Anda di halaman 1dari 67

Modul Aplikasi Moodle

Pembelajaran RI 4.0

Modul ini membahas bagaimana cara penggunaan perangkat lunak moodle yang
digunakan untuk pembelajaran e-learning maupun distance learning. Moodle ini sudah
banyak digunakan diberbagai instansi baik itu instansi dibidang pendidikan ataupun
instansi lainnya. Modul ini dibagi menjadi 3 bagian, yang pertama
pendahuluan yang menerangkan latar belakang dari moodle, yang kedua panduan
untuk admin dan bagian ketiga panduan untuk dosen/instruktur.
Contents
Bab 1. PENDAHULUAN ...................................................................................................................................... 1
1.1. Latar Belakang ............................................................................................................................................ 1
1.2. Instalasi Moodle .......................................................................................................................................... 2
1.2.1. Perangkat Lunak .................................................................................................................................. 2
1.2.2. Perangkat keras .................................................................................................................................... 2
1.2.3. Langkah Instalasi ................................................................................................................................. 3
1.2.4. Persiapan Instalasi Pada Server Linux (Ubuntu 16.4 LTS) ............................................................... 3
1.2.5. Persiapan Instalasi Pada Server Windows (7,8,10) ............................................................................ 3
1.2.6. Proses Instalasi Moodle ....................................................................................................................... 4
1.2.7. Halaman awal LMS Moodle ............................................................................................................... 8
1.2.8. Setting Alamat moodle ........................................................................................................................ 8
Bab 2. PANDUAN ADMINISTRATOR .............................................................................................................. 9
2.1. Manajemen Situs ......................................................................................................................................... 9
2.2. Pengaturan akses ......................................................................................................................................... 9
2.2.1. Mengubah tampilan situs ..................................................................................................................... 9
2.2.2. Mengganti Tema Moodle .................................................................................................................. 10
2.3. Mengubah file upload ............................................................................................................................... 14
Bab 3. Manajemen Pengguna .............................................................................................................................. 16
3.1. Login masuk ke moodle............................................................................................................................ 16
3.1.1. User Login sendiri ............................................................................................................................. 16
3.1.2. Login oleh Admin .............................................................................................................................. 18
3.2. Peserta masuk ke dalam Course. .............................................................................................................. 20
3.2.1. Pengelompokkan Siswa ..................................................................................................................... 21
3.2.2. Pengaturan hak akses ......................................................................................................................... 23
3.3. Manajemen Mata Pelajaran ...................................................................................................................... 23
3.3.1. Manajemen Kategori.......................................................................................................................... 24
3.3.2. Manajemen Course / Mata Pelajaran ................................................................................................ 25
Bab 4. PANDUAN GURU .................................................................................................................................. 27
4.1. Manajemen Siswa ..................................................................................................................................... 27
4.2. Manajemen Media Pembelajaran ............................................................................................................. 28
4.2.1. Mengunggah File / Folder ................................................................................................................. 29
4.2.2. Membuat Label .................................................................................................................................. 31
4.2.3. Membuat Page.................................................................................................................................... 31
4.2.4. Membuat URL ................................................................................................................................... 32
4.2.5. Melampirkan Video dari youtube ..................................................................................................... 32
4.3. Manajemen Kegiatan Pembelajaran ......................................................................................................... 35
4.3.1. Membuat Presensi / absen ................................................................................................................. 35
4.3.2. Membuat Tugas ................................................................................................................................. 37
4.3.3. Forum Diskusi .................................................................................................................................... 40
4.3.4. Membuat Kuis .................................................................................................................................... 42
4.3.5. Penilaian ............................................................................................................................................. 58

ii
4.3.6. Rekap Nilai ......................................................................................................................................... 63

iii
Bab 1.
PENDAHULUAN

1.1. Latar Belakang


Moodle adalah sebuah nama untuk sebuah program aplikasi yang dapat merubah
sebuah media pembelajaran kedalam bentuk web. Aplikasi ini memungkinkan siswa
untuk masuk kedalam "ruang kelas" digital untuk mengakses materi-materi
pembelajaran. Dengan menggunakan Moodle, kita dapat membuat materi pembelajaran,
kuis, jurnal elektronik dan lain-lain.
Kata Moodle adalah singkatan dari Modular Object-Oriented Dynamic
Learning Environment. Moodle merupakan sebuah aplikasi Course Management System
(CMS) yang gratis dapat di-download, digunakan ataupun dimodifikasi oleh siapa
saja dengan lisensi secara GNU (General Public License). Anda dapat men-download
aplikasi Moodle di alamat http://www.moodle.org/. Saat ini Moodle sudah digunakan
pada lebih dari 150.000 institusi di lebih dari 160 negara didunia.
Aplikasi Moodle dikembangkan pertama kali oleh Martin Dougiamas pada
Agustus 2002 dengan Moodle Versi 1.0. Saat ini Moodle bisa dipakai oleh siapa
saja secara Open Source. Sistim yang dibutuhkan agar aplikasi Moodle ini dapat
berjalan dengan baik adalah sebagai berikut:
1. Apache Web Server
2. PHP
3. Database MySQL atau PostgreSQL

Dengan menggunakan Moodle kita dapat membangun sistim dengan konsep E-


Learning (pembelajaran secara elektronik) ataupun Distance Learning (Pembelajaran
Jarak Jauh). Dengan konsep ini sistim belajar mengajar akan tidak terbatas ruang
dan waktu. Seorang dosen/dosen/pengajar dapat memberikan materi kuliah dari mana
saja. Begitu juga seorang mahasiswa/siswa dapat mengikuti kuliah dari mana saja.
Bahkan proses kegiatan test ataupun kuis dapat dilakukan dengan jarak
jauh. Seorang dosen/dosen/pengajar dapat membuat materi soal ujian secara online
dengan sangat mudah. Sekaligus juga proses ujian atau kuis tersebut dapat dilakukan
secara online sehingga tidak membutuhkan kehadiran peserta ujian dalam suatu
tempat. Peserta ujian dapat mengikuti ujian di rumah, kantor, warnet bahkan di
saat perjalanan dengan membawa laptop dan mendukung koneksi internet.
Berbagai bentuk materi pembelajaran dapat dimasukkan dalam aplikasi
Moodle ini. Berbagai sumber (resource) dapat ditempelkan sebagai materi
pembelajaran. Nasakah tulisan yang ditulis dari aplikasi pengolah kata Microsoft Word,
materi presentasi yang berasal dari Microsoft Power Point, Animasi Flash dan
bahkan materi dalam format audio dan video dapat ditempelkan sebagai materi
pembelajaran.

1
Berikut ini beberapa aktivitas pembelajaran yang didukung oleh Moodle adalah
sebagai berikut:
1. Assignment : Fasilitas ini digunakan untuk memberikan penugasan kepada
peserta pembelajaran secara online. Peserta pembelajaran
dapat mengakses materi tugas dan mengumpulkan hasil tugas
mereka dengan mengirimkan file hasil pekerjaan mereka.
2. Chat : Fasilitas ini digunakan untuk melakukan proses chatting
(percakapan online). Antara pengajar dan peserta pembelajaran
dapat melakukan dialog teks secara online.
3. Forum : Sebuah forum diskusi secara online dapat diciptakan dalam
membahas suatu materi pembelajaran. Antara pengajar dan
peserta pembelajaran dapat membahas topik-topik belajar dalam
suatu forum diskusi.
4. Kuis : Dengan fasilitas ini memungkinkan untuk dilakukan ujian
ataupun test secara online.
5. Survey : Fasilitas ini digunakan untuk melakukan jajak pendapat.
6. Bahasa : Beberapa pilihan bahasa juga telah disediakan oleh aplikasi
Moodle.

Dukungan terhadap bahasa tertentu ini terus berkembang dan dapat di dapatkan
dengan cara men-download-nya dari website Moodle. Saat ini penggunaan bahasa
Indonesia juga telah didukung oleh Moodle. Sehingga website pembelajaran yang kita
buat tersebut tampil dalam bahasa Indonesia. Moodle juga menyediakan kemudahan
untuk mengganti model tampilan (themes) website e-learning dengan menggunakan
teknik template. Beberapa model themes yang menarik telah disediakan oleh
Moodle. Selain itu tidak menutup kemungkinan bagi kita untuk merancang dan
membuat bentuk tampilan (themes) sendiri.
Demikianlah ulasan dan pembahasan singkat tentang penggunaan
Moodle dalam mendukung kegiatan pembelajaran elektronik (e-learning) atau
pembelajaran jarak jauh (distance learning). Semoga bermanfaat bagi Anda semua
dan tentunya dapat membuka wawasan kita tentang konsep e-learning dan berbagai
macam kemudahannya

1.2. Instalasi Moodle


Persyaratan dasar untuk Moodle adalah sebagai berikut:
1.2.1. Perangkat Lunak
Moodle biasanya dijalankan di server dengan sistem operasi Linux menggunakan
Apache, PostgreSQL / MySQL / MariaDB dan PHP (kadang-kadang dikenal sebagai
platform LAMP). Jika Anda menginstal Moodle di server Windows paket LAMP diganti
dengan aplikasi sejenis yang disebut XAMPP.
1.2.2. Perangkat keras
1. Hardsik minimal 20 GB
2. Processor minimal 2Ghz

2
3. Memori (RAM) minimal 4GB
1.2.3. Langkah Instalasi
Instalasi server dan perangkat lunak (XAMPP / LAMP) silakan hubungi administrator
sistem di tempat Anda. Kemudian siapkan sebuah database kosong untuk aplikasi
moodle.
1.2.4. Persiapan Instalasi Pada Server Linux (Ubuntu 16.4 LTS)

Saat tulisan ini muncul Moodle terbaru memiliki versi 3.6.1+. Jalankan perintah berikut
ini untuk mendownload Moodle release terbaru.

cd /tmp wget https://download.moodle.org/stable36/moodle-latest-36.zip

Jalankan perintah berikut untuk mengekstrak file download Moodle ke folder default
root Apache2.

tar -zxvf moodle-latest-36.tgz


cd
sudo mv moodle /var/www/html/moodle

Berikutnya adalah membuat folder moodledata sebagai tempat database moodle


sudo mkdir /var/moodledata

berikutnya adalah change modify the directory permission folder moodle dan
moodledata

chown -R www-data /var/www/html/moodle


sudo chmod -R 777 /var/www/html/moodle
sudo chown -R www-data /var/moodledata
sudo chmod -R 0777 /var/moodledata

Lakukan Reboot pada server, dengan menjalankan perintah :


sudo reboot

1.2.5. Persiapan Instalasi Pada Server Windows (7,8,10)


Ekstrak dan pindahkan aplikasi moodle pada direktor C:\xampp\htdocs

Gambar 1. Folder moodle pada htdocs

3
1.2.6. Proses Instalasi Moodle
1. Akses menggunakan web browser alamat http://localhost/moodle

2. Pilih bahasa yang akan digunakan dan klik tombol Next

3. Sesuaikan direktori yang digunakan, biarkan secara default

4. Pilih database yang digunakan (Biarkan secara default MySQL)

4
5. Sesuaikan nama database yang digunakan (hubungi administrator sistem)

5
6. Konfirmasi end user license agreement (EULA)

7. Pemeriksaan konfigurasi terakhir (hubungi administrator sistem jika terdapat


bagian yang fail

6
8. Tunggu hingga proses instalasi selesai

9. Langkah selanjutnya adalah setting user admin,yaitu pengguna yang memiliki


fungsi mengatur keseluruhan fungsionalitas moodle yang diinstall.

10. Mengatur tampilan awal halaman moodle

7
1.2.7. Halaman awal LMS Moodle

1.2.8. Setting Alamat moodle


Untuk merubah alat awal dari moodle adalah sebagai berikut :

Pada config.php, ubah


$CFG->wwwroot = "http://". $_SERVER['HTTP_HOST']."/moodle";

Untuk merubah hostname pada windows :


C:\Windows\System32\drivers\etc
Linux: /etc/hosts

8
Bab 2.
PANDUAN ADMINISTRATOR
2.1. Manajemen Situs
Administrator bertugas melakukan pengaturan terhadap berbagai fungsionalitas situs.
Seperti mengubah tampilan, mengubah aturan server dan yang berhubungan dengan
konfigurasi server.

2.2. Pengaturan akses


Beberapa situs LMS mengharuskan pengguna untuk login terlebih dahulu sebelum
mengakses seluruh isi LMS. Untuk mengatur hal tersebut, klik menu Site
Administration, cari menu Security dan buka menu tersebut

Setelah menu terbuka, cari bagian Site Security Setting, dan atur seperti gambar berikut
Mengusdadasdasdasd asd

2.2.1. Mengubah tampilan situs


Klik menu Site Administration pada sidebar menu, cari link ke Front Page Setting

9
Pada bagian ini digunakan untuk mengatur halaman depan situs. Apa yang akan
ditampilkan ketika belum dan sesudah seseorang login. Pada gambar berikut dicontohkan
apabila belum login akan ada daftar pelajaran dan pengumuman, jika sudah login akan
muncul daftar pelajaran yang diikuti dan pengumuman

2.2.2. Mengganti Tema Moodle


Berbagai macam tema moodle disediakan secara gratis dan berbayar. Tema yang gratis
dapat kita temua di halaman https://moodle.org/plugins/browse.php?list=category&id=3

Untuk melakukan instalasi, unduh salah satu tema yang tersedia. Masuk ke menu Site
Administrator – Plugins, pilih menu Install plugins

10
Dari menu install plugins, terdapat bagian untuk mengunggah file, unggah file tema yang
sudah kita unduh sebelumnya pada bagian tersebut

Selanjutnya akan ada halaman proses instalasi plugin tema tersebut

Adakalanya setelah instalasi plugin diperlukan upgrade database, maka pilih tombol
Upgrade Moodle database now untuk penyelesaian instalasi plugin tema tersebut.

11
Sesudah proses instalasi, langkah selanjutnya adalah melakukan pengaturan awal dari
tema yang baru diinstall, biasanya bersifat Logo, slide image, link media social dan lain
sebagainya. Gambarannya adalah sebagai berikut

Ketika proses instalasi tema sudah selesai, tema tersebut tidak langsung diaplikasikan,
untuk mengaktfikan tema tersebut masuk ke menu Site Administration – Appearance -
Themes

12
Dari menu tersebut, pilih menu Theme selector. Moodle memisahkan tema-tema sesuai
dengan perangkat yang digunakan. Administator dapat menggunakan tema berbeda
sesuai dengan perangkat yang ditentukan seperti ditunjukkan dalam gambar berikut

Default : Tema bawaan yang digunakan, apapun perangkatnya. Tema ini akan
digunakan jika tema pada perangkat lain tidak diatur
Legacy : Tema yang akan digunakan jika perangkat tidak terdefinisi jenisnya
Mobile : Tema yang akan digunakn jika diakses pada perangkat mobile
Tablet : Tema yang akan digunakan jika diakses pada perangkat tablet

13
Untuk mengganti tema, pilih tombol Change theme,selanjutnya pilih tema yang ada
(sudah terinstall) dengan memilih tombol Use theme - Continue.

Untuk mengatur tema, silakan pilih menu theme setting, atau memilih nama tema yang
sudah terinstall. Pengaturan tema tergantung dari tema yang dipilih, setiap tema memiliki
pengaturan yang berbeda-beda.

2.3. Mengubah file upload


Konfigurasi ini digunakan untuk memperbesar nilai ukuran file upload ke komputer
server, biasanya digunakan untuk upload file backup course. File backup course yang
sudah mempunyai jumlah soal yang banyak biasanya kapasitasnya diatas 100Mb. Untuk
itu terlebih dahulu yang harus di cek adalah upload_max_filesize and post_max_size,
pada menu Site administration > Server > PHPinfo.

14
Untuk mengubah parameter upload_max_filesize and post_max_size pada file php.ini
lokasi filenya dapat diketaui dari php info ini.

15
Bab 3.
Manajemen Pengguna
Menu ini pada bagian Site Administration - User. Akan muncul berbagai menu tentang
pengatuan manajemen pangguna, tetapi yang penting adalah bagian pendaftaran
pengguna dan pengatuan hak akses pengguna. Kedua hal tersebut yang paling sering
dilakukan.

3.1. Login masuk ke moodle.


Ada beberapa cara untuk melakukan login menjadi user Moodle :

3.1.1. User Login sendiri


Untuk dapat mendapatkan account moodle secara mandiri, peserta harus login terlebih
dahulu dengan menekan tombol Create New Account.

Kemudian isi beberapa item yang wajib diisi.

16
Agar dapat memiliki menu seperti diatas maka Admin harus mengaktifkan otentifikasi
berdasarkan email. Masuk ke Administrasi -> Plugins -> Otentikasi

Menu ini agar pengguna baru dapat mendaftar sendiri.

17
3.1.2. Login oleh Admin

Browse List Of Users adalah menu untuk melihat seluruh daftar pengguna. Pada menu
ini juga berguna untuk mengubah data pengguna, misalnya mengupdate password, email
dan lain sebagainya. Pada bagian akhir juga terdapat menu untuk menambah pengguna
baru (Add a new user).

Untuk mendaftarkan pengguna baru, ketika tombol Add a new user di klik, akan
diarahkan pada form isian pengguna baru. Aturan yang harus diikuti adalah sebagai
berikut
1. Username : Bersifat wajib diisi dan unik/tidak boleh kembar, karena
digunakan untuk login user. Pada umumnya diisi dengan Nomor Induk
2. Authentication Method : Pilih Manual
3. Password : wajib diisi dengan aturan minimal 8 karakter, kombinasi
huruf besar (kapital, huruf kecil, angka, dan tanda baca (contoh : Qwe123!!!).
4. Check pilihan Force Password Change apabila siswa diwajibkan mengganti
password ketika pertama kali login
5. Firstname, Surename: Nama pengguna wajib diisi
6. Email : Email pengguna wajib diisi

Selain kolom isian di atas, kolom lain bisa diabaikan.

18
Selain mengisi satu-persatu, apabila kita sudah memiliki banyak data dan ingin
mendaftarkan pada aplikasi moodle, bisa dengan menggunakan menu upload users.
Dengan menu ini, data disimpan dalam bentuk csv (comma separated value) dengan
format sebagai berikut

Kemudian simpan dengan format csv, dan upload pada menu upload users tersebut

Setelah diupload, akan muncul tampilan data pengguna, dan pada bagian Settings, ubah
bagian Force password change menjadi ALL,agar pengguna wajib mengubah
passwordnya ketika pertama kali login

19
3.2. Peserta masuk ke dalam Course.
Ada beberapa cara untuk memasukkan peserta ke dalam couse. Yang kita pelajari adalah
1. Manual (Manual enrolments)
2. Daftar sendiri (Self enrolment)

Daftar Manual
Untuk cara manual, tekan Participants  tombol roda bergerigi Enrolmet methods.

Pada kolom Manual enrolments tekan gambar orang yang ada tanda plusnya.

Silakan dipilih siswa / peserta yang akan dimasukkan ke dalam course tersebut. Hasilnya akan seperti
gambar berikut

20
Daftar sendiri (Self enrolment)
Pengaturan self enrolment dapat dilakukan dengan 3 cara:
1. Langsung masuk tanpa memasukkan kode.
2. Memasukkan kode course
3. Memasukkan kode grup dalam course tersebut.

Untuk siswa / peserta dapat langsung masuk setting Self enrolment pada enrolment methods
harus diaktifkan. Dengan cara ini siswa dapat langsung masuk tanpa memasukkan kode.

Agar siswa masuk dengan memasukkan kode, pada menu self enrolment klik roda yang bergerigi,
kemudian isi Enrolment key dengan kata kunci untuk masuk ke courses.

3.2.1. Pengelompokkan Siswa


Apabila dalam sebuah jurusan memiliki lebih dari sebuah kelas, akan lebih baik
untuk mengelompokkan siswa-siswa tersebut dalam bentuk group. Dengan

21
pengelompokan ini, manajemen siswa menjadi lebih mudah dan rapi, terutama apabila
jumlah siswa sudah sangat besar dan kelas ada banyak.
Untuk masuk ke manajemen grup, pilih icon gears/setting pada menu
Participants, selanjutnya pilih menu Groups

Selanjutnya akan ada halaman group, cari menu Create Group untuk membuat group
baru. Isikan nama group sesuai yang diinginkan, sedangkan untuk isian lain bisa
diabaikan. Setelah itu pilih tombol Save Changes

Setelah disimpan, akan muncul nama grup pada kolom bagian kiri, dan di sebelah kanan
adalah kolom anggota grup. Pada saat group selesai dibuat, belum ada siswa yang masuk
sebagai anggota grup, pilih tombol Add/Remove Users, cara memasukkan ke dalam
group adalah dengan memeilih nama user (dalam hal ini Siswa) kemudian pilih tombol
Add untuk menambahkan, atau tombol Remove untuk menghapus dari grup

22
3.2.2. Pengaturan hak akses

1. User policies menentukan aturan / level dari pengguna


2. Site Administator untuk menentukan siap saja yang menjadi adminsitrator LMS.
3. Define roles digunakan untuk melihat daftar level yang ada. Secara defautl
memiliki level sebagai berikut, dan itu sudah cukup untuk menjalankan LMS
sehari-hari dalam pembelajaan di sekolah

3.3. Manajemen Mata Pel jaran


Bagian ini digunakan untuk mengatur daftar mata pelajaran (courses). Hanya user
administator yang dapat mengakses bagian ini. Untuk mengatur mata pelajaran, masuk
ke menu Site Administration – Course

23
3.3.1. Manajemen Kategori
Sebelum membuat Mata Pelajaran sebaiknya buatkan kategori mata pelajaran
tersebut. Tujuannya supaya mata palajaran terdiri dari beberapa kelompok. Kelompok
tersebut bisa berdasarkan Program Studi (Jurusan), berdasarkan kelas (tingkat) dan lain
sebagainya.
Cara membuatnya adalah : setelah anda masuk ke sistem moodle anda bisa
mengklik courses pada site administration-add/edit courses. Pada web browser akan
tampil seperti ini:

Bagian kolom kiri digunakan untuk manajemen kategori, dan kolom sebelah kanan
digunakan untuk manajemen mata pelajarana. Untuk membuat kategori, pilih tombol
Create new category. Terdapat 4 buah inputan menu, yang pertama adalah Parent
Category yaitu pilihan kategori induk. Category name adalah nama kategori yang akan
dibuat. Categori ID number adalah nomor kategori, kolom ini bisa diabaikan, nantinya
number akan diisi otomatis oleh sistem. Category Description adalah penjelasan dari
kategori yang diisikan.

Contoh kasus kita adalah membuat kategori utama yaitu jurusan, sehingga inputannya
ditunjukkan pada gambar berikut, selanjutnya pilih tombol Create Category untuk
menyimpan.

24
Daftar kategory yang sudah dibuat akan muncul pada kolom kategori, untuk mengubah
bisa dengan memilih icon gear seperti ditunjukkan pada gambar berikut

3.3.2. Manajemen Course / Mata Pelajaran


Untuk menambah mata pelajaran pada kategori yang sudah dibuat, pilih nama kategori
terlebih dahulu, sampai pada judul kolom mata pelajaran berubah menjadi nama kategori
dan pilih tombol Create new course

25
Setelah memilih Create new course akan ada form untuk memasukkan mata pelajaran,
ada berbagai macam isian, akan tetapi yang penting dan wajib diisi hanya pada bagian
pertama (General). Seperti pada gambar di bawah ini, yang perlu diisi adalah Course
Full Name dan Course Short Name. Course category adalah kategori yang diinginkan,
course visibility dipilih Show agar mata pelajaran dapat ditampilkan, course start date
dan end date adalah durasi mata pelajaran yang biasanya adalah durasi semester.

Bagian lain dari form ini bisa diabaikan.

Berikut adalah contoh daftar mata pelajaran pada jurusan Administrasi Perkantoran.
Anda dapat mengurutkan dengan memilih icon arrow, icon gear untuk mengedit, icon
trash untuk menghapus dan icon eye untuk menampilkan atau menonaktifkan mata
pelajaran.

26
Bab 4.
PANDUAN GURU
Untuk mendaftarkan pengguna sebagai guru / Teacher tidak perlu perlakuan
khusus ketika pendaftaran. Tetapi pada saat melakukan pengaturan mata pelajaran,
administrator harus menge-set pengguna sebagai guru pada mata pelajaran tersebut.

Masuk ke menu Site Home, pilih nama mata pelajaran yang dimaksud. Pada side
menu, pilih Participants, dan pilih tombol Enroll User seperti pada gambar berikut

Enroll User merupakan fungsi mendaftarkan pengguna pada sebuah Mata


Pelajaran tertentu. Dalam proses ini juga ditentukan siapa pengguna sebagai guru, asisten
serta murid.

pada kolom Search, isikan nama pengguna yang akan dimasukkan sebagai guru, pilih
Assign Role sebagai Guru, kemudian pilih tombol Enrol Users. Satu pengguna bisa
memiliki lebih dari satu Role, misalnya Teacher dan Student.

4.1. Manajemen Siswa


Guru memiliki kemampuan untuk enroll pengguna terhadap mata pelajaran yang
diampunya. Langkah yang dilakukan sama dengan enrollment administrator terhadap

27
guru pada mata pelajaran, seperti yang sudah dicontohkan pada bagian sebelum ini.
Hanya saja perbedaannya adalah, guru hanya mampu meng-enroll pada mata pelajaran
yang sudah di enroll sebelumnya oleh administrator.

4.2. Manajemen Media Pembelajaran


Ketika guru masuk ke mata pelajaran yang diampu, dia memiliki kemampuan penuh
untuk mengatur semua konten yang ada pada mata pelajaran tersebut. Pengaturan mata
pelajaran ada di icon gear pada sebelah kanan, ketika dipilih akan muncul menu
pengaturan seperti gambar berikut

Dua menu yang sering digunakan adalah Edit settings, digunakan untuk mengupdate
mata pelajaran. Seperti mengganti nama, durasi dan format topik yang diajarkan dan

28
menu selanjutnya Turn editing on/off, adalah fitur mengaktifkan dan me non-aktifkan
mode edit pada mata pelajaran.
Pada awalnya semua menu pada kondisi Off, untuk melakukan pengeditan, pilih
menu setting (Gear Icon) pilih menu Turn editing on. Pada mode Editing On, setiap
bagian mata pelajaran dapat diubah, misalnya menambah topik dengan memilih Add
Topics, mengubah judul topik dengan memilih icon pensil pada judul topik, mengatur
topik apakah dapat terlihat, menghapus topik dengan memilih menu edit pada bagian
topik.

4.2.1. Mengunggah File / Folder


Dalam menjalankan pembelajaran, guru memiliki sumber-sumber pembelajaran
dalam berbagai macam bentuk. Apabila sudah menggunakan LMS, maka bentuk sumber
pembelajarannya adalah digital untuk diunggah pada LMS. Guru memiliki kemampuan
untuk mengunggah sumber pembelajaran misalnya modul, video pembelajaran dan
silabus yang dapat diakses oleh para siswa. Cara mengunggah adalah, pastikan dalam
posisi Editing On, pilih menu “Add an activity or resource”, yang akan muncul pop up.
Drag bagian kiri ke bawah,sehingga muncul bagian resources seperti gambar berikut

Dari berbagi tipe unggahan, yang paling sering digunakan adalah File dan Folder. File
digunakan untuk mengunggah berbagai macam jenis file pada umumnya. File yang

29
diunggahpun bisa lebih dari satu. Agar lebih rapi dalam pengorganisasian, disarankan
menggunakan Folder terlebih dahulu, dan memasukkan file yang diuanggah pada folder
tesrebut.
Berikut ini tampilan ketika membuat folder, yang wajib diisi adalah nama folder.
Deskripsi berisi penjelasan folde dapat diabaikan, tetapi lebih baik untuk diisi agar siswa
lebih cepat membaca isi folder melalui deskripsi tersebut.

Bagian selanjunya adalah content, dimana ini merupakan tempat mengunggah file.
Proses pengunggahan cukup dengan di-drag / digeser menuju kolom unggahan tersebut.

Setelah selesai mengunggah, pilih tombol save and return to course, atau save and
display. Hasil unggahan akan tampak seperti gambar berikut

30
4.2.2. Membuat Label
Insert a label adalah memungkinkan kita untuk menulis sesuatu, atau perintah
kepada siswa yang langsung tampil di halaman pertama. Umumnya insert a label ini
dibuat untuk perintah-perintah pendek yang berhubungan dengan minggu atau topik
yang diberikan. Atau tujuan pembelajaran dalam minggu / topik ini.

4.2.3. Membuat Page


Page memungkinkan guru membuat tulisan yang kompleks dibandingkan menggunakan
label. Misalnya untuk membuat penjelasan materi secara online. Terdapat dua bagian
yang harus diisi, yang pertama adalah bagian General berisi judul dan deskripsi halaman.
Bagian kedua adalah Content yang berisi isi halaman. Content ini tidak ditampilkan pada
halaman depan mata pelajaran tetapi setelah judul di klik.

31
4.2.4. Membuat URL
URL merupakan fasilitas apabila guru memiliki sumber pembelajaran di Internet diluar
LMS, maka bisa dihubungkan dengan URL ini.

Hasil pembuatan Label, Page dan URL akan terlihat seperti berikut

4.2.5. Melampirkan Video dari youtube


Video Youtube dapat di letakkan di halaman course. Ada beberapa cara untuk
melakukan hal tersebut antara lain:
1. Menggunakan Label
2. Menggunakan page

32
Youtube menggunakan label

Buka youtube.com, kemudian klik kanan  Copy embed code.

Pada Label Text anda cari tombol HTLM dan kemudian paste kan kedalam label text
pada gambat diatas. Ikuti urutan 1-2-3.

Hasil membuat lampiran youtube menggunakan label tampak seperti gambar dibawah
ini.

33
Youtube menggunakan Page

Buka youtube.com, kemudian klik kanan  Copy embed code.

Pada activity Page, content ini tidak ditampilkan pada halaman depan mata pelajaran
tetapi setelah judul di klik. Proses untuk melampirkan video youtube sama seperti proses
copy dan paste pada label, pada content cari tombol HTML dan paste-kan embed code
yang dari youtube tadi.

Hasil membuat lampiran youtube menggunakan page tampak seperti gambar dibawah
ini.

34
4.3. Manajemen Kegiatan Pembelajaran
4.3.1. Membuat Presensi / absen
Apabila guru tidak dapat hadir dalam kelas, proses pembelajaran masih bisa
dilakukan dengan menggunakan moodle. Proses presensi kehadiran juga bisa dipantau,
misalnya pada kejadian kelas jauh (pjj). Proses presensi ini dapat menggunakan fitur
pooling terbatas.
Dengan fitur ini, guru membuat sebuah pooling dalam waktu yang singkat (10-15
menit) kemudian para siswa segera mengisi pooling tersebut sesuai kehadiran mereka.
Jika tidak mengisi pooling, maka dianggap tidak hadir. Cara membuat pooling itu adalah
sebagai berikut :
1. Pastikan dalam posisi Editing On
2. Pilih Add activity or resource dan pilih Choice

3. Isi nama pooling dan deskripsi pooling

35
4. Isi opsi jawaban

5. Isi waktu pooling

36
6. Simpan, dan hasilnya seperti berikut

4.3.2. Membuat Tugas


Jenis tugas ini adalah siswa mengerjakan tugas yang telah mereka buat di rumah,
seperti pembuatan makalah, tugas yang mengharuskan mereka membutuhkan waktu
yang agak lama. Tugas ini harus mereka buat dalam bentuk file apakah dalam format
doc, pdf dan sebagainya.
Untuk memberikan tugas ini anda harus mengklik drop down menu add an
activity, seperti pada gambar dibawah ini :

Ada beberapa bagian form yang harus diisi dalam pembuatan penugasan. Bagian
pertama adalah General, yang berisi Judul Tugas, Deskripsi Tugas serta file tambahan
jika ada. Yang wajib diisi adalah Judul dan Deskripsi, sedangkan file tambahan bisa
diabaikan

37
Bagian selanjutnya adalah availability, yang berisi pengaturan ketersedian tugas.
1. Allow submission from berarti batas mulai pengumpulan tugas;
2. Due date berarti batas akhir pengumpulan tugas, tugs masih bisa dikumpulkan
hanya ada keterangan terlambat;
3. Cut Off berarti tugas tidak dapat diunggah setelah melewati tanggal ini;
4. Remind me to grade by : Tanggal pengingat guru untuk menilai tugas yang sudah
dikumpulkan

Bagian selanjutnya adalah submission type yang mengatur bagaimana bentuk tugas yang
dikumpulkan

38
1. Submission type : Apakah jawaban ditulis secara langsung di sistem, atau
menggunggah file
2. Word Limit : Batas ata yang ditulis jika jawaban berbentuk tulisan langsung
3. Maximum number : Jumlah file yang bisa diunggah
4. Maximum size: Batas ukuran file
5. Accepted file types : Jenis file yang bisa diunggah, pilih tombol choose untuk
melihatdaftar file yang bisa diunggah

Bagian selanjutnya adalah Common Module Settings, pilih Group Mode : Separate
Groups. Ini bertujuan untuk memisahkan tugas menjadi per-group, selain itu
memudahkan dalam proses penilaian apabila dalam sebuah mata pelajaran terdapat lebih
dari satu grup / kelas.

Untuk bagian lain bisa diabaikan, selanjutnya pilih Save. Hasil pada siswa akan muncul
seperti berikut. Jika siswa akan mengguunggah, pilih tombol Add Submission, kemudian
muncul form untuk menggunggah file, dan klik simpan.

39
4.3.3. Forum Diskusi
Forum diskusi merupakan sarana diskusi berbasis moodle. Dalam forum ini,
seorang pengguna dapat mengunggah topik diskusi (biasanya guru) yang selanjutnya
ditanggapi oleh para siswa.
Cara membuat forum diskusi, pastikan dalam mode Editing On, klik Add activity
or resources, pilih menu forum

pada bagian pembuatan forum, yang wajib diisi adalah nama forum. Deskripsi bisa
ditambahkan atau bisa diabaikan, setelah itu pilih tombol save

40
Hasil pembuatan forum akan muncul pada halaman mata pelajaran, kemudian para siswa
dan guru dapat membuat topik untuk dilontarkan dalam diskusi, dan siswa lain dapat
menanggapinya. Berikut contoh form ketika membuat sebuah topik diskusi/pertanyaan

Sedangkan hasil daftar pertanyaan yang sedang didiskusikan akan tampak seperti gambar
berikut

Untuk menjawab dalam diskusi, pilih pertanyaan yang akan dijawab,selanjutnya pilih
menu reply untuk menjawab diskusi tersebut

41
4.3.4. Membuat Kuis
Moodle menyediakan fasilitas pembuatan kuis dengan berbagai macam tipe pertanyaan,
seperti pilihan ganda, mencocokkan, jawaban pendek serta soal perhitungan. Guru dapat
menjalankan kuis berulang-ulang dengan model pengacakan soal, penyimpanan di Bank
Soal, serta fasilitas untuk membatasi waktu pengerjaan kuis itu sendiri. Setiap pengerjaan
kuis dapat dihitung nilainya secara langsung, kecuali pertanyaan yang berbentuk essay.
Setiap nilai kuis akan disimpan dalam moodle.

Kuis dapat digunakan dalam berbagai kegiatan misalnya : pre test dan post test, ujian
semester, penilaian mandiri serta pengetesan acak terhadap pemahaman siswa dalam
suatu kompetensi yang diajarkan

Langkah-langkah dalam membuat kuis adalah sebagai berikut


1. Masuk ke mata pelajaran yang diampu, ubah setingan menjadi editing on

2. Masuk ke topik yang akan dibuat kuis, pilih menu Add activity or resource

3. Pilih Activities, dan pilih menu Quiz dan pilih Add

4. Halaman berikutnya akan muncul form untuk memasukkan detil kuis yang terdiri
dari beberapa bagian. Bagian pertama adalah General yang berisi nama dan
deskripsi kuis

42
Nama kuis berisi judul kuis yang akan dikerjakan, misalnya Pre Tes, UAS, UTS
dan lain sebagainya. Kolom ini wajib diisi. Sedangkan Deskripsi adalah
penjelasan kuis, bisa berisi aturan main kuis dan materi kuis.

5. Bagian selanjutnya adalah Timing, yaitu pengaturan waktu pengerjaan kuis. Ada
lima pengturan yang ada dalam bagian ini yaitu
a. Open the quiz : waktu mulai pengerjaan. Sebelum waktu ini
ditentukan, quiz tidak bisa dibuka dan dikerjakan
b. Close the quiz : Batas penutupan quiz. Setelah melewati waktu ini,
quiz akan ditutup
c. Time limit : Batas waktu pengerjaan, jika diaktifkan, maka
akan muncul hitungan mundur berdasarkan waktu
tersebut.
d. When time expires : Yang akan dilakukan apabila waktu telah selesai
e. Grace Periode : Masa tenggang yang diberikan, apabila pada
pilihan D dipilih penambahan waktu tenggang

6. Bagian selanjutnya adalah pengaturan Grade / penilaian.

43
Grade to pass : Adalah batas nilai kelulusan
Attemps allowed : Percobaan yang diijinkan untuk mengerjakan kuis
Grading method : Nilai yang dipilih (Nilai terakhir, nilai pertama,
rata-rata atau nilai tertinggi)
7. Bagian berikutnya yang perlu diubah pengaturannya adalah bagian keamanan
lanjutan.
Require Password : password untuk membuka kuis
Require Network Address : Alamat IP yang digunakan untuk mengerjakan
kuis
Enforced Delay : Batas waktu pengerjaan apabila pengaturan
multiple attemps
Browser Securty : Pengaturan browser

8. Bagian selanjutnya adalah Common Module Settings, pilih Group Mode :


Separate Groups. Ini bertujuan untuk memisahkan tugas menjadi per-group,
selain itu memudahkan dalam proses penilaian apabila dalam sebuah mata
pelajaran terdapat lebih dari satu grup / kelas.

44
Untuk pengaturan yang lain, secara bawaan sudah bisa digunakan tanpa disetting lagi.
Misalnya pengacakan soal dan jawaban, respon penilaian dan lain sebagainya. Oleh
karena itu, langsung menyimpan kuis dengan memilih tombol Save

Setelah menyimpan, akan ada warning bahwa quiz belum terisi soal, maka kita harus
mengisi soal terlebih dahulu dengan memilih tombol Edit Quiz

Maximum Grade adalah nilai maksimal yang dapat diperoleh.


Pilih tombol Add untuk menambahkan soal, sehingga ada pilihan :
a) a new question : Menambahkan pertanyaan baru
b) from question bank : Menambhkan pertanyaan dari bank soal

45
c) a random question: Menambahkan pertanyaan dari bank soal secara acak

1. Menambahkan Soal Baru dengan memilih a new question


2. Memilih salah satu tipe soal yang tersedia. Pada modul ini hanya menjelaskan
tipe soal yang sering ditemukan dan digunakan pada dunia pendidikan

a. Multiple Choice
Adalah tipe soal pilihan ganda. Bentuk form isiannya adalah sebagai
berikut

46
Bagian general berisi nama pertanyaan dan pertanyaan / soal yang
diajukan. Sebelumnya pilih kategori soal,tetapib bisa diabaikan. Untuk
isian lain bisa diabaikan pada bagaian General ini.

Bagian selanjutnya adalah Answer, yang berisikan pilihan jawaban yang


akan muncul. Secara bawaan disediakan 5 kolom isian,tetapi bisa saja
hanya diisi 2 atau 3, namun bisa juga ditambahkan lebih dari 5 pilihan.

Ada 3 isian, yang pertama adalah Choice-n, yaitu pilihan jawaban ke-n,
kemudian Grade adalah bobot nilai jika pilihan itu dipilih, jika hanya ada
satu pilihan yang tepat bisa diisi dengan 100%. Feedback adalah isian
ketika jawaban disimpan, akan tetapi bisa diabaikan isian ini.

47
Combined Feedback adalah umpan balik / respon apabila soal dijawab
dengan benar dan salah. Hal ini berguna untuk pembelajaran siswa.

Multiple Tries digunakan untuk penalti apabila percobaan dilakukan lebih


dari sekali dan siswa mencoba mengubah jawaban soal yang dikerjakan

48
Selanjutnya adalah memilih save untuk menyimpan soal.

Hasil soalnya adalah sebagai berikut

b. True / False
Tipe soal ini adalah tipe benar/salah. Inputan soal jenis ini hampir sama
dengan tipe Multiple Choice, khususnya pada bagian General yang berisi
Kategori pertanyaan; Nama pertanyaan dan Isi pertanyaan. Selanjutnya
pilih jawaban atas pertanyaan tersebut, apakah benar / True atau salah /
False. Contoh pengisiannya ada pada gambar beriku

49
50
Hasil soalnya adalah sebagai berikut

c. Matching
Tipe soal ini adalah tipe mencocokan antara pilihan soal dan jawaban.
Contoh pengisiannya adalah seperti gambar berikut

51
Hasil dari soal tersebut adalah sebagai berikut

d. Short Answer
Tipe pertanyaan ini adalah pertanyaan yang memiliki jawaban singkat.
Jawaban dari soal ini bisa dinilai secara otomatis dan dapat diatur bobot
nilainya.
Bagian awal input soal tipe ini sama dengan tipe yang lain yaitu kategori
soal; nama soal dan isi pertanyaan. Kemudian ada tambahan 1 pilihan
pengaturan yaitu case sensitivity, untuk pengecekan apakah jenis huruf
diperhitungkan atau tidak.

52
Selanjutnya pada bagian Answer, tuliskan jawaban yang tepat dan
kemungkinan jawaban yang dijawab oleh siswa dengan bobotnya masing-
masing. Selanjutnya simpan soal tesrebut

Hasil dari soal tesrebut adalah sebagai berikut

e. Numerical
Tipe soal ini berbentuk jawaban singkat tetapi siswa harus mengisikan
jawaban dalam bentuk angka. Perbedaan dengan jawaban singkat, pada
tipe ini guru dapat memberikan margin-error / rentang kesalahan pada
jawaban siswa. Misalnya jawaban yang diharapkan adalah 10, namun jika
rentang diisi 2, maka nilai 8-12 bisa dianggap benar oleh tipe soal ini.
Contoh soal numerical adalah seperti gambar berikut

53
Dari soal di aatas, jawaban yang diharapkan adalah 2+3 = 5, tetapi apabila
guru memberikan rentang jawaban 1, maka jika siswa mengisi jawaban
4,5 atau 6 masih dianggap betul. Untuk mengatur jawaban seperti itu,
pada bagian answer diisi sebagai berikut

Hasil dari soal tersebut adalah sebagai berikut

f. Essay
Tipe soal ini adalah tipe isian uraian, bentuk essay tidak dapat dinilai
secara otomatis oleh moodle sehingga harus dinilai manual oleh Guru
ketika kuis selesai dikerjakan. Tidak ada format khusus dalam pembuatan
soal bentuk essay.

54
Hasilnya adalah sebagai berikut

g. Drag and drop into text


Tipe soal ini berbentuk beberapa pertanyaan dengan jawaban kosong,
yang mana jawaban-jawaban tersebut dapat di drag dan kemudian di drop
ke kolom yang kosong dari pertanyaan. Pertanyaan pada tipe soal ini
hampir sama dengan missing word.

55
Hasilnya adalah sebagai berikut

h. Description (Keterangan)
Sebenarnya jenis ini bukan dikatakan sebagai ujian, sebab hal ini tidak
ada penilaiannya. Namun disini Anda dapat manulis artikel, soal cerita
dan sebagainya. Kalau kita membuat soal description ini (seperti soal
cerita) dimana soalnya dibuat pada nomor berikutnya, sebaiknya pada saat
membuka ujian ini jangan diacak soalnya.
Pada Question Bank (halaman bank soal). Anda pilih bentuk ujian
yang
diinginkan dengan mengklik menu drop down add a new question –
Others – Description

General
 Categories : Pengelompokan soal
 Nama pertanyaan : Tuliskan topik pertanyaan.
 Soal : Tuliskan soal cerita atau artikel pada kolom ini.
 General feedback  Saran yang ditampilkan setelah melihat hasil
ujian.
 Bila semua selesai klik Simpan Perubahan.

56
3. Menyimpan Soal
Setelah selesai pembuatan soal dan menyimpan soal, langkah selanjutnya adalah
pengaturan quiz seperti pada gambar berikut

Pada gambar terlihat daftar soal yang sudah dibuat dan dimasukkan pada quiz
tersebut, atur terlebih dahulu grade / point dari tiap soal dan nilai grade maximal
quiz tersebut.

Pada halaman ini juga dapat diatur urutan soal yang tampil dengan memilih
tombol Repaginate. Klik menu Quiz untuk kembali ke halaman awal quiz.

Guru dapat mencoba quiz terlebih dahulu sebelum menyajikan pada siswa
dengan memilih menu Preview.

Sampai tahap ini, quiz sudah selesai dibuat dan siap disajikan.

57
4.3.5. Penilaian
Setelah tugas dan quiz dibuat dan disajikan, pada bagian ini akan dijelaskan cara
penilaian terhadap hasil kerja siswa. Ada dua jenis penilaian yang bisa dilakukan yaitu
penilaian secara otomatis d n secara manual. Penilaian otomatis adalah proses penilaian
dilakukan oleh sistem moodle dengan mencocokan jawaban yang diberikan siswa
dengan kunci jawaban yang dibuat guru ketika membuat soal. Sedangkan penilaian
manual adalah guru menilai hasil kinerja siswa secara manual melalui moodle.

a) Penilaian Otomatis
Contoh implementasinya adalah pada quiz dengan tipe soal selain Essay. Pada quiz
yang sudah kita buat, pilih menu Grade untuk menuju ke halaman penilaian. Pada
halaman ini akan muncul daftar siswa dan nilai masing-masing.

Dari halaman ini pula Guru bisa mengunduh dalam format CSV, Excel, ODS untuk
dibuka pada aplikasi pengolah spreadsheet.

Terdapat pula grafik nilai dari pengerjaan kuis oleh para siswa seperti pada gambar
berikut ini

58
Seluruh perhitungan nilai tersebut, dilakukan otomatis oleh moodle tanpa
campurtangan dari gur mata pelajaran. Para siswa pun dapat melihat nilai mereka
masing-masing secara online melalui LMS Moodle.

b) Penilaian Manual / Manual Grading


Penilaian ini dilakukan pada penilaian penugasan / Assignment dan penilaian quiz
dengan bentuk soal Essay. Layaknya proses penilaian metode konvensional, guru
harus melihat jawaban siswa terlebih dahulu, kemudian memberikan nilai sesuai
jawaban tersebut.

Contoh penilaian pada tugas / assignment : Pilih tugas yang akan dinilai, selanjutnya
pilih View/Grade all submission yang kemudian akan muncul daftar siswa dan tugas
yang sudah dikumpulkan dalam bentuk tabel. Pilih menu edit-grade atau langsung
pada kolom Grade untuk melihat detail jawaban siswa

59
Pada halaman detil pengumpulan tugas, guru dapat mengunduh dan melihat berkas
pengumpulan tugas dari siswa, melihat waktu pengumpulan tugasnya dan
memberikan pada tugas tersebut.

Untuk melakukan penilain, tulis nilai pada kolom Grade dan guru juga bisa
memberikan feedback pada siswa tentang hasil penilaian tersebut.

60
Setelah selesai menilai, pilih Save Change untuk menyimpan, Save And Show Next
untuk menyimpan dan melanjutkan ke siswa berikutnya.

Penilaian Manual berikutnya adalah pada penilaian quiz dengan tipe soal essay.
Apabila ada quiz dengan tipe soal yang membutuhkan penilaian manual, maka pada
tabel penilaian akan m ncul kolom dengan tulisan “Requires Grading” yang berarti
pada soal tersebut harus dinilai secara manual

Pilih kolom tersebut, sehingga muncul jendela yang menunjukan jawaban siswa
yang dimaksud. Setela guru membaca jawaban siswa tersebut, untuk memberikan
nilai klik pada menu Make comment or override mark

61
Setelah menu tersebut dipilih, maka akan muncul form isian seperti gambar berikut,
guru selanjutnya mengisikan komentar tentang jawaban yang diberikan siswa, dan
memberikan nilai pada kolom Mark dengan nilai maksimal adalah bobot nilai soal
tersbut.

62
4.3.6. Rekap Nilai
Untuk melihat rekap penilaian keseluruhan tugas dan quiz, masuk ke side menu pada
mata pelajaran / course, pilih menu Grades

Hasil rekap penilaian adalah dalam bentuk tabel di bawah ini

Adakalanya hasil dari moodle harus diubah ke dalam bentuk lain seperti excel. Untuk
melakukan hal tesrebut pil h tab Export, kemudian pilih tab Excel Spreadsheet. Atau
juga bisa kedalam format lain yang tersedia dan pilih tombol Download untuk
mengunduh hasil export nilai tersebut.

63
64

Anda mungkin juga menyukai