Anda di halaman 1dari 4

MANUAL

Metode sunat ini masih digunakan hingga kini oleh banyak tenaga dokter .
Alat yang digunakan telah sesuai dengan standar medis.
Sebelum kulit penis dipotong, akan dilakukan pembiusan terlebih dahulu. Setelah
itu, barulah kulit penis diiris melingkar menggunakan gunting atau pisau khusus
bedah. Setelah dipotong, kulit penis disatukan kembali dengan cara dijahit
sehingga hasilnya relatif lebih baik.
KELEBIHAN
 Rasa sakit minimal karena menggunakan bius lokal
 Risiko infeksi kecil karena menggunakan peralatan yang sudah sesuai dengan
standar medis.
 Biaya cukup terjangkau
 Bisa diterapkan pada pasien hiperaktif, autisme, dan anak yang berpenis
kecil

KEKURANGAN
 Kemungkinan perdarahan
 Proses pengerjaan cukup lama, sekitar 30 menit
 Luka tidak boleh terkena air
 Nyeri lebih lama setelah sunat
CAUTER

Metode ini sempat banyak diminati beberapa waktu lalu, dan kerap disebut sebagai
metode sunat laser. Penamaan ini sebenarnya kurang tepat karena sama sekali
tidak menggunakan laser.
Alat cauter menggunakan elemen , jika dialiri listrik ujung logam akan panas dan
memerah dapat memotong kulit tanpa berdarah, karena bersifat panas dan
langsung membekukan darah di kulit tersebut.

Banyak yang berpikir bahwa sunat laser tidak memerlukan jahitan. Padahal, tidak
demikian. Sunat dengan electro cauter tetap membutuhkan jahitan untuk
merekatkan kulit. Dengan dijahit, luka sunat juga akan lebih cepat sembuh.
Kesimpulannya, metode sunat ini sebenarnya serupa dengan sunat manual. hanya
berbeda di penggunaan alatnya saja.

KELEBIHAN :
 Risiko perdarahan minimal karena menggunakan elemen yang dipanaskan
 Dapat diterapkan untuk semua umur
 Waktu pengerjaan lebih cepat dibandingkan metode manual.

KEKURANGAN :
 Menimbulkan bau menyengat seperti daging terbakar
 Menimbulkan luka bakar dan kadang terjadi pembengkakan
 Terasa panas diarea yang terpotong
SMARTKLAMP

Metode ini menggunakan alat yang disebut Klamp , yaitu tabung plastik khusus
yang memiliki ukuran bervariasi sesuai ukuran penis.
cara kerjanya sama: Kulit penis (kulup) dijepit dengan suatu alat sekali pakai,
kemudian dipotong dengan pisau bedah, tanpa harus dilakukan penjahitan. Setelah
itu, klem akan dipasang pada penis hingga luka mengering sekitar 7 hari.
Inilah metode sunat yang sedang jadi favorit para mama saat ini, karena si kecil
tidak akan merasakan sakit sama sekali dan bisa langsung memakai celana dan
beraktivitas seperti biasa usai sunat.

KELEBIHAN
 Tidak ada Perdarahan minimal, tanpa jahitan , tanpa perban dan tanpa
suntik .
 Tidak ada rasa sakit setelah sunat
 Bebas beraktifitas
 Dapat langsung kena air bahkan bisa berenang

KEKURANGAN :
 Biaya lebih mahal diabandingkan metode lain
 Kadang terasa tidak nyaman karena ada alat yang terpasang di penis
gambar untuk sirkumsisi

Anda mungkin juga menyukai