksaan laboratorium didapatkan IgM anti HAV (+), HbsAg (-), anti HbE (-),
anti HCV (-) dan anti HDV (-).
Apakah kemungkinan diagnosis pasien tersebut?
a. Hepatitis A
b. Hepatitis B
c. Hepatitis C
d. Hepatitis D
e. Hepatitis E

20. Seorang laki-laki berusia 40 tahun datang dibawa ke IGD Rumah Sakit dengan keluhan
mata kuning sejak 3 hari yang lalu. Pasien mengalami demam tinggi sejak 1 minggu yang
lalu, tidak menggigil disertai sakit kepala dan sakit semua otot. Pasien merupakan pegawai
kelurahan yang baru saja mengalami bencana banjir 2 minggu yang lalu. Pada pemeriksaan
fisik didapatkan sclera ikterik, konjungtiva tidak anemis, nyeri tekan gastrocnemius (+).
Apakah kemungkinan diagnosis pada pasien tersebut?
a. Hepatitis
b. Malaria
c. Leptospirosis
d. Demam tifoid
e. Demam dengue

21. Seorang laki-laki berusia 40 tahun datang dibawa ke IGD Rumah Sakit dengan keluhan
mata kuning sejak 3 hari yang lalu. Pasien mengalami demam tinggi sejak 1 minggu yang
lalu, tidak menggigil disertai sakit kepala dan sakit semua otot. Pasien merupakan pegawai
kelurahan yang baru saja mengalami bencana banjir 2 minggu yang lalu. Pada pemeriksaan
fisik didapatkan sclera ikterik, konjungtiva tidak anemis, nyeri tekan gastrocnemius (+).
Bagaimana profilaksis untuk kasus pasien tersebut?
a. Doksisiklin 2 x 100 mg
b. Ampisilin 4 x 500 mg
c. Amoxicillin 4 x 500 mg
d. Penisilin G 1.5 juta unit/6 jam
e. Doksisiklin 200 mg/minggu
22. Seorang laki-laki berusia 40 tahun datang dibawa ke IGD Rumah Sakit dengan keluhan
mata kuning sejak 3 hari yang lalu. Pasien mengalami demam tinggi sejak 1 minggu yang
lalu, tidak menggigil disertai sakit kepala dan sakit semua otot. Pasien merupakan pegawai
kelurahan yang baru saja mengalami bencana banjir 2 minggu yang lalu. Pada pemeriksaan
fisik didapatkan sclera ikterik, konjungtiva tidak anemis, nyeri tekan gastrocnemius (+).
Yang termasuk morfologi dari penyebab keluhan pasien di atas adalah?
a. Fleksibel, salah satu ujungnya membengkak membentuk suatu kait
b. Dapat bertahan hidup di air selama 4 hari
c. Akan mati dengan formalin, iodine dam alcohol 70%
d. Bersifat tidak stabil bila berada di lingkungan
e. Mampu mempertahankan viabilitasnya dengan baik bila berada di dalam feses

23. Seorang laki-laki berusia 28 tahun datang ke praktek dokter dengan keluhan mata kuning
sejak 4 hari yang lalu. Keluhan disertai dengan mual tanpa muntah, badan lemas, BAK
seperti teh keruh. Seminggu sebelumnya pasien demam yang tidak terlalu tinggi. Teman
satu kost pasien mengalami keluhan yang sama. Pada pemeriksaan fisik didapatkan sclera
ikterik pekat, hepar teraba tapi tidak berbenjol-benjol, nyeri tekan (+). Hasil pemeriksaan
laboratorium didapatkan bilirubin total 8.4, SGOT 460, SGPT 520, IgM anti HAV (+).
Bagaimana penatalaksanaan pasien tersebut?
a. Terapi simptomatik dan edukasi
b. Paracetamol dan vitamin
c. Amoxicillin dan vitamin
d. Tirah baring dan diet rendah serat
e. Antipiretik dan vitamin K

24. Seorang perempuan berusia 38 tahun datang ke klinik dokter dengan keluhan demam sejak
10 hari yang lalu, demam dirasakan hilang timbul, nyeri diseluruh tubuh, mual dan muntah.
Pasien tinggal di NTT. Pada pemeriksaan apusan arah didapatkan gambaran ring worm,
maurer’s dot, sel eritrosit tidak membesar.
a. Malaria tertiana
b. Malaria kuartana
c. Malaria tropikana
d. Trikomoniasis
e. Demam tifoid
25. Seorang perempuan berusia 16 tahun datang ke klinik dokter dengan keluhan demam sejak
7 hari yang lalu dengan disertai sulit BAB, demam terjadi terutama bila sore menjelang
malam hari. Pada pemeriksaan fisik didapatkan TD 120/80 mmHg, HR 65 x/menit, RR
20x/menit, suhu 38.7oC. terdapat lidah kotor, nyeri tekan abdomen kanan bawah.
Apakah pemeriksaan penunjang yang dilakukan pada pasien tersebut?
a. Widal
b. Uji torniket
c. Pemeriksaan darah tepi
d. Darah lengkap
e. Urinalisa

Anda mungkin juga menyukai