Anda di halaman 1dari 2

peran dan fungsi lembaga keluarga

Berikut adalah 6 fungsi dari lembaga keluarga:

FUNGSI REPRODUKSI, yakni fungsi yang berkaitan dengan tugas manusia dalam meneruskan keturunan.

FUNGSI SOSIALISASI, yakni fungsi yang berkaitan dengan proses pembentukan kepribadian dari anak
sehingga sesuai dengan nilai-nilai yang diharapkan atau nilai yang berlaku dalam masyarakat.

FUNGSI AFEKSI, yakni fungsi yang berhubungan dengan kasih sayang.

FUNGSI EKONOMI, yakni fungsi lembaga keluarga yang berkaitan dengan pemenuhan kebutuhan hidup
dari anggota keluarga di mana ayah dan ibu bekerjasama menghidupi anaknya.

FUNGSI PROTEKSI, yakni fungsi lembaga keluarga yang berhubungan dengan perlindungan sehingga
semua anggota keluarga merasa hidup aman bersama-sama.

FUNGSI PENGAWASAN SOSIAL, yakni fungsi lembaga keluarga yang berkaitan dengan kontrol atas
anggota keluarga dengan senantiasa menjaga nama baik dari keluarga.

2. Jelaskan tipe lembaga dilihat dari sudut perkembangannya

a. Crescive institution, yaitu lembaga sosial yang secara tidak sengaja tumbuh dari adat istiadat
masyarakat. Contoh: lembaga perkawinan, agama, hak milik.
b. Enacted institution, yaitu lembaga sosial yang sengaja dibentuk untuk mencapai suatu tujuan
tertentu. Contoh: lembaga piutang (bank) dan lembaga pendidikan.
3. sebutkan dan jelaskan sistem ekonomi di masyarakat

Sistem Ekonomi Tradisional


Suatu sistem dalam organisasi kehidupan ekonomi berdasarkan kebiasaan, tradisi
masyarakat secara turun-temurun yang mengandalkan faktor produksi apa adanya.
Sistem Ekonomi Terpusat (Sosialis)
Sistem ekonomi terpusat adalah sistem ekonomi di mana pemerintah memiliki
kekuasaan yang dominan pada pengaturan kegiatan ekonomi.
Sistem Ekonomi Pasar/Liberal/Kapitalis
Sistem ekonomi berdasarkan kebebasan seluas-luasnya bagi seluruh masyarakat
dalam kegiatan perekonomian tanpa adanya campur tangan daripada pemerintah.
Sistem Ekonomi Campuran
Sistem ekonomi campuran yaitu suatu sistem ekonomi yang di satu sisi sih
pemerintah memberikan kebebasan kepada masyarakat dalam berusaha
melakukan suatu kegiatan ekonomi, akan tetapi disisi lain pemerintah
mempunyai campur tangan dalam perekonomian dengan tujuan untuk
menghindari penguasaan secara penuh dari segolongan masyarakat pada
sumber daya ekonomi.

4. Jelaskan fungsi dari lembaga agama

Fungsi lembaga agama, antara lain :

1. Sebagai suatu pedoman hidup bagi setiap umat beragama

2. Sebagai tuntutan prinsip benar atau salah

3. Sebagai pedoman keberadaan, yang mana hakikat makhluk hidup yang ada di dunia ini merupakan
ciptaan tuhan

4. Sebagai sumber kebenaran

5. Jelaskan bentuk-bentuk perkawinan

Anda mungkin juga menyukai