Anda di halaman 1dari 4

Dasar kemanan komputer

AGUNG IKBAL APANDI – 41519010182

S1 TEKNIK INFORMATIKA
FAKULTAS ILMU KOMPUTER
UNIVERSITAS MERCU BUANA
TRANSAKSI ONLINE

Transaksi online adalah transaksi yang dilakukan penjual dan pembeli secara
online melalui media internet, tidak ada perjumpaan langsung antara pembeli dan
penjual.

Contoh Transaksi Online :


1. Paypal
Paypal adalah salah satu alat pembayaran (Payment procesors)
menggunakan internet yang terbanyak digunakan didunia dan teraman.
Pengguna internet dapat membeli barang di ebay, lisensi software original,
keanggotaan situs, urusan bisnis, mengirim dan menerima
donasi/sumbangan
2. Money Broker
Merupakan jasa pengiriman uang termurah dan tercepat yang
direkomendasikan di Eropa. Uang akan dikirimkan via email dan sampai saat
itu juga. Biaya relatif murah, cuma 2 Euro.

Manfaat transaksi online :


1. Kenyamanan dan Kemudahan. Dengan adanya toko online, pembeli bisa
mencari barang yang mereka butuhkan dengan cepat, mudah, dan nyaman.
2. Tanpa Batasan Geografis
3. Hemat Sumber Daya
4. Mudah Ditemukan Dengan Mesin Pencari. ...
5. Kerjasama Lebih Baik Antara Penjual dan Pembeli.

Hal-hal penting ketika berbelanja online :


1. Pahami kebutuhan
Sama seperti aktivitas belanja pada umumnya, anda harus memahami
terlebih dahulu seperti apa barang yang anda butuhkan dan seberapa penting
barang tersebut untuk anda. Utamakanlah barang-barang yang sesuai
dengan urutan prioritasnya sehingga belanja online dapat dilakukan secara
tepat dengan mudah di toko online yang menyediakan barang yang anda
butuhkan. Setelah barang yang prioritasnya lebih utama dipenuhi, barulah
anda bisa memilih barang lain sehingga aktivitas belanja online dapat
memenuhi semua kebutuhan anda dari yang pokok hingga kebutuhan
lainnya.
2. Pilih toko yang tepat
Berbelanja online tidak akan terasa mengasyikkan apabila toko online yang
anda pilih bukanlah toko yang tepat. Beberapa kriteria toko yang tepat dan
layak dijadikan pilihan antara lain:
 Menyediakan produk-produk berkualitas tinggi.
 Melayani pesanan secara professional dengan baik dan maksimal.
 Mengutamakan kepuasan setiap pelanggan.
 Menawarkan prosedur belanja online dan metode pembayaran yang
mudah, cepat dan praktis.
 Memproses pesanan dengan tepat dan mengirimnya sesuai waktu
yang sudah dijanjikan.
3. Perhatikan harga
Sama seperti ketika anda berbelanja secara langsung, penawaran harga
juga menjadi hal penting yang harus anda perhatikan dan pertimbangkan
ketika berbelanja secara online. Bandingkanlah harga yang ditawarkan toko
online dengan harga yang biasa anda temukan langsung di toko lain untuk
barang dengan spesifikasi yang sama supaya anda lebih mudah memilih
harga terbaik yang cocok sesuai budget belanja anda. Tapi jangan cepat-
cepat tergiur dengan penawaran harga yang terlalu murah karena kualitas
adalah hal yang perlu diutamakan.
Itulah beberapa hal penting yang harus anda perhatikan ketika berbelanja secara
online untuk memenuhi kebutuhan barang yang anda perlukan saat ini. Dengan
memperhatikan beberapa hal tadi, maka kebutuhan anda akan terpenuhi dengan
kualitas yang baik dan harga yang pas.
Dan hal yang harus di perhatilkan saat pembayaran transaksi online adallah :
1. Gunakan virtual keyboard terkait data data yang bersifat rahasia
2. Pada saat menggunakan koneksi wireless pastikan terhubung dengan
internet yang aman dan hindari menggunakan wifi publik
3. Pastikan situs atau url benar
4. Selalu pastikan situs tersebut sudah mendapat sertifikat ssl dan
menggunakan protokol https
5. Pastikan Anda telah terhubung dengan layanan bangkin dengan mendapat
konfirmasi dari email atau sms dari bank tersebut
Mekanisme Kerja transaksi online :
1. Pembeli produk toko online mengamati serta memutuskan untuk membeli
suatu barang atau jasa dengan mengacu pada keterangan yang
diinformasikan payment gateway. Mereka dapat melakukan pembayaran
melalui berbagai metode yang ditawarkan
2. Seluruh dana yang masuk dari pembeli akan masuk ke 1akun payment
gateway dashboard Anda
3. Anda dapat melakukan penarikan dana kapan saja sesuai jumlah yang Anda
inginkan tanpa biaya dan batasan nominal
4. Penarikan dapat dilakukan dari setiap bank di Indonesia yang bisa didaftarkan
pada payment gateway
5. Dashboard payment gateway memungkinkan Anda untuk melakukan
pengawasan dan pengelolaan transaksi

Anda mungkin juga menyukai