Anda di halaman 1dari 3

KERANGKA ACUAN PENYAKIT TIDAK MENULAR(PTM)

BLUD PUSKESMAS DUMAI KOTA TAHUN 2016

A. Pendahuluan
PTM(Penyakit TidakMenular) adalah Penyakit yang bukan disebabkan oleh
infeksi kuman termasuk penyakit kronis degeneratif antara lain penyakit
jantung,stroke, diabetes melitus (DM),kanker,penyakit paru obstruktif
kronis(PPOK),gangguan akibat kecelakaan dan kekerasan.Oleh karena itu upaya
pengendalian PTM ditekankan dalam upaya mencegah masyarakat yang sehat
agar tidak jatuh ke fase beresiko atau menjadi sakit berkomplikasi,dengan
membangun kesadaran dan komitmen yang tingggi dari berbagai pihak.

B. Latar Belakang
Masalah kesehatan masyarakat yang di hadapi saat ini adalah maki
Meningkatnya kasus PTM.Upaya pengendalian PTMdibangun berdasarkan komit
Men bersama dari seluruh elemen masyarakat yang peduli terhadap ancaman
PTM melalui kegiatan Posbindu PTM.
Posbindu PTM merupakan bentuk peran serta masyarakat dalam upaya
pengendalian faktor resiko secara mandiri dan berkesinambungan.Posbindu
PTM juga merupakan kegiatan secara terintegrasi untuk mencegah dan
mengendalikan faktor resiko PTM berbasis masyarakat sesuai sumber daya dan
kebiasaan masyarakat.Kegiatan mencakup deteksi dini dan tindak lanjut
terhadap faktor risiko PTM.

C. Tujuan Umum Dan Khusus


1. Tujuan Umum
o Mengendalikan faktor resiko PTM melalui posbindu PTM.
2. Tujuan Khusus
o Meningkatnya jumlah dan kualitas posbindu PTM
o Meningkatnya cakupan deteksi dini faktor resiko PTM
o Meningkatnya efektifitas rujukan peserta posbidu PTM dengan faktor
resiko.
D. Rincian Kegitan
No Kegiatan pokok Rincian Kegiatan
1 Posbindu PTM 1. Kegiatan penggalian informasi faktor
resiko dengan wawancara sederhana
tentang riwayat PTM pada keluarga
dan diri peserta.
2. Kegiatan pengukuran IMT(indeks masa
tubuh),lingkar perut,BB,dan TB.
3. Kegiatan pemeriksaan glukosa bagi
individu penderita DM
4. Kegiatan pemeriksaan kolestrol bagi
yang memiliki faktor resiko
5. Pemeriksaan Tekanan darah.
6. Penyuluhan mengenai pemeriksaan
payudara sendiri(SADARI)
7. Konseling

E. Cara Melaksanakan Kegiatan


1. Wawancara
2. Menimbang
3. Mengukur
4. Pemeriksaan
5. Konseling

F. Sasaran
1. Sasaran Utama adalah masyarakat sehat,berisiko,danpenyandang
PTM(Penyakit Tidak Menular).
2. Sasaran Antara adalah individu atau kelompok masyarakat yang dapat
menjadi agen pengubah faktor resiko PTM(Penyakit Tidak Menular)dan dapat
menciptakan lingkungan yang kondusif untuk mencegah dan mengendalikan
faktor resiko PTM.
3. C.Sasaran Penunjang adalah individu/kelompok/organisasi lembaga
masyarakat,lembaga pendidikan dan lembaga pemerintahan yang diharapkan
memberi dukungan untuk terwujudnya Posbindu PTM.
G. Jadwal Kegiatan Posbindu

NO Kegiatan pokok Waktu


1 Posbindu cahaya Bunda Setiap tanggal 10 setiap bulannya
2 Posbindu Mekar Senja Setiap tanggal 15 setiap bulannya

H. Evaluasi Pelaksanaan Kegiatan Dan Pelaporan


Evaluasi dilaksanakan sesuai jadwal yang telah di tetapkan,dan disusun
pelaporan tentang hasil hasil yang di capai pada kegiatan pelaksanaan Posbindu
PTM.

I. Pencatatan,Pelaporan Dan Evaluasi Kegiatan


Pelaporan dan evaluasi dilakukan dengan membuat suatu dokumen laporan
secara komrehensif di akhir kegiatan dan selanjutnya di laporkan ke kepala
puskesmas.

Dumai, 4 Januari 2016

Mengetahui,
Kepala Puskesmas Dumai Kota Penanggungjawab Program
Posbindu-PTM

Dr. HIDAYATSYAH
NIP.19631011 199903 1 002 Fitri sukesi padang, AMK
NIP. 19830919 2009042003

Anda mungkin juga menyukai