Jurnal Penyesuaian Perusahaan Dagang

Anda mungkin juga menyukai

Anda di halaman 1dari 1

JURNAL PENYESUAIAN PERUSAHAAN DAGANG

Jurnal penyesuaian adalah proses penyesuaian tentang catatan atau fakta yang
sebenarnya pada akhir periode akuntansi. Jurnal penyesuaian disusun berdasarkan data dari
neraca saldo dan data (informasi) penyesuaian akhir periode.

Transaksi penyebab adanya penyesuaian:


a. Transaksi Akrual (pengakuan beban atau pendapatan yang terjadi namun belum dicatat
ke dalam akun)
Akun-akun = beban yang masih harus dibayar, pendapatan yang masih harus diterima,
penyusunan aktiva tetap, dan kerugian piutang.
b. Transaksi Deferal (penundaan pengakuan beban dan pendapatan yang transaksinya sudah
dicatat ke dalam akun, namun masih harus dikoreksi supaya sesuai dengan kenyataannya)
Akun-akun = beban dibayar di muka (pembayaran dicatat sebagai harta/beban), pemakaian
perlengkapan, dan pendapatan diterima di muka (penerimaan dicatat sebagai
utang/pendapatan)

PENCATATAN
1. Penyusutan Aktiva Tetap
a. Aktiva Berwujud
Beban penyusutan aktiva (nama aktivanya)……. (D)
Akumulasi penyusutan aktiva (nama aktivanya)………….(K)
b. Aktiva Tidak Berwujud
Amortisasi aktiva (nama aktivanya)………….(D)
Aktiva (nama aktivanya)…………………….(K)

2. Persediaan Barang Dagangan


a. Pendekatan Ikhtisar L/R
Ikhtisar L/R…………………… (D)
Persediaan Barang Dagang Awal……….(K)
Persediaan Barang Dagang Akhir……….…(D)
Ikhtisar L/R…………………………..…(K)

Anda mungkin juga menyukai