Anda di halaman 1dari 2

Kesempatan Menarik Lima Hari Ini

LOMBA VIDEO PENDEK PRAMUKA


PIALA KAKWARNAS
MENYAMBUT HARI PAHLAWAN
10 NOVEMBER 2019

Dalam tangka menyambut dan memperingati Hari Pahlawan pada 10 November


2019, Kwartir Nasional Gerakan Pramuka mengadakan Lomba Video Pramuka
Piala Kakwarnas (Ketua Kwarir Nasional Gerakan Pramuka). Lomba terbuka
untuk anggota Gerakan Pramuka sesuai persyaratan yang ditetapkan.

Tema Lomba : Aku Pahlawan Masa Kini

Penjelasan tema : Melalui tema “Aku Pahlawan Masa Kini”, diharapkan


setiap insan masyarakat Indonesia memiliki semangat kepahlawanan dan tergerak
hatinya untuk berjuang membangun negeri sesuai kemampuan dan profesi
masing-masing Menjadi “Pahlawan Masa Kini” juga berarti setiap masyarakat
Indonesia dapat dan mau menjaga keharmonisan berbangsa dan bernegara dalam
bingkai Negara Kesatuan Republik Indonesia dengan selalu mengutamakan
kepentingan bangsa dan negara di atas kepentingan pribadi atau golongan.
Menjadi “Pahlawan Masa Kini” diwujudkan dengan berlomba-lomba
menunjukkan prestasi yang membanggakan serta dapat memberikan kontribusi
yang bermanfaat bagi kemajuan bangsa dan negara, yang dapat dimulai dari diri
sendiri, lingkungan keluarga, lingkungan tempat tinggal dan sebagainya.
Persyaratan Lomba :
1. Peserta adalah anggota Gerakan Pramuka (bila karyanya masuk nominasi
harus dapat menunjukkan Kartu Tanda Anggota atau surat pengantar dari
Ketua Gudep masing-masing),
2. Video merupakan karya sendiri, yang mulai dari pengerjaan sampai proses
menghasilkannya dikerjakan sendiri.
3. Video yang dibuat harus sesuai dengan tema lomba, yaitu “Aku Pahlawan
Masa Kini”. Untuk lebih lengkapnya, silakan baca dan pahami penjelasan
tema.
4. Video dilarang mengandung unsur yang memecah-belah suku, agama, ras,
antargolongan (SARA) dan pornografi.
5. Video merupakan video pendek minimal 15 detik dan maksimal 60 detik.
6. Mereka yang tampil dalam video sudah menyetujui bahwa akan
diikutsertakan dalam lomba.
7. Video diunggah ke akun instagram masing-masing dengan men-tag akun
instagram Kwartir Nasional Gerakan Pramuka @gerakanpramuka dan akun
instagram Kementerian Sosial RI @kemensosri.
8. Video yang diunggah di akun instagram masing-masing juga harus
menuliskan tagar (hashtag) #akupahlawanmasakini #kwartirnasional
#pramukaindonesia #kementeriansosial.
9. Video diunggah selambat-lambatnya tanggal 11 November 2019 pukul 24.00
WIB.
10. Terbagi dua kategori lomba:
a. Golongan A: peserta didik usia 7 tahun sampai 15 tahun
b. Golongan B: peserta didik usia 16 tahun sampai 25 tahun dan anggota
dewasa.
11. Disediakan hadiah sebagai berikut:
Golongan A
Juara I Piala Kakwarnas, piagam, dan uang tunai Rp 1.500.000
Juara II piagam dan uang tunai Rp 1.000.000
Juara III piagam dan uang tunai Rp 500.000

Golongan B
Juara I Piala Kakwarnas, piagam, dan uang tunai Rp 2.000.000
Juara II piagam dan uang tunai Rp 1.500.000
Juara III piagam dan uang tunai Rp 1.000.000
12. Keputusan dewan juri adalah final dan tak dapat diganggu gugat.

Anda mungkin juga menyukai