Anda di halaman 1dari 2

Jamban model ini memerlukan air banyak tetapi merupakan model terbaik

yang dianjurkan dalam kesehatan lingkungan.


1. Plengsengan
Plengsengan (trech latrine) adalah tempat pembuangan kotoran dengan tempat
jongkok atau slab yang dihubungkan ke lubang penampungan kotoran dengan
saluran miring. Model ini baik digunakan untuk daerah yang permukaan air
tanahnya dalam serta berair banyak. Keuntungannya adalah bau dapat
berkurang dan tidak dapat dijangkau oleh serangga.
2. Cemplung
Cemplung (pit privy) adalah tempat pembuangan kotoran yang mempunyai
lubang penampungan kotoran berada di bawah tempat jongkok dan tidak
menggunakan leher angsa.
3. MCK
4. Jamak
Kondisi Sarana:
Dalam baris ini diisi salah satu dari kondisi sarana sebagai berikut:
 Huruf H = tidak ada
 Huruf B = ada dan memenuhi syarat
 Huruf M = ada tetapi tidak berfungsi atau tak memenuhi syarat
 Huruf B/2 = bukan milik sendiri tetapi telah menggunakan sarana yang
memenuhi syarat
 Huruf M/2 = bukan milik sendiri tetapi telah menggunakan sarana yang tidak
memenuhi syarat
2. Penyediaan air bersih
Jenis Sarana yang dipakai:
Dalam baris ini diisi dengan jenis sarana air bersih yang dipakai oleh keluarga yang
bersangkutan.
Untuk memudahkan pengisian masing-masing sarana diberi nomer sebagai berikut:
1. Sumur Gali Pribadi
2. Sumur Gali Umum
3. SPT (Sumur Pompa Tangan) Dangkal (kedalaman sumur 7 m) Pribadi
4. SPT (Sumur Pompa Tangan) Dangkal (kedalaman sumur 7 m) UMUM
5. SPT (Sumur Pompa Tangan) Sedang (kedalaman sumur 7-20 m)
6. SPT (Sumur Pompa Tangan) Dalam (kedalaman sumur 20-30 m)
7. PMA (Perlindungan/ Penampungan Mata Air)
8. PAH (Penampungan Air Hujan)
9. Sambungan Rumah (PP = perpipaan/ PAM/ Sanyo)
10. Kran Umum (PP = perpipaan/ PAM/ Sanyo)
Kedalaman:
Dalam baris ini diisi dengan kedalaman sumur kalau sarana air bersih yang dipakai
adalah sumur gali pribadi maupun umum
Jarak:
Dalam baris ini diisi dengan jarak dari rumah sampai sarana Air Bersih
Kondisi Sarana:
 Huruf B = ada dan memenuhi syarat
 Huruf M = ada tetapi tidak berfungsi atau tak memenuhi syarat
 Huruf B/2 = bukan milik sendiri tetapi telah menggunakan sarana yang
memenuhi syarat
 Huruf M/2 = bukan milik sendiri tetapi telah menggunakan sarana yang tidak
memenuhi syarat
3. Pembuangan sampah
Sarana atau tempat untuk membuang sampah seperti tempat sampah, lubang sampah.
Keluarga yang membuang sampahnya tidak di tempat yang disebut di atas dianggap
tidak memiliki sarana pembuangan sampah, misalnya membuang sampah di sungai, di
kebun, atau halaman.
 Huruf H = tidak ada
 Huruf B = ada dan memenuhi syarat

Anda mungkin juga menyukai