Anda di halaman 1dari 1

PEMERINTAH KABUPATEN TULANG BAWANG BARAT

TIYUH TOTO MAKMUR


KECAMATAN BATU PUTIH
Jln. Lintas toto makmur Kecamatan Batu Putih

Toto makmur, 7 Desember 2018

Nomor : 09.10/ /TM-BP /TUBABA/XII/2018 Kepada:


Sifat : Penting Yth.Bupati Tulang Bawang Barat
Lampiran : 1 (dua) Rangkap Cq. Bagian Hukum Sekretariat
Hal : Mohon Evaluasi Peraturan Tiyuh. Daerah Kab. Tubaba
Tentang Rancangan APB Tiyuh TA. di -
2019
Panaragan.

Dalam rangka memenuhi ketentuan Pasal 134 ayat (1) Peraturan Daerah
Kabupaten Tulang Bawang Barat Nomor 6 Tahun 2018 tentang Pembentukan Produk
Hukum Daerah dan Peraturan di Tiyuh, bahwa Rancangan Peraturan Tiyuh tentang
APB Tiyuh, pungutan, tata ruang, dan organisasi Pemerintah Tiyuh yang telah dibahas
dan disepakati oleh Kepalo Tiyuh dan BPT, disampaikan oleh Kepalo Tiyuh kepada
Bupati melalui camat atau sebutan lain paling lambat 3 (tiga) hari sejak disepakati untuk
dievaluasi.

Sehubungan dengan hal tersebut diatas, dengan ini kami mohon untuk evaluasi
Peraturan Tiyuh Toto makmur tentang Anggaran Pendapatan dan Belanja Tiyuh Tahun
Anggaran 2018.

Peraturan Tiyuh sebagaimana di maksud diatas, telah disetujui oleh Badan


Permusyawaratan Tiyuh Toto makmur sesuai dengan :
1. Surat Kepalo Tiyuh Toto makmur Nomor :09.10/ /TM-BP/TUBABA/XI/2018 Tanggal 10
November 2018 hal Penyampaian Rancangan Peraturan Tiyuh Toto makmur tentang APB
Tiyuh Tahun Anggaran 2019.
2. Surat Badan Permusyawaratan Tiyuh Nomor : 09.10/…./BPT-TM-BP/TUBABA/XI/2018
tanggal 16 November 2018 hal Undangan Pembahasan Rancangan Peraturan Tiyuh Toto
Makmur tentang APB Tiyuh Toto makmur Tahun Anggaran 2019.
3. Berita Acara Persetujuan Badan Permusyawaratan Tiyuh Toto makmur Nomor :
09.10/ /BA/BPT-TM-BP/TUBABA/XII/2018 tanggal 3 Desember 2018 tentang
Persetujuan Atas Rancangan Peraturan Tiyuh Toto makmur tentang Anggaran
Pendapatan dan Belanja Tiyuh Toto makmur Tahun Anggaran 2019.
4. Keputusan Badan Permusyawaratan Tiyuh Toto makmur Nomor :09.10/......../BPT-
TM-BP/TUBABA/2018 tanggal 4 Desember 2018 tentang Persetujuan Atas
Rancangan Peraturan Tiyuh Toto makmur tentang Anggaran Pendapatandan
Belanja Tiyuh Toto makmur Tahun Anggaran 2019.

Demikian disampaikan atas perkenaannya diucapkan terima kasih.

KEPALO TIYUH TOTO MAKMUR

MADRIM

Anda mungkin juga menyukai