Anda di halaman 1dari 1

Tipe Karyawan Penghancur Bisnismu!

Baru-baru ini, seorang CEO multinasional berkata, “Pak Anthony, sekarang ini mungkin banyak
lulusan perguruan tinggi yang keren-keren, CV-nya sih kalau dibaca kelihatannya hebat,tapi
kalau sudah diterima, nuntutnya banyak hasilnya tidak seberapa! Atau, ada pengusaha lain yang
mengeluh, “Di tempat kami, karyawannya makin bertambah, tapi profit perusahaan bukannya
berkali lipat tapi masih sama aja. Ada apa dengan karyawan-karyawan ini?”

Memang. Selayaknya,kalau yang namanya karyawan adalah orang yang bisa mendukung bisnis
dan kemajuan organisasi Anda. Namun, namanya juga gerombolan manusia yang berada dalam
organisasi, akan ada yang bagus tapi bakalan ada juga yang tidak mampu, bahkan ada yang
merusak. Realita menunjukkan, ada lima tipe karyawan yang bisa menjadi penghancur bisnis
Anda. Ada beberapa alasan mengapa dikatakan sebagai penghancur bisnis Anda.

Mengapa Disebut Penghancur Bisnis? Pertama-tama, seharusnya yang namanya karyawan, dia
memberikan kontribusi dalam bentuk produktivitas (target tercapai, atau kalau bisa justru hasilnya
melebihi targetnya), membuat bisnis makin bertumbuh, memberi pelayanan yang semakin baik
serta menciptakan proses bisnis yang makin efisien.

Namun, karyawan penghancur bisnis ini sifatnya betul-betul bertolakan dengan apa yang
disebutkan ini. Dan ujung-ujungnya, jika dibiarkan untuk jangka panjang, bisnis Andalah yang
hancur.

Ini dapat diibaratkan seperti virus yang menjangkiti PC atau laptop Anda. Ada yang langsung
membuat laptop Anda rusak, tapi justru yang parah adalah adanya virus yang perlahan tapi lama-
lama komputer Anda jadi ‘crash’ sehingga tidak bisa digunakan sama sekali. Inilah tipe yang
berbahaya.

Di sisi lain, kita perhatikan bahwa biaya dan gaji tiap bulannya untuk karyawan tersebut tetap jalan
tapi produktivitas yang diberikan bukan membaik, malah sebaliknya. Nah, apa sajakah ke lima
tipe karyawan ini? Mari kita bahas!

Inilah lima tipe karyawan penghancur bisnismu. Tipe yang pertama, kita sebut si ternak malas.
Kalau kita bicara soal ternak, kan ada ternak yang betul-betul

Anda mungkin juga menyukai