Anda di halaman 1dari 2

DINAS KESEHATAN KABUPATEN SUMBAWA

UNIT PELAKSANA TEKNIS PUSAT KESEHATAN MASYARAKAT


UTAN KECAMATAN UTAN

KERANGKA ACUAN KEGIATAN MONITORING DAN ( MONEV)

1. Latar Belakang
Untuk mendukung visi dan misi Kemenkes, maka indikator luarannya adalah
meningkatnya pelaksanaan pemberdayaan dan promosi kesehatan kepada masyarakat
dengan indikator pencapaian yaitu meningkatnya prosentase Desa Siaga Aktif; rumah
tangga sehat (yang melaksanankan PHBS); Sekolah yang mempromosikan kesehatan;
Kebijakan teknis promosi kesehatan yang terintegrasi dalam upaya pencapaian tujuan
pembangunan kesehatan serta Kab/ Kota yang menetapkan kebijakan berwawasan
kesehatan. Upaya Promosi Kesehatan dan Pemberdayaan Masyarakat yang dilaksanakan
ditujukan untuk mencapai SPM (Standard Pelayanan Minimal) bidang kesehatan
Kabupaten/Kota yaitu meningkatkan cakupan Desa Siaga Aktif, dimana target 2013
adalah 60 %. Untuk meningkatkan cakupan dan kualitas Desa Siaga Aktif di Jawa Timur,
salah satu upayanya adalah monev dan bimtek terpadu pengembangan Desa Siaga Aktif.
2. Tujuan
a. Tujuan umum
Adanya monitoring evaluasi dan bimbingan teknis terpadu dalam pengembangan Desa
Siaga Aktif yang dilaksanakan oleh Provinsi, Kabupaten dan Kecamatan di desa
terpilih dalam rangka meningkatkan tahapan Desa Siaga menuju Desa Siaga Aktif.
b. Tujuan Khusus
1) Teridentifikasinya tahapan Desa Siaga dan permasalahan yang ada di Desa Siaga
Terpilih.
2) Terpecahkannya permasalahan kesehatan yang ada melalui masukan, solusi
pemecahan masalah dan dukungan dari lintas program dan lintas sektor terkait .
3) Sebagai bahan masukan bagi lintas program dan lintas sektor terkait mulai
tingkat desa, kecamatan, kab/kota, provinsi untuk perencanaan kegiatan
pengembangan Desa Siaga di tahun mendatang.
4) Menngkatkan koordinasi antar Tim Pembina Desa Siaga Tingkat Provinsi dengan
TP Desa Siaga tingkat kab/kota dan kecamatan dalam monitoring evaluasi &
bimbingan teknis kegiatan pengembangan Desa Siaga.
3. Kegiatan Pokok
Kegiatan pokok yang di lakukan di monev adalah monitoring evaluasi dan bimbingan
teknis terpadu dalam pengembangan Desa Siaga Aktif
4. Sasaran
Peserta pertemuan ini terdiri dari sebanyak 30 orang yang terdiri dari TOGA, TOMA dan
KADER Posyandu
5. Jadwal kegiatan
Kegiatan Monev desa siaga dilaksanakan Setiap 1 kali dalam 1 Tahun
6. Pencatatan dan pelaporan
Setelah melaksanakan Monev Petugas memberikan pelaporan kepada Dinas Kesehatan
Kota.
7. Evaluasi
Pelaksanaan monev di harapakan mampu memcapai target setiap Tahunnya.

Mengetahui
Kepala UPT Puskesmas Utan
Kecamatan Utan

SUPRIYADI, SKM
NIP.

Anda mungkin juga menyukai