Anda di halaman 1dari 9

Makalah Kewarganegaraan -

NASIONALISME & KETAHANAN NASIONAL

KELAS : M-D3/AK-D1

DOSEN PEMBIMBING : M.CHAIRUL ANSHAR, SE., MM

DISUSUN OLEH :

HARDI ( 14111230 )

MUH RIDWAN ( 1712216 )

YUDI SETIAWAN ( 18111016 )

MUHAMMAD FAISAL RAUF ( 1611345 )

DIAN HERDIYANSYAH ( 1812199 )

NURUL WAHDANI ( 18111004 )

NOVA APRILINA ( 1811770 )

SULFIRAWATI ( 1812222 )

ERVINA AMIR ( 1812071 )

FIRDA YULIANTI ( 1812082 )

NURMI IDRIS ( 1712302 )

STIE TRI DHARMA NUSANTARA MAKASSAR (2018/2019)


KATA PENGANTAR

Puja dan puji syukur kami panjatkan kehadirat Allah SWT, serta shalawat dan
salam yang kami limpahkan kepada pahlawan revolusi Islam sedunia yaitu Nabi
Muhammad SAW. Karena limpahan rahmat dan karunia-Nya kami dapat
menyelesaikan penyusunan makalah studi Kewarganegaraan yang berjudul
“ NASIONALISME DAN KETAHANAN NASIONAL”.

Adapun tujuan penyusunan makalah ini adalah guna melengkapi nilai mata
kuliah Kewarganegaraan yang didasarkan pada penyusunan mak_alah dikarenakan
kewarganegaraan merupakan mata kuliah soft skill.

Pada kesempatan ini, kami mengucapkan terimakasih kepada pihak yang telah
membantu dalam proses penyelesaian Makalah ini, baik yang terlibat secara
langsung maupun tidak.

Semoga makalah ini dapat bermanfaat untuk memberikan kontribusi kepada


mahasiswa lain dan juga pembaca sebagai acuan agar dapat membantu mahasiswa
untuk memahami materi-materi tentang Pendidikan Kewarganegaraan dan
khususnya tentang Nasionalisme dan Ketahanan Nasional. Makalah ini masih jauh
dari kesempurnaan, oleh karena itu segala saran maupun kritik dari pembaca saya
harapkan, guna perbaikan dan penyempurnaan makalah ini di masa mendatang.

Makassar, 18 Maret 2019

Penulis

ii

2
DAFTAR ISI

HALAMAN JUDUL………………………...................………........…………………i
KATA PENGANTAR……...............………………………...........…………..….........ii
DAFTAR ISI………………..............…………………………......…………......……iii

BAB I PENDAHULUAN………………………….................................…………..1

A. LATAR BELAKANG.................………………………..............………………..1

B. RUMUSAN MASALAH...........................................................................................2

C. TUJUAN...................................................................................................................3

BAB II PEMBAHASAN……………….......................……...……………4

A. Pengertian Nasionalisme ……………………....................…..………..4

B. Faktor penyebab munculnya Nasionalisme…..………...........…….5

C. Dampak Erosi Air ………………………………………12

D. Contoh Kasus Erosi Air ………………………………16

E. Cara Mengatasi Erosi Air …………………………….20

F. Upaya Pencegahan Erosi Air ………………………..25

BAB III PENUTUP………………………………………………26

A. Kesimpulan ………………………………………………..30

B. Saran …………………………………………………………31

DAFTAR PUSTAKA…………………………………………….32

3
iii

BAB I

PENDAHULUAN

A. LATAR BELAKANG

Dewasa ini keberadaan Nasionalisme di Indonesia semakin hari semakin memudar. Hal ini
sangat memprihatinkan mengingat bahwa dalam mencapai kemerdekaan oleh para Pahlawan di masa
lampau tidaklah mudah. Sebagai warga Negara Indonesia hendaknya kita harus mampu memaknai
makna era Globalisasi saat ini, harus mampu menjaga keutuhan bangsa dan Negara dari terusan
perkembangan jaman dan teknologi. Tentunya masih segar diingatan kita bahwa beberapa tahun
belakangan ini terjadi banyak konflik akibat kurangnya rasa Nasionalisme, hal tersebut menunjukkan
betapa lemahnya Nasionalisme Indonesia hingga kurang menghargai dan melestarikan budaya
Indonesia.

Selama bertahun-tahun negara Indonesia di jajah oleh bangsa asing yang ingin merebut
kekayaan Indonesia, selama bertahun-tahun pula bangsa Indonesia mempertahankan dirinya supaya
tetap berdiri dan tangguh untuk menghadapi segala tindakan-tindakan yang mengamcam warga
Indonesia. Semua warga Indonesia sangat menderita dengan datangnya warga asing tersebut,
mereka hanya di jadikan budak oleh bangsa asing yang menjajah Indonesia. Ketika warga Indonesia
bertani, berkebun,ataupun beternak hewan sebagian hasilnya wajib di setorkan kepada bangsa asing
yang sedang menjajah kita sebagai warga Indonesia.

Meskipun bangsa Indonesia di hadapkan pada tantangan, Negara Kesatuan Republik


Indonesia masih tetap tegak berdiri sebagai satu bangsa dan Negara yang merdeka, bersatu, dan
berdaulat. Hal tersebut membuktikan bahwa bangsa Indonesia memiliki keuletan dan ketangguhan
untuk mengembangkan kekuatan nasional dalam mengatasi setiap bentuk tantangan, ancaman,
hambatan, dan gangguan dari mana pun datangnya.

Ketahanan nasional adalah keuletan dan daya tahan kita dalam menghadapi segala kekuatan
baik yang datang dari luar maupun dari dalam yang langsung maupun tidak langsung
membahayakan kelangsungan hidup Negara dan bangsa Indonesia.

4
1

B. RUMUSAN MASALAH

Dengan melihat latar belakang yang telah di kemukakan, maka beberapa masalah yang dapat
penulis rumuskan dan akan di bahas dalam makalah ini adalah :

a. Apa pengertian Nasionalisme?

b. Apa saja penyebab munculnya nasionalisme ?

c. Bagaimanakah nasionalisme di Indonesia saat ini?

d. Faktor eksternal & internal apa sajakah yang memperlemah nasionalisme Indonesia?

e. Bagaimana agar nasionalisme di Indonesia saat ini agar semakin kuat ?

f. Apa pengertian Ketahanan Nasional ?

g. Bagaimana kondisi ketahanan nasional di Indonesia ?

h. Apa saja asas dari ketahanan nasional ?

i. Bagaimana cara menjaga ketahanan nasional agar tetap ada,berdiri tegak untuk
memperkokoh bangsa Indonesia sehingga ketahanan nasional tersebut tidak mengalami
kepunahan ?

j. Apa yang akan terjadi jika ketahanan nasional tidak ada di negara kita ?

k. Bagaimana hubungan antara nasionalisme dan ketahanan nasional ?

5
2
C. TUJUAN

Adapun maksud dan tujuan penulisan yang akan di lakukan penulis adalah :

1. Untuk memdapatkan gambaran tentang kondisi nasionalisme di Indonesia pada saat ini.

2. Untuk mengetahui faktor eksternal apa saja yang memperlemah nasionalisme Indonesia.

3. Untuk mengetahui faktor internal apa saja yang memperlemah nasionalisme Indonesia.

4.Untuk memperoleh pengetahuan bagaimana memperkuat kembali nasionalisme Indonesiayang


sudah semakin pudar.

1. Untuk mengetahui asas-asas apa saja yang terdapat pada ketahanan nasional.
2. Untuk mengetahui cara menjaga ketahanan nasional tetap ada berdiri untuk memperkokoh bangsa
Indonesia.
3. Untuk mengetahui dampak yang akan terjadi jika ketahanan nasional menjadi tidak ada.
1.Mengetahui arti dan definisi ketahanan nasional
2. Mengetahui bagaimana ketahanan nasional di Indonesia
3. Mengetahui asas ketahanan nasional
4. Mengetahui arti dan pengertian dari nasionalisme
5. Mengetahui sebab munculnya nasionalisme
6. Mengetahui hubungan ketahanan nasional dan nasionalisme ?

6
BAB II

PEMBAHASAN

A. Pengertian Nasionalisme

Nasionalisme berasal dari kata ‘nation’ (dalam bahasa Inggris) yang berarti bangsa.
Nasionalisme adalah suatu paham dalam mempertahankan kedaulatan sebuah negara dengan
mewujudka konsep identitas bersama untuk sekelompok manusia yang mempunyai tujuan atau cita-
cita yang sama dalam mewujudkan kepentingan nasional, dan juga rasa ingin mempertahankan
negaranya, baik dari segi internal maupun eksternal.

Nasionalisme sebagai landasan sikap untuk menjadikan kesejahteraan seluruh warga bangsa
sebagai acuan utama dalam berpikir, memilih, dan menentukan kebijakan maupun dalam bertindak
bagi setiap warga negara dan lembaga-lembaga kenegaraan maupun kemasyarakatan tetap kita
perlukan saat ini. Sebab, hanya dengan itulah cita-cita mewujudkan kemerdekaan bangsa.

Pada prinsipnya Nasionalisme adalah pandangan atau paham kecintaan manusia Indonesia
terhadap bangsa dan tanah airnya yang didasarkan pada nilai-nilai Pancasila.
Prinsip nasionalisme bangsa Indonesia dilandasi nilai-nilai Pancasila yang diarahkan agar bangsa
Indonesia senantiasa:
menempatkan persatuan – kesatuan, kepentingan dan keselamatan bangsa dan negara di atas
kepentingan pribadi atau kepentingan golongan;menunjukkan sikap rela berkorban demi
kepentingan bangsa dan negara;bangga sebagai bangsa Indonesia dan bertanah air Indonesia serta
tidak merasa rendah diri;mengakui persamaan derajat, persamaan hak dan kewajiban antara sesama
manusia dan sesama bangsa;menumbuhkan sikap saling mencintai sesama
manusia;mengembangkan sikap tenggang rasatidak semena-mena terhadap orang lain;gemar
melakukan kegiatan kemanusiaan;senantiasa menjunjung tinggi nilai kemanusiaan;berani membela
kebenaran dan keadilan;merasa bahwa bangsa Indonesia merupakan bagian dari seluruh umat
manusia; danmenganggap pentingnya sikap saling menghormati dan bekerja sama dengan bangsa
lain.

7
4
B. Faktor Penyebab Munculnya Nasionalisme

Ada dua faktor pendorong munculnya nasionalisme yakni faktor internal dan eksternal yaitu :

FAKTOR INTERNAL PENYEBAB MUNCULNYA NASIONALISME DI INDONESIA

1. Munculnya perasaan senasib seperjuangan karena adanya penderitaan yang sama akibat penjajahan yang
dilakukan oleh Belanda.

2. Kesatuan Indonesia di bawah Pax Neerlandica memberikan jalan ke arah kesatuan bangsa.

3. Kenangan kejayaan masa lampau yang mendorong semangat untuk melepaskan diri dari penjajahan. Bagi
Indonesia kenangan kejayaan masa lampau tampak dengan adanya kenangan akan kejayaan pada masa
kerajaan Majapahit dan Sriwijaya. Di mana pada masa Majapahit, mereka mampu menguasai daerah seluruh
Nusantara, sedangkan masa Sriwijaya mampu berkuasa di lautan karena maritimnya yang kuat.

4. Pembangunan sarana komunikasi antara pulau yang membuat semakin mudah dan semakin seringnya
rakyat dari berbagai kepulauan untuk berkumpul, sehingga timbulnya rasa nasionalisme pada bangsa.

5. Munculnya golongan cendekiawan yang menyebabkan peningkatan terhadap perkembangan pendidikan


baik hasil dari pendidikan Barat maupun pendidikan Indonesia sendiri. Mereka menjadi penggerak dan
memimpin munculnya organisasi pergerakan nasional Indonesia yang selanjutnya berjuang untuk melawan
penjajahan. Serta menciptakan paham nasionalis yang berkembang dalam bidang politik, sosial ekonomi, dan
kebudayaan.

6. Semakin populernya bahasa Indonesia yang menjadi tali pengikat kesatuan bangsa yang ampuh. Hal ini
dikarenakan adanya pembatasan penggunaan atau penyebaran bahasa Belanda di kalangan pribumi sehingga
membuat penggunaan bahasa Melayu semakin dipopulerkan dan bahasa yang digunakan pun memunculkan
bahasa Indonesia yang cukup mampu untuk mengikat rasa nasionalisme.

7. Reaksi atau koreksi terhadap semangat kedaerahan. Masyrakat Indonesia mulai menyadari bahwa
semangat kedaerahan tidak cukup menguntungkan untuk bagi perjuangan kemerdekaan karena membuat

8
kekuatan masyarakatnya terpecah belah dan lemah, sehingga diperlukan kesatuan yang lebih kuat yakni
dengan nasionalisme.

5
FAKTOR EKSTERNAL PENYEBAB MUNCULNYA NASIONALISME DI INDONESIA

1. Ide-ide barat yang masuk melalui pendidikan barat yang modern. Ide – ide inilah yang
menggantikan pendidikan tradisional (pondok, pesantren, wihara-wihara) dan membuka wawasan
lebih luas bagi masyarakat Indonesia tentang kemerdekaan dan demokrasi.

2. Kemenangan Jepang atas Rusia pada 1905 yang mampu menginspirasi serta mengembalikan
kepercayaan bangsa Indonesia akan kemampuan diri sendiri.

3. Pergerakan dan perjuangan bangsa lain dalam menentang penjajahan yang turut membakar
semangat nasionalisme, seperti di Turki, Irlandia dan lain-lain.

Anda mungkin juga menyukai