Anda di halaman 1dari 99

STUDI INJEKSI SURFAKTAN SODIUM LIGNOSULFONAT

PADA MEDIA SANDSTONE DAN LIMESTONE


DALAM RANGKA ENHANCED OIL
RECOVERY (EOR)

Tesis
Untuk memenuhi sebagian persyaratan
Mencapai derajat Sarjana S-2
Program Studi Teknik Kimia
Magister Teknik Pengendalian Pencemaran Lingkungan

diajukan oleh

Ariff Trisetia Anggara

17/420751/PTK/11980

PROGRAM MAGISTER TEKNIK KIMIA


UNIVERSITAS GADJAH MADA
YOGYAKARTA
2019
ii
PERNYATAAN BEBAS PLAGIAT
iii
KATA PENGANTAR

Alhamdulillahirabbil’alamin. Puji syukur penulis panjatkan kehadirat Allah


SWT yang telah melimpahkan berkat dan karunia-Nya, sehingga penulis dapat
menyelesaikan naskah tesis dengan judul “Studi Injeksi Surfaktan Sodium Lignosulfonat
Pada Media Sandstone dan Limestone dalam Rangka Enhanced Oil Recovery”. Naskah ini
disusun sebagai salah satu syarat untuk memperoleh derajat Sarjana S-2 pada Program
Studi Teknik Kimia, Magister Teknik Pengendalian Pencemaran Lingkungan,
Fakultas Teknik, Universitas Gadjah Mada, Yogyakarta.

Selama penulisan dan penyusunan laporan ini berlangsung, penulis tidak


terlepas dari bantuan berbagai pihak. Oleh karena itu, pada kesempatan ini dengan
segala kerendahan hati, penulis mengucapkan terima kasih kepada :

1. Ir. Moh Fahrurrozi, M.Sc., Ph.D. selaku Ketua Departemen Teknik Kimia,
Fakultas Teknik, Universitas Gadjah Mada.

2. Wiratni, ST., MT., Ph.D. selaku Ketua Program Studi S2 Teknik Kimia,
Fakultas Teknik, Universitas Gadjah Mada.

3. Prof. Ir. Suryo Purwono, M.A.Sc., Ph.D. selaku Dosen Pembimbing Utama
yang telah memberikan bimbingan, dan masukan dari awal hingga akhir
penelitian dan penyusunan tesis ini.

4. Muhammad Mufti Azis, ST., M.Sc., Ph.D. selaku Dosen Pembimbing


Pendamping yang telah memberikan bimbingan, koreksi, dan saran selama
penelitian dan penyusunan tesis.
5. Rochim Bakti Cahyono, ST., M.Sc., Ph.D.. selaku Dosen Penguji yang telah
memberikan masukan dan arahan untuk perbaikan penyusunan tesis.

6. Prof. Ir. Arief Budiman, M.S., D.Eng. selaku Dosen Penguji yang telah
memberikan masukan dan arahan untuk perbaikan penyusunan tesis.

iv
v
DAFTAR ISI

HALAMAN JUDUL........................................................................................ i

HALAMAN PERSETUJUAN ......................................................................... ii

PERNYATAAN BEBAS PLAGIAT ............................................................... iii

KATA PENGANTAR ..................................................................................... iv

DAFTAR ISI .................................................................................................... vi

DAFTAR GAMBAR ....................................................................................... x

DAFTRAR TABEL ......................................................................................... xi

DAFTAR SIMBOL.......................................................................................... xii

INTISARI......................................................................................................... xiv

ABSTRACT ..................................................................................................... xv

BAB I. PENDAHULUAN .............................................................................. 1

1.1 Latar Belakang Masalah ................................................................. 1

1.2 Keaslian Penelitian ........................................................................ 5

1.3 Tujuan Penelitian ........................................................................... 9

1.4 Manfaat Penelitian ........................................................................ 9

BAB II. TINJAUAN PUSTAKA..................................................................... 11

2.1 Enhanced Oil Recovery (EOR) ...................................................... 11

2.2 Surfaktan ........................................................................................ 14

vi
2.3 Sodium Lignosulfonate (SLS) ....................................................... 15

2.4 Tegangan Antar Muka.................................................................... 16

2.5 Sandstone ....................................................................................... 18

2.6 Limestone ....................................................................................... 18

BAB III. LANDASAN TEORI ........................................................................ 21

3.1 Sifat Fisik Batuan Reservoir .......................................................... 21

3.1.1 Porositas ................................................................................... 21

3.1.2 Permeabilitas ............................................................................ 22

3.1.3 Saturasi ..................................................................................... 24

3.1.4 Wetabilitas................................................................................ 25

3.2 Sifat Fisik Fluida Reservoir ........................................................... 25

3.2.1 Viskositas ................................................................................. 25

3.2.2 Densitas .................................................................................... 26

3.2.3 Spesific Gravity ........................................................................ 27

3.3 CMC (critical Micelle Concentration)........................................... 27

3.4 Aqueos Stability.............................................................................. 29

3.5 Kelakuan Fasa(Phase Behaviour) .................................................. 29

3.6 Filtrasi ............................................................................................ 32

3.7 Pemodelan Matematis .................................................................... 33

vii
3.7.1 Water Flooding I ...................................................................... 33

3.7.2 Surfactant Flooding ................................................................. 37

3.7.3 Water Flooding II / Flush Water .............................................. 40

3.8 Hipotesis......................................................................................... 43

BAB IV. METODOLOGI PENELITIAN ...................................................... 44

4.1 Bahan Penelitian ............................................................................ 44

4.2 Alat Penelitian ............................................................................... 44

4.3 Prosedur Penelitian......................................................................... 47

4.3.1 Penggunaan Helium Porosimeter ............................................. 47

4.3.2 Pengukuran IFT ........................................................................ 49

4.3.3 Cara Pendesakan Minyak Dengan Media Berpori ................... 49

4.4 Analisis Hasil ................................................................................. 51

4.4.1 Saturation Oil Initial (Soi) ....................................................... 51

4.4.2 Saturation Oil residual (Sor) ................................................... 52

4.4.3 Recovery Factor ....................................................................... 52

BAB V. HASIL DAN PEMBAHASAN.......................................................... 53

5.1 Aqueous Stability ............................................................................ 53

5.2 Uji Filtrasi ........................................................................................ 54

5.3 Uji CMC/IFT ................................................................................... 55

viii
5.4 Uji Karakteristik Batuan .................................................................. 56

5.5 Uji coreflooding............................................................................... 57

5.5.1 Hasil Pendesakan Minyak Bumi Pada Percobaan .................... 57

5.5.2 Perbandingan Hasil Pendesakan Minyak Buni Berdasarkan

Percobaan dan Simulasi ........................................................... 59

5.5.3 Parameter yang Berpengaruh Simulasi Pendesakan Minyak

Bumi ........................................................................................ 62

5.5.4 Perbandingan Perhitungan Parameter Simulasi Dengan

Percobaan ................................................................................. 65

BAB VI. KESIMPULAN DAN SARAN ........................................................ 67

6.1 Kesimpulan ........................................................................................ 67

6.2 Saran .................................................................................................. 68

DAFTAR PUSTAKA ...................................................................................... 69

ix
DAFTAR GAMBAR

Gambar 1.1 Produksi Minyak Nasional ........................................................... 1

Gambar 2.1 Berbagai Teknologi EOR ............................................................ 12

Gambar 2.2 Struktur Molekul Surfaktan.......................................................... 14

Gambar 2.3 Struktur Molekul SLS .................................................................. 15

Gambar 3.1 Distribusi molekul surfaktan ........................................................ 28

Gambar 3.2 Skematik Sistem Winsor Type I................................................... 30

Gambar 3.3 Skematik Sistem Winsor Type II ................................................. 31

Gambar 3.4 Skematik Sistem Winsor Type III ................................................ 32

Gambar 3.5 Elemen Volum Untuk Penyusunan Model Pendesakan 1D ......... 33

Gambar 4.1 Helium Porosimeter...................................................................... 45

Gambar 4.2 Alat Rangkaian Pendesakan Minyak Bumi .................................. 46

Gambar 4.3 Spinning Drop Tensiometer TX-500D......................................... 47

Gambar 5.1 Hasil Aqueous Stability ................................................................ 53

Gambar 5.2 Grafik CMC Pada Surfaktan SLS ................................................ 55

Gambar 5.3 Grafik injeksi surfaktan SLS 1 % pada media sandstone

dan limestone. ................................................................................................... 57

Gambar 5.4 Grafik Simulasi Dan Data Percobaan Pada Media Sandstone ..... 60

Gambar 5.5 Grafik Simulasi Dan Data Percobaan Pada Media Limestone ..... 61

x
DAFTAR TABEL

Tabel 1.1 Kegiatan Chemical EOR di Indonesia ............................................. 3

Tabel 1.2 Keaslian Penelitian........................................................................... 5

Tabel 2.1 Kriteria Metoda EOR ....................................................................... 13

Tabel 3.1 Klasifikasi Porositas......................................................................... 22

Tabel 3.2 Klasifikasi Permeabilitas.................................................................. 24

Tabel 5.1 Hasil Uji Filtrasi Surfaktan .............................................................. 54

Tabel 5.2 Sifat Fisik Batuan Reservoir ............................................................ 56

Tabel 5.3 Data Parameter Pada Simulasi Pendesakan Minyak Bumi .............. 62

Tabel 5.4 Parameter Simulasi dengan Percobaan Pada Sandstone .................. 65

Tabel 5.5 Parameter Simulasi dengan Percobaan Pada Sandstone .................. 66

xi
DAFTAR SIMBOL

 = Porositas, %

p = Massa jenis padatan, g batuan/cm3

w = Massa jenis air, g/cm3

A = Luas permukaan, cm2

Cs = Konsentrasi Surfaktan, ppm

De = Difusivitas Efektif, cm 2/detik

fo = Fraksi volume minyak

fw = Fraksi volume air

g = Percepatan gravitasi

k = Permeabilitas, darcy

Ω = Mobility Residual Oil Ratio

Ω1 = Mobility Residual Oil Ratio (waterflooding I)

Ω2 = Mobility Residual Oil Ratio (waterflooding II)

M = Massa

mD = Mili Darcy

mN/m = Mili Newton per Meter

kr = Permeabilitas relatif, darcy

xii
P = Tekanan, atm

PV = Pore Volume, cm3

q = Laju aliran total, cm3/detik

so = Saturasi minyak, fraksi

sw = Saturasi air, fraksi

Sorw1 = Saturasi Oil Residu (waterflooding I)


Sorw1 = Saturasi Oil Residu (waterflooding II)
Sw = Saturasi Air
Swr = Saturasi water residu
t = Waktu, detik
T = Suhu
Vb = Bulk Volume
Vp = Pore Volume

xiii
INTISARI

Indonesia adalah produsen minyak terbesar di Asia Tenggara dengan tingkat


produksi sekitar 800.000 barel minyak per hari. Namun demikian, tingkat produksi
minyak cenderung mengalami penurunan dari tahun ke tahun sehingga mendorong
penerapan Enhanced Oil Recovery (EOR). EOR telah dianggap sebagai teknologi yang
menjanjikan untuk meningkatkan produksi minyak nasional melalui revitalisasi sumur
yang ada di Indonesia. Chemical EOR dengan surfaktan diketahui dapat mengurangi
nilai Interfacial Tension (IFT) minyak dan air yang dapat menurunkan rasio mobilitas
air terhadap minyak di reservoir. Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi kinerja
pendesakan surfaktan EOR berbiaya rendah yang terbuat dari Sodium Lignosulfonate
(SLS) dalam uji core flooding skala lab pada dua jenis media berpori, yaitu sandstone
dan limestone. Di sini, SLS dibuat dari lignin yang diekstraksi dari limbah lindi hitam
pabrik pulp. Pada penelitian ini digunakan minyak ringan dengan viskositas minyak
0,77 cp dan Gravity API 39o. Untuk menentukan efektivitas kinerja surfaktan sebelum
core flooding, telah dilakukan pengujian pendahuluan seperti uji aqueous stability, tes
IFT, tes CMC (Critical Micelle Concentration) dan uji filtrasi. Tes pendahuluan
menunjukkan bahwa konsentrasi surfaktan 1% memenuhi persyaratan surfaktan EOR.
Selain itu, uji core flooding dilakukan pada setiap native core sandstone dan limestone
pada suhu 60oC. Untuk uji core flooding, dilakukan dengan urutan water flooding 1,
surfactant flooding dan water flooding 2 / flush water. Di sini, ingin dievaluasi
perolehan minyak tambahan setelah surfactant flooding dan water flooding 2. Hasil
core flooding menunjukkan bahwa media sandstone memberikan Recovery Factor
sebesar 17,5% dengan volume pori 10,9 (PV). Di sisi lain, core flooding dengan
limestone hanya memberikan peningkatan Recovery Factor sebanyak 4,7% dengan
injeksi 11 PV . Oleh karena itu, hasil penelitian ini menunjukkan bahwa surfaktan SLS
memberikan hasil yang menjanjikan untuk media sandstone. Selain itu, penelitian ini
juga bertujuan untuk mengajukan model matematika 1D untuk menggambarkan uji
core flooding. Model yang diajukan secara umum dapat menjelaskan data percobaan
dengan cukup baik untuk sandstone dan limestone. Hasil pemodelan menunjukkan
bahwa rasio mobilitas dalam water flooding 1, Ωwf1, memiliki nilai yang lebih tinggi
daripada rasio mobilitas fluida pada water flooding 2, Ωwf2. Oleh karena itu, dapat
disimpulkan bahwa injeksi surfaktan secara umum juga berperan dalam menurunkan
rasio mobilitas dan sekaligus menurunkan jumlah minyak yang tersisa dalam reservoir
(Sor). Selain itu, model yang disusun memberikan hasil evaluasi nilai Original Oil In
Place (OOIP) yang cukup baik yang ditandai dengan nilai OOIP yang mendekati
berdasar hasil simulasi dan data percobaan.

xiv
ABSTRACT
Indonesia is the largest oil producer in South East Asia with production rate of
ca. 800000 barrels oil per day. Nevertheless, the production rate of oil tends to decline
and hence requires implementation of Enhanced Oil Recovery (EOR). EOR has been
considered as a promising technology to boost the national oil production through
revitalization of existing wells in Indonesia. Chemical EOR with surfactant is known
to reduce the Interfacial Tension (IFT) values of oil and water which may lower the
mobility ratio of water to oil in reservoir. This study aims to investigate the
performance of low cost EOR surfactant from Sodium Lignosulfonate (SLS) in lab-
scale core flooding test over two types of porous media, namely sandstone and
limestone. Here, SLS was produced from lignin which was extracted from black liquor
waste of pulp mill plant. In this study we have used light oil with an oil viscosity of 0.77
cp and Gravity API of 39o. In order to determine the effectiveness of surfactant
performance prior to core flooding, several tests such as aqueos stability test, an IFT
test, CMC (Critical Micelle Concentration) test, and a filtration test have been
conducted. The preliminary test suggests that surfactant concentration of 1% fulfills
the requirement of EOR surfactant. In addition, core flooding test was conducted on
each native core of sandstone and limestone at temperature of 60oC. For core flooding
test, the sequence of flooding was water flooding I, surfactant flooding and water
flooding II / flush water. Here, we would like to evaluate the incremental oil yield after
surfactant flooding and water flooding II. The result of core flooding showed that
sandstone media provided recovery factor as much as 17.5% with 10.9 pore volume
(PV). On the other hand, the core flooding with limestone only gave marginal increase
of recovery factor as much as 4.7% with 11 PV injected. Hence, the result showed that
SLS surfactant showed a promising result for sandstone media. In addition, a
mathematical model of 1D to describe core flooding test has also been developed. The
model could reproduce the data well both for sandstone and limestone. The mobility
ratio in water flooding 1, Ωwf1, was found to be higher than the mobility ratio of water
flooding 2, Ωwf2. Hence, it could be concluded that surfactant injection may lower the
mobility ratio and hence lower the amount of oil saturation in reservoir (Sor). There is
also good agreement of Original Oil In Place (OOIP) estimation from experimental
and simulation results.

Keywords: Enhaced Oil Recovery, Sodium Lignosulfonate, Coreflooding, Sandstone,


Limestone

xv
BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang Masalah

Indonesia merupakan salah satu negara penghasil minyak dan gas bumi

(migas) di dunia. Saat ini, Indonesia merupakan negara penghasil migas terbesar

di Asia Tenggara. Seiring berjalannya waktu, produksi minyak di Indonesia terus

mengalami penurunan dari tahun ke tahun seperti yang tersaji pada kurva warna

biru pada gambar 1.1.

Gambar 1.1 Produksi Minyak Nasional (DEN, 2017)

Tanpa adanya intervensi teknologi, maka laju produksi migas nasional pada

tahun 2015 hingga 2050 diperkirakan akan terus menurun. Untuk meningkatkan

produksi migas nasional atau setidaknya mempertahankan produksi migas pada

nilai 800.000 barrel per hari, maka diperlukan usaha untuk menemukan sumber-

sumber baru serta penerapan teknologi Enhanced Oil Recovery (EOR).

1
Proses produksi migas umumnya dilakukan dengan mengandalkan tenaga

dorong alamiah dari reservoir yang masih tinggi (natural flow). Namun seiring

berjalannya waktu, maka tenaga dorong reservoir makin berkurang sehingga

diperlukan tenaga dorong bantuan yang disebut pengangkatan buatan (artificial

lift). Untuk mendukung proses pengangkatan buatan, terdapat beberapa alat bantu

antara lain Electric Submersible Pump (ESP), Sucker Rod Pump (SRP), Hydraulic

pumping.

Setelah kinerja proses pengangkatan buatan (artificial lift) mengalami

penurunan dan masih banyak minyak yang tersisa di dalam reservoir, maka perlu

diterapkan teknologi Enhanced Oil Recovery (EOR) dengan mempertimbangkan

keekonomisan reservoir. Salah satu metode EOR yaitu melalui injeksi bahan

kimia untuk meningkatkan perolehan minyak. Injeksi ini diharapkan dapat

meningkatkan efisiensi penyapuan dan efisiensi pendesakan sehingga perolehan

minyaknya dapat meningkat sekitar 60% dari jumlah cadangan yang ada di

reservoir (Wibowo et al, 2007).

Dewan Energi Nasional (DEN) 2017 telah mengamanatkan penerapan EOR

dalam skala besar pada tahun 2020 (Gambar 1.1). Namun demikian, penerapan

metoda EOR di lapangan-lapangan minyak pada saat ini di Indonesia masih

sangat terbatas. Abdurrahman telah meneliti berbagai kegiatan EOR di Indonesia

yang dapat disajikan dalam tabel 1.1. Penerapan EOR di Indonesia membutuhkan

kemampuan penguasaan teknis operasional di lapangan serta kegiatan penelitian

di laboratorium. Dengan usaha yang konsisten dan berkesinambungan maka

penerapan EOR dapat memperoleh hasil yang optimal (Dasiba et al, 2016).

2
Tabel 1.1 Kegiatan Chemical EOR di Indonesia (Abdurrahman, 2017)

no Lapangan Status Tipe EOR Tahun Provinsi

1 Widuri Pilot Project Polymer 2015 North Jakarta

(Off Shore)

2 Limau Pilot Project ASP 2015 South Sumatra

3 Minas Field Trial Polymer 2015 Riau

4 Kaji Semoga Pilot Project Surfactant 2014 South Sumatra

Polymer

5 Tanjung Pilot Project Surfactant 2014 South

Kalimantan

6 Minas Pilot Project Surfactant 2013 Riau

7 Kaji Semoga Field Trial Surfactant (Huff 2013 South Sumatra

n Puff)

8 Tanjung Field Trial ASP 2013 South

Kalimantan

9 Widuri Field Trial Surfactant 2013 North Jakarta

(Off Shore)

10 Zamrud Field Trial Surfactant (Huff 2013 Riau

n Puff)

11 Pedada Field Trial Surfactant (Huff 2012 Riau

n Puff)

12 Meruap Field Trial Surfactant (Huff 2012 Jambi

3
n Puff)

13 Kenali Asam Field Trial No Information 2012 Jambi

14 Ledok Field Trial No Information 2012 Central Java

15 Limau Field Trial ASP 2010 South Sumatra

16 Handil Field Trial ASP 1980 Eastern

Kalimantan

17 Duri Field Trial Caustic 1975 Riau

Terdapat beberapa metode dalam Enhanced Oil Recovery (EOR) yang

meliputi pemanfaatan senyawa kimia berupa surfaktan (surface active agent).

Surfaktan berperan untuk menurunkan tegangan antar muka dua fase cair. Salah

satu contohnya adalah sodium lignosulfonat (SLS) yang berpotensi sebagai

surfaktan EOR (Nur fatwa, 2011). SLS merupakan hasil reaksi dari sulfit dan

lignin, lignin yang diperoleh dapat berasal dari berbagai sumber seperti lindi

hitam dari pabrik pulp, tandan kosong kelapa sawit, atau berasal dari ampas tebu.

Bahan-bahan tersebut umumnya dapat diperoleh dengan mudah, berlimpah dan

harganya murah. Hal ini akan memberikan tingkat keekonomisan yang lebih baik

dibandingkan menggunakan bahan surfaktan berbasis petroleum.

Penelitian ini akan meneliti pengaruh jenis dan sifat fisik batuan reservoir

terhadap kinerja pendesakan surfaktan berbasis Sodium Lignosulfonat (SLS). Hal-

hal yang menjadi dasar pertimbangan untuk memilih metoda pendesakan

surfaktan pada suatu reservoir meliputi sifat fisik fluida reservoir yang terdiri dari:

4
1. Spesific gravity minyak.

2. Viskositas.

3. Densitas.

Sifat fisik batuan reservoir yang terdiri dari:

1. Porositas.

2. Permeabilitas.

3. Saturasi fluida.

Surfaktan yang terdiri dari:

1. Jenis surfaktan.

2. Tegangan permukaan.

1.2 Keaslian Penelitian

Tabel 1.2 Keaslian Penelitian

No Penulis Judul Hasil


1 Wibowo, et Upaya peningkatan Surfaktan SS B8020 yang dipakai
al, 2007 perolehan minyak dalam penelitian ini sebagai fluida
meggunakan metoda perendam mampu meningkatkan
chemical flooding di perolehan minyak antara 4- 20% , dan
lapangan Limau. keberhasilan penginjeksian surfaktan
SS B8020 dilihat dari beberapa kriteria
yaitu dapat menurunkan water cut
sebesar 2 – 5 % dan adanya kenaikan
produksi pada sumur yang diinjeksikan
Surfaktan SS B8020
2 Irawan, 2014 Simulasi Pendesakan Dalam pendesakan minyak bumi

5
Minyak Bumi Dari dengan larutan SLS termodifikasi pada
Batuan Reservoir media batuan reservoir rantau minyak
Rantau Menggunakan yang dapat di recovery dari proses
Larutan Sodium injeksi air formasi sebesar 4,11 % dari
Lignosulfonate minyak awal dan 28,09 % dari minyak
Termodifikasi. yang tersisa dan secara keseluruhan
jumlah recovery minyak sebesar
89,45% . dari hasil tersebut larutan
surfaktan dapat digunakan dalam tahap
EOR
Fitriani, et al, Pengaruh epoksidasi Pengaruh suhu terhadap kinetika reaksi
3 2017 minyak biji nya- epoksida minyak biji nyamplung
mplung dan memperoleh suhu dan waktu optimum
Kosurfaktan terhadap yang memberikan konversi epoksida
0
kinerja sodium terbaik. Yaitu pada suhu 60 C.
lignosulfonat (SLS) Penambahan senyawa epoksida dan
untuk Enhanced Oil kosurfaktan pada SLS mampu
Recovery (EOR). menurunkan nilai IFT dari Formulasi
SLS.
4 Schievelbein, Penginjeksian Reservoir yang mengandung batuan
Adams, 1987 surfaktan pada karbonat yang berada di Texas bagian
reservoir batuan barat menggunakan formulasi surfaktan
karbonat baru yang diteliti dan dikembangkan
oleh Bellaire Research Laboratories,
Formulasi nya ada 2 dimana yang
formulasi pertama disebut sebagai
"formulasi nonemulsi" mengandung
1,5% (wt / vol) Solubilizer A dan 3,5%
Witco petroleum sulfonat. Dan yang
kedua yaitu "Formulasi emulsi"
mengandung 1,46% Solubilizer B, 3,6%

6
Witco petroleum sulfonat, 0,95%
sintetik sulfonat, 4% minyak gas, dan
4% minyak mentah Slaughter.
Solubilizers A dan B adalah sulfat alkil
eter dan sulfar alkilaril eter.

Formulasi kedua ini di uji cobakan pada


sumur yang berbeda agar hasil dari oil
recovery mempunyai potensi yang
bagus untuk chemical floods dalam
batuan, dari uji sumur yang pertama
nilai RF dihasilkan sebanyak dan
sementara sisanya mempertahankan
dengan berbagai mekanisme termasuk
adsorpsi yang volume minyaknya belum
tersapu. Pandangan di operasi lapangan
komponen surfaktan ini terbukti dapat
menangani cairan viskositas tinggi.
Pada uji sumur yang kedua dengan
formulasi non emulsi, menunjukkan RF
41% yang volumenya tersapu dengan
surfaktan retensi 0,44 mg/g batuan
dalam hal ini bisa menghasilkan nilai
PV yang lebih bedar dalam tes non
emulsi ini.

Dari kedua formulasi surfaktan ter-


recovered sangat signifikan dengan
kondisi reservoir dolomit dan
permeabilitas rendah dapat ditoleransi
dengan formulasi surfaktan yang diuji.

7
5 Berger, Lee, Konsentrasi surfaktan Jenis surfaktan yang dikembangkan
2002 yang sangat rendah dalam penelitian ini yaitu Alkaline
untuk matriks batuan Surfactant polymer(ASP) dan
sandstone dan pengembangan bisa menghasilkan
limestone konsentrasi yang sangat rendah untuk
menghasilkan tegangan permukaan
yang rendah.

Pada studi kasus 1 dalam penggunaan


surfaktan baru tanpa menggunakan
alkali untuk TDS tinggi dalam formasi
sandstone dengan surfaktan A
menunjukkan dalam 130.000 TDS brine
sintesis pada suhu 550C, dimana
pengujian ini memberikan IFT rendah
dan konsentrasi dengan air garam dan
dites selama 2 minggu menunjukkan
hasil yang stabil.

Pada studi kasus 2 dalam penggunaan


surfaktan baru tanpa menggunakan
alkali untuk TDS rendah dalam formasi
sandstone, injeksi brine dengan salinitas
rendah 3.000 PPM TDS pada
temperatur 600C.
hasil menunjukkan bahwa adsorpsi
menurun sebagai presentase dari nilai
surfaktan dan konsentrasi surfaktan B
meningkat.

Pada studi kasus 3 dalam surfaktan ASP

8
baru untuk TDS sedang, dalam formasi
batuan karbonat, pada surfaktan C ini
mempunyai nilai IFT yang rendah
dengan berbagai konsentrasi natrium
karbonat.
campuran surfaktan 0,2% C dan 2,0%
Na2CO3 akan memberikan hasil IFT
dan penyerapan yang sangat baik.

1.3 Tujuan Penelitian

Tujuan dari penelitian ini yaitu:

1. Mengetahui pengaruh jenis batuan: limestone dan sandstone terhadap

kinerja pendesakan surfaktan berbasis SLS dalam skala lab.

2. Mengevaluasi nilai Recovery Factor (RF) yang diperoleh dari hasil

keluaran injeksi surfaktan.

3. Menyusun model matematika pendesakan surfaktan berbasis SLS pada

kedua jenis batuan: limestone dan sandstone.

1.4 Manfaat Penelitian

Penelitian ini diharapkan dapat memberi manfaat antara lain:

1. Menjadi bahan evaluasi bagi usaha pengembangan surfaktan SLS yang

ekonomis dan berbasis bahan alam Indonesia.

2. Menjadi bahan masukan bagi para pemangku kepentingan dalam bidang

EOR untuk mengetahui kinerja pendesakan surfaktan SLS pada berbagai

jenis batuan.

9
3. Memperoleh model matematika pendesakan 1D yang bermanfaat untuk

mengevaluasi secara cepat kinerja pendesakan surfaktan.

10
BAB II
TINJAUAN PUSTAKA

2.1 Enhanced Oil Recovery (EOR)

EOR adalah salah satu teknologi yang lazim digunakan untuk meningkatkan

perolehan minyak bumi dari suatu reservoir. EOR juga dapat dikelompokkan

sebagai metode tertiary recovery karena EOR umumnya diambil sebagai pilihan

terakhir dalam usaha peningkatan produksi minyak. Hal ini terjadi saat usaha

primary recovery dan secondary recovery sudah tidak mampu lagi meningkatkan

produksi minyak atau tenaga dorongan di reservoir yang sudah melemah yang

mengakibatkan fluida tidak dapat naik hingga ke permukaan (Whillhite, 1987).

Gambar 2.1 menunjukkan berbagai metode untuk penerapan EOR. Seperti

yang terlihat pada gambar 2.1, terdapat berbagai macam teknologi EOR antara

lain melalui injeksi bahan kimia berupa polimer/surfaktan ke dalam reservoir

(chemical flooding), menginjeksikan gas yang terdiri dari nitrogen atau

karbondioksida ke dalam reservoir yang berfungsi untuk menurunkan viskositas

dan meningkatkan laju aliran fluida yang berada di reservoir (gas injection), dan

metode thermal, dengan cara memanaskan minyak mentah dalam reservoir yang

berguna untuk mengurangi viskositas dan terjadi penguapan dari fluida sehingga

menurunkan rasio mobilitas dan mempengaruhi penurunan tegangan antar muka

fluida. Penelitian ini fokus pada penerapan Chemical EOR melalui pemanfaatan

surfaktan (kotak merah dalam Gambar 2.1).

11
Proses untuk memilih teknologi EOR yang tepat setidaknya dilakukan

melalui dua tahap penyaringan yaitu penyaringan berdasar aspek teknologi dan

ekonomi. Apabila penyaringan secara teknologi sudah dinyatakan tidak memadai

maka umumnya tidak perlu dilanjutkan dengan evaluasi ekonomi. Namun

demikian, evaluasi ekonomi EOR tetap memegang peranan penting khususnya

chemical flooding di Indonesia yang umumnya akan lebih mahal jika

dibandingkan dengan negara-negara maju karena sebagian besar bahan

pendukungnya harus diimpor dari luar negeri seperti polymer, surfaktan, dan zat

kimia lainnya.

Polymer

Chemical
Surfactant
Flooding

Alkaline

Carbondioxide

EOR Gas Injection Hydrocarbon

Nitrogen

Steam flooding

Hot water
Thermal
flooding

Electrical
Heating

Gambar 2.1 Berbagai Teknologi EOR. Penelitian ini fokus pada penerapan
Chemical EOR dengan surfaktan

12
Metode pemilihan teknologi EOR yang tepat telah memiliki berbagai

kriteria yang telah dipublikasikan oleh Taber, et al (1996). Metode yang

dikembangkan Taber telah diuji dengan berbagai metoda EOR seperti CO2,

Nitrogen, Hidrokarbon, ASP, polymer flooding, steam, combustion. Metode ini

juga mempertimbangkan nilai API , viskositas dan tipe formasi yang jadi bahan

pertimbangan rekomendasi. Tabel 2.1 menjelaskan kriteria pemilihan metode

EOR yang tepat.

Tabel 2.1 Kriteria Metode EOR (Taber et al,1996)

No. EOR Gravity Viscosity Oil Formation Average Depth


Method (°API) (cp) Satura Type (ft)
tion Permeab
(% ility
PV) (md)
1 Nitrogen > 35 < 0.4 > 40 Sandstone or NC >6000
and flue gas carbonate

2 Hydrocarbo >23 <3 > 30 Sandstone or NC >4,000


n carbonate

3 CO2 > 22 < 10 > 20 Sandstone or NC >2,500


carbonate

1–3 Immiscible > 12 < 600 > 35 NC NC >1,800


gases

4 Micellar/ > 20 - < 35 > 35 Sandstone > 10 >9,000


Polymer, 35 preferred
ASP, and
Alkaline
Flooding
5 Polymer > 15 < 150, > 50 Sandstone > 10 < 9,000
Flooding > 10 preferred

13
6 Combustion > 10 < 5,0 > 50 High- > 50 <11,500
porosity
sand/
sandstone
7 Steam > 8 to < > 40 High- >200 < 4,500
13.5 200,000 porosity
sand/
sandstone

2.2 Surfaktan

Surfaktan merupakan molekul yang dapat menurunkan tegangan antar muka

dari dua cairan yang tidak saling bercampur. Dalam EOR, surfaktan juga berperan

untuk meningkatkan mobilitas minyak yang melekat pada padatan agar dapat

tersapu. Mekanisme surfaktan untuk menurunkan tegangan permukaan air dan

minyak dilakukan dengan cara mematahkan ikatan-ikatan hidrogen pada

permukaan, dan surfaktan membentuk misel, dimana misel ini adalah suatu

molekul surfaktan yang mengandung rantai hidrokarbon. Surfaktan dikategorikan

senyawa molekul organik yang memiliki bagian hidrofobik (bagian ekor) dan

hidrofilik (bagian kepala). Bagian hidrofobik memiliki kelarutan yang kurang baik

oleh pelarut karena mempunyai afinitas yang lebih kecil pada molekul-molekul

pelarut, sedangkan hidrofilik mempunyai kelarutan yang baik dalam pelarut.

Untuk fasa minyak dan air bagian hidrofilik mengikat air dan hidrofobik mengikat

minyak.

14
Gambar 2.2 Struktur molekul surfaktan (PSE,2015)

2.3 Sodium Lignosulfonat (SLS)

Sodium Lignosulfonat adalah surfaktan anionik yang berpotensi digunakan

untuk menggantikan surfaktan petroleum sulfonat yang umum digunakan dalam

proses Enhanced Oil Recovery (EOR) dalam industri minyak bumi (Fitriani,

2017). Sodium lignosulfonat berasal dari hasil sulfonasi lignin yang dilarutkan

dengan menggunakan larutan natrium bisulfit (NaHSO3). Gambar 2.3

menunjukkan model struktur molekul sodium lignosulfonat

Gambar 2.3 Struktur Molekul SLS

SLS telah banyak diteliti sebagai surfaktan EOR dan mampu melakukan

pendesakan minyak bumi. Selain itu, dari segi ekonomis, SLS memiliki harga

15
yang terjangkau dan berasal dari bahan alam yang mudah diperoleh. Dengan

demikian, SLS diharapkan dapat lebih kompetitif jika dibandingkan dengan

surfaktan petroleum sulfonat yang hingga kini masih banyak dipakai dalam

industri minyak dan gas bumi. Bahan baku utama SLS adalah lignin yang dapat

diperoleh dari beberapa sumber antara lain lindi hitam dari pabrik kertas, tandan

kosong kelapa sawit, ampas tebu, dan biomassa lainnya yang mengandung lignin.

Dengan demikian, pemanfaatan lignin akan mendorong usaha untuk melestarikan

lingkungan dan dari segi ekonomis sangat efisien bagi industri minyak bumi.

Selain untuk EOR, SLS juga dapat digunakan dalam proses pemboran sumur

minyak sebagai media pengontrol (Gargulak and Lebo, 1999).

2.4 Tegangan Antar Muka

Bila dua zat yang tidak saling bercampur ditempatkan bersama-sama, maka

kedua fluida akan saling bersinggungan satu dengan yang lainnya, sehingga di

antara kedua zat tersebut terdapat suatu bidang pemisah yang disebut sebagai

bidang antar-muka. Pada bidang antar muka ini terjadi interaksi antar molekul dari

kedua zat tersebut, sehingga akan timbul dua macam gaya, yaitu gaya adhesi yaitu

gaya yang timbul dari molekul-molekul tidak sejenis, dan gaya kohesi yaitu gaya

yang timbul dari molekul-molekul sejenis. Adanya perbedaan gaya tarik-menarik

dari kedua gaya tersebut menyebabkan adanya ketidaksetimbangan gaya pada

molekul-molekul kedua zat yang terletak di bidang antar muka, dalam

ketidakseimbangan ini menimbulkan gaya kerut atau tegangan, tegangan inilah

yang biasa disebut interfacial tension.

16
Tegangan antar muka dipengaruhi oleh berbagai faktor antara lain:

1. Suhu

Suhu jika dinaikkan dalam suatu sistem, maka system tersebut akan

berekspansi yang juga akan mempengaruhi molekul-molekul yang menyusun

sistem tersebut. Dengan naiknya suhu, maka akan menyebabkan pertambahan

kecepatan pergerakan molekul dalam sistem dan juga bertambahnya jarak antara

molekul dalam system karena ekspansi. Dengan demikian, maka luas permukaan

sistem bertambah dan menyebabkan energi bebas permukaan tiap molekul akan

berkurang sehingga menyebabkan tegangan permukaan dari sistem akan

berkurang

2. Tekanan

Pengaruh tekanan terhadap tegangan permukaan tidak begitu berpengaruh

sangat besar. Tekanan hanya akan berpengaruh terhadap tegangan permukaan

apabila dimasukkan komponen kedua ke dalam sistem seperti gas inert, yaitu gas

atau campuran gas yang dapat mempertahankan kadar oksigen dalam presentase

rendah sehingga mencegah terjadinya ledakan. Penambahan gas pada sistem akan

mengakibatkan sebagian dari gas terserap oleh permukaan cairan, sehingga gaya

kohesi larutan akan berkurang dan menyebabkan menurunnya tegangan

permukaan.

3. Pengaruh Zat lain

Keberadaan zat terlarut dalam suatu cairan akan mempengaruhi tegangan


permukaan. Penambahan zat terlarut akan meningkatkan viskositas larutan,

17
sehingga tegangan permukaan semakin besar. Surfaktan adalah zat yang dapat
mengaktifkan permukaan karena cenderung terkonsentrasi pada permukaan.
Penambahan surfaktan dapat menurunkan tegangan permukaan.

2.5 Sandstone

Sandstone (batuan pasir) adalah salah satu batuan sedimen yang

penyusunnya adalah butiran-butiran pasir. Butiran pasir ini terbawa oleh adanya

pergerakkan air dari formasi, aliran sungai, dll. Sehingga penumpukan butiran

pasir terjadi dan menjadi batuan pasir ketika kompaksi oleh tekanan dan endapan

butiran pasir yang sudah terakumulasi tersementasi dengan mineral dalam pori-

pori batuan pasir. Batuan ini sering dipakai dalam perindustrian salah satunya

dalam industri minyak bumi. Sandstone pada umumnya mempunyai ukuran dalam

skala 63µm-2 mm. Batuan pasir mempunyai jenis batuan silisiklastik yaitu:

1. Batu pasir Silisiklastik

• Batu pasir Epiklastik: Endapan yang berasal dari bongkahan batuan

terdahulu akibat dari pelapukan dan erosi, termasuk dari batuan

vulkanik dan non-vulkanik

• Batu pasir Volkaniklastik: Terdiri dari material vulkanik, termasuk

endapan piroklastik dan endapan epiklastik

2.6 Limestone

Limestone (batu gamping) merupakan batuan sedimen organik klastik.

Limestone juga merupakan salah satu bagian dari batuan karbonat, dimana batuan

karbonat merupakan batuan yang mengandung komposisi karbonat lebih dari 50%

18
dari partikel karbonat yang dipadatkan (Rejers&Hsu, 1986) dan batuan karbonat

ini tesusun oleh ion kalsium (Ca2+), ion Magnesium (Mg2+), karbonat (CO3-)

kalsium adalah logam umum yang dijumpai pada hampir semua batuan karbonat

(baik batu gamping maupun dolomit).

Pengelompokkan batu gamping, menurut Dunham (1962), dapat dilakukan

dengan melihat secara megaskopis untuk mengindikasikan adanya pengendapan

batu gamping yang ditunjukkan oleh tekstur pengendapan yaitu limemud. Batuan

ini dapat digolongkan menjadi:

1. Mud Stone

Mud stone adalah batuan sedimen jenis non klastik, batuan ini memiliki

struktur kimia karbonat dan strukturnya tidak berlapis. Batuan sedimen ini

mempunyai ukuran 0,063 milimeter. Salah satu dari batuan karbonat adalah

kalsilutit atau Munstone. Batuan ini mempunyai nama yang berbeda, karena dari

klasifikasi yang digunakan dengan interprestasi yang berbeda, batuan ini

dinamakan kalsilutit, karena batuannya adalah batuan karbonat, dan klasifikasi

menurut dunham nama untuk batuan tersebut adalah mudstone, karena batuan ini

mempunyai kesan butiran kurang dari 10 %.

2. Wackestone

Wackestone merupakan matriks batuan karbonat yang mengandung lebih

dari 10% allochems dalam matriks lumpur karbonat. Allochems merupakan ooids

dan peloids menurut Dunham (1962), definisi dari ooid adalah butiran karbonat

yang berbentuk bulat dan mempunyai struktur lamina yang konsentris, dan peloid

adalah butiran karbonat yang terdiri dari mikrit. Sedangkan menurut Folk (1959)

19
Allochems merupakan hasil dari prespitasi kimiawi yang sudah menjalani

intrabarsinal.

3. Boundstone

Boundstone merupakan batuan karbonat, dalam proses pembentukan dari

boundstone tersekat dengan karang, organisme uniseluler, atau ganggang.

Boundstone pada umumnya berada disekitar terumbu karang, dan di daerah

terumbu karang yang sudah berumur 2,5-3 juta tahun yang lalu. Boundstone juga

dapat diklasifikasikan menjadi 3 bagian, yaitu: framestone, bindstone, dan

bafflestone.

20
BAB III

LANDASAN TEORI

3.1 Sifat Fisik Batuan Reservoir

3.1.1 Porositas

Porositas dapat diartikan sebagai ukuran yang menunjukkan besarnya

rongga pori dalam batuan. Porositas digunakan dalam perhitungan isi awal

minyak di tempat, yaitu dalam perhitungan dengan menggunakan rumus

volumetric. Porositas didefinisikan sebagai perbandingan antara volume ruang

yang kosong (pore volume) terhadap volume total batuan (bulk volume) dari suatu

batuan atau ukuran yang menunjukkan besar rongga dalam batuan, ruang kosong

merupakan pori-pori yang saling berhubungan antara satu sama yang lain, tetapi

juga merupakan rongga-rongga yang saling terpisah (Irham, 2002). Porositas

dapat dirumuskan:

Vp
φ=
Vb ........................................................................................................... (3.1)

Porositas batuan reservoir diklasifikasikan menjadi dua pembentukannya yaitu:

a. Porositas primer

Pada pori-pori yang terbentuk atau terjadi bersamaan dengan waktu

pengendapan, dimana besar kecilnya porositas tersebut sangat dipengaruhi oleh:

- Bentuk dan ukuran butir

21
- Pemilihan butir

- Bentuk dan kebundaran butir

b. Porositas sekunder

Porositas sekunder yaitu porositas yang terbentuk karena adanya suatu

proses geologi setelah batuan sedimen tersebut terendapkan. Dalam hal ini baik

ukuran, bentuk, letak, maupun hubungan antar pori sudah tidak ada hubungannya

dengan proses terbentuknnya batuan asal. Kualitas porositas dikategorikan sebagai

berikut sebagaimana tersaji di tabel 3.1.

Tabel 3.1 Klasifikasi Porositas

Porositas (%) Keterangan


0-5 Jelek sekali
5-10 Jelek
10-15 Sedang
15-20 Baik
>20 Baik sekali

3.1.2 Permeabilitas

Permeabilitas adalah kemampuan suatu batuan berpori untuk mengalirkan

fluida tanpa merusak partikel-partikel pendukung dan kerangka batuan tersebut.

Permeabilitas telah didemonstrasikan oleh Henry Darcy seorang ahli hidrologi

dari perancis pada tahun 1856 mempelajari aliran air yang melewati suatu lapisan

batuan dan didefinisikan berdasarkan persamaan Darcy’s, dan permeabilitas

dinyatakan dalam Darcy atau Milidarcy. 1 darcy adalah kemampuan batuan untuk

22
mengalirkan fluida pada kecepatan 1 cm3/detik dengan viskositas 1 centipoise

melalui penampang pipa atau pori 1cm2 sepanjang 1 cm, pada perbedaan tekanan

sebesar 1 atmosfer.

k . A dP
Q=−
µ dL ................................................................................................. (3.2)

Dalam persamaan 3.2 anggapan yang digunakan oleh Darcy yaitu

1. Aliran harus laminar

2. Fluida yang mengalir tidak bereaksi dengan batuan

3. Suhu tetap selama aliran

Berdasarkan dari fasa yang mengalir dalam batuan reservoir, permeabilitas dibagi

menjadi 3 yaitu:

1. Permeabilitas efektif

Permeabilitas relatif adalah fluida yang mengalir dalam media batuan

berporous terdiri dari satu macam fluida misalnya minyak, gas, dan air. Simbol

untuk permeabilitas efektif untuk minyak,air, dan gas yaitu ko, kw, kg.

Permeabilitas efektif tergantung dari suatu fluida.

2. Permeabilitas absolut

Permeabilitas absolut adalah dimana fluida mengalir melalui media berpori

tersebut hanya satu fasa saja, simbolis dari permeabilitas absolute sendiri adalah K

3. Permeabilitas relatif

23
Yaitu sebagai perbandingan antara permeabilitas efektif dengan

permeabilitas absolut. Simbol dari permeabilitas relative yaitu Kr

ko
k ro =
k ........................................................................................................... (3.3)

kw
k rw =
k .......................................................................................................... (3.4)

kg
k rg =
k .......................................................................................................... (3.5)

Permeabilitas batuan reservoir dikategorikan baik atau buruk berdasarkan

dari harga permeabilitasnya dan berikut penjelasan harga permeabilitasnya:

Tabel 3.2 Klasifikasi permeabilitas

Permeabilitas Keterangan
(Milidarcy)
>1000 Istimewa
100-1000 Baik sekali
10-100 Baik
5-10 Sedang
<5 Ketat

3.1.3 Saturasi

Saturasi adalah jumlah kandungan fluida yang berada pada batuan berpori

dari suatu formasi. Kandungan fluida tersebut dapat berupa air, minyak, maupun

gas, baik secara bersama-sama maupun minyak dan air atau gas dengan air saja.

24
Dalam reservoir maka jumlah air, minyak, dan gas persatuan volume pori

dinyatakan dalam istilah saturasi. Saturasi minyak (So), saturasi air (Sw), saturasi

gas (Sg).

S w + S o + S g =1 .............................................................................................. ( 3.6)

Pada kondisi reservoir jenuh, berlaku:

S w + S o = 1 .................................................................................................... (3.7)

Dan volume pori yang terisi hidrokarbon adalah

S o .φ + S g .φ = (1 − S w ).φ ................................................................................. (3.8)

3.1.4 Wettabilitas

Wettabilitas adalah kemampuan dari suatu batuan berpori untuk dibasahi

dengan fasa fluida, Apabila diberikan dua jenis cairan yang tidak saling

bercampur. Pada bidang antar-muka cairan dengan benda padat terjadi gaya tarik-

menarik antara cairan dengan benda padat yang merupakan faktor dari tegangan

antar-muka antara fluida dan batuan. Dalam reservoir digambarkan sebagai air

dan minyak yang ada diantara pori-pori batuan.

3.2 Sifat Fisik Fluida Reservoir

Sifat fisik fluida akan mempengaruhi dalam proses pendesakan fluida.

Fluida, hal yang dijumpai pada umumnya fluida dalam bentuk cair, bahan untuk

jadi bahan pertimbanagan terkait untuk fluida reservoir yaitu densitas, specific

gravity, dan viskositas.

3.2.1 Viskositas

Viskositas adalah sebagai ukuran ketahanan minyak terhadap aliran, atau

juga viskositas minyak adalah suatu ukuran tentang besarnya keengganan minyak

25
untuk mengalir. Viskositas juga dipengaruhi oleh temperatur karena semakin

tinggi temperaturnya semakin kecil viskositas terhadap minyak karena minyak

akan semakin encer.

3.2.2 Densitas

Densitas yaitu pengukuran massa setiap satuan volume benda. Semakin

tinggi massa jenis suatu benda, maka semakin besar pula masa setiap volumenya.

Massa jenis rata-rata setiap benda merupakan total massa dibagi dengan total

volumenya. Dalam persamaannya yaitu

m
ρ= .............................................................................................................. (3.9)
v

3.2.3 Spesific Gravity (SG)

Spesific gravity didefiniskan dengan perbandingan densitas zat terhadap

densitas zat pada kondisi standart, untuk gas kondisi standart yang digunakan

adalah udara, sedangkan untuk cairan yang digunakan itu adalah air, SG dapat

dinyatakan dengan persamaan:

ρ
SG= ......................................................................................................... (3.10)
ρr

Densitas air sebagai acuan untuk cairan sebesar 62,4 lb/ft3, sementara untuk gas

dapat dinyatakan dengan rumus:

Mw g
SG= ....................................................................................................... (3.11)
Mwu

Spesific Gravity minyak didefinisikan sebagai perbandingan massa jenis air

murni pada volume dan temperature yang sama. Contoh fluida ataupun liquid

yang dianalisa harus dapat mewakili sistem. Maksudnya adalah apabila akan

26
mengukur spesific gravity fluida yang ditampung dalam sebuah tangki maka

contoh fluida tersebut diambil dari bagian atas , bagian tengah, dan bagian bawah

tangki. Kemudian hasilnya dapat ditentukan dengan menentukan nilai rata-

ratanya. Sedangkan penentuan 0API Gravity dapat dihitung dalam persamaan

berikut:

0 141,5
API Gravity= − 131,5 ............................................................................ (3.12)
SG

Alat yang digunakan untuk mengukur 0API Gravity adalah hydrometer

3.3 CMC (critical Micelle Concentration)

CMC adalah bagian yang signifikan dalam surfaktan untuk melihat batas

konsentrasi kritis surfaktan, dimana ketika melewati titik CMC surfaktan akan

membentuk micelle atau agregat. Ukuran untuk pemakaian surfaktan berada di

kisaran nilai CMC, akan tetapi jika nilainya jauh dari CMC akan mengakibatnya

terjadi emulsi balik dan untuk ekonomis tidak menguntungkan. Menentukan harga

CMC ini diukur dari tegangan antar muka surfaktan yang ditinjau, semakin tinggi

nilai konsentrasi dari surfaktan akan mengakibatkan tegangan antar muka semakin

rendah hingga mencapai konsentrasi tegangan antar muka yang konstan, dimana

batas awal mulai konstan konsentrasinya disebut CMC. (Hiemenz,1977)

Penambahan molekul surfaktan, pada suatu saat akan tercapai keadaan

dimana permukaan-antarmuka sudah jenuh / tertutupi oleh molekul surfaktan dan

adsorpsi surfaktan ke permukaan-antarmuka tidak terjadi lagi. Pada keadaan ini

molekul-molekul surfaktan mulai berasosiasi membentuk suatu struktur yang

disebut misel. Konsentrasi dimana mulai terbentuk misel disebut konsentrasi

27
misel kritis atau CMC. Dengan terbentuknya misel, sifat-sifat larutan akan

berubah secara mendadak, seperti tegangan permukaan-antar muka, viskositas.

Gambar 3.1 Distribusi molekul surfaktan

Gambar 3.1 menunjukkan (pada konsentrasi (a) dibawah CMC dan (b)

diatas CMC), setelah mencapai CMC setiap penambahan dari surfaktan hanya

akan meningkatkan jumlah micelle (dalam kasus yang ideal), seperti yang

ditunjukkan pada Gambar 3.1. Dengan kata lain, sebelum mencapai CMC,

tegangan permukaan menurun tajam pada konsentrasi surfaktan. Setelah mencapai

CMC, tegangan permukaan cenderung atau kurang konstan.

Misel dalam larutan encer membentuk suatu kumpulan dengan kepala gugus

hidrofilik bersinggungan dengan solven yang mengelilinginya, mengasingkan

ekor gugus hidrofobik didalam pusat misel. Misel biasanya berbentuk globular

dan secara garis besar berbentuk speris, akan tetapi dapat pula berbentuk

elipsoida, silinder, dan bilayer. Bentuk dan ukuran misel merupakan fungsi dari

geometri molekular dari molekul surfaktan tersebut dan kondisi larutan seperti

28
konsentrasi surfaktan, temperatur, pH, dan kekuatan ionik. Proses pembentukan

misel disebut sebagai miselisasi.

Salah satu parameter yang terkait dengan CMC adalah Kraft temperature,

atau critical micelle temperature. Ini merupakan suhu minimum di mana surfaktan

membentuk micelle. Di bawah Krafft temperature, tidak akan terbentuk micelle.

Penentuan CMC pada umumnya dengan cara mengukur tegangan antar muka

(IFT) dari larutan surfaktan sebagai fungsi dari konsentrasi.

3.4 Aqueos stability

Aqueos stability merupakan pengujian untuk mengetahui kestabilan

surfaktan dalam air formasi untuk menentukan surfaktan yang cocok dengan

teknologi injeksi surfaktan. Kelarutan surfaktan dalam brine yang baik sangat

diperlukan karena akan membentuk larutan surfaktan dengan distribusi yang

seragam, sehingga kinerja surfaktan akan sama di bagian manapun. Sebaliknya,

ketika kelarutan surfaktan tidak sempurna, maka distribusi surfaktan dalam brine

tidak seragam dan akan mempengaruhi kinerjanya. Suatu surfaktan dikatakan

memenuhi kriteria aqueous stability jika larut sempurna dengan penampakan

jernih. Begitu juga sebaliknya, jika larut sermpurna dengan penampakan keruh

atau membentuk dua fasa, maka surfaktan tidak memenuhi kriteria ini.

3.5 Kelakuan Fasa(Phase Behaviour)

Kelakuan fasa sangat dipengaruhi oleh salinitas brine, seperti yang terlihat

pada gambar 3.2 – 3.4 Pada salinitas rendah akan menghasilkan kelarutan fasa air

yang bagus dan kelarutan fasa minyak yang buruk. Pada batas minyak-air akan

29
terdapat dua fasa, yaitu fasa minyak lebih (excess oil) yang terdiri dari pure oil

dan fasa mikroemulsi yang terdiri dari brine, surfaktan, dan beberapa minyak

yang ikut larut dan mengisi bagian dalam swollen micelle. Tipe fasa seperti ini

dikenal sebagai sistem Winsor tipe I atau sistem tipe II (-), sistem water

continuous, yang ditunjukkan oleh gambar 3.2 (Salter, S. J., 1986).

Gambar 3.2 Skematik Sistem Winsor Type I

Untuk salinitas tinggi, adanya gaya elektrostatis dapat menurunkan

kelarutan surfaktan dalam fasa air. Pada daerah batas minyak-air akan terdiri dari

fasa brine lebih (excess brine) dan fasa mikroemulsi yang terdiri dari surfaktan

dan beberapa brine yang larut, yang mengisi bagian dalam swollen micelle. Tipe

fasa ini dikenal sebagai sistem Winsor tipe II atau sistem tipe II (+), sistem oil

continuous, seperti yang ditunjukkan oleh gambar 3.3 (Salter, S. J., 1986).

30
Gambar 3.3 Skematik Sistem Winsor Type II

Untuk salinitas yang berada diantara rendah dan tinggi, akan terdapat

perubahan yang kontinu antara sistem tipe II (-) dan tipe II (+), dimana akan

terbentuk fasa kaya surfaktan. Sehingga akan terdapat tiga fasa yang terdiri dari

fasa excess oil, brine dan fasa mikroemulsi yang memiliki komposisi seragam

(invariant). Tipe ini disebut sistem Winsor tipe III atau sistem tipe III, seperti

yang ditunjukkan oleh gambar 3.4. Pada daerah tiga fasa tersebut akan terbentuk

dua tegangan permukaan, yaitu antara mikroemulsi dengan minyak, σso dan

mikroemulsi dengan brine, dan sebagainya.

31
Gambar 3.4 Skematik Sistem Winsor Type III
3.6 Filtrasi

Filtrasi bertujuan untuk mengetahui didalam laju surfaktan membentuk

endapan atau tidaknya, apabila mengandung endapan akan mempengaruhi dari

dengan mensimulasikan laju alir surfaktan pada media berpori dengan kertas

membran yang berukuran 0,45 µm. Perbandingan antara volume dengan waktu

yang akan menunjukan nilai filtration ratio (FR) dimana besaran nilai filtrasi

apabila dekat dengan angka 1 yang berarti laju alirnya konstan dan tidak ada

endapan atau pengotor, nilai FR yang direkomendasikan tidak boleh melebihi

angka 1,2 atau kurang dari 1,2 dari perbandingan volume dengan waktu.

32
3.7 Pemodelan matematis

Penyusunan model matematis pendesakan minyak bumi diadaptasi dari

model pendesakan 1D yang telah dilaporkan oleh Purwono (1999), Yuliansyah

(2004) dan terakhir oleh Putri (2018). Model ini menjelaskan aliran dua fasa

dengan satu dimensi pada media berpori. Gambar 3.5 menunjukkan dasar

penyusunan model untuk fluida yang mengalir pada media berpori pada elemen

volume A.∆x.

Gambar 3.5 Elemen volum untuk penyusunan model pendesakan 1D


3.7.1 Water Flooding I (WF 1)

Pemodelan untuk WF I menggunakan beberapa asumsi sebagai berikut:

• Fluida tidak temampatkan

• Suhu di dalam media berpori konstan

• Aliran satu dimensi mengikuti aliran plug flow

• Gaya gravitasi diabaikan

• Tidak terjadi reaksi antara fluida hidrokarbon dengan batuan

33
Neraca massa pada elemen volume A.∆x

Kecepatan air masuk – Kecepatan air keluar = Kecepatan akumulasi


ρ w ⋅ q w x −ρ w ⋅ q x + Δx = (φ ⋅ A ⋅ Δx ⋅ ρ w ⋅ S w )
∂t .................................... (3.13)

ρ w = konstan, persamaannya menjadi:

qw x+Δx − qw x ∂
= −φ ⋅ A ⋅ (sw )
Δx ∂t ..................................................................... (3.14)

Jika dilimitkan Δxà0, persamaan (3.14) menjadi:

∂q w ∂
= − φ ⋅ A ⋅ (Sw )
∂x ∂t ................................................................................... (3.15)

Atau

∂s w 1 ∂q w
=−
∂t φ ⋅ A ∂x .......................................................................................... (3.16)

persamaan (3.16) dianalogikan untuk minyak, maka:

∂s o 1 ∂q o
=−
∂t φ ⋅ A ∂x .......................................................................................... (3.17)

Hubungan antara kecepatan volumetrik air dan minyak menghasilkan:

q w + q o = q .................................................................................................. (3.18)

Saturasi air dan minyak, apabila digabungkan persamannya menjadi:

s w + so =1 .................................................................................................... (3.19)

34
Apabila persamaan dari (3.16) dan (3.17) dijumlahkan akan menjadi:


(s w + so ) = − 1 ∂ (qo + q w )
∂t φ ⋅ A ∂x .................................................................. (3.20)

Jika s w + s o = 1, maka:

∂q
=0
∂x ............................................................................................................ (3.21)

Maka sepanjang media batuan berpori, kecepatan volumetris total diasumsikan

tetap, kemudian disambungkan dengan persamaan Darcy’s, maka persamaan

menjadi:

k w A ⎛ ∂Pw ⎞
qw = − ⎜ ⎟
µ w ⎝ ∂x ⎠ ........................................................................................ (3.22)


Dianalogikan untuk kecepatan minyak, maka:

k o A ⎛ ∂Po ⎞
qo = − ⎜ ⎟
µ o ⎝ ∂x ⎠ .......................................................................................... (3.23)

Parameter kw dan ko merupakan permeabilitas efektif, yang dapat didefinisikan

sebagai permeabilitas aliran satu fasa (k) yang dikalikan dengan permeabilitasnya

relatifnya, sehingga:

k w = k ⋅ K rw .................................................................................................... (3.24)

k o = k ⋅ K ro ..................................................................................................... (3.25)

35
maka persamaan (3.24) dan (3.25) akan menjadi:

k ⋅ K rw A ⎛ ∂Pw ⎞
qw = − ⎜ ⎟
µ w ⎝ ∂x ⎠ ................................................................................... (3.26)

k ⋅ K ro A ⎛ ∂Po ⎞
qo = − ⎜ ⎟
µ o ⎝ ∂x ⎠ ................................................................................... (3.27)

Fraksi alir dalam aliran dinyatakan dengan persamaan menurut Buckley, maka

fraksi minyak dapat diperoleh persamaannnnya menjadi:

f o =1 − f w ....................................................................................................... (3.28)

Pada rasio koefisien persamaan relatif adalah fungsi saturasi, sedangkan rasio

viskositas adalah bilangan tetap, maka fw hanya merupakan fungsi saturasi:

∂q w ∂f
=q w
∂x ∂x ................................................................................................... (3.29)

∂qw ∂f ∂s
=q w w
∂x ∂sw ∂x ............................................................................................. (3.30)

Substitusikan persamaan (3.30) ke persamaan (3.16) dan (3.17)

∂s w q ∂f w ∂s w
=−
∂t φ ⋅ A ∂s w ∂x ................................................................................... (3.31)

Dianalogikan untuk minyak, menjadi:

∂s o q ∂f o ∂s o
=−
∂t φ ⋅ A ∂s o ∂x ..................................................................................... (3.32)

36
q
Dimana, kecepatan linier fluida: u = maka persamaan (3.33)
A

∂s w u ∂f w ∂s w
=−
∂t φ ∂s w ∂x ........................................................................................ (3.33)

∂s o u ∂f o ∂s o
=−
∂t φ ∂s o ∂x ......................................................................................... (3.34)

Kondisi awal:

t=0 0≤x≤L sw = swo

kondisi batas

t=0 x=0 sw = 1

3.7.2 Surfactant flooding

Pemodelan matematis yang digunakan untuk pendesakan minyak dengan

surfaktan,diasumsikan antara lain:

• Fluida tidak termampatkan

• Fluida satu dimensi mengikuti pola aliran plug flow

• Porositas dan permeabilitas media berpori homogen

• Tidak terjadi adsorpsi ke batuan serta tidak ada reaksi kimia

• Gaya gravitasi dapat diabaikan

• Pada media berpori suhu sama

Neraca massa air pada elemen volume saat penyapuan dengan surfaktan secara

analog dengan persamaan (3.16):

37
∂s w 1 ∂q w
=−
∂t φ ⋅ A ∂x ......................................................................................... (3.37)

dengan

q w = q ⋅ f w ....................................................................................................... (3.38)

Dengan substitusi persamaan (3.38) ke persamaan (3.16), sehingga persamaannya

menjadi:

∂s w q ∂f w
=−
∂t φ ⋅ A ∂x ......................................................................................... (3.39)

q
Dimana, kecepatan linier fluida u = , sehingga persamaan menjadi:
A

∂s w u ∂f w
=−
∂t φ ∂x ............................................................................................... (3.40)

Pada penyapuan minyak dengan surfaktan, fraksi air diasumsikan dalam aliran

merupakan fungsi saturasi air dan konsentrasi surfaktan, maka menjadi:

∂f w ∂f w ∂s w ∂f w ∂C s
= +
∂x ∂s w ∂x ∂C s ∂x ............................................................................ (3.41)

Persamaan diatas yaitu (3.41) disubstitusikan ke persamaan (3.40) sehingga

persamaan menjadi:

∂s w u ⎛ ∂f ∂s ∂f ∂C s ⎞
= − ⎜⎜ w w + w ⎟
∂t φ ⎝ ∂s w ∂x ∂C s ∂x ⎟⎠ ................................................................. (3.42)

38
Neraca massa surfaktan pada elemen volume A.∆x

kecepatan surfaktan masuk-kecepatan surfaktan keluar = kecepatan akumulasi

⎡ qw ⎤ ⎡ qw ⎤ Δ(s w ⋅ C s )
⎢ A ⋅ N |
p X + A ⋅ C | −
s x⎥ ⎢ A ⋅ N |
p x + Δx + A C |
s x + Δx ⎥ = φ ⋅ A ⋅ Δx ⋅
⎣ A ⎦ ⎣ A ⎦ Δt (3.43)

⎡ qw qw ⎤
⎢ N p |x − N p |x + Δx A Cs |x − A Cs |x + Δx ⎥ Α(sw ⋅ Cs )
−⎢ + ⎥ =φ
⎢ Δ x Δx ⎥ Δt
⎣ ⎦ ................................ (3.44)

Jika dilimitkan Δx à 0, sehingga persamaan (3.44) menjadi:

∂N p qw ∂ ∂ (sw Cs )
− − ( f w ⋅ Cs ) = φ
∂x A ∂x ∂t ........................................................... (3.45)

∂Cs
N p = − De
Berdasarkan hukum fick: ∂x

Lalu substitusikan persamaan Fick ke persamaan (3.46), maka:

∂ 2Cs qw ⎛ ∂Cs ∂f ⎞ ⎛ ∂Cs ∂S ⎞


De 2
− ⋅ ⎜⎜ f w + Cs w ⎟⎟ = φ ⎜ S w + Cs w ⎟
∂x A ⎝ ∂x ∂x ⎠ ⎝ ∂t ∂t ⎠ ............................. (3.46)

∂ 2 C s qw ∂C q ∂f ∂C q ∂S
De 2 − ⋅ f w s − w ⋅ Cs w = φ ⋅ S w ⋅ s + w ⋅ Cs w
∂x A ∂x A ∂x ∂t A ∂t ..................... (3.47)

∂ 2 Cs qw ∂C ∂C
De 2 − ⋅ f w s = φ ⋅ S w ⋅ s
∂x A ∂x ∂t ............................................................... (3.48)

Jika kecepatan linier fluida adalah u = q/A, maka persamaan diatas menjadi:

39
∂ 2Cs ∂C ∂C
De 2
− u ⋅ f w s =φ ⋅ Sw ⋅ s
∂x ∂x ∂t ................................................................. (3.49)

Persamaan fraksi air atau fw dapat diprediksikan dengan persamaan:

1
fw = n2
1+
(1 − s ) ............................................................................................ (3.50)
Ω1 ⋅ s n1

sw − swr
S=
1 − swr − sor ⋅ s ............................................................................................. (3.51)

s or ⋅ s = sorw1 − a1 ⋅ Cs
.......................................................................................... (3.52)

0
Ω1 = Ω1 wf 1 − a2 ⋅Cs
......................................................................................... (3.53)

Kondisi batas untuk penyapuan surfaktan tersebut adalah:

Kondisi awal

t=0 0≤x ≤L sw = sw0 ; Cs = 0

Kondisi Batas (Boundary Condition):

t=0 x=0 𝑆w = 1 ; 𝐶𝑠 = 𝐶𝑠in

3.7.3 Water Flooding II / flush Water

Pemodelan yang digunakan untuk water flooding II dengan asumsi antara lain:

• Suhu di dalam media berpori seragam

• Compressible fluid

40
• Fluida satu dimensi mengikuti pola aliran plug flow

• Porositas dan permeabilitas media berpori homogen

• Gaya gravitasi dapat diabaikan

Neraca massa surfaktan pada elemen volume A.∆x

Neraca massa surfaktan pada elemen volume saat penyapuan dengan

waterfloooding II dianalogikan dengan persamaan (3.48), yaitu:

∂ 2Cs ∂C ∂C
De 2
− u ⋅ f w s =φ ⋅ Sw ⋅ s
∂x ∂x ∂t .......................................................... (3.54)

Dalam flush water mempunyai mobilitas yang berbeda dengan surfactant

flooding, maka perlu adanya modifikasi persamaan fraksi air, saturasi oil residu

dan mobilitas minyak. Sehingga, persamaan fraksi air atau 𝑓𝑤 tersebut dapat

diterapkan dengan persamaan:

1
fw = m2
1+
(1 − s ) ............................................................................................ (3.55)
Ω 2 ⋅ s m1

sw − swr
S=
1 − swr − sor ⋅ s ............................................................................................. (3.56)

s or , s = sorw2 − a1 ⋅ C s
......................................................................................... (3.57)

0
Ω0 2 = Ω 2 wf 2 − a2 ⋅ C s
.................................................................................... (3.58)

41
Neraca massa air pada elemen volume A.∆x

Neraca massa air pada elemen volume saat penyapuan dengan water

flooding II dapat dianalogikan sama dengan persamaan:

∂s w u ∂f w
=−
∂t φ ∂x ............................................................................................... (3.59)

Penyapuan minyak dengan waterflooding II dapat diasumsikan fraksi air

dalam aliran merupakan fungsi saturasi air dan konsentrasi surfaktan yang tersisa

dalam media berpori, maka persamaannya menjadi:

∂f w ∂f w ∂s w ∂f w ∂C s
= +
∂x ∂s w ∂x ∂C s ∂x ............................................................................ (3.60)

Substitusikan persamaan (3.60) ke persamaan (3.59), maka persamaannya

menjadi:

∂s w u ⎛ ∂f ∂s ∂f ∂C s ⎞
= − ⎜⎜ w w + w ⎟
∂t φ ⎝ ∂s w ∂x ∂C s ∂x ⎟⎠ ................................................................. (3.61)

Dimana, fw merupakan fungsi dari mobilitas dan saturasi seperti persamaan (3.55)

1
fw =
1+
(1 − s )n 2 ........................................................................................... (3.62)
n1
Ω2 ⋅ s

Maka, didapatkan kondisi batas persamaan diferensiasi tersebut, yaitu:

Kondisi awal:

42
t=0 0≤x≤L sw=Sw0 ;Cs = 0

Kondisi batas:

t=0 x=0 sw=1 ;Cs = Csin

3.8 Hipotesis

Pada penelitian ini hipotesis yang diajukan adalah sebagai berikut:

1. Jenis batuan sandstone dan limestone memberikan pengaruh terhadap

kinerja pendesakan surfaktan SLS untuk EOR.

2. Surfaktan SLS memiliki kinerja pendesakan yang baik dengan kenaikan

recovery factor yang diperoleh lebih dari 10% sebagaimana persyaratan

dari SKK Migas.

3. Model matematika pendesakan yang disusun mampu menjelaskan proses

pendesakan minyak pada batuan sandstone dan limestone.

43
BAB IV

METODOLOGI PENELITIAN

4.1 Bahan Penelitian

Bahan yang akan digunakan untuk penelitian ini, yaitu :

1. Surfaktan dengan komposisi SLS:PFAD:Oktanol=70:22:8 wt%. SLS yang

digunakan berasal dari black liquor yang diperoleh dari Laboratorium

Teknnologi Minyak Bumi, Gas, dan Batubara, Departemen Teknik Kimia,

Fakultas Teknik, Universitas Gadjah Mada.

2. Batuan limestone (native core) dari lapangan A.

3. Batuan sandstone (native core) dari lapangan M.

4. Minyak mentah yang diperoleh dari lapangan Tempino milik PT.

Pertamina (Persero)

5. Air formasi sebagai pelarut surfaktan yang diperoleh dari lapangan

Tempino milik PT. Pertamina (Persero)

6. Air injeksi sebagai pelarut surfaktan yang diperoleh dari lapangan

Tempino milik PT. Pertamina (Persero)

4.2 Alat Penelitian

Penelitian ini dilakukan di Laboratorium Teknologi Minyak Bumi, Gas dan

Batubara, Departemen Teknik Kimia, Fakultas Teknik, UGM dan Laboratorium

EOR di PUSAT PENELITIAN DAN PENGEMBANGAN TEKNOLOGI

MINYAK DAN GAS BUMI "LEMIGAS", Cipulir, Jakarta Selatan. Alat yang

digunakan untuk penelitian ini, yaitu

44
1. Helium Porosimeter

Alat ini digunakan untuk menghitung porositas batuan, dimana

perbandingan antara celah pori-pori batuan dengan kepadatan batuan yang diteliti,

dan prinsip alat penelitian tersebut adalah dengan menginjeksikan gas helium ke

dalam batuan dengan diberi tekanan. Penggunaan gas helium ini untuk

mendapatkan harga porositas yang lebih teliti, dikarenakan:

- Gas helium tidak bereaksi dengan batuan

- Memenuhi hukum gas ideal

- Cepat masuk ke dalam pori-pori bila diberi tekanan rendah

Gambar 4.1 Helium porosimeter

45
2. Alat rangkaian Penelitian

Gambaran skema rangkaian alat untuk coreflooding ada pada gambar 4.2

Gambar 4.2 Alat rangkaian pendesakan minyak bumi

Gambar 4.2 merupakan untuk pendesakan minyak dengan surfaktan dan

air formasi untuk menghasilkan nilai RF yang didapatkan dari visual, besaran RF

ini akan mengetahui kinerja surfaktan yang diinjeksikan pada media berpori

dengan 2 jenis batuan yaitu sandstone dan limestone.

3. Spinning Drop Tensiometer TX-500D

Alat penelitian ini untuk mengukur interfacial tension (IFT), dimana

sebelum pada tahapan coreflooding harus di uji surfaktannya terhadap air formasi

apakah mempunyai tegangan permukaan yang cukup atau tidaknya, apabila

formulasi surfaktan yang dipakai dengan konsentrasi surfaktan yang sudah

46
ditentukan menunjukkan bahwa besaran IFT tidal memenuhi syarat, maka harus

mengganti formulasi surfaktannya atau memodifikasi surfaktan lebih lanjut.

Gambaran dibawah ini adalah skema alat dari spinning drop tensiometer TX-

500D:

Gambar 4.3 Spinning Drop Tensiometer TX-500D

4.3 Prosedur Penelitian

Dalam tahap penelitian ini ada beberapa tahapan yaitu aqueous stability

dengan melihat kejernihan pada konsentrasi surfaktan pada air formasi, lalu uji

filtrasi, menghitung sifat fisik batuan, dan core flooding dengan surfkatan, pada

bagian pertama yang dilakukan uji petrofisik batuan dengan :

47
4.3.1 Penggunaan Helium Porosimeter

• Persiapan:

1. Pada tahap pertama yang dilakukan adalah sediakan batuan native core

(sandstone/limestone) dengan panjang ±3 cm dan diameter 1 inch

2. Periksa dan pastikan semua koneksi tubing dan selang terhubung dengan

baik antara tabung helium, regulator, kompresor.

3. Pastikan sampel dan coreholder dalam keadaan bersih sebelum dilakukan

pengukuran.

4. Perhatikan ketinggian fluida intersifier minimal 30%

5. Hubungkan kompresor dengan sumber tegangan 220V setting tekanannya

pada angka 250 psi untuk konstan pada tekanan 7 bar (101.53 psi)

6. Setting regulator pada tabung gas helium agar tekanannya konstan pada

angka 250 psi ke unit.

7. Hubukan unit, komputer dengan sumber listrik tegangan 220 volt.

8. Putar saklar ke posisi ON yang ada pada intersifier

9. Jalankan software poro yang ada di desktop

10. Perhatikan koneksi antara PC dan unit yang terlihat pada layar.

11. Setelah terkoneksi unit siap untuk melakukan pengukuran

• Pengukuran:

1. Buka tab measure pada layar monitor.

2. Masukan identitas sampel yang mau diukur.

3. Setting confining pressure 400-10.000 psi (default alat 1000 psi).

4. Checklist permeability untuk pengukuran porositas dan permeabilitas.

48
5. Klik auto selected billets pada software untuk menentukan billets yang

dipakai pada pengukuran grain density.

6. Masukkan sampel dan billets kedalam grain measurement.

7. Klik start grain measurement dan tunggu sampai didapat grain density

sampel yang diukur.

8. Untuk pengukuran porositas dan permeabilitas masukkan sampel tadi

kedalam coreholder.

9. Klik start sampai proses pengukuran selesai.

10. Buka tab result untuk melihat semua hasil pengukuran minyak.

4.3.2 Pengukuran IFT

Tahapan sebelum pendesakan minyak bumi salah satunya yaitu pengukuran

tegangan antarmuka surfaktan dengan air formasi hal ini diperuntukkan

mengetahui besaran nilai IFTnya dengan menggunakan Spinning Drop

Tensiometer TX-500D bahan yang dibutuhkan untuk pengoperasian ini adalah

surfaktan dan air formasi yang sudah di campur dan diaduk dengan magnetic

stirrer selama setengah jam. Hal ini juga dapat melihat dari kejernihan surfaktan,

setelah itu masukkan surfaktan yang sudah tercampur air formasi ke dalam suatu

kapiler yang ada di dalam alat spinning drop tensiometer secara horizontal, lalu

diatur dengan suhu 60 oC dengan putaran 6000 rpm. Kemudian amati cairan nya

akan memanjang dan tegangan antar muka fluida bias diukur dan didapatkan

besaran nilai IFT.

4.3.3 Cara Pendesakan Minyak Dengan Media Berpori

Pada tahapan selanjutnya akan dilakukan penginjeksian surfaktan terhadap

49
batuan sandstone dan limestone untuk memperoleh peningkatan minyak dan

berikut adalah langkah-langkah pada pendesakan minyak:

1. Saturasi Air

Tahapan saturasi air pada masing-masing sampel batuan atau native core

(sandstone dan limestone) adalah sebagai berikut:

• Batuan (core) yang sudah dihitung propertiesnya dimasukkan kedalam

cell. Batuan divakum dengan pompa vakum selama 6 jam.

• Memasukkan air formasi kedalam cell tersebut sampai batuan terendam

atau penuh dengan menyambungkan ke bejana (berisi air formasi).

• Vakum dilakukan selama 1x24 jam untuk menghilangkan udara yang

terjebak dalam pori-pori batuan

• Batuan dikeluarkan dari cell dan ditimbang berat basah

• Menghitung pore volume (PV) batuan

berat basah − berat ker ing


PV = .................................................... (4.1)
densitas air formasi

2. Saturasi Minyak

Setelah batuan tersaturasi dengan air / terjenuhi air secara sempurna, maka

dilakukan saturasi minyak. Tahapan saturasi minyak adalah sebagai berikut:

• Batuan dimasukkan ke dalam core holder dengan memasang back

pressure 100 psig dan temperature reservoir, 70°C.

• Injeksi minyak dengan laju alir (rate injeksi) 0.3 cc/menit.

• Catat air yang terproduksi.

• Injeksi minyak dilakukan sampai air tidak keluar lagi dari batuan.

50
• Aging core selama 1x24 jam untuk memastikan batuan terjenuhi

sempurna dengan minyak.

3. Coreflooding

Batuan yang sudah dilakukan saturasi air dan minyak, dilakukan

coreflooding. Skenario injeksi coreflood dilakukan sesuai permintaan atau

sesuai kondisi lapangan saat ini / eksisting. Tahapan coreflood adalah sebagai

berikut:

• Atur suhu dan laju alir sesuai kondisi reservoir.

• Injeksi dengan air atau waterflood dengan laju alir 0.3 cc/menit. Catat

minyak dan air yang keluar dari batuan. Injeksi air bisa dilakukan secara

terus menerus atau sampai watercut tertentu.

• Hitung perolehan minyak saat dilakukan injeksi air

• Injeksi larutan kimia. Catat minyak dan air yang terproduksi dari dalam

batuan. Laju injeksi sama, sebesar 0.3 cc/menit. Hitung penambahan

perolehan minyak tiap-tiap PV injected.

• Injeksi kimia bisa dilakukan secara terus menerus (kontinyu) atau sampai

PV injected tertentu.

• Flush dengan air, dengan laju alir injeksi yang sama (0.3 cc/menit)

sampai minyak pada batuan tidak terproduksi lagi.

4.4 Analisis Hasil

Untuk menganalisis data yang diteliti maka ada perhitungan sebagai berikut:

4.4.1. Saturation Oil Initial (Soi)

51
Untuk mengetahui presentase kandungan minyak awal yang tersaturasi

didalam pori batuan atau dalam kondisi reservoir, untuk menghitungnya

digunakan persamaan:

**+,
Soi= 𝑥 100% .......................................................................................... (4.2)
,-

4.4.2. Saturation Oil Residual (Sor)

Pada saat ingin mengetahui presentase minyak yang tersisa pada batuan

reservoir ketika diinjeksikan air atau surfaktan, maka persamannya adalah:

234567 5648 9:;<3<6 =6>6 ?69@64


Sor = 𝑥 100% ............................................... (4.3)
,-

4.4.3. Recovery Factor (RF)

Pada penginjeksian surfaktan untuk menentukan hasil dilihat dari nilai

presentase recovery factor hal ini ditunjukkan untuk melihat peningkatan minyak

yang di injeksikan oleh surfaktan, dengan persamaannya yaitu:

234567 5648 9:;=;A>@7<3


%RF = 𝑥 100%.......................................................... (4.4)
**+,

52
BAB V

HASIL DAN PEMBAHASAN

Pada bab ini akan dibahas mengenai hasil yang diperoleh dari penelitian ini

meliputi aqueous stability, uji, filtrasi, IFT/CMC, uji karakteristik batuan, uji

coreflooding beserta pemodelannya.

5.1 Aqueous Stability

Pada tahap awal penelitian ini ingin dilakukan uji aqueous stability untuk

melihat kejernihan surfaktan. Gambar 5.1 menunjukkan hasil aqueous stability

dengan konsentrasi surfaktan sebesar 1%.

Gambar 5.1 Hasil aqueous stability

Dari gambar 5.1 dapat terlihat bahwa jenis surfaktan berbasis SLS pada

konsentrasi 1% larut sempurna dengan penampakan yang jernih. Jika pada uji

aqueous stability menunjukkan adanya endapan maka pada saat dilakukan injeksi

53
surfaktan dapat menimbulkan plugging pada batuan. Hal ini perlu dihindari karena

akan mempengaruhi kinerja surfaktan dalam mendesak minyak keluar dari batuan.

5.2 Uji Filtrasi

Langkah berikutnya yaitu melihat laju surfaktan pada media berpori yaitu

dengan kertas berpori yang berukuran 0,45 µm dengan tekanan tertentu. Tabel 5.1

memberikan hasil uji filtrasi.

Tabel 5.1 Hasil Uji Filtrasi Surfaktan

Vol cum(ml) 20 40 60 80 100 120 140 160 180

t (s) 1,35 2,82 4,51 6,26 8,22 10,21 12,21 14,16 16,15

Vol cum(ml) 200 220 240 260 280 300 320 340 360

t (s) 18,1 20,04 22 24,06 26,2 28,3 30,4 32,5 34,7

Vol cum(ml) 380

t (s) 36,82

Tabel di atas adalah hasil uji filtrasi yang menunjukkan pengukuran volume

cairan yang tertampung sebagai fungsi waktu. Dengan demikian, nilai filtration

ratio (FR) dapat ditentukan. Interval volume yang digunakan adalah tiap 20 ml.

Hasil pengukuran FR ditentukan dengan menghitung rasio sebagai berikut:

54
9EFF GH I9JKF GH
𝐹𝑅 =
9KF GH I9LF GH

Hasil uji filtrasi memberikan nilai sebesar 1,14 dan nilai sebesar 1,14

dikategorikan lulus karena masih dibawah nilai 1,2. Hasil tersebut juga

menunjukkan bahwa tidak ada pengotor atau endapan dalam surfaktan yang sudah

diformulasikan dan antara setiap 20 ml pengukuran waktu jarak yang dibutuhkan

relatif konstan.

5.3 Uji CMC/IFT

Pada tahap penelitian berikutnya adalah melakukan uji CMC dengan

mengukur 4 titik konsentrasi. Gambar 5.2 menunjukkan grafik yang digunakan

untuk menentukan CMC.

1.00E+00

1.00E-01
IFT

1.00E-02

1.00E-03
0 0.5 1 1.5 2 2.5
Konsentrasi Surfaktan (%)

Gambar 5.2 Grafik CMC pada surfaktan SLS

Hasil dari grafik CMC pada surfaktan SLS (Gambar 5.2) menunjukkan nilai

IFT untuk 4 konsentrasi surfaktan yaitu pada konsentrasi 0,5%, 1%, 1,5% dan 2%.

Dari keempat konsentrasi didapatkan nilai CMC, nilai CMC ini diambil dari titik

55
terendah IFT nya, dimana nilai pada konsentrasi 1% dengan kisaran nilai IFT

4,1×10-3. Pada umumnya konsentrasi surfaktan yang dipilih berada pada kisaran

30% lebih tinggi dari titik CMC, apabila terlalu jauh dari titik CMC akan

terjadinya emulsi balik dan tidak efisien bagi surfaktan tersebut.

5.4 Uji Karakteristik Batuan

Uji karakterisasi batuan dilakukan untuk mengetahui sifat fisik batuan

sebelum dilakukan uji pendesakan. Tabel 5.2 menunjukkan hasil dari pengukuran

dengan Helium porosimeter untuk batuan sandstone dan limestone.

Tabel 5.2 Sifat Fisik Batuan Reservoir

Sandstone (native Limestone (native


core dari lapangan M) core dari lapangan A)

D, mm 25,25 24,81

L, mm 33,32 34,67

BV, cc 15,66 15,98

PV, cc 2,9 3,24

Porositas (Ф), % 18,52 20,26

Permeabilitas(Ka), mD 105,98 14,38

Hasil karakterisasi batuan menunjukkan bahwa nilai porositas dari batuan

jenis sandstone dan limestone secara umum mempunyai kategori yang baik.

Sementara itu, nilai permeabilitas pada batuan reservoir jenis sandstone yaitu

56
105,98 mD dengan dikategorikan baik sekali sedangkan untuk jenis limestone

didapatkan sebesar 14,38 mD dengan kategori sedang.

5.5 Uji Core flooding

Pada tahap selanjutnya dilakukan core flooding dalam pembahasan ini ada 4
pembahasan dalam uji coreflooding, yaitu:

5.5.1 Hasil Pendesakan Minyak Bumi Pada Percobaan

Uji pendesakan pada kedua batuan tersebut dilakukan dengan menggunakan

konsentrasi surfaktan 1 %. Minyak yang dipakai merupakan jenis minyak ringan

dari lapangan X yang mempunyai nilai viskositas sebesar 0.77 cp dan API Gravity

39o. Skenario yang akan dilakukan yaitu ada 3 tahapan yaitu injeksi air, injeksi

surfaktan, dan terakhir injeksi flush water dengan kondisi suhu 60oC dan

confining pressure sebesar 150 psig dengan injection rate 0,3 cm3/min.

Gambar 5.3 Grafik injeksi surfaktan SLS 1 % pada media sandstone dan
limestone.

57
Gambar 5.3 menunjukkan hasil coreflooding untuk batuan sandstone dan

limestone. Pada batuan sandstone, nilai IFT surfaktan yang digunakan pada core

flooding ini bernilai sebesar 4,23× 10-3 mN/m. Nilai recovery factor yang

dihasilkan dari WF (water flooding) sebesar 42,08% dengan 4,1 PVsehingga dari

Soi yang awalnya sebesar 60,71% turun menjadi 35,16% (nilai Sor) dengan

perolehan minyak sebesar 1,01 cm3. Selanjutnya, uji pendesakan dilanjutkan

dengan injeksi surfaktan sampai minyak tidak terproduksi lagi. Peningkatan

perolehan minyak (incremental oil recovery) dari surfactant flooding dengan 7,1

PV sebesar 13,3% dengan perolehan minyak 0,32 cm3, dan nilai Sor nya turun

menjadi 27,07 % dari OOIP. Penambahan perolehan minyak setelah dilakukan

flush water sebesar 10,9 PV menghasilkan incremental oil sebanyak 0,1 cm3 atau

sebesar 4,2%. Pada kondisi ini, nilai Sor juga turun menjadi 24,5%. Dengan

demikian, total RF dari awal surfactant flooding hingga flush water diperoleh

sebesar 17,5%.

Gambar 5.3 juga menunjukkan hasil injeksi surfaktan berbasis SLS pada

media limestone. Dalam hal ini nilai IFT surfaktan yang terukur adalah 3,17×10-3

mN/m. Proses water flooding menghasilkan nilai RF sebesar 42,74% atau minyak

yang didapatkan sebanyak 1 cm3. Nilai ini diperoleh dengan jumlah air injeksi

sebesar 4,1 PV. Hasil pendesakan juga menunjukkan bahwa nilai Soi yang pada

mulanya 81,46% turun menjadi sebesar 46,64% (nilai Sor). Jumlah minyak yang

tersisa pada batuan sebanyak 1,34 cm3. Setelah itu dilanjutkan dengan surfactant

flooding hingga minyak tidak terproduksi lagi dan didapatkan kenaikan nilai RF

sebesar 2.14% atau setara dengan perolehan minyak sebanyak 0,05 cm3 dengan

58
injeksi 7,4 PV pada akhir surfactant flooding. Pada kondisi ini, nilai Sor turun

menjadi 44,9% atau minyak yang tersisa pada batuan menjadi sebesar 1,29 cm3.

Pada tahapan berikutnya, dilakukan injeksi air (flush water) dan meningkatkan

produksi minyak RF nya sebesar 2.56% dengan 11 PV atau minyak yang

terproduksi sebanyak 0,06 cm3. Pada kondisi ini, nilai Sor kembali turun menjadi

42,8% dan nilai ini setara dengan jumlah sisa minyak yang masih berada pada

batuan sebanyak 1,23 cm3. Dengan demikian, jadi total RF yang dihasilkan dari

injeksi surfaktan hingga flush water pada batuan limestone adalah 4,7%.

Hasil coreflooding sebagaimana yang tersaji pada gambar 5.3 menunjukkan

bahwa jumlah PV surfaktan yang diinjeksikan relatif sama dengan nilai IFT yang

berbeda. Selain itu, surfaktan berbasis SLS konsentrasi 1% mempunyai efisiensi

pendesakan yang bagus dan menghasilkan RF paling besar pada sandstone.

Sebagaimana menurut Taber et al (1996) pada EOR screening criteria untuk

chemical flooding disarankan media berpori yang digunakan yaitu sandstone dan

untuk metode surfaktan juga disarankan menggunakan minyak ringan. Sedangkan

hasil pendesakan pada limestone memiliki peningkatan oil yield yang cukup

rendah.

Hasil yang ditunjukkan pada gambar 5.3 menunjukkan bahwa surfaktan

SLS memberikan kenaikan RF pada kedua batuan. Hal ini menunjukkan bahwa

secara umum injeksi surfaktan berbasis SLS telah berperan dalam menurunkan

nilai IFT. Akibatnya, minyak yang tersisa mudah mengalir melalui pori-pori

batuan dan diperoleh peningkatan produksi minyak pasca injeksi surfaktan.

59
Sedangkan untuk batuan limestone, nilai RF yang dihasilkan lebih rendah yang

bias jadi disebabkan karena adanya kandungan clay pada batuan limestone.

5.5.2 Perbandingan Hasil Pendesakan Minyak Bumi Berdasarkan

Percobaan dan Simulasi

Tahap penelitian berikutnya adalah menyusun model matematika

pendesakan minyak yang nantinya akan dibandingkan dengan data percobaan

pada kedua batuan. Simulasi pendesakan dilakukan dengan memasukkan beberapa

nilai parameter yang tepat untuk mendeskripsikan hasil percobaan. Simulasi

dilakukan dengan menggunakan ODE solver pada software MATLAB. Teknik

Finite Difference Approximation (FDA) digunakan untuk diskretisasi batuan

secara axial 1D. Gambar 5.4 menunjukkan hasil pemodelan dan percobaan pada

batuan sandstone.

Gambar 5.4 Grafik Simulasi Dan Data Percobaan Pada Media Sandstone

60
Terkait gambar diatas menunjukkan grafik simulasi dengan data percobaan

dimana hasil dari grafik tersebut adalah antara RF vs waktu dan menunjukkan

bahwa pendekatan dengan pemodelannya sudah hampir sesuai dengan data hasil

percobaanya. Dalam pemodelan ini OOIP yang berada dalam batuan sandstone

3,01 cm3 sedangkan pada percobaannya sebesar 2,4 cm3. Pada gambar 5.4 pada

water flooding I untuk simulasi mendapatkan hasil RF sebesar 42,5%, dan untuk

percobaan yaitu 42,1%, setelah itu injeksi surfaktan sampai fluida tidak

terproduksi lagi dan didapatkan nilai RF dari hasil injeksi surfaktan sebesar 55,3

% untuk simulasi dan untuk percobaan sebanyak 55,4% akan tetapi apabila

dilihat dari gambar 5.4 dalam surfactant flooding kenaikan untuk perolehan

minyak, simulasi dengan data percobaan berbeda hal ini dikarenakan adanya rasio

mobilitas dan difusi pada konsentrasi surfaktan yang mempengaruhi dari kenaikan

perolehan minyak tersebut sehingga sedikit berbeda, sedangkan untuk water

flooding II pada gambar 5.4 terlihat hasil simulasi dengan percobaan RF nya sama

yaitu 59,6%.

Gambar 5.5 Grafik Simulasi Dan Data Percobaan Pada Media limestone

61
Gambar 5.5 menunjukkan perbandingan hasil simulasi dan percobaan untuk

pendesakan minyak bumi dengan media limestone. Secara umum, model yang

diajukan cukup mendekati hasil data percobaan. Hasil simulasi menunjukkan

bahwa nilai OOIP yang diperoleh sebesar 3,156 cm3, sedangkan nilai OOIP

berdasar hasil percobaan sebesar 2,34 cm3. Pada tahapan water flooding I

dihasilkan RF sebesar 42,75% sedangkan data percobaan 42,8%. Selanjutnya,

nilai RF saat akhir injeksi surfaktan berdasar simulasi sebesar 45,53% dan untuk

data percobaan 44,9%. Pada tahap akhir, yaitu tahap flush water atau water

flooding II didapatkan nilai RF sebesar 47,3% (simulasi) dan dapat dibandingkan

dengan hasil percobaan yaitu 47,4%.

5.5.3 Parameter yang Berpengaruh dalam Simulasi Pendesakan Minyak

Bumi

Model pendesakan 1D yang digunakan dalam studi ini menggunakan

beberapa parameter. Parameter yang berpengaruh dalam water flooding I yaitu

Ωwf1, n1, dan n2. Sedangkan parameter yang berpengaruh saat pendesakan dengan

surfaktan adalah De, a1, a2. Akhirnya, parameter untuk water flooding II yaitu

Ωwf2. Tabel 5.3 menyajikan nilai parameter-parameter yang mempengaruhi

kenaikan nilai RF terhadap waktu.

Tabel 5.3 Data Parameter pada Simulasi Pendesakan Minyak Bumi.

Jenis Batuan
Parameter
Sandstone Limestone

Ω0wf1 (-) 1,832 0,982

62
n1 (-) 0,538 0,778

n2 (-) 1,871 2,049

Sorw1 (-) 0,535 0,495

De (cm2/s) 2,95E-06 1,60E-06

a1(-) 12,826 1,687

a2 (-) 10,976 1,668

Ω0wf2 (-) 0,852 0,452

m1 (-) 2,011 2,211

m2 (-) 1,845 1,945

Sorw2 (-) 0,398 0,468

Swr (-) 0,0354 0,0748

uflux (cm/detik) 0,17 0,09

Tabel 5.3 menunjukkan bahwa untuk media sandstone nilai rasio mobilitas

pada water flooding I (Ω0wf1) yaitu sebesar 1,832, untuk nilai besaran n1 dan n2

mempengaruhi besar perolehan minyak dari fungsi viskositas dengan nilai 0,538

untuk n1 dan 1,871 untuk n2. Selanjutnya didapatkan nilai Sorw1 dari ketiga

parameter untuk water flooding I sebesar 0,535. Kemudian dilanjutkan dengan

surfactant flooding dengan konsentrasi 1% dan diperoleh nilai difusivitas sebesar

2,95E-06 cm2/s dengan nilai a1 dan a2 yang ada pada tabel 5.3.

Selanjutnya pada tahap injeksi water flooding II diperoleh nilai rasio

mobilitas (Ω0wf2) sebesar 0,852. Disini dapat dilihar bahwa nilai Ω0wf2 lebih

rendah daripada nilai Ω0wf1 sehingga nilai Sor pada water flooding II menurun

63
menjadi 0,398. Laju injeksi juga mempengaruhi kenaikan RF pada simulasi

pendesakan dan pada sandstone digunakan laju injeksi volumetrik sebesar 0,0211

cm3/detik.

Tabel 5.3 juga menunjukkan nilai parameter pada simulasi minyak bumi

dengan media limestone. Pada tahapan water flooding I, nilai Ω0wf1 diperoleh

sebesar 0,982 dan nilai n1 lebih kecil dibandingkan n2. Hal ini mempengaruhi

perolehan minyak atau RF dimana hasil Sor pada water flooding I sebesar 0,495.

Selanjutnya proses injeksi surfaktan juga dipengaruhi nilai difusivitas sebesar

1,60E-06 cm2/s. Sementara itu, nilai a1 dan a2 berbeda tipis dikarenakan

perolehan minyak pada injeksi surfaktan media limestone menghasilan RF yang

sedikit yaitu 2,1%.

Pada tahapan water flooding II, nilai rasio mobilitas (Ω0wf2) menurun

dibandingkan dengan nilai Ω0wf1 pada water flooding I sehingga perolehan minyak

meningkat. Sementara itu, nilai Sor water flooding II menjadi 0,468. Pada media

limestone, laju volumetrik injeksi fluida yang digunakan pada pemodelan ini

sebesar 0,011 cm3/detik.

Dilihat dari kedua jenis media batuan berpori, nilai Ω0wf1 secara konsisten

memiliki nilai yang lebih besar daripada nilai Ω0wf2. Hal ini menunjukkan bahwa

semakin kecil rasio mobilitasnya maka akan menurunkan jumlah sisa minyak

yang berada dalam batuan (Sor) yang dibarengi dengan peningkatan nilai RF. Hal

ini sejalan dengan Sheng (2011) yang menyatakan bahwa penurunan rasio

mobilitas berkaitan erat dengan jumlah minyak yang tersisa di reservoir (Sor).

64
5.5.4 Perbandingan Perhitungan Parameter Simulasi dengan Percobaan

Pada Bab 5.5.3 telah dijelaskan beberapa parameter yang mempengaruhi

pendesakan minyak bumi yang dapat diperoleh dari simulasi dan percobaan. Pada

sub bab ini akan dibahas perbandingan beberapa nilai parameter yang diperoleh

dari hasil simulasi dengan data percobaan.

Tabel 5.4 Parameter Simulasi dengan Percobaan Pada Sandstone

Sandstone
Parameter
simulasi percobaan

Sorw1 (-) 0,535 0,352

Sorw2 (-) 0,398 0,245

uflux (cm/detik) 0,170 0,040

OOIP (cm3) 3,014 2,400

Tabel 5.4 menunjukkan perhitungan parameter pendesakan yang diperoleh

dari simulasi dan data percobaan. Nilai Sor pada water flooding I diperoleh 0,535 ,

sedangkan dari data percobaan 0,3522. Jumlah minyak tersisa pada batuan untuk

water flooding II yaitu 0,398 untuk simulasi dan percobaan 0,245. Jika ditinjau

selisih dari Sorw1 dan Sorw2, maka dapat dilihat bahwa penurunan Sor

berdasarkan hasil simulasi dan percobaan cukup mirip dengan nilai sekitar 0,1.

Hasil evaluasi OOIP menunjukkan hasil yang cukup mirip antara simulasi

dan data percobaan. Perbedaan ini barangkali dapat dikaitkan dengan penggunaan

nilai laju injeksi yang berbeda antara simulasi dan percobaan.

65
Tabel 5.5 Parameter Simulasi dengan Percobaan Pada Limestone

Limestone
Parameter simulasi percobaan

Sorw1 (-) 0.495 0.467

Sorw2 (-) 0.468 0.428

uflux (cm/detik) 0,090 0,040

OOIP (cm3) 3,156 2,340

Tabel 5.5 menunjukkan perbandingan parameter antara percobaan dengan

simulasi berbasis MATLAB dengan media limestone. Jumlah minyak yang tersisa

(Sorw1 dan Sorw2) memiliki nilai yang hampir sama untuk simulasi dan hasil

percobaan. Demikian pula dengan nilai OOIP yang nilainya relatif sama. Hal ini

bias jadi karena nilai laju injeksi antara simulasi dan percobaan hampir sama yaitu

0,09 dan 0,04 cm/detik.

66
BAB VI

KESIMPULAN DAN SARAN

6.1. Kesimpulan

Studi pendesakan minyak bumi skala laboratorium dengan surfaktan SLS

telah dilakukan pada batuan sandstone dan limestone. Beberapa kesimpulan yang

dapat ditarik dari penelitian ini antara lain:

1. Surfaktan SLS pada konsentrasi 1% memberikan Recovery Factor sebesar

17,5% pada sandstone dan 4,7% pada limestone berdasarkan pendesakan

pada suhu 60oC.

2. Hasil pendesakan surfaktan SLS pada media berpori sandstone memenuhi

kriteria SKK MIGAS karena memiliki nilai Recovery Factor lebih dari

10%. Namun demikian, hasil pendesakan pada limestone masih belum

memenuhi kriteria SKK MIGAS karena nilai Recovery Factor yang lebih

rendah dari 10%.

3. Model matematika pendesakan minyak 1D yang diajukan pada penelitian

ini secara umum mampu menjelaskan hasil Recovery Factor data

percobaan dengan cukup baik. Hasil evaluasi parameter Sorw1, Sorw2 dan

OOIP juga menunjukkan nilai yang cukup mirip antara hasil simulasi dan

data percobaan. Dengan demikian, model ini cukup menjanjikan untuk

digunakan sebagai acuan untuk evaluasi nilai rasio mobilitas minyak dan

air dalam fluida.

67
6.2. Saran

Beberapa saran yang dapat dilakukan untuk penelitian selanjutnya antara

lain:

1. Perlu dilakukan uji sensitivitas laju injeksi terhadap Recovery Factor pada

batuan sandstone dan limestone. Hal ini untuk meneliti besaran tahanan

transfer massa yang berperan dalam pendesakan surfaktan.

2. Hasil pendesakan pada batuan sandstone memberikan hasil yang

menjanjikan untuk surfaktan SLS. Dengan demikian, maka perlu

dilakukan penelitian mengenai pengaruh suhu untuk pendesakan minyak

pada batuan sandstone. Selain itu, pengaruh suhu hendaknya dapat

dievaluasi pula dengan model matematika yang ada.

68
DAFTAR PUSTAKA

Abdurrahman, M. (2017). Chemical Enhanced Oil Recovery (EOR) Activities in


Indonesia: How it’s Future. American Instituten of Physics 1840:090003
Aladasani, A., Baojun, Bai., Yu-Shu. (2010). Investigating Low-Salinity
Waterflooding Recovery Mechanism Sandstone Reservoir. Society
Petroleum Engineering 152997
Amyx J.W., Bass D.M., Whiting R.L. (1960). Petroleum Reservoir Engineering
Physical Properties. McGraw-Hill Book Company.
Anindia, I., Azis., M. M., Purwono, S. (2017). Pembuatan Sodium Lignosulfonat
(SLS) Dari Black Liquor Serta Pengaruh Komposisi Mix-Surfactant (SLS,
PFAD, dan Oktanol) yang Memberikan IFT 10-3 (Variasi PFAD dan
Oktanol). Skripsi, Departemen Teknik Kimia, Fakultas Teknik, Universitas
Gadjah Mada, Yogyakarta.
Berger, L. (2002). Ultra low Concentration Surfactants for sandstone and
Limestone Floods. Society Petroleum Engineering 75186.
Dasiba., H. F. (1990). Sejarah Pengembangan Proyek Pendesakan Uap Duri.,
Simposium Enhanced Oil Recovery. Paper IATMI., p. 90-113. Jakarta.
Dewan Energi Nasional Republik Indonesia. (2017). Media Infografis.
Https://www.den.go.id/. Di akses pada tanggal 15 juli 2019.
Dunham, R. J. (1962). Classification of carbonate Rock According To
;Depositional Textures, AAPG Memoir No.1
Fitriani., Purwono, S., Tawfiequrrahman, A. (2017). Pengaruh Epoksidasi Minyak
Biji Nyamplung (calophyllum inophyllum L) dan Kosurfaktan Terhadap
Kinerja Sodium Lignosulfonat (SLS) Untuk Enhanced Oil Recovery. Tesis
Departemen Teknik Kimia, Universitas Gadjah Mada, Yogyakarta.
Gargulak, J. D., & Lebo, S. E. (1999). Commercial Use of Lignin-Based
Materials. American Chemical Society Symposium Series in Washington DC
, 304–320.

Irawan, S. A. (2014). Pendesakan Minyak Bumi dari Batuan Reservoir Rantau

69
Menggunakan Larutan Sodium Lignosulfonat Termodifikasi. Skripsi,
Laporan Penelitian Laboratorium Teknologi Minyak Bumi, Departemen
Teknik Kimia, Universitas Gadjah Mada, Yogyakarta.
Irham, S. (2002). Penuntun Praktikum Analisa Batuan Reservoir. Universitas
Trisakti, Jakarta.

Ismiyati., Ani, S., Djumali, M., Machfud., Erliza, H. (2007). Optimasi Proses
Sulfonasi Lignin Menjadi Natrium Lignosulfonat (NaLS) Dan Karakterisasi
Sebagai Aditif Jenis Water Reducing Admixtures (WRA). Jurnal Inovisi.
vol 06 -02.

Nur fatwa, D. (2011). Pembuatan Sodium Lignosulfonate (SLS) Dari Isolat


Lignin Tandan Kosong Kelapa Sawit (TKS) Dengan Katalis NaOH Pada
Proses Sulfonasi. Tesis, Departemen Teknik Kimia, Universitas Gadjah
Mada, Yogyakarta.

Pasarai,U. (2010). Pengembangan Simulator Reservoir Untuk Evaluasi Perolehan


Minyak dengan Teknologi. Lembaran Publikasi Minyak dan Gas Bumi
vol.44. Pg 95-107

Partowidagdo, W. (2016). Analisis Keekonomian. Departemen Teknik


Perminyakan ITB.
Purwanto, M. (1968). Workshop Enhanced Oil Recovery(EOR). Pertamina-PT
Indrilco sakti.

Purwono, S., Murachman, B., Wiyono, A., Sumadi. (1999). Improving Recovery
Percentage Of Residual Oil In Simulated Reservoir Using Petroleum And
Non-Petroleum Base Surfactant. Forum Teknik.

Pusat Studi Energi. (2015). Optimasi Proses dan Kinetika Reaksi serta Formulasi
Surfaktan SLS Berbahan Baku Tandan Kosong Kelapa Sawit untuk
Enhanced Oil Recovery. Universitas Gadjah Mada, Yogyakarta.

Putri, N. A. (2019). Formulasi dan Pemodelan Pendesakan Minyak Bumi Pada


Enhanced Oil Recovery Menggunakan Surfaktan Berbasis Sodium

70
Lignosulfonat(SLS). Tesis, Departemen Teknik Kimia, Universitas Gadjah
Mada, Yogyakarta.

Reijers, T.J.A., Hsu K.J.(1986). Manual of carbonate sedimentology. Geological


Magazine 124(03):294.

Schievelbein H., wilton T. Adams. (1987). Surfactant Flooding Carbonate


Reservoir. Society Petroleum Engineering Reservoir Engineering. 2(4):619-
626.

Sudibjo, R. (2015). Penelitian dalam penerapan EOR di Indonesia. Universitas


Trisakti, Jakarta.

Salter, S. J. (1986). Criteria for Surfactant Selection in Micellar Flooding".


Society Petroleum Engineering paper 14106.

Sheng J.J.( 2011). Modern Chemical Enhanced Oil Recovery : Theory and
Practice. New York. Gulf Proffesional Publishing.
Taber J.J., Martin F.D., Seright R.S. (1996). EOR Screening Criteria Revisited
part 1: Introduction to Screening Criteria and Enhanced Recovery Field
Project. Society Petroleum Engineering 35385. Symposium Improved Oil
Recovery, Tulsa, Oklahoma.
Wibowo, E. B., Buntoro, A., & M.Natsir. (2007). Upaya peningkatan perolehan
minyak menggunakan metode chemical flooding di lapangan limau, Paper
IATMI 2007-TS-35 presented at the IATMI National symposium, 25-28
july 2007, Yogyakarta, Indonesia.
Willhite, P., Green. (1998). Enhanced Oil Recovery. Society Petroleum
Engineering Textbook. Richardson, Texas.
Willhite, P., Green. (1986). Waterflooding. Society Petroleum Engineering
Textbook. Richardson, Texas.
Yuliansyah, A. T. (2004). Aliran Dua Fasa Melalui Media Berpori Pada
Enhanced Oil Recovery Dengan Polymer Flooding. Thesis, Laporan
Penelitian Laboratorium Teknologi Minyak Bumi, Jurusan Teknik Kimia,
Fakultas Teknik Universitas Gadjah Mada, Yogyakarta.

71
LAMPIRAN A

DATA PERCOBAAN

A.1. Tabel analisa pendesakan minyak pada media sandstone

COREFLOOD HISTORY TOTAL CALCULATION INCREMENTAL CALCULATION


Skenario Injection Rate Liquid Water Oil Pressure Cum Liquid Cum Oil RF waktu PV Inj Water CutCum Liquid PV Inj Oil Cum Oil RF RF
cm3/min cm3 cm3 cm3 psig cm3 cm3 % menit PV % PV cm3 cm3 %ROIP %IOIP
WF 0.3 0.00 0.00 0.00 0 0.00 0.00 0.0 0.0 0.0 0.0
WF 0.3 0.65 0.00 0.65 1.86 0.65 0.65 27.1 0.5 0.2 0.0 0.0 0.0 0.65 0.00 0.0 0.0
WF 0.3 1.75 1.50 0.25 1.96 2.40 0.90 37.5 2.0 0.6 85.7 0.0 0.0 0.25 0.00 0.0 0.0
WF 0.3 1.80 1.75 0.05 2.04 4.20 0.95 39.6 3.5 1.1 97.2 0.0 0.0 0.05 0.00 0.0 0.0
WF 0.3 1.55 1.52 0.03 2.04 5.75 0.98 40.8 4.8 1.5 98.1 0.0 0.0 0.03 0.00 0.0 0.0
WF 0.3 1.50 1.50 0.00 2.12 7.25 0.98 40.8 6.1 1.8 100.0 0.0 0.0 0.00 0.00 0.0 0.0
WF 0.3 1.50 1.47 0.03 2.14 8.75 1.01 42.1 7.4 2.2 98.0 0.0 0.0 0.03 0.00 0.0 0.0
WF 0.3 1.55 1.55 0.00 2.16 10.30 1.01 42.1 8.7 2.6 100.0 0.0 0.0 0.00 0.00 0.0 0.0
WF 0.3 1.45 1.45 0.00 2.18 11.75 1.01 42.1 9.9 3.0 100.0 0.0 0.0 0.00 0.00 0.0 0.0
WF 0.3 1.50 1.50 0.00 2.16 13.25 1.01 42.1 11.2 3.4 100.0 0.0 0.0 0.00 0.00 0.0 0.0
WF 0.3 1.55 1.55 0.00 2.17 14.80 1.01 42.1 12.5 3.7 100.0 0.0 0.0 0.00 0.00 0.0 0.0
WF 0.3 1.50 1.50 0.00 2.16 16.30 1.01 42.1 13.7 4.1 100.0 0.0 0.0 0.00 0.00 0.0 0.0
SF 0.3 0.65 0.60 0.05 2.05 16.95 1.01 42.1 14.3 4.3 100.0 0.7 0.2 0.05 0.05 0.0 2.1
SF 0.3 1.78 1.75 0.03 2.1 18.73 1.06 44.2 15.8 4.7 97.2 2.4 0.6 0.03 0.08 3.6 3.3
SF 0.3 1.47 1.45 0.02 2.08 20.20 1.11 46.3 17.0 5.1 96.7 3.9 1.0 0.02 0.10 7.2 4.2
SF 0.3 1.50 1.50 0.00 1.82 21.70 1.11 46.3 18.3 5.5 100.0 5.4 1.4 0.00 0.10 7.2 4.2
SF 0.3 1.45 1.45 0.00 1.75 23.15 1.11 46.3 19.5 5.9 100.0 6.9 1.7 0.00 0.10 7.2 4.2
SF 0.3 1.60 1.55 0.05 1.68 24.75 1.16 48.3 20.9 6.3 96.9 8.5 2.1 0.05 0.15 10.8 6.3
SF 0.3 1.56 1.53 0.03 1.68 26.31 1.18 49.2 22.2 6.7 98.7 10.0 2.5 0.03 0.18 12.2 7.5
SF 0.3 1.51 1.48 0.03 1.63 27.82 1.20 50.0 23.5 7.0 98.7 11.5 2.9 0.03 0.21 13.7 8.8
SF 0.3 1.46 1.44 0.02 1.68 29.28 1.21 50.4 24.7 7.4 99.3 13.0 3.3 0.02 0.23 14.4 9.6
SF 0.3 1.50 1.48 0.02 1.66 30.78 1.23 51.3 26.0 7.8 98.7 14.5 3.7 0.02 0.25 15.8 10.4
SF 0.3 1.62 1.60 0.02 1.66 32.40 1.23 51.3 27.3 8.2 100.0 16.1 4.1 0.02 0.27 15.8 11.3
SF 0.3 1.45 1.45 0.00 1.65 33.85 1.28 53.3 28.5 8.6 96.7 17.6 4.4 0.00 0.27 19.4 11.3
SF 0.3 1.50 1.50 0.00 1.65 35.35 1.28 53.3 29.8 8.9 100.0 19.1 4.8 0.00 0.27 19.4 11.3
SF 0.3 1.55 1.50 0.05 1.66 36.90 1.33 55.4 31.1 9.3 96.8 20.6 5.2 0.05 0.32 23.0 13.3
SF 0.3 1.50 1.50 0.00 1.68 38.40 1.33 55.4 32.4 9.7 100.0 22.1 5.6 0.00 0.32 23.0 13.3
SF 0.3 1.50 1.50 0.00 1.65 39.90 1.33 55.4 33.6 10.1 100.0 23.6 6.0 0.00 0.32 23.0 13.3
SF 0.3 1.50 1.50 0.00 1.64 41.40 1.33 55.4 34.9 10.5 100.0 25.1 6.3 0.00 0.32 23.0 13.3
SF 0.3 1.50 1.50 0.00 1.66 42.90 1.33 55.4 36.2 10.9 100.0 26.6 6.7 0.00 0.32 23.0 13.3
SF 0.3 1.50 1.50 0.00 1.66 44.40 1.33 55.4 37.4 11.2 100.0 28.1 7.1 0.00 0.32 23.0 13.3
WF 0.3 1.50 1.50 0.00 1.67 45.90 1.33 55.4 38.7 11.6 100.0 29.6 7.5 0.00 0.32 23.0 13.3
WF 0.3 1.50 1.50 0.00 1.69 47.40 1.33 55.4 40.0 12.0 100.0 31.1 7.9 0.00 0.32 23.0 13.3
WF 0.3 1.50 1.45 0.05 1.66 48.90 1.38 57.5 41.2 12.4 96.7 32.6 8.2 0.05 0.37 26.6 15.4
WF 0.3 1.50 1.47 0.03 1.68 50.40 1.41 58.8 42.5 12.7 98.0 34.1 8.6 0.03 0.40 28.8 16.7
WF 0.3 1.50 1.48 0.02 1.67 51.90 1.43 59.6 43.8 13.1 98.7 35.6 9.0 0.02 0.42 30.2 17.5
WF 0.3 1.50 1.50 0.00 1.67 53.40 1.43 59.6 45.0 13.5 100.0 37.1 9.4 0.00 0.42 30.2 17.5
WF 0.3 1.50 1.50 0.00 1.67 54.90 1.43 59.6 46.3 13.9 100.0 38.6 9.8 0.00 0.42 30.2 17.5
WF 0.3 1.50 1.50 0.00 1.66 56.40 1.43 59.6 47.6 14.3 100.0 40.1 10.1 0.00 0.42 30.2 17.5
WF 0.3 1.50 1.50 0.00 1.66 57.90 1.43 59.6 48.8 14.6 100.0 41.6 10.5 0.00 0.42 30.2 17.5
WF 0.3 1.50 1.50 0.00 1.66 59.40 1.43 59.6 50.1 15.0 100.0 43.1 10.9 0.00 0.42 30.2 17.5

72

A.2. Tabel perhitungan hasil analisa pendesakan minyak pada media sandstone

COREFLOOD SUMMARY
Step 1: Brine Saturation
Method Injection
Dry weight 33.76 gr
Wet weight 37.66 gr
PV Brine 3.95 cm3
Remark 0
Step 2: Oil Saturation
Method 0.3 cc/min
Displaced water 2.40 cm3
Oil in place OOIP 2.40 cm3
Oil saturation Soi 60.71 %
Water in place 1.55 cm3
Water saturation Swi 39.29 %
Remark 0
Step 3: Water Flood
Injected amount 4.10 PV
Oil produced Np WF 1.01 cm3
Recovery factor RF WF 42.08 %
Remaining oil 1.39 cm3
Residual oil saturation Sor WF 35.16 %
Remark
Step 4: Surfactant Flood
Injected chemical 7.11 PV
Oil produced Np SF 0.32 cm3
Recovery factor RF SF 13.33 % IOIP
23.02 % ROIP
Remaining oil 1.07 cm3
Residual oil saturation Sor SF 27.07 %
Remark Emulsion in effluent

flush water
Injected chemical 10.9 PV
Oil produced 0.10 cm3
Recovery factor 4.167 %

Remaining oil 0.97 cm3


Residual oil saturation sor SF 24.5 %

73

A.3. Tabel analisa pendesakan minyak pada media limestone

COREFLOOD HISTORY TOTAL CALCULATION INCREMENTAL CALCULATION


Skenario Inject Rate Liquid Water Oil Pressure Cum Liquid Cum Oil cum water RF waktu PV Inj. Water CutCum Liq PV Inj. Oil Cum Oil RF RF
cm3/min cm3 cm3 cm3 psig cm3 cm3 % men PV % PV cm3 cm3 %ROIP %IOIP
WF 0.3 0.00 0.00 0.00 0.0 0.00 0.00 0.00 0.0 0.0 0.0 0.0
WF 0.3 0.90 0.00 0.75 40.0 0.90 0.75 0.00 32.1 1.0 0.3 0.0 0.00 0.0 0.90 0.00 0.0 0.0
WF 0.3 1.25 1.15 0.10 46.0 2.15 0.85 1.15 36.3 2.5 0.7 92.0 0.00 0.0 0.10 0.00 0.0 0.0
WF 0.3 1.65 1.35 0.10 49.3 3.80 0.95 2.50 40.6 4.4 1.3 81.8 0.00 0.0 0.30 0.00 0.0 0.0
WF 0.3 1.55 1.54 0.01 50.4 5.35 0.96 4.04 41.0 6.2 1.9 99.4 0.00 0.0 0.01 0.00 0.0 0.0
WF 0.3 1.80 1.76 0.02 50.9 7.15 0.98 5.80 41.9 8.3 2.5 97.8 0.00 0.0 0.04 0.00 0.0 0.0
WF 0.3 1.60 1.58 0.02 50.6 8.75 1.00 7.38 42.7 10.2 3.0 98.8 0.00 0.0 0.02 0.00 0.0 0.0
WF 0.3 1.50 1.50 0.00 49.2 10.25 1.00 8.88 42.7 11.9 3.6 100.0 0.00 0.0 0.00 0.00 0.0 0.0
WF 0.3 1.45 1.45 0.00 49.3 11.70 1.00 10.33 42.7 13.6 4.1 100.0 0.00 0.0 0.00 0.00 0.0 0.0
SF 0.3 0.50 0.50 0.00 23.8 12.20 1.00 10.83 42.7 14.2 4.2 100.0 0.50 0.2 0.00 0.00 0.0 0.0
SF 0.3 0.50 0.50 0.00 37.9 12.70 1.00 11.33 42.7 14.7 4.4 100.0 1.00 0.3 0.00 0.00 0.0 0.0
SF 0.3 1.80 1.80 0.03 51.1 14.50 1.03 13.13 44.0 16.8 5.0 100.0 2.80 1.0 0.03 0.03 0.0 1.3
SF 0.3 1.65 1.60 0.02 59.4 16.15 1.05 14.73 44.9 18.7 5.6 97.0 4.45 1.5 0.02 0.05 5.2 2.1
SF 0.3 1.45 1.45 0.00 63.3 17.60 1.05 16.18 44.9 20.4 6.1 100.0 5.90 2.1 0.00 0.05 5.2 2.1
SF 0.3 1.50 1.50 0.00 63.1 19.10 1.05 17.68 44.9 22.2 6.6 100.0 7.40 2.6 0.00 0.05 5.2 2.1
SF 0.3 1.60 1.60 0.00 63.0 20.70 1.05 19.28 44.9 24.0 7.2 100.0 9.00 3.1 0.00 0.05 5.2 2.1
SF 0.3 1.50 1.50 0.00 63.0 22.20 1.05 20.78 44.9 25.8 7.7 100.0 10.50 3.7 0.00 0.05 5.2 2.1
SF 0.3 1.50 1.50 0.00 63.0 23.70 1.05 22.28 44.9 27.5 8.3 100.0 12.00 4.2 0.00 0.05 5.2 2.1
SF 0.3 1.55 1.55 0.00 63.0 25.25 1.05 23.83 44.9 29.3 8.8 100.0 13.55 4.7 0.00 0.05 5.2 2.1
SF 0.3 1.60 1.60 0.00 63.1 26.85 1.05 25.43 44.9 31.2 9.3 100.0 15.15 5.3 0.00 0.05 5.2 2.1
SF 0.3 1.50 1.50 0.00 63.0 28.35 1.05 26.93 44.9 32.9 9.9 100.0 16.65 5.8 0.00 0.05 5.2 2.1
SF 0.3 1.50 1.50 0.00 63.0 29.85 1.05 28.43 44.9 34.6 10.4 100.0 18.15 6.3 0.00 0.05 5.2 2.1
SF 0.3 1.55 1.55 0.00 63.0 31.40 1.05 29.98 44.9 36.4 10.9 100.0 19.70 6.9 0.00 0.05 5.2 2.1
SF 0.3 1.50 1.50 0.00 63.0 32.90 1.05 31.48 44.9 38.2 11.5 100.0 21.20 7.4 0.00 0.05 5.2 2.1
WF 0.3 1.50 1.50 0.00 62.5 34.40 1.05 32.98 44.9 39.9 12.0 96.7 22.70 7.9 0.00 0.05 10.3 2.1
WF 0.3 1.50 1.50 0.00 62.9 35.90 1.05 34.48 44.9 41.7 12.5 98.7 24.20 8.4 0.00 0.05 12.4 2.1
WF 0.3 1.50 1.48 0.02 63.1 37.40 1.07 35.96 45.7 43.4 13.0 100.0 25.70 8.9 0.02 0.07 12.4 3.0
WF 0.3 1.50 1.48 0.02 62.9 38.90 1.09 37.44 46.6 45.1 13.5 100.0 27.20 9.5 0.02 0.09 12.4 3.8
WF 0.3 1.50 1.49 0.01 62.6 40.40 1.10 38.93 47.0 46.9 14.1 100.0 28.70 10.0 0.01 0.10 12.4 4.3
WF 0.3 1.50 1.49 0.01 62.7 41.90 1.11 40.42 47.4 48.6 14.6 100.0 30.20 10.5 0.01 0.11 12.4 4.7
WF 0.3 1.50 1.50 0.00 63.0 43.40 1.11 41.92 47.4 50.4 15.1 100.0 31.70 11.0 0.00 0.11 12.4 4.7

74
A.4. Tabel perhitungan hasil analisa pendesakan minyak pada media limestone

COREFLOOD SUMMARY
Step 1: Brine Saturation
Method Injection
Dry weight 33.88 Gr
Wet weight 36.71 Gr
PV Brine 2.9 cm3
Step 2: Oil Saturation
Method 0.3 cc/min
Displaced water 2.34 cm3
Oil in place OOIP 2.34 cm3
Oil saturation Soi 81.46 %
Water in place 0.53 cm3
Water saturation Swi 18.54 %
Step 3: Water Flood
Injected amount 4.1 PV
Oil produced Np WF 1.00 cm3
Recovery factor RF WF 42.74 %
Remaining oil 1.34 cm3
Residual oil saturation Sor WF 46.65 %
Step 4: Surfactant Flood
Injected chemical 7.4 PV
Oil produced Np SF 0.05 cm3
Recovery factor RF SF 2.14 % IOIP
Remaining oil 1.29 cm3
Residual oil saturation Sor SF 44.91 %
Flush water
Injected chemical 11.0 PV
Oil produced 0.06 cm3
Recovery factor 2.564 %

Remaining oil 1.23


Residual oil saturation sor SF 42.8 %

75
LAMPIRAN B

SIMULASI BERBASIS MATLAB

B.1. Simulasi Pendesakan Minyak Bumi Padqa Media sandstone

%main program
close all
clear all
clc

load data.tesis.mat;

% data
L=3.333;
Nz=42;
dz=L/(Nz-1);
delw=1e-1;
delt=1;
Dcore=2.54;
porositas=0.185;
Area=pi./4.*Dcore.^2;

Input=zeros(length(Data(:,1)),2);
Input(1:41,1)=Data(1:41,1);
Input(13:33,2)=1e-2;

%Tebakan parameter yang mempengaruhi kenaikan RF


omegawf1=1.832;%1.332
n1=0.538;%0.598

76
n2=1.871;
De=2.95e-06;
a1=12.826;
a2=10.976;%1.976
omegawf2=0.852;
m1=2.011;
m2=1.845;
Sorw1=0.535;%0.535
Sorw2=0.398;
Swr=0.0354;
uflux=0.0211./Area;
fwin=1;
qflux=uflux./porositas;

tspan=0:delt:Data(end,1);
Y0=zeros(1,2.*Nz);
Y0(1:Nz)=Swr;

%Solver untuk dswdt dan dcpdt dengan size (2.*Nz,1)


[t Y]=ode15s(@myfun,tspan,Y0,['AbsTol',1e-6,'RelTol',1e-
6],dz,Nz,omegawf1,omegawf2,a1,a2,n1,n2,m1,m2,Sorw1,Sorw2,Swr,delw,qflux,f
win,Input,porositas,De)

%Jika Sw lebih dari 1 maka nilainya tetap 1


for i=1:length(tspan)
for j=1:Nz
if Y(i,j)>=1
Y(i,j)=1;
end
end
end

77
%Menghitung besaran OOIP (Original Oil in Place)
XX=linspace(0,L,Nz);
OOIP=porositas*Area.*trapz(XX,1-Y0(1:Nz))

%Menghitung Volume Total Minyak yang Terproduksi dengan Fungsi Waktu dan
Posisi
VV=zeros(length(tspan),1);
for i=1:length(tspan)
XX=0:dz:L;
YY=Y(i,1:Nz);
VV(i)=porositas.*Area.*trapz(XX,1-YY);
VOP(i)=1/OOIP.*(OOIP-VV(i)).*1e2;
end

RF=interp1(t,VOP',Data(:,1));

%Fraksi Minyak Dalam Core


figure(1)
imagesc(0:dz:L,tspan,1-Y(:,1:Nz))
colorbar
grid on

%Fraksi Surfaktan
figure(2)
imagesc(0:dz:L,tspan,Y(:,Nz+1:2.*Nz))
grid on
colorbar

%Waktu Vs Recovery Factor

78
figure(3)
plot(tspan,VOP,'-b')
hold on
plot(Data(:,1),Data(:,2),'or')
grid on

_________________________________________________________________

function
dYdt=myfun(t,Y,dz,Nz,omegawf1,omegawf2,a1,a2,n1,n2,m1,m2,Sorw1,Sorw2,S
wr,delw,qflux,fwin,Input,porositas,De)
Csin=interp1(Input(:,1),Input(:,2),t);
%Csin=0;

%% Input Vektor Y
Sw=Y(1:Nz);
Cs=Y(Nz+1:2.*Nz);
dYdt=zeros(2.*Nz,1);

%% Meghitung nilai Sw dan fw di semua titik


for i=1:length(Sw);
Swa=Sw(i);
Csa=Cs(i);

fw(i)=fwcalc(Swa,omegawf1,omegawf2,a1,a2,n1,n2,m1,m2,Csa,Sorw1,Sorw2,S
wr,t);
end

%% Memulai FDA
for i=1
dfwdz(i)=(fwin-0.5.*(fw(i)+fw(i+1)))./dz;

79
fwmean=0.5.*(fw(i)+fw(i+1));
Csmean=0.5.*(Cs(i)+Cs(i+1));
term1=2.*qflux./porositas./Sw(i).*(fwin.*Csin-fwmean.*Csmean);
term2=2.*De./porositas./Sw(i).*(Cs(i+1)-Cs(i))./dz.^2;
term3=Cs(i)./Sw(i).*dYdt(i);
dYdt(i)=2.*qflux.*dfwdz(i);
dYdt(Nz+i)=term1-term2-term3;
end
for i=2:Nz-1
% FDA for discretization of Sw
Swa=Sw(i);
Csa=Cs(i);

dfwdsw(i)=dfwdswcalc(Swa,omegawf1,omegawf2,a1,a2,n1,n2,m1,m2,Csa,Sorw1
,Sorw2,Swr,delw,t);
dswdz(i)=(Sw(i+1)-Sw(i-1))./(2.*dz);

dfwdcs(i)=dfwdcscalc(Swa,omegawf1,omegawf2,a1,a2,n1,n2,m1,m2,Csa,Sorw1,
Sorw2,Swr,delw,t);
dcsdz(i)=(Cs(i+1)-Cs(i-1))./(2.*dz);
dYdt(i)=-qflux.*(dfwdsw(i).*dswdz(i)+dfwdcs(i).*dcsdz(i));

% FDA for discretization of CS


term1=De./porositas./Sw(i).*(Cs(i+1)-2.*Cs(i)+Cs(i-1))./dz.^2;
term2=qflux.*fw(i)./porositas./Sw(i).*(Cs(i+1)-Cs(i-1))./(2.*dz);
dYdt(Nz+i)=term1-term2;
end

for i=Nz
dfwdz(i)=((fw(Nz-1)+fw(Nz))/2-fw(Nz))./dz;
fwmean=0.5.*(fw(i-1)+fw(i));

80
Csmean=0.5.*(Cs(i-1)+Cs(i));
term1=2.*qflux./porositas./Sw(i).*(fwmean.*Csmean-fw(i).*Cs(i))./dz;
term2=2.*De./porositas./Sw(i).*(Csin-Cs(i))./dz.^2;
term3=Cs(i)./Sw(i).*dYdt(i);
dYdt(i)=2.*qflux.*dfwdz(i);
dYdt(2.*Nz)=term1-term2-term3;
end
end
__________________________________________________________________

function
dfwdcs=dfwdcscalc(Swa,omegawf1,omegawf2,a1,a2,n1,n2,m1,m2,Csa,Sorw1,So
rw2,Swr,delw,t);
Csb=(1+delw).*Csa;
fw_a=fwcalc(Swa,omegawf1,omegawf2,a1,a2,n1,n2,m1,m2,Csa,Sorw1,Sorw2,S
wr,t);
fw_b=fwcalc(Swa,omegawf1,omegawf2,a1,a2,n1,n2,m1,m2,Csb,Sorw1,Sorw2,S
wr,t);
if Csa<=0
dfwdcs=0;
else
dfwdcs=(fw_b-fw_a)./(delw.*Csa);
end
end
________________________________________________________

function
dfwdcs=dfwdcscalc(Swa,omegawf1,omegawf2,a1,a2,n1,n2,m1,m2,Csa,Sorw1,So
rw2,Swr,delw,t);
Csb=(1+delw).*Csa;

81
fw_a=fwcalc(Swa,omegawf1,omegawf2,a1,a2,n1,n2,m1,m2,Csa,Sorw1,Sorw2,S
wr,t);
fw_b=fwcalc(Swa,omegawf1,omegawf2,a1,a2,n1,n2,m1,m2,Csb,Sorw1,Sorw2,S
wr,t);
if Csa<=0
dfwdcs=0;
else
dfwdcs=(fw_b-fw_a)./(delw.*Csa);
end
end

function
fw=fwcalc(Sw,omegawf1,omegawf2,a1,a2,n1,n2,m1,m2,Cs,Sorw1,Sorw2,Swr,t)

if t<=2398
omega0=omegawf1-a2.*Cs;
Sorp=Sorw1-a1.*Cs;
else
omega0=omegawf2-a2.*Cs;
Sorp=Sorw2-a1.*Cs;
end

S=(Sw-Swr)./(1-Swr-Sorp);

%% Pembuat pasti bahwa S harus berada di antara 0 dan 1


if S>=1
S=1;
end
if S<=0
S=0;
end

82
if t<=2398
bawah1=1+((1-S).^n2)/(omega0.*S.^n1);
else
bawah1=1+((1-S).^m2)/(omega0.*S.^m1);
end
fw=1./bawah1;
end

Gambar B.1 Grafik Simulasi Dan Data Percobaan Pada Media Sandstone

83
Gambar B.2 Grafik Simulasi Dan Data Percobaan Pada Media Sandstone

84

Anda mungkin juga menyukai