Anda di halaman 1dari 6

LAPORAN

PROGRAM PENGELOLAAN BAHAN BERBAHAYA DAN BERACUN (B3)


RS JANTUNG HASNA MEDIKA KUNINGAN
TRIWULAN IV PERIODE BULAN OKTOBER – DESEMBER 2019

TAHUN 2019

Jl. Raya Cigugur KM 1,2 Lingkungan Manis RT 030/ RW 011 Kel. Cigugur, Kec. Cigugur, Kab.
Kuningan-Jawa Barat
Telepon (0232) 86111
BAB I
PENDAHULUAN

A. PENDAHULUAN
Sebagai institusi kesehatan dalam menjalankan fungsi dan tugasnya, Rumah Sakit
Jantung Hasna Medika Kuningan wajib memenuhi ketentuan/ peraturan perundang-
undangan yang berlaku terkait pengelolaan Bahan Berbahaya dan Beracun (B3) beserta
limbahnya. Pengelolaan Bahan Berbahaya dan Beracun (B3) beserta limbahnya tersebut
dituangkan kedalam sebuah program manajemen risiko dimana setiap rumah sakit wajib
menjalankan program tersebut, termasuk Rumah Sakit Jantung Hasna Medika Kuningan.
Mengingat dampak yang ditimbulkan berupa kecelakaan dan penyakit akibat kerja
dari Bahan Berbahaya dan Beracun beserta limbahnya yang harus ditangani secara
khusus agar tidak berdampak pada pegawai, pengunjung, dan pasien yang berada di
lingkungan Rumah Sakit Jantung Hasna Medika Kuningan, melalui program kegiatan
pengelolaan Bahan Berbahaya dan Beracun beserta limbahnya tersebut harus
dilaksanakan secara terpadu dengan melibatkan berbagai unit pelayanan di lingkungan
Rumah Sakit Jantung Hasna Medika Kuningan.
Oleh karena itu, untuk mencegah terjadinya Kecelakaan Akibat Kerja (KAK) dan
Penyakit Akibat Kerja (PAK) serta menjamin keselamatan pegawai, pengunjung dan
pasien perlu dilakukan upaya yang kongkret dalam semua aspek agar tetap terjaga serta
terwujudnya lingkungan kerja yang sehat, aman, bebas pencemaran lingkungan dan
dapat meningkatkan produktifitas dalam bekerja di Rumah Sakit Jantung Hasna Medika
Kuningan.

B. TUJUAN.
Laporan ini dibuat sebagai sarana untuk melaporkan hasil pemantauan mengenai
pengelolaan Bahan Berbahaya dan Beracun beserta limbahnya di RS Jantung Hasna
Medika Kuningan.
BAB II
KEGIATAN

A. KEGIATAN POKOK & RINCIAN KEGIATAN


a. Mengidentifikasi Bahan Berbahaya dan Beracun beserta limbahnya
b. Melaksanakan kegiatan penanganan, penyimpanan dan penggunaan Bahan
Berbahaya dan Beracun
c. Melaksanakan pelaporan dan investigasi dari tumpahan (spill), paparan, (exposure)
dan insiden lainnya
d. Melakukan pemasangan label pada Bahan Berbahaya dan Beracun berseta
limbahnya.

B. CARA MELAKSANAKAN KEGIATAN

a. Mengidentifikasi Bahan Berbahaya dan Beracun pada setiap unit yang mempunyai
daftar terbaru pada periode bulan September – Desember 2019.
b. Melaksanakan kegiatan penanganan, penyimpanan dan penggunaan Bahan
Berbahaya dan Beracun pada setiap unit pada bulan September – Desember 2019.
c. Melaksanakan pelaporan dan investigasi dari tumpahan (spill), paparan, (exposure)
dan insiden lainnya yang terjadi pada periode bulan September – Desember 2019.
d. Melaksanakan penanganan dan pembuangan limbah Bahan Berbahaya dan Beracun
yang sesuai dengan peraturan perundang – udangan yang berlaku.
e. Melakukan pemasangan label pada bahan beracun berbahaya dan limbah bahan
beracun berbahaya
BAB III
HASIL KEGIATAN

A. Hasil Identidikasi Bahan Berbahaya dan Beracun (B3)


Pada periode bulan September – Desember 2019 belum terdapat penambahan jenis
B3 baru di setiap unit yang ada di Rumah Sakit Jantung Hasna Medika

B. Hasil Pemberian Label dan Tempat Penyimpanan B3


Pemasangan label telah diinformasikan kepada unit yang menyimpan bahan
beracun dan berbahaya.

C. Hasil Monitoring Kegiatan Penanganan, Penyimpanan, dan Penggunaan Bahan


Berbahaya dan Beracun (B3)
Telah dilaksanakan pemantauan terkait penanganan, penyimpanan, dan
penggunaaan bahan beracun dan berbahaya yang aman pada bulan September –
Desember 2019 ke beberapa unit yang menggunakan B3 dan menyimpan B3 diruangan.
Antara lain gudang farmasi, laboratorium, radiologi, rawat inap, IGD, laundry, gizi, dan
rawat jalan

D. Monitoring Pelaporan dan Investigasi Paparan dan Tumpahan B3.


Tidak terdapat kejadian tumpahan, paparan, maupun insiden lainnya yang berkaitan
ataupun disebabkan oleh bahan beracun dan berbahaya pada periode bulan September
– Desember 2019.
BAB IV
PENUTUP

Demikian Laporan Triwulan IV program kerja Bahan Berbahaya dan Beracun di RS


Jantung Hasna Medika Kuningan pada periode bulan September – Desember Tahun 2019.
Laporan ini disampaikan dengan harapan dapat menjadi bahan pertimbangan untuk rencana
perbaikan dan tindak lanjut ke depannya.

Kuningan, 3 Januari 2020


Mengetahui,
Direktur Rumah Sakit Jantung Hasna Ketua Tim K3 Rumah Sakit Jantung
Medika Kuningan Hasna Medika Kuningan,

Dr. R Mela Roselawaty, MARS. Dr. Iin Farlina

Anda mungkin juga menyukai