Anda di halaman 1dari 2

Antara malam, hujan dan senja

Karya: Novita Hastuti Zen

Hujan, orang menyukai hujan

dan aku tidak

Senja, orang selalu merindukan senja

dan aku tidak

Malam, orang membenci malam

Karena malam membuat dua insan berpisah

dan aku menyukainya

Kenapa mereka menyukai hujan dan senja?

Karena kenangan didalamnya?

atau terbawa suasana indahnya melodi hari

Bagiku terasa sama

Hanya dingin dan panas

Hanya perbedaan rasa disetiap kejadiannya

Malam, kenapa banyak orang membencimu

Setiap kali kau datang, orang dengan cepat berdo’a

‘Semoga pagi hari segera tiba’

dan bagiku, malam adalah tempat dimana aku bisa hidup tenang

Merebahkan diri dan berpikir apa yang telah dilakukan

Mencoba merubah hari esok menjadi lebih baik

dan bersyukur kepada Tuhan

Sumedang, 30 Maret 2019


Biodata

Nama : Novita Hastuti Zen

Lahir : Sumedang, 15 November 1999

Status : Mahasiswa

Perguruan tinggi : Institut Tekhnologi Bandung

Hobi : Travelling

E-mail : hastutizen@gmail.com

Sumedang, 30 Maret 2019

Anda mungkin juga menyukai