Anda di halaman 1dari 2

Yohana Yembise

Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak

Yohana Susana Yembise adalah Menteri Pemberdayaan Perempuan dan


Perlindungan Anak dalam Kabinet Kerja 2014-2019. Ia lahir di Manokwari, Nugini
Belanda .Dia menjadi sangat dikenal karena menjadi menteri dan guru besar
perempuan pertama dari Papua. Sebelum diangkat menjadi menteri, ia adalah
seorang profesor di Universitas Cenderawasih.

Pendidikan
 Sekolah Dasar (SD) Padang Bulan Jayapura, tahun 1971.
 SMP Negeri 1 Nabire dan selesai tahun 1974.
 SMA Negeri Persiapan Nabire.
 Pada 1985 ia masuk ke Sarjana Bahasa Inggris, Pendidikan Bahasa dan Seni
FKIP Universitas Cenderawasih.

Setelah itu dia melanjutkan di linguistik terapan dari Regional Language


Center (RELC), SEAMEO Singapura, pada tahun 1992. Kemudian menyelesaikan
program gelar Master di Departemen Pendidikan Simon Fraser University di
Kanada pada tahun 1994.

Pada tahun 2001, Yo melanjutkan pendidikan Doktoral di Universitas


Newcastle, memperoleh gelar Ph.D pada 2006.
Karier
Ia memulai karier di bidang pendidikan dengan menjadi asisten dosen
di bidang Bahasa dan Seni di Universitas Cenderawasih sejak tahun 1983 hingga
1986. Lalu menjadi dosen tetap sejak 1987 hingga sekarang.

Pada 14 November 2012, ia dikukuhkan menjadi profesor doktor oleh


Rektor Universitas Cenderawasih (Uncen) Jayapura.

Selain menjadi dosen, dia pernah memegang jabatan sebagai kepala


Laboratorium Bahasa Uncen pada tahun 1991.

Tahun 1992 ia menjadi Diplomat Applied Linguistic TEFL (Dip. TEFL)


dari Regional English Language Centre (RELC), SEAMEO Singapore.

Ia juga dipercaya sebagai ketua tim seleksi guru bahasa Inggris SMP,
SMK, SMA di kabupaten Merauke untuk persiapan pengiriman guru bahasa
Inggris ke Sunshine Coast University Australia.

Serta menjadi anggota Joint Selection Team (JST) Australian


Development Scholarship beasiswa ADS/USAID tahun 2011. Ia aktif dalam
kegiatan kesenian yang disponsori badan kesenian Daerah Kabupaten Paniai di
Nabire sejak 1974-1978.

Pernah menjadi wakil ketua KNPI Kabupaten Paniai tahun 1984. Ia


pernah mencalonkan menjadi Bupati Biak Numfor pada tahun tahun 2013.

Anda mungkin juga menyukai