Anda di halaman 1dari 77

Sampul

<silahkan berkreasi sesuai karakter unit kerja>


LEMBAR PENGESAHAN
RENCANA INDUK PENELITIAN (RIP)
UNIVERSITAS BRAWIJAYA TAHUN 2021-2025

Nama Perguruan Tinggi : Universitas Brawijaya


Alamat Perguruan Tinggi : Jl. Veteran, Malang 65145
Telepon : + 62-341-551611, 575824
Fax : 0341-565420, 575825
E-mail : rektorat@ub.ac.id
Nama Rektor : Prof. Dr. Ir. Nuhfil Hanani AR., MS

Malang, Januari 2020

Ttd

Rektor Universitas Brawijaya


Rencana Induk Penelitian Univeritas Brawijaya

KATA PENGANTAR

Segala puji hanya milik Allah SWT, Shalawat dan salam selalu
tercurahkan kepada Rasulullah SAW. Berkat limpahan dan rahmat-Nya
penyusunan Rencana Induk Penelitian (RIP) Universitas Brawijaya
tahun 2021-2025 telah diselesaikan. Buku Rencana Induk Penelitian
ini diharapkan dapat digunakan sebagai acuan penelitian dan
pengembangan pengetahuan, inovasi dan teknologi Universitas
Brawijaya untuk tahun 2021-2025.

Rencana Induk Penelitian pada tahun 2021-2025 ini merupakan hasil


evaluasi dan bentuk kelanjutan dari periode RIP sebelumnya untuk
menjalankan VISI – MISI UB dan LPP pada khususnya untuk dapat
memberikan dampak riset secara global. Sasaran lainya adalah RIP
diharapkan dapat memberi landasan untuk memasuki kualitas
penelitian yang mampu memberi dampak kemajuan IPTEK dalam
menyelesaikan permasalahan nasional pada tahun mendatang.

Semoga RIP ini mampu menjadi petunjuk dalam pelaksanaan


penelitian untuk memperoleh produk unggulan universitas Brawijaya
yang mampu berkontribusi pada level global. Kami mengucapkan
terimakasih kepada seluruh pemangku kepentingan dilingkungan
Universitas Brawijaya atas segala kontribusinya dalam menyusun
Rencana Induk Penelitian Universitas Brawijaya.

Malang, Januari 2020

Tim Penyusun

i
Rencana Induk Penelitian Univeritas Brawijaya

DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR ................................................................................................................... i


DAFTAR ISI ................................................................................................................................ ii
DAFTAR TABEL ....................................................................................................................... iv
DAFTAR GAMBAR .................................................................................................................... v

BAB I PENDAHULUAN ............................................................................................................. 1


1.1 Definisi Rencana Induk Penelitian (RIP) ........................................................................ 1
1.2 Riset Unggulan Universitas Brawijaya ........................................................................... 2

BAB II LANDASAN PENGEMBANGAN UNIVERSITAS BRAWIJAYA .................................. 3


2.1 Visi Universitas Brawijaya .............................................................................................. 3
2.2 Misi Universitas Brawijaya .............................................................................................. 3
2.3 Kebijakan Umum Universitas Brawijaya ........................................................................ 4
2.4 Analisis Kondisi Saat ini ................................................................................................. 4
2.4.1 Riwayat perkembangan Lembaga Penelitian dan Pengabdian
kepada Masyarakat............................................................................................. 4
2.4.2 Capaian dari Rencana Strategis ........................................................................... 7
2.4.3 Peran Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat ..................... 10
2.4.4 Potensi yang dimiliki ............................................................................................ 12

BAB III GARIS BESAR RIP UNIVERSITAS BRAWIJAYA .................................................... 17


3.1 Tujuan dan Sasaran Pelaksanaan ............................................................................... 17
3.3.1 Tujuan .................................................................................................................. 17
3.3.2 Sasaran Pelaksanaan ......................................................................................... 17
3.2 Strategi dan kebijakan Unit Kerja ................................................................................. 18
3.2.1 Peta Strategi pengembangan Lembaga Penelitian dan
Pengabdian kepada Masyarakat Universitas Brawijaya ..................................... 18
3.2.2 Formulasi Strategi............................................................................................... 18

BAB IV SASARAN, PROGRAM STRATEGIS, DAN INDIKATOR KINERJA ....................... 19


4.1 RIP Sosial, Humaniora, dan Pendidikan ...................................................................... 19
4.2 RIP Energi Terbarukan ................................................................................................. 23
4.3 RIP Ekonomi Kreatif ..................................................................................................... 26
4.3.1 Pengelompokan Ekonomi Kreatif ....................................................................... 27
4.4 RIP Transportasi ........................................................................................................... 32
4.5 RIP Kelautan ................................................................................................................. 35
4.5.1. Definisi ................................................................................................................ 35
4.5.2. Rasional .............................................................................................................. 35

ii
Rencana Induk Penelitian Univeritas Brawijaya

4.5.3. Tema dan topic penelitian kelautan ................................................................... 37


4.6 RIP Ketahanan dan Kemandirian Pangan ................................................................... 42
4.7 RIP Kesehatan, Gizi, dan Obat .................................................................................... 50
4.8 RIP Kebencanaan dan Lingkungan ............................................................................. 54
4.9 RIP Agroforestry ........................................................................................................... 60
4.10 RIP Jamu ...................................................................................................................... 63

BAB V PELAKSANAAN RIP UNIVERSITAS BRAWIJAYA .................................................. 69


5.1 Desain Penelitian Universitas Brawijaya ...................................................................... 69
5.2 Rencana Sumber Pendanaan ...................................................................................... 69

BAB VI PENUTUP ................................................................................................................... 70

iii
Rencana Induk Penelitian Univeritas Brawijaya

DAFTAR TABEL

Tabel 1. 1. Dimensi dan sasaran Rencana Induk Penelitian Universitas Brawijaya................. 2


Tabel 2. 1. List data penelitian UB tahun 2015 - 2019 ............................................................ 10
Tabel 2. 2. Analisis SWOT ....................................................................................................... 15
Tabel 4. 1 Topik dan target luaran RIP Sosial, Humaniora, dan Pendidikan .......................... 21
Tabel 4. 2 Topik dan target luaran RIP energi terbarukan ...................................................... 23
Tabel 4. 3 Detail roadmap energi terbarukan periode 2021 – 2025........................................ 25
Tabel 4. 4 Topik dan target luaran RIP ekonomi kreatif .......................................................... 28
Tabel 4. 5 Detail roadmap ekonomi kreatif periode 2021 – 2025 ........................................... 31
Tabel 4. 6 Topik dan target luaran RIP transportasi ................................................................ 32
Tabel 4. 7. Detail roadmap RIP transportasi periode 2021 – 2025 ......................................... 34
Tabel 4. 8 Topik dan target luaran RIP kelautan ..................................................................... 38
Tabel 4. 9 Detail roadmap RIP kelautan periode 2021 - 2025 ................................................ 42
Tabel 4. 10 Topik dan target luaran RIP Ketahanan dan kemandirian pangan ...................... 44
Tabel 4. 11 Detail roadmap RIP ketahanan dan kemandirian pangan
periode 2021 – 2025 ........................................................................................... 48
Tabel 4. 12 Topik dan target luaran kesehatan, gizi, dan obat ............................................... 50
Tabel 4. 13 Detail road map kesehatan, gizi, dan obat ........................................................... 53
Tabel 4. 14 Topik dan target luaran RIP Kebencanaan dan Lingkungan ............................... 55
Tabel 4. 15 Detail kebencanaan dan lingkungan periode 2021 – 2025 .................................. 59
Tabel 4. 16Topik dan target luaran RIP agroforestry .............................................................. 60
Tabel 4. 17 Detail Agroforestry periode 2021 – 2025 .............................................................. 63
Tabel 4. 18 Topik dan target luaran RIP Jamu ........................................................................ 66
Tabel 4. 19 Detail roadmap Jamu 2021 – 2030....................................................................... 68

iv
Rencana Induk Penelitian Univeritas Brawijaya

DAFTAR GAMBAR

Gambar 2. 1 Jumlah total artikel UB yang terindek Scopus dari tahun 2015
sampai 2019 (per November 2019). ...................................................................... 8
Gambar 2. 2 Perbandingan jumlah buku yang dihasilkan oleh tiap universitas
pada tahun 2019. .................................................................................................. 8
Gambar 2. 3 Bagan struktur organisasi LPPM UB .................................................................. 14
Gambar 4. 1 Empat tema paying riset berdasarkan RIRN untuk RIP social,
humaniora dan kependidikan. .............................................................................. 21
Gambar 4.2 Roadmap RIP energi terbarukan periode 2021 – 2025 ...................................... 24
Gambar 4.3 Hasil survey kontribusi ekonomi kreatif per sub sector
terhadap pertumbuhan ekonomi Indonesia .......................................................... 26
Gambar 4. 4 Hasil survey sebaran wilayah produk ekonomi kreatif ....................................... 27
Gambar 4. 5 Roadmap RIP ekonomii kreatif periode 2021 – 2025 ........................................ 30
Gambar 4. 6 Roadmap RIP transportasi periode 2021 – 2025 ............................................... 33
Gambar 4. 7 Roadmap RIP kelautan periode 2021 – 2025 .................................................... 41
Gambar 4. 8 Perolehan HKI dan paten dalam hal ketahanan
pangan LPPM –UB .............................................................................................. 43
Gambar 4. 9 Roadmap RIP Ketahanan dan kemandirian pangan
periode 2021 – 2025 ........................................................................................... 47
Gambar 4.10 Roadmap RIP Ketahanan dan kemandirian pangan
periode 2021 – 2025 ......................................................................................... 52
Gambar 4. 11 Roadmap RIP kebencanaan dan lingkungan periode 2021 – 2025…………...58
Gambar 4. 12 Roadmap RIP agroforestry periode 2021 – 2025 ............................................ 62
Gambar 4. 13 Roadmap RIP jamu periode 2021 – 2025 ........................................................ 67

v
Rencana Induk Penelitian Univeritas Brawijaya

BAB I
PENDAHULUAN

1.1 Definisi Rencana Induk Penelitian (RIP)


Rencana Induk Penelitian (RIP) adalah penjabaran dari renstra Universitas Brawijaya
untuk menghasilkan penelitian yangg unggul dan bermanfaat dan berdampak baik bagi
masyarakat. RIP akan dijadikan rujukan bagi para kelompok peneliti maupun individu
dalam menyusun roadmap penelitianya. RIP UB disusun dengan maksud menentukan
dan merencanakan terlebih dahulu kegiatan penelitian yang akan dilakukan Universitas
Brawijaya dalam jangka waktu lima tahun mendatang dengan memperhatikan
perkembangan UB dan Arah kebijakan riset Nasional.

RIP UB merupakan arahan kebijakan dan pengambilan keputusan dalam pengelolaan


penelitian Universitas Brawijaya dalam jangka waktu 5 tahun. Arahan kebijakan dalam
pengelolaan penelitian Universitas Brawijaya ditetapkan oleh Senat Universitas
Brawijaya. Pengambilan keputusan dalam pengelolaan penelitian Universitas Brawijaya
dilakukan oleh Rektor Universitas Brawijaya. Lembaga Penelitian dan Pengabdian
kepada Masyarakat (LPPM) Universitas Brawijaya adalah pelaksana Keputusan Rektor
Universitas Brawijaya di bidang penelitian dan pengabdian kepada masyarakat.
Dimulai pada tahun 2015, penelitian di UB berkembang secara pesat. Hal ini ditandai
dengan semakin besarnya dana penelitian dari luar UB yang berhasil dimenangkan
kompetisinya oleh para dosen, baik dari Ditjen Dikti, Kemenristek, maupun dari institusi
lain. Pengelolaan penelitian juga sudah dilakukan dengan baik, ditandai dengan di-
perolehnya pengakuan berupa ISO di LPPM. Tahun 2019, UB juga termasuk salah satu
PTN berkategori mandiri menurut Direkrtorat Penelitian dan Pengabdian Masyarakat
Ditjen Dikti.

RIP-UB sebagai acuan penelitian dan pengabdian kepada masyarakat yang dilakukan
oleh peneliti/dosen UB, tidak lepas dari Rencana Strategis UB 2020 – 2024, dan Academic
Plan UB 2016 – 2020 yang telah disahkan oleh senat UB. Universitas Brawijaya terdiri
dari 15 Fakultas, 1 Program Pendidikan Vokasi, dan 1 Program Pendidikan Pascasarjana.
UB memiliki 175 Program Studi (PS) yang terdiri dari 8 PS D3, 75 program sarjana, 42
program magister, 23 program doktor, 18 program spesialis dan 9 program profesi.
Berbagai penelitian dilakukan di berbagai Fakultas dibawah koordinasi LPPM melalui
skema dana DPP/SPP, kerjasama dengan institusi luar UB, riset kolaborasi dengan
perguruan tinggi asing, program hibah penelitian dari Dirjen DIKTI, LIPI dan Kementerian
RISTEK. Rencana Induk Penelitian UB 2020- 2025 disusun dengan melalui tahapan –
tahapan mengevaluasi penelitian pada tahap pertama (2016-2020), mengembangkan
rencana aksi untuk mencapai program sasaran tahap ke-3 (2020-2024) yang di sinergikan
dengan renstra Universitas Brawijaya tahun 2020-2024.
1
Rencana Induk Penelitian Univeritas Brawijaya

1.2 Riset Unggulan Universitas Brawijaya


Riset Unggulan Universitas Brawijaya adalah bidang-bidang penelitian yang menjadi
fokus/perhatian utama Universitas Brawijaya. Riset unggulan Universitas Brawijaya dipilih
berdasarkan kebutuhan nasional yang tertuang dalam Perpres 38 tahun 2018 untuk
Rencana Induk Nasional (RIRN) 2015 – 2045, Prioritas Riset Nasional (PRN) 2020 – 2024
dan analisis SWOT (strength, weakness, opportunity and treath) analysis, yang meliputi
antara lain evaluasi diri/internal dan pemindaian lingkungan (environtmental scanning).

Universitas Brawijaya menetapkan arah utama dalam menunjang target pemeringkatan


Universitas secara global. Riset Unggulan Universitas Brawijaya terdiri dari 10 bidang
unggulan, meliputi bidang-bidang sebagai berikut :
1. Sosial, Humaniora, dan Kependidikan
2. Energi Terbarukan
3. Ekonomi Kreatif
4. Transportasi
5. Kelautan
6. Ketahanan dan Kemandirian Pangan
7. Kesehatan, Gizi, dan Obat
8. Kebencanaan dan Lingkungan
9. Agroforestry
10. Jamu

Road map riset Universitas Brawijaya telah ditetapkan dengan penetapan capaian tujuan
jangka panjang yaitu penelitian yang berdampak internasional. Pencapaian tujuan jangka
panjang melalui tonggak-tonggak capaian (milestone). Capaian periode pertama adalah
penelitian yang terutama berdampak nasional pada 2011-2015. Capaian berikutnya
adalah penelitian yang berdampak regional, yaitu kawasan Asia dan Tropika pada 2016-
2020. Capaian berikutnya adalah penelitian yang berdampak Internasional pada 2021-
2025 (Tabel 1.1).
Tabel 1. 1. Dimensi dan sasaran Rencana Induk Penelitian Universitas Brawijaya
Dimensi/Sasaran 2011-2015 2016-2019 2020-2025
(Nasional) (Regional) (Global)

Tersedianya produk hasil Tersedianya produk hasil Tersedianya produk hasil


Pasar penelitian berkualifikasi penelitian berkualifikasi penelitian berkualifikasi
nasional Regional internasional

Tersedianya model, prototie Tersedianya model, prototie Tersedianya model, prototie


Produk
dan teknologi yang diakui pada dan teknologi yang diakui dan teknologi yang diakui
Teknologi
jenjang nasional pada lingkup regional ada lingkup global

Tersedianya konsep, teori dan Tersedianya konsep, teori


Tersedianya konsep, teori dan
dan paradigma
Litbang paradigma pengetahuan yang paradigma pengetahuan yang
pengetahuan yang diakui
diakui pada jenjang nasional diakui pada lingkup regional
ada lingkup global

2
Rencana Induk Penelitian Univeritas Brawijaya

BAB II
LANDASAN PENGEMBANGAN UNIVERSITAS BRAWIJAYA

2.1 Visi Universitas Brawijaya


“Menjadi universitas unggul yang berstandar internasional dan mampu berperan aktif
dalam pembangunan bangsa melalui proses pendidikan, penelitian, dan pengabdian
kepada masyarakat”.
Visi itu dijabarkan dalam kerangka waktu pencapaian/periode pencapaian, sebagai
berikut:

 Periode pencapaian pertama (2011-2015)


Menjadi universitas unggul di tingkat nasional dan mampu berperan aktif
dalam pembangunan bangsa melalui proses pendidikan, penelitian, dan
pengabdian kepada masyarakat.

 Periode pencapaian kedua (2016-2020)


Menjadi universitas unggul di tingkat regional/kawasan Asia dan Tropika dan
mampu berperan aktif dalam pembangunan bangsa melalui proses
pendidikan, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat.

 Periode pencapaian ketiga (2021-2025)


Menjadi universitas unggul di tingkat Internasional dan mampu berperan aktif
dalam pembangunan bangsa melalui proses pendidikan, penelitian, dan
pengabdian kepada masyarakat.

2.2 Misi Universitas Brawijaya

1) Membangkitkan kekuatan moral dan kesadaran tentang keberadaan penciptaan


alam oleh Tuhan YME dan sadar bahwa setiap kehidupan mempunyai hak untuk
dihargai.
2) Menyelenggarakan proses pendidikan agar peserta didik menjadi manusia yang
berkemampuan akademik dan/atau professional yang berkualitas serta berjiwa
entrepreneur.
3) Melakukan pengembangan dan penyebarluasan ilmu pengetahuan, teknologi,
humaniora dan seni, serta mengupayakan penggunaannya untuk meningkatkan
taraf kehidupan masyarakat dan memperkaya kebudayaan nasional.

3
Rencana Induk Penelitian Univeritas Brawijaya

2.3 Kebijakan Umum Universitas Brawijaya


1) Penyelenggarakan pendidikan, penelitian dan pengabdian kepada masyarakat
ditujukan untuk membangkitkan kekuatan moral dan kesadaran tentang
keberadaan penciptaan alam oleh Tuhan YME dan sadar bahwa setiap
kehidupan mempunyai hak untuk dihargai.
2) Proses pendidikan diarahkan agar peserta didik menjadi manusia yang
berkemampuan akademik dan/atau professional yang berkualitas serta berjiwa
entrepreneur.
3) Pengembangan dan penyebarluasan ilmu pengetahuan, teknologi, humaniora
dan seni diupayakan untuk meningkatkan taraf kehidupan masyarakat dan
memperkaya kebudayaan nasional.

2.4 Analisis Kondisi Saat ini


2.4.1 Riwayat perkembangan Lembaga Penelitian dan
Pengabdian kepada Masyarakat

Sejak awal berdirinya, Universitas brawijaya telah memberikan perhatian yang sangat
besar untuk kegiatan penelitian dan pengabdian kepada masyarakat. Kegiatan-kegiatan
itu semula dilaksanakan secara intensif dan baik oleh setiap Jurusan/Departemen dan
Fakultas. Kegiatan penelitian dan pengabdian yang dilaksanakan oleh Jurusan/
Departemen adalah kegiatan monodisiplin. Kegiatan yang melibatkan dua disiplin ilmu
atau lebih dalam payung satu konsorsium keilmuan dikordinasi oleh fakultas.

Perkembangan ilmu pengetahuan, teknologi, seni dan budaya yang sedemikian pesat
menggugah kesadaran para pemangku kepentingan internal di Universitas Brawijaya
untuk membentuk organisasi/lembaga yang secara khusus menangani penelitian dan
pengabdian masyarakat. Kesadaran ini makin mengemuka seiring dengan ditetapkannya
peraturan perundangan yang terkait dan perkembangan organisasi Universitas Brawijaya.

Pada tahun 1978 dibentuklah Lembaga Penelitian (Lemlit) dengani SK Rektor Universitas
Brawijaya No. 018/SKEP/1978 tanggal 8 Februari 1978 yang secara khusus menjadi
organisasi yang menaungi semua kegiatan penelitian di Universitas Brawijaya. Lembaga
Penelitian dibentuk, karena telah memenuhi persyaratan administrasi yaitu sekurang-
kurangnya terdapat 4 (empat) Pusat Penelitian, sedangkan di Universitas Brawijaya
terdapat 5 (lima) Pusat dan 1 (satu) pusat kajian yaitu:
a. Pusat Penelitian Lingkungan Hidup (PPLH);
b. Pusat Penelitian Kependudukan (PPK);
c. Pusat Penelitian Pembangunan Wilayah Pedesaan (PPPWP);
d. Pusat Penelitian Ilmu Sosial (PPIS);
e. Pusat Penelitian Peran Wanita (PPPW);
f. Pusat Kajian Makanan Tradisional (PKMT).

4
Rencana Induk Penelitian Univeritas Brawijaya

Lembaga ini menjadi salah satu kegiatan pusat kesyukuran (Centre of Exellent) yang telah
menghasilkan temuan-temuan yang bermakna bagi ilmu pengetahuan, teknologi, seni dan
humaniora. Semua kegiatan penelitian dikelola oleh Lembaga Penelitian. Berdasarkan
Peraturan Pemerintah Nomor 60 Tahun 1999 pasal 43 bahwa : Lembaga Penelitian
merupakan unsur pelaksana di Universitas Brawijaya dengan mengkoordinir, memantau
dan menilai pelaksanaan kegiatan penelitian yang diselenggarakan oleh Pusat Penelitian
serta ikut mengusahakan serta mengendalikan administrasi sumberdaya yang diperlukan.

Selain itu, dibentuk juga Lembaga Pengabdian kepada Masyarakat (LPM) tahun 1978
dengan SK Rektor Unibraw No.018/SKEP/1978 tanggal : 8 Pebruari 1978 ditetapkan suatu
Lembaga Pengabdian Masyarakat yang secara khusus mengelola semua kegiatan
pengabdian masyarakat civitas academica Universitas Brawijaya. Termasuk dalam
kegiatan yang ditangani adalah Kuliah Kerja Nyata dan bantuan masyarakat untuk
pengentasan kemiskinan di banyak daerah. Banyak diantara kegiatan yang menonjol,
memberikan manfaat dan menimbulkan kesyukuran besar dari masyarakat.

Dalam upaya peningkatan koordinasi dan singkronisasi tugas pokok dan fungsi Lembaga
Penelitian dan Lembaga Pengabdian kepada Masyarakat perlu dilakukan pengabungan
kedua lembaga tersebut di Universitas Brawijaya. Pada tanggal 13 Mei 2008 berdasarkan
SK Rektor Universitas Brawijaya Nomor: 122A/SK/2008 tentang Penggabungan Lembaga
Penelitian (LEMLIT) dengan Lembaga Pengabdian Kepada Masyarakat (LPM) Universitas
Brawijaya menjadi Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat Universitas
Brawijaya (LPPM). Sehingga pada saat itu di LPPM UB terdapat 7 pusat penelitian yaitu:
1. Pusat Penelitian Lingkungan Hidup (PPLH);
2. Pusat Penelitian Gender dan Kependudukan (PPGK);
3. Pusat Penelitian Kebumian dan Mitigasi Bencana (PPKMB);
4. Pusat Penelitian Biokonversi (PPB);
5. Pusat Penelitian Ilmu Sosial (PPIS);
6. Pusat Penelitian Pengembangan Porang Indonesia (P4I);

7. Pusat Penelitian Pembangunan dan Inovasi Daerah (P3ID).

Perkembangan penelitian yang semaik baik, dan semakin banyak dosen yang memiliki
dedikasi pada dunia penelitian, maka pada tahun 2018, LPPM mengesahkan dan
mengkoordinasi 24 Pusat Studi dengan daftar sebagai berikut:
1 Pusat Studi Energi dan Sumber Daya Alam

2 Pusat Penelitian Teknologi Sistem & Material Maju (Research Center for Advanced
System and Material Technology)
3 Pusat Studi Jagung (Maize Research Center)

4 Pusat Studi Kebumian dan Mitigasi Bencana


5 Pusat Studi Pengelolaan Lahan Terdegradasi & Bekas Tambang (Research Center

5
Rencana Induk Penelitian Univeritas Brawijaya

for Management of Degraded and Mining Lands)


6 Pusat Kajian Anti Korupsi (PKAK)

7 Pusat Studi Peradaban

8 Pusat Studi Halalan Thoyib (Halal Thoyib Science Center)

9 Pusat Studi Molekul Cerdas Berbasis Sumber Genetik Alami

10 Pusat Studi Tanaman Ubi-ubian (Centre for Tuber Crops Studies)

11 Pusat Studi Budaya dan Laman Batas

12 Pusat Studi Gender (PSG)

13 Pusat Studi Biosystem

14 Pusat Studi Lingkungan Hidup (PSLH)

15 Pusat Studi Pesisir dan Kelautan (PSPK)

16 Pusat Penelitian dan Pengembangan Porang Indonesia (P4I)

17 Pusat Studi Pesantren dan Pemberdayaan Masyarakat

18 Pusat Studi Pengembangan Pangan Lokal

19 Pusat Studi Perancangan Hukum dan Kebijakan Publik

20 Pusat Kajian Pariwisata Luchman Hakim, S.Si., M.Agr.Sc., Ph.D

21 Pusat Pengembangan Riset Sistem Peradilan Pidana (PERSADA)

22 Portsmouth Brawijaya Centre for Global, Health, Population And Policy

23 Pusat Studi Penyakit Degeneratif

24 Pusat Studi Pembangunan Desa

Selain Pusat Studi dibawah LPPM juga ada riset grup di bawah koordinasi masing-masing
BPPM Fakultas. Berikut adalah list daftar riset grup yang mengajukan pendanaan hibah
kompetisi untuk riset grup melalui skema LPPM, diantaranya yaitu:
1 Kelompok Kajian Dan Pengembangan Usaha Kecil Dan Menengah (K2PU)
2 Kelompok Kajian Diklat Sumber Daya Aparatur
3 Kelompok Kajian WARGA KARTA
4 Kelompok Kajian Pengembangan Desain Instruksional
5 KELOMPOK KAJIAN LATERAL
6 Pusat Kajian PEREMPUAN dalam kewirausahaan berbasis potensi lokal
7 Research Group Pusat Pengkajian Kebijakan Sosial
8 Pusat Kajian Media, Literasi, Dan Kebudayaan
9 Kelompok Kajian Malaria
10 Kelompok Kajian Penyakit Kardiovaskular
11 Kelompok Kajian LUPUS

6
Rencana Induk Penelitian Univeritas Brawijaya

12 Kelompok Kajian Physalis


13 Pusat Studi Biopeptida, Perangkat Deteksi Medis Dan Vaksin (Biodet Vaksin)
14 Kelompok Kajian Matematika Optimasi dan Komputasi
15 Kelompok Kajian Pemodelan Statistika di Bidang Manajemen
16 KK Unggulan Statistika Spasial
17 Kelompok Kajian Aquatic Biofloc
18 Kelompok Kajian IM-FISHER
19 Kelompok Kajian MEXMA
20 Pusat Studi Pesisir dan Kelautan
21 Kelompok Kajian Anti Oksidan dan Anti Radikal dari Produk Laut
22 Kelompok Kajian BIO-SEAFOOD
23 Coastal Resilience And Climate Change Adaptation In Tropical Region (CoReCT)
24 Kelompok Kajian Pedesaan Pesisir Dan Perikanan Tangguh (PEPES IKAN
TANGGUH)
25 Kelompok Kajian Pengelolaan Hama Terpadu
26 Pusat Studi Agroforestri Tropik
27 Kelompok Kajian Pertanian Berlanjut
28 Bank Sel Gamet dan Konservasi Sumber Daya Genetik
29 Tropical Poultry Production and Technology
30 Pusat Studi Ternak Pedaging
31 Kelompok Kajian Genomik dan Protiomik
32 Kelompok Kajian Rekayasa Sistem Daya dan Manajemen Energi
33 Kelompok Kajian Bioengineering
34 Kelompok Kajian Energi Baru Terbarukan
35 Riset Group Internet of Things UB (RG-IoT UB)
36 Kelompok Kajian Ilmu Sensori dan Pangan Terapan
37 Kelompok Kajian SBISTEC
38 Kelompok Kajian Hal-Q ID
39 Kelompok Kajian Agroindustri Palma
40 Kelompok Kajian Agroindustri Kreatif
41 Riset Grup BIOMAR
42 Kelompok Kajian Industri Kreatif

2.4.2 Capaian dari Rencana Strategis


Berdasarkan rencana strategis Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat
Universitas Brawijaya (LPPM UB) yang telah ditetapkan melalui SK Rektor Universitas
Brawijaya, LPPM UB telah mencapai standar kualitas kelembagaan dan kinerja yang
sangat baik. Hal ini ditandai oleh prestasi-prestasi sebagai berikut :
1. Jumlah dosen asing yang memberikan kontribusi pada penelitian dan pendidikan
terus berkembang. Pada tahun 2016 berjumah 10 orang, 2017 berjumlah 33 orang,
tahun 2018 berjumlah 50 orang, dan tahun 2019 berjumlah 85 orang.
2. Jumlah publikasi jurnal di UB baik yang nasional maupun yang internasional
mengalami peningkatan secara gradual dari tahun 2016 sampai tahun 2019. Pada
7
Rencana Induk Penelitian Univeritas Brawijaya

tahun 2016 jumlah pubikasi junal nasional totalnya adalah 1007, tahun 2017
berjumlah 142 jurnal, tahun 2018 berjumlah 1480 jurnal dan pada tahun 2019
berjumlah 2059 jurnal. Untuk publikasi internasional berindeks scopus baik jurnal
maupun prosiding adalah berturut turut pada tahun 2016 berjumlah 444 artikel, 2017
berjumlah 693 artikel, tahun 2018 berjumlah 1197 artikel, dan pada tahun 2019
berjumlah 1201 artikel (gambar 2.1). Jumlah jurnal yang terindeks scopus masih
lebih tinggi dibandingkan dengan jumlah jumlah prosiding.

Gambar 2. 1 Jumlah total artikel UB yang terindek Scopus dari tahun 2015 sampai 2019
(per November 2019).

3. Kinerja buku berdasarkan ranking universitas, Universitas Brawijaya


menduduki peringkat 1 pada tahun 2019 dengan total 980 buku. Gambar 2.2.
memperlihatkan perbandingan jumlah buku antar universitas berdasarkan
data dari Sinta Ristekdikti 2019.

Gambar 2. 2 Perbandingan jumlah buku yang dihasilkan oleh tiap universitas pada tahun
2019.

8
Rencana Induk Penelitian Univeritas Brawijaya

4. Intellectual property rights (IPR) UB juga cukup tinggi dengan total berjumlah 846
dan berada diperingkat 6 pada tahun 2019, sedikit dibawah IPB, UNDIP dan
UNHAS. Sedangkan untuk paten pada tahun 2019 berjumlah 73 dan HAKI
berjumlah 213.
5. Jumlah jurnal yang dimiliki UB yang terindek pada tahun 2019 cukup banyak dan
terus bertambah.
 SINTA 51 (sinta 1 = 2 jurnal dan sinta 2 = 17 jurnal)
 DOAJ 42
 Scopus 2
 Web of Science (ESCI) 1
 Garuda Dikti 81
 Google Scholar 58
 Cross reff (DOI) 68
6. Manajemen pengelolaan
Sertifikasi Sistem Manajemen Mutu ISO 9001:2008) extended dari Pusat Jaminan
Mutu (PJM) Universitas Brawijaya. Pusat Jaminan Mutu telah memperoleh
sertifikasi pada 2009 yang kemudian diperluas ke LPPM UB dan telah diaudit pada
2017. Sampai tahun 2019, UB terus menerus melanjutkan konsep ISO tersebut.

7. Kelembagaan Riset.
Saat ini dari berbagai penelitian yang dilakukan, beberapa telah melembaga,
diantaranya dengan membuat regulasi pembuatan pusat-pusat studi, dan
menginisiasi terbentuknya research institute, yang sekarang ini telah terdapat 2
research institut yaitu Biosain dan Institut Atsiri.

2.4.3 Peran Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat


Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat berperan sebagai fasilitator dan
Koordinator berbagai kegiatan Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat yang
terjadi di lingkup Universitas Brawijaya. Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada
Masyarakat Universitas Brawijaya telah menunjukkan peran yang sangat signifikan dalam
kegiatan-kegiatan penelitian dan pengabdian masyarakat di tingkat regional hingga
nasional.

Sesuai dengan Peraturan Menteri Riset, Teknologi, Dan Pendidikan Tinggi Republik
Indonesia Nomor 58 Tahun 2018, tentang STATUTA UB, LPPM memiliki fungsi Sebagai
berikut:
a) penyusunan rencana, program, dan anggaran Lembaga
b) pelaksanaan penelitian ilmiah murni dan terapan;
c) pelaksanaan pengabdian kepada masyarakat;
d) koordinasi pelaksanaan kegiatan penelitian dan pengabdian kepada masyarakat;
e) pelaksanaan publikasi hasil penelitian dan pengabdian kepada masyarakat;
f) pelaksanaan kerja sama di bidang penelitian dan pengabdian kepada masyarakat
9
Rencana Induk Penelitian Univeritas Brawijaya

dengan perguruan tinggi dan/atau institusi lain baik di dalam negeri maupun di luar
negeri;
g) pemantauan dan evaluasi pelaksanaan kegiatan penelitian dan pengabdian
kepada masyarakat; dan
h) pelaksanaan urusan administrasi Lembaga.

Hasil-hasil penelitian LPPM UB sebagian sudah didesiminasikan kepada masyarakat, baik


kepada industri dan masyarkat pengguna teknologi lainnya seperti UKM. Beberapa pasil
penelitian dapat diimplementasikan kepada masyarakt melalui pendanaan skim
pengabdian kepada masyarakat yang di danai oleh KEMENRISTEK DIKTI dan LIPI.
Rekapitulasi jumlah Penelitian dan dana yang diterima LPPM UB 5 tahun terakhir dapat
dilihat pada table 2.1

Tabel 2. 1. List data penelitian UB tahun 2015 - 2019


2015 2016 2017 2018 2019

Sumber Dana Jumlah Jumlah Dana Jumlah Jumlah Jumlah


Dana Kegiatan Dana Kegiatan Dana Kegiatan Kegiatan Dana Kegiatan
Kegiatan Kegiatan Kegiatan Kegiatan Kegiatan

214 24.745.500.000 189 20.406.100.000 172 22.574.989.100 204 19.740.638.000 163 22.657.350.370
DP2M-DIKTI

RISTEK 2 420.000.000 2 260.000.000 7 1.576.485.000

DEP-TAN 1 113.920.000 - - - - - - - -

- - - - 34 2.925.000.000 41 2.830.000.000 13 890.000.000


PHKI

- - - - 102 4.000.000.000 171 5.091.100.000 176 6.257.000.000


DIPA-UB

DESENTRALI 202 22.847.000.000 164 18.075.000.000 138 19.417.803.100 - - - -


SASI

LPDP 2 2.069.040.000 - - 2 3.213.949.000 1 1.790.000.000 2 2.561.666.000

10
Rencana Induk Penelitian Univeritas Brawijaya

2.4.4 Potensi yang dimiliki


A. Potensi bidang riset
Sumber dana penelitian yang diterima oleh LPPM UB berasal dari beberapa sumber,
antara lain : DIKTI Kemendiknas, RISTEK, DEPTAN, LIPI, dan instansi-insatansi
yang lain. Pada pemetaan kinerja penelitian di perguruan tinggi tahun 2016, UB
menduduki urutan 8 dari seluruh perguruan tinggi se-Indonesia berdasarkan unsur :
Paten, Publikasi, TTG, Buku, Prototipe, Pertemuan Ilmiah, dan Laporan penelitian.

B. Potensi bidang SDM


1) Jumlah personalia penelitian dan pengabdian masyarakat di Universitas Brawijaya
sangat besar. Pada tahun 2019 1.941 dosen, dengan doktor berjumlah 774, guru
besar sebanyak 153 orang, dan jumlah mahasiswa baru sebesar 13.214. Jumlah
mahasiswa pascasarjana yang terus meningkat juga merupakan modal utama untuk
menggarakan penelitian di universitas Brawijaya.
2) Kualitas penelitian yang terus meningkat, sehingga jumlah artikel yang diindek di
scopus meningkat terus dari tahun ke tahun, pada tahun 2019 mencapai 1241
artikel dengan prosentasi jurnal yang masih lebih banyak dibandingkan dengan
prosiding. Peningkatan kualitas tersebut juga di tandai denan peningkatan jumlah
sitasi artikel dosen UB, pada tahun 2019, menunjukkan Ub memiliki sitasi pada
dokumen Scopus
= 31.482 dan pada Google Scholar = 236.380. Berdasarkan nilai Sinta pada 3
tahun terakhir, Universitas Brawijaya berada di peringkat 6 nasional.

3) Kemampuan tenaga peneliti yang sangat memadai. Peneliti-peneliti Universitas


Brawijaya telah memperoleh penghargaan dari berbagai lembaga nasional dan
internasional untuk karya penelitiannya, misalnya di Jepang, Australia dan bahkan
tingkat Asia.
4) Kualitas sumberdaya manusia yang sangat memadai. Knowledge, skill dan attitude
sumberdaya manusia umumnya sangat menunjang kegiatan-kegiatan penelitian
dan pengabdian kepada masyarakat.
5) LPPM menjalin kerjasama kelembagaan dengan berbagai instansi. Sejak awal
kelahirannya LPPM UB Beberapa Kerjasama penelitian telah dilakukan dengan :
a) Pemerintah pusat, propinsi dan daerah
b) Lembaga swadaya masyarakat.
c) TNI/Polri
d) Berbagai departemen/kementerian
e) Perguruan tinggi lain.
f) Masyarakat umum termasuk industri
g) Funding asing

11
Rencana Induk Penelitian Univeritas Brawijaya

C. Potensi bidang sarana dan prasarana


1. Penelitian didukung oleh resource sharing dari 25 laboratorium riset dengan
peralatan sangat memadai.
2. Universitas Brawijaya mempunyai 7 kebun percobaan dengan luas sekitar 100
hektar.
3. Universitas Brawijaya mempunyai laboratorium lapang peternakan dengan luas
sekitar 5 hektar.
4. telah ada memorandum of understanding dengan berbagai pemerintah daerah,
organisasi dan laboratorium-laboratorium di seluruh Indonesia dan di luar negeri
untuk kerjasama penelitian.
5. Memiliki 3 Laboratorium yang telah bersertifikasi ISO
6. Memiliki dua laboratorium layanan yang memiliki fasilitas modern dan lengkap
7. Memiliki dua research institute yang memiliki sarana prasarana yang bertaraf
internasional
8. laboratorium kultur jaringan di Fakultas MIPA dan Fakultas Pertanian,
9. Laboratorium Organik bahan Alam di Fakultas MIPA dengan penelitian yang
sangat banyak baik mahasiswa S1 maupun S2 di bidang bahan alam,
khususnya atsiri.
10. Laboratorium tanah yang telah berpengalaman panjang dalam analisis kondisi/
kesesuaian lahan di Jawa maupun Luar Jawa.
11. Laboratorium mekanisasi pertanian mempunyai kelengkapan peralatan untuk
melakukan rekayasa peralatan proses, diantaranya peralatan proses penyuling
berbagai minyak atsiri.

D. Potensi organisasi dan manajemen


Dalam upaya peningkatan koordinasi dan singkronisasi tugas pokok dan fungsi
Lembaga Penelitian dan Lembaga Pengabdian kepada Masyarakat perlu dilakukan
pengabungan kedua lembaga tersebut di Universitas Brawijaya Secara
organisatoris, Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat merupakan
unit pelaksana akademik di tingkat Universitas Brawijaya yang secara struktural
berada di bawah koordinasi Rektor. Dalam melaksanakan tugasnya, Ketua
Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat dibantu oleh seorang
Sekretaris dan dua orang Ketua Kelompok Jabatan Fungsional (KKJF), yaitu KKJF
Bidang Penelitian dan KKJF Bidang Pengabdian kepada Masyarakat. Tugas dan
kewenangan lembaga diperluas. Semua kegiatan penelitian dan pengabdian
dikoordinasikan dan/atau dilaksanakan oleh LPPM. Meskipun demikian,
Departemen/Jurusan dan Fakultas tetap melaksanakan kegiatan penelitian dan
pengabdian kepada masyarakat (selain core businessnya, yaitu pendidikan).
Struktur organisasi yang ramping dan desentralistis memungkinkan pengambilan
keputusan secara cepat dan tepat. Sistem manajemen mutu (SMM) berbasis ISO
9001:2008 memungkinkan sistem mencapai tingkat akuntabilitas dan transparansi
publik yang memadai.

12
Rencana Induk Penelitian Univeritas Brawijaya

Gambar 2. 3 Bagan struktur organisasi LPPM UB

13
Rencana Induk Penelitian Univeritas Brawijaya

2.4.1. SWOT analysis


Tabel 2. 2. Analisis SWOT
Variabel Strenght Weakness Opportunity Threat Keterangan

Sumberday Jumlah, kualitas EWMP Kesempatan Peningkatan


a manusia tenaga akademik lintas batas jumlah dan
dan kinerja yang Pemanfatan dana DPP/SPP utk Negara utk kualitas dari
tinggi membangun kerjasama belum berinteraksi dan competitor
optimal. bersinergi dlm/LN dg
Pengerucutan unggulan belum kualifikasi
Komposisi Guru Terbangun relasi kompetitif
besar, doctor optimal
dengan berbagai
lebih besar Komitmen pendampingan dana stakeholders Globalisasi
disbanding S2, kurang dengan bagus merupakan
S1 tantangan bagi
Penghiliran kurang Perangkat dari SDM UB utk
Kualifikasi dosen penilai luar makin tangguh
bertaraf HaKI lebih utk KUM belum (Webomat dll)
internasional terhilirkan dalam
cukup banyak enterpreunership System jaringan
(hasil penelitian informasi sudah
kerjasama, terbangun cukup
Beban administrative cukup tinggi bagus
seminar, sehingga memperlemah
publikasi kapasitas akademik
internasional) Kurangnya jumlah dan optimasi
Struktur usia SDM jaringan system informasi
yang kompeten untuk updating
peneliti data data riset dan data potensi
proportional alam Indonesia
Ketrampilan Synergism dari SDM riset belum
pengoperasian terbangun optimal
beerbagai
instrmen hi-tech Kurangnya akses terhadap data
cukup memadai base dan data terkini melalui
system informasi universitas

Sarana- Jumlah dan jenis Banyak prasarana tidak Kreativitas dan Kemajuan ilmu
prasarana peralatan standar beroperasi optimal inovasi yang pengetahuan
konvensional memungkink an dan teknologi di
memadai Kekinian alat dan system mengatasi negara lain
pendukung kurang hambatan tidak akan
System informasi kurang kekurangses dapat diimbangi
Jumlah dan
didukung SDM memadai uaian sarana dengan
keragaman prasarana. peralatan
laboratorium sehingga kekinian dan
kelengkapan data kurang konvensional
memadai Resource sharing
memadai standar
cukup
Sentralisasi berkembang Teknologi tepat
Beberapa dana dana penelitian
laboratorium guna tidak lagi
baik dari Kementerian Negara
belum efektif dapat
maupun dari kerjasama
untuk diandalkan
daerah/institusi tidak dapat
mengembangka dalam
digunakan utk mengembangkan
n kapasitas meningkatkan
periset se sarana prasarana daya saing
optimal mungkin
bangsa melalui
Dana pendukung riset berupa kegiatan riset
dana pembelian peralatan universitas
laboratorium kurang memadai
Teknisi untuk repair dan
maintenance instrumentasi
kurang memadai

14
Rencana Induk Penelitian Univeritas Brawijaya

Variabel Strenght Weakness Opportunity Threat Keterangan

Organisasi Struktur pimpinan dan personalia dalam Fleksibilitas dan Keharusan


& organisasi yang struktur beberapa organisasi toleransi atas sertifikasi untuk
manajemen sederhana dan kurang penuh waktu karena struktur dan sistem
terdesentralisasi masih dibebani banyak beban fungsi organisasi manajemen
rutin memungkinkan
Adanya pusat minimalisasi
pusat penelitian kurang adanya dana operasional konflik
dan penjaminan untuk melaksanakan pekerjaan
mutu administrasi sehingga pekerjaan Cukup lengkap
terpaksa dirangkap tenaga dan
Adanya LPPM akademik sederhananya
yang struktur
mengkoordinasik profesionalitas perlu ditingkatkan organisasi
a n kegiatan dalam perencanaan program dan Universitas
Penelitian n pelaksanaannya
memungkinkan
Pengabdian pengembangan
masyarakat kapasitas dan
Adanya banyak fungsinya lebih
laboratorium di jauh.
dalam struktur
organisasi
fakultas dan
jurusan
Jalinan Sejarah kontiniutas kurang optimal, Tawaran dan Persaingan dari
kerjasama kerjasama yang sustainability rendah kesempatan lembaga-
sudah lama kerjasama cukup lembaga
dengan berbagai kerjasama kurang sistemik banyak semacam dari
instansi dalam / teknik dan kemampuan negara- negara
luar negeri komunikasi masih lemah Eropa dan Asia
lain.
UB sudah legal aspect masih lemah
dikenal di manca Perkembangan
Negara dengan belum dapat memanfaatkan dan kemajuan
berbagai maksimal sumber sumber dana perguruan
prestasinya yg ada tinggi lain
Pertukaran
pelajar/dosen
berjalan bagus
Adanya
penelitian
penelitian
unggulan yang
kompetitif
Letak Mudah dijangkau Beberapa laboratorium Memungkinkan “Gangguan”
Universitas dari berbagai terpisah/tidak di dalam kota ungkitan mobilitas dari para
Brawijaya daerah pemodal
Sumberday Ada Perlu peningkatan Memungkinkan Batasan untuk
a finansial seleksi secara ilmu- ilmu sosial
penelitian adil
dan
pengabdia
n kepada
masyarakat

15
Rencana Induk Penelitian Univeritas Brawijaya

BAB III
GARIS BESAR RIP UNIVERSITAS BRAWIJAYA

3.1 Tujuan dan Sasaran Pelaksanaan


3.3.1 Tujuan :
Tujuan ditetapkannya Rencana Induk Penelitian adalah:
1) Mengefektifkan agenda setting, formulasi, implementasi dan evaluasi kebijakan
penelitian dan pengabdian kepada masyarakat di Universitas Brawijaya.
2) Efisiensi sumber daya penelitian dan pengabdian kepada masyarakat di
Universitas Brawijaya.
3) Eektivitas dan efisiensi pencapaian tujuan penelitian dan pengabdian kepada
masyarakat di Universitas Brawijaya.
4) Mengarahkan semua kegiatan penelitian dan pengabdian kepada masyarakat di
Universitas Brawijaya.
5) Memberikan panduan dan pertimbangan kepada stakeholders internal dan
eksternal untuk pengajuan pelaksanaan dan kerjasama penelitian dan pengabdian
kepada masyarakat.

3.3.2 Sasaran Pelaksanaan :


Sesuai dengan kaidah manajemen strategi, sasaran merupakan hal-hal untuk
mencapai visi yang telah ditetapkan. Sasaran dirumuskan dengan mempertimbangkan
Evaluasi Diri-SWOT. Sasaran Pelaksanaan RIP UB adalah :
1) Penetapan dasar, yaitu landasan pencapaian.
2) Penentuan sumberdaya yang dibutuhkan.
3) Alokasi sumberdaya.
4) Penetapan jadwal waktu pelaksanaan.
5) Monitoring dan evaluasi

Sementara itu, subyek RIP Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada


Masyarakat Universitas Brawijaya adalah:
1) Pimpinan Universitas Brawijaya
2) Pimpinan Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Universitas
Brawijaya.
3) Dosen yang dalam waktu yang sama berperan sebagai pendidik/pengajar, peneliti
dan pengabdi kepada masyarakat.
4) Staf pendukung.
5) Mahasiswa.
6) Masyarakat yang juga bertindak sebagai subyek terteliti atau subyek pengabdian
kepada masyarakat.
16
Rencana Induk Penelitian Univeritas Brawijaya

3.2 Strategi dan kebijakan Unit Kerja

Strategi dan kebijakan Unit Kerja tercakup didalamnya (1) Peta Strategi pengembangan
Unit kerja (peta strategi digambarkan berdasarkan input, proses dan output); (2) Formulasi
Strategi Pengembangan (didasarkan pada EVALUASI DIRI- SWOT)

3.2.1 Peta Strategi pengembangan Lembaga Penelitian dan Pengabdian


kepada Masyarakat Universitas Brawijaya
Output
Input Proses:
SDM System (termasuk Intensifikasi & ekstensifikasi
sistem manajemen: kerjasama
Sarana-prasarana
pengendalian/pengawas Kemandirian unit kerja
Nilai – nilai an) Dukungan lebih kuat pada UB
Problematika Kepemimpinan Pengembangan masyarakat
Material publikasi: buku
Kebijakan Strategis
termasuk referensi, citasi
Pengakuan
internasional/award Paket
teknologi

Gambar 3.1. Peta strategi pengembangan LPPM UB

3.2.2 Formulasi Strategi


1. Peningkatan terus menerus kuantitas, kualitas dan loyalitas sumberdaya manusia
termasuk alokasi waktu untuk penelitian dan pengabdian kepada masyarakat.
2. Pengembangan sarana prasarana mengikuti bahkan bila mungkin mendahului
kebutuhan.
3. Organisasi desentralistis untuk pusat-pusat kajian dengan tetap mengedepankan
akuntabilitas dan transparansi serta koordinasinya dengan LPPM.
4. Perluasan jaringan kerjasama dengan lembaga-lembaga di pusat kekuasaan,
bisnis dan pusat sumber daya, misalnya lembaga-lembaga nasional dan
internasional.
5. Membuka perwakilan Universitas Brawijaya termasuk LPPM di tempat-tempat
strategis, misalnya di daerah terbelakang/periferal, daerah pusat kekuasaan, bisnis
dan sumber daya.
6. Meningkatkan ekspose media massa untuk Universitas brawijaya dan LPPM.
7. Alokasi sumberdaya untuk LPPM yang lebih besar dengan berpegang pada azas
good governance.

17
Rencana Induk Penelitian Univeritas Brawijaya

BAB IV
SASARAN, PROGRAM STRATEGIS, DAN INDIKATOR KINERJA

Sasaran, Program Strategis dan Indikator kinerja tujuh bidang Riset Unggulan Universitas
Brawijaya akan diuraikan dibawah ini. Draft Rencana Induk Penlitian (RIP) Universitas
Brawijaya periode 2021- 2025 terdiri dari 10 tema unggulan, diantaranya yaitu:
1. Sosial, Humaniora, dan Kependidikan
2. Energi Terbarukan
3. Ekonomi Kreatif
4. Transportasi
5. Kelautan
6. Ketahanan dan Kemandirian Pangan
7. Kesehatan, Gizi, dan Obat
8. Kebencanaan dan Lingkungan
9. Agroforestry
10. Jamu

4.1 RIP Sosial, Humaniora, dan Pendidikan

Tujuan dan sasaran pembangunan pada hakekatnya adalah terwujudnya kesejahteran


masyarakat yang lebih baik. Ragam kebijakan dan program pembangunan serta pengem-
bangan IPTEK harus diorientasikan pada capaian pembangunan manusia dengan segala
dimensi kemanusiaannya. Dalam rancangan teknokratik RPJMN 2020-2024 terdapat dua
agenda pembangunan yang terkait langsung dengan upaya pembangunan manusia, yaitu
agenda Meningkatkan sumber daya yang berkualitas dan berdaya saing dan agenda
membangun budaya dan karakter bangsa. Disebutkan bahwa manusia merupakan modal
utama pembangunan nasional untuk menuju pembangunan yang inklusif dan merata di
seluruh wilayah. Sisi lain, bahwa pembangunan kebudayaan dan karakter bangsa memiliki
kedudukan sentral dalam kerangka pembangunan nasional untuk mewujudkan sosial
bangsa yang maju, modern, unggul, berdaya saing dan mampu berkompetisi dengan
bangsa-bangsa lain. Untuk mempercepat pencapaian hal tersebut dirumuskan beberapa
komponen pengarusutamaan pembangunan, yaitu bahwa strategi pembangunan harus
memasukkan perspektif gender untuk mencapai pembangunan yang lebih adil dan merata
bagi seluruh penduduk Indonesia baik laki-laki maupun perempuan. Strategi lain adalah
pengarusutamaan modal sosial budaya dimaksudkan untuk menginternalisasi nilai-nilai
budaya dan memanfaatkan (mendayagunakan) kekayaan budaya sebagai sebagai
kekuatan penggerak dan modal dasar pembangunan.
Rumusan agenda pembangunan tersebut di atas bukan tanpa sosial karena realitas
ca- paian pembangunan pembangunan nasional pada periode sebelumnya dinilai belum
maksimal pada beberapa bidang. Dengan kata bahwa Kebijakan dan program pem-
18
Rencana Induk Penelitian Univeritas Brawijaya

bangunan serta pengembangan IPTEK yang sudah dilaksanakan masih menyisakan per-
soalan ketimpangan, ketidakadilan, dan tergerusnya nilai-nilai budaya dan kearifan lolal
yang dimiliki oleh bangsa Indonesia yang bersifat sosial ltural. Pilihan-pilihan strategi dan
kebijakan pembangunan dan IPTEK harus diselaraskan dan disinergikan dengan upaya
penyelesaian persoalan sosial dan humaniora. Persoalan sosial dan humaniora bersifat
kompleks dan multidimensional. Tidak hanya menyangkut substansi tentang hakekat dari
pembangunan sosial dan humaniora, tetapi juga menyangkut mekanisme atau
pendekatan penyelesaian persoalan sosial dan humaniora pada tingkatan nasional
maupun daerah. Reformasi pada satu sisi telah melahirkan percepatan pembangunan di
bidang ekonomi, infrastruktur, dan IPTEK. Namun demikian, pada sisi lain masih
menghadapi tantangan besar belum tercapainya pembangunan sosial humaniora yang
meliputi aspek pengem- bangan kearifan sosial; penguatan modal sosial, partisipasi
masyarakat, pemberdayaan perempuan, penguatan nilai-nilai budaya sosial yang menjadi
cerminan bangsa Indonesia, dan proses demokrasi politik yang berbasis pada penguatan
jati diri bangsa Indonesia.

Ada beberapa isu strategis yang menjadi dasar bagi pemerintah untuk menjadikan aspek
pembangunan social, budaya, humaniora, dan Pendidikan sebagai prioritas lima tahun ke
depan. Isu strategis tersebut antara lain, yaitu 1). Belum terselenggaranya pembangunan
inklusif dan berwawasan budaya; 2). Hilangnya nilai tradisi dan etika kolektif dalam peles-
tarian lingkungan; 3). Belum optimalnya pengembangan dan pemanfaatan sumber daya
kebudayaan untuk kesejahteraan rakyat; 4). Masih rendahnya partisipasi masyarakat da-
lam proses pengambilan kebijakan dan pemanfaat sumber daya sosial; dan 5). Kesenjan-
gan gender dalam Pendidikan masih terjadi; 6). Kelembagaan dan pelembagaan PUG be-
lum kuat; 7). Pentingnya transformasi digital dalam konteks pencapaian SDGs; Beberapa
persoalan pembangunan manusia di atas juga berkaitan dengan belum maksimalnya ca-
paian reformasi tata kelola pemerintahan dan pelayanan dasar yang diberikan oleh
pemerintah. Oleh karena transformasi tata kelola pemerintahan harus mejadi agenda
utama sebagai penunjang terwujudnya pembangunan manusia Indonesia.

Atas dasar persoalan yang menyangkut pembangunan sosial humaniora dan Pendidikan
tersebut di atas, peran perguruan tinggi menjadi penting untuk melakukan kajian-kajian
untuk menemukan model pembangunan sosial humaniora dan Pendidikan yang me-
manfaatkan nilai-nilai budaya local dan tercapaianya Pendidikan berkarakter.

19
Rencana Induk Penelitian Univeritas Brawijaya

Gambar 4. 1 Empat tema paying riset berdasarkan RIRN untuk RIP social, humaniora dan
kependidikan.

Tabel 4. 1 Topik dan target luaran RIP Sosial, Humaniora, dan Pendidikan
Keilmuan/
Tema Riset Topik Pendanaan Luaran
Fak.
Demokrasi, 1). Demokrasi dan FIA, FISIP, 1. Kelayakan hasil studi
Rekayasa Good FIB, FEB, tentang Demokrasi
Sosial, dan governance FP (Agri- dan Good
Socio-prenuer berbasis ideologi bisnis) governance berbasis
Pancasila, ideologi Pancasila
2) Kearifan lokal dan 2. Penemuan ragam
identitas budaya, praktik dan konsep
3) Sistem kearifan 20ocal dan
kelembagaan identitas budaya
dan rekayasa 3. Inovasi kelembagaan
sosial bagi dan rekayasa sosial
kebijakan Kemendikbud bagi kebijakan
pembangunan, Kemenristek; pembangunan
4) Pengembangan Kementerian 4. Model
kapasitas dalam negeri, pemberdayaan
komunitas dalam Bappenas, masyarakat
pembangunan LPDP, dan
PNBP
Kesetaraan 1) Pemberdayaan FIA, FISIP, 1. Model dan kebijakan
gender dan dan FIB, FEB, pemberdayaan dan
inklusi sosial pembangunan Agro Kom- pembangunan
dalam gender, plex responsif gender
pembangunan 2). Inklusi sosial 2. Model dan kebijakan
dalam pembangunan
pembangunan berperspektif inklusi
(contoh: sosial
masyarakat
terpencil,
pinggiran, difabel,
dan anak)

20
Rencana Induk Penelitian Univeritas Brawijaya

Keilmuan/
Tema Riset Topik Pendanaan Luaran
Fak.
Humaniora dan 1). Seni dan budaya FIA, FISIP, 1. Penciptaan seni dan
Pendidikan dalam FIB, FEB, budaya dalam
masyarakat FILKOM, masyarakat multicul-
multicultural; Agro Kom- tural
2) Pendidikan plex 2. Model pendidikan
berkarakter dan berkarakter dan
berdaya saing; berdaya saing
3). Pengembangan 3. Kebijakan, model,
Pendidikan dan dan sistem
Sumber Daya pengembangan
Manusia dalam pendidikan dan
era Revolusi sumber daya
Industri 4.0 manusia dalam era
revolusi industri 4.0

Reformasi 1). Anti korupsi dan FH, FIA, Model dan kebijakan
kelembagaan Reformasi FISIP, FIB, reformasi kelem-
dan birokrasi; FEB bagaan dan pelem-
pelembagaan 2). Reformasi hukum bagaan hukum
hukum dan
kelembagaan
Otonomi Kajian tentang FH, FIA, Model dan kebijakan
daerah dan manajemen dan FISIP, FIB, tentang otonomi dae-
desentralisasi tata kelola FEB rah dan desentralisasi
Kepemerintahan,
organisasi dan
kelembagaan lokal

Digitalisasi 1). Information and FIA, FISIP, Aplikasi dan sistem


tatakelola digitalisation of FIB, FEB, digital dalam
pemerintahan Governance; FILKOM, tatakelola
dan 2). Digitalisasi FH pemerintahan dan en-
entrepreneurial manajemen trepreneurial
pembangunan
daerah dan desa;
3). Sustainable
business and
Tourism (e-
commerce);
4). Pengembangan
big data
pemerintahan
(pusat dan
daerah)

21
Rencana Induk Penelitian Univeritas Brawijaya

4.2 RIP Energi Terbarukan

Rencana Induk Penelitian (RIP) – UB untuk periode 2021 – 2025 pada tema riset Energi
Terbarukan telah disusun dengan pempertimbangkan kekuatan SDM/ sarana prasarana
internal perguruan tinggi, sinkronisasi Rencana Induk Riset Nasional (RIRN) 2017 – 2045,
Prioritas Riset Nasional (PRN) 2020 - 2024 dan Kebijakan Energi Nasional (KEN) 2016 -
2025. Perpres no. 5 tahun 2006 Tentang Kebijakan Energi Nasional (KEN) bertujuan untuk
mewujudkan keamanan pasokan energi dalam negeri. Pengembangan energy terbarukan
diharapkan dapat membantu ketahanan energy nasional yang merupakan salah satu
syarat kemandirian suatu bangsa.

Tersedianya beberapa laboratorium riset untuk bidang energy terbarukan menjadi modal
dasar dalam pengembangan kedepanya. Pemunculan topic riset juga didasarkan pada
kinerja penelitian yang tercatat pada Badan Penelitian dan Pengabdian pada Masyarakat
(BPPM) Fakultas dan juga pada Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM)
– UB. Tema energi terbarukan di UB ini diharapkan mampu mendukung energi baru dan
terbarukan lainnya, khususnya, Biomasa, Nuklir, Tenaga Air Skala Kecil, Tenaga Surya,
dan Tenaga Angin menjadi lebih dari 5% (lima persen). Untuk mewujudkan ini diharapkan
pengembangan riset mengarah pada riset dasar, riset terapan dan riset pengembangan
yang bermitra dengan lembaga lainya yang aktif dalam pemberdayaan energy terbarukan
baik nasional maupun lembaga internasional.

Tabel 4. 2 Topik dan target luaran RIP energi terbarukan


Tema Riset Topik Pendanaan Keilmuan Luaran
MIPA, Ilmu teknik, Studi kelayakan
Geothermal Ilmu Ekonomi, potensi
Sosial, Hukum geothermal
MIPA, Ilmu teknik, ,
Ilmu tanaman, Ilmu Alternatif baru
Ekonomi, Sosial, bahan bakar
Biomass /
Hukum biomass/biofuel
biofuel
MIPA, Ilmu teknik, Sistem
Ekonomi, Sosial, pembakaran
• Dana PNBP Hukum yang efisien
UB MIPA, Ilmu teknik, Hunian ramah
Hunian Eco- • Dana Ekonomi, Sosial, lingkungan yang
Energi energy Kemendikbud Hukum hemat energy
Terbarukan • Dana
Kemenristek MIPA, Ilmu teknik, Instalasi PLTMH
• Dana Ilmu Ekonomi, Ilmu berkelanjutan,
Energi Kerjasama Sosial, Hukum Instalasi
berbasis air Produksi
Hidrogen

MIPA, Ilmu teknik, Instalasi panel


Energi Teknologi pangan, surya
panas Ilmu Ekonomi, Ilmu berkelanjutan
matahari Sosial, Hukum

22
Rencana Induk Penelitian Univeritas Brawijaya

2025
- Riset tata letak hunian
- Pemanfaatan biofuel
berkelanjutan
- Pembangunan PLTMH
2024 berkelanjutan
- Pembuatan Prototype
- Pembangunan
hunian ramah
instalasi produksi
lingkungan
hidrogen
- Prototype
- Pemanfatan energi
mekanisasi
surya berkelanjutan
2021 -2023 pembakaran
biomas
- Desain hunian Eco- - Prototype biomas
energy menjadi bahan bakar
- Studi bahan & kalor modern Biofuel
biomas - Optimalisasi
- Studi proses mekanisasi PLTMH,
pembakaran PLTS dan Hidrogen
- Studi potensi air untuk
mikrohido dan bahan
bakar hidrogen
- Studi instalasi listrik,
material utk tenaga
surya

Gambar 4. 2 Roadmap RIP energi terbarukan periode 2021 – 2025

23
Rencana Induk Penelitian Univeritas Brawijaya

Tabel 4. 3 Detail roadmap energi terbarukan periode 2021 – 2025


2021 2022 2023 2024 2025 dst
Prototype hunian Riset tata letak Hunian ramah energy
Desain hunian Eco-energy
ramah pehunianan terintegrasi
lingkungan
Kajian desain
Kajian
Thermal hunian eco –
social
comfort energy dari aspek
budaya kebencanaan
hunian
ramah
lingkungan
Material hunian eco -
energy
Studi kandungan kalor biomas Inkubasi bisnis Pemanfaatan energi
Komersialisasi Biofuel
Prototype produksi biofuel produksi biofuel biomas untuk UKM
Pemanfaatan energy biomas untuk transportasi ramah
Biomas dan Studi mekanisasi, simulasi pada
lingkungan
masalah pembakaran biomas
lingkungan
Sinergitas UU
energy
Studi performansi PLTMH Optimalisasi dan sinkronisasi instalasi PLTMH Pemberdayaan PLTMH
berkelanjutan
Studi Pemberdayaan PLTMH
lingkungan pada social dan
terhadap ekonomi masyarakat.
PLTMH
Studi kelayakan potensi Sinergitas UU
mikro hidro energi
Studi performansi PLS Pemberdayaan PLS
Optimalisasi instalasi PLS
berkelanjutan
Studi Pemberdayaan PLS
lingkungan untuk pengolahan
terhadap pangan
PLS
Studi kelayakan potensi
tenaga surya
Studi Kelayakan Produksi Optimalisasi Instalasi Produksi Hidrogen Pemberdayaan Energi
Hidrogen Pemberdayaan Energi Hidrogen untuk Hidrogen berkelanjutan
Transportasi
Sinergitas UU energy
Studi potensi Prototype plant geothermal Pemanfaatan geothermal
geothermal berkelanjutan
Studi lingkungan dan kebencanaan pada lokasi geothermal
Prototype plant
Sinergitas UU energi
geothermal

24
Rencana Induk Penelitian Univeritas Brawijaya

4.3 RIP Ekonomi Kreatif


Rencana Induk Penelitian (RIP) – UB untuk periode 2021 – 2025 pada tema riset Industri/
ekonomi kreatif disusun dengan pempertimbangkan kekuatan sumber daya internal
perguruan tinggi dan peluang yang ada. Sinkronisasi Rencana Induk Riset Nasional
(RIRN) 2017 – 2045. RIRN memiliki jangkauan waktu 2017-2045. RIRN disusun untuk
menciptakan sinergi perencanaan di sektor riset yang selaras dengan perencanaan
pembangunan nasional. RIRN Tahun 2017-2045 disusun dengan memperhatikan
perencanaan di sector perindustrian (RIPIN: Rencana Induk Perindustrian Nasional
2015_2035), KEN (Kebijakan Energi Nasional) serta sektor ekonomi kreatif (RIEKN:
Rencana Induk Ekonomi Kreatif Nasional). Hal ini didasari pada riset berbasis iptek yang
diharapkan bermuara ke industri untuk manufaktur berbasis teknologi, serta di lain sisi
ekonomi kreatif untuk produk kreatif berbasis inovasi iptek.

Undang-Undang No. 24 tahun 2019 menyebutkan bahwa ekonomi kreatif adalah


perwujudan nilai tambah dari kekayaan intelektual yang bersumber dari kreativitas
manusia yang berbasis warisan budaya, ilmu pengetahuan, dan/atau teknologi. Ekonomi
kreatif yang terkadang disebut pula sebagai industri kreatif dapat diartikan sebagai suatu
kumpulan kegiatan ataupun aktivitas ekonomi yang berkaitan dengan penciptaan suatu
produk atau jasa, melalui kreatifitas dan keterampilan yang dapat menghasilkan
terciptanya lapangan kerja baru.
Sumber: https://www.bekraf.go.id/

Gambar 4. 3 Hasil survey kontribusi ekonomi kreatif per sub sector terhadap pertumbuhan
ekonomi Indonesia

25
Rencana Induk Penelitian Univeritas Brawijaya

Berdasarkan data statistic dan hasil survey ekonomi kreatif yang dilakukan atas kerja
sama antara Badan Ekonomi Kreatif (Bekraf) dan Badan Pusat Statistik yang dilakukan
pada tahun 2017, diperoleh data bahwa pada tahun 2010 – 2016, subsektor kuliner,
fashion dan kriya yang merupakan bagian dari industri / ekonomi kreatif merupakan tiga
sector utama yang memberikan kontribusi paling besar terhadap pertumbuhan PDB
ekonomi di Indonesia. Informasi tersebut dapat dilihat dari Gambar 4.4.

Sumber: https://www.bekraf.go.id/
Gambar 4. 4 Hasil survey sebaran wilayah produk ekonomi kreatif

Dari data terserbut di atas, dapat dilihat bahwa Jawa Timur menduduki posisi kedua
setelah Jawa Barat sebagai contributor terbesar dalam industri / ekonomi kreatif / ekonomi
kreatif. Selain itu, diperoleh informasi bahwa sub sector kuliner dan fashion diikuti kriya,
merupakan sub sector terbesar dalam ekonomi kreatif yang memberikan kontribusi
penting dalam pertumbuhan perekonomian di Indonesia. Kota Malang yang merupakan
lokasi Universitas Brawijaya, adalah sebuah kota yang memiliki wisata kuliner terkenal di
Indonesia dan menjadi destinasi wisata yang sangat digemari wisatawan, baik wisatawan
asing maupun domestic.

Untuk meningkatkan pertumbuhan di industri / ekonomi kreatif tersebut, maka tema


penelitian dan pengabdian kepada masyarakat yang berkaitan dengan ekonomi kreatif
ataupun industri / ekonomi kreatif diajukan sebagai salah satu rencana induk penelitian
Universitas Brawijaya.

4.3.1 Pengelompokan Ekonomi Kreatif


Menurut Bekraf, terdapat 12 sub sektor ekonomi kreatif, yaitu kuliner, fashion,
kriya, TV & Radio, penerbitan, arsitektur, apps & game developer, periklanan,

26
Rencana Induk Penelitian Univeritas Brawijaya

music, foto- grafi, seni pertunjukan, desain produk, seni rupa, film animasi & video,
desain interior dan DKV. Pada RIP UB, kedua belas sub sector tersebut
dikelompokkan menjadi 6 sub bidang ekonomi kreatif, yaitu sebagai berikut:

1. Topik Industri Multimedia Digital


Yaitu terkait TV dan Radio, periklanan, Film, Animasi dan Video, Aplikasi
dan Game, Penerbitan, Desain Komunikasi Visual)
2. Produk Desain Produk (mencakup fashion dan Kriya)
Yaitu proses kreasi sebuah produk yang menggabungkan unsur fungsi
dengan kearifan lokal (budaya lokal), estetika, up to date dengan sosial
masyarakat sehingga bermanfaat dan memiliki nilai tambah)

3. Sub Bidang Pariwisata


Yang dikelompokkan menjadi eduwisata, agrowisata, dan geowisata
4. Sub Bidang Seni Arsitektur (di dalamnya termasuk Desain Interior)
5. Sub Bidang Seni Pertunjukan (termasuk Musik, Fotografi, dan Seni Rupa)
6. Sub Bidang Industri makanan dan minuman olahan
Yaitu aneka olahan makanan atau minuman yang ditampilkan kemasan,
desain, cara penyajian dan cara mengkonsumsi.

Tabel 4. 4 Topik dan target luaran RIP ekonomi kreatif


Tema
Topik Pendanaan Keilmuan Luaran
Riset
Topik Industri Multimedia Ilmu - Metode
Digital Komputer, periklanan baik
- Perancangan Online dan Ilmu teknik, secara onlaine
offline advertizing Ilmu maupun online
- Pengembangan alat peraga Ekonomi, - Penciptaan
media pembelajaran Ilmu alat peraga
- Pengembangan Aplikasi Budaya, pembelajaran
Game media pembelajaran Ilmu - Aplikasi game
Administrasi, pembelajaran
- Pengembangan Film
inovatif
Animasi pendidikan, industri, • Dana PNBP ilmu Hukum
UB - Film animasi
dll.
- Studi aspek hukum dalam Dana •
Industri/ Kemendikbu
ekonomi pemanfaatan multimedia d
kreatif (UU ITE) • Dana
Kemenristek

27
Rencana Induk Penelitian Univeritas Brawijaya

Tema
Topik Pendanaan Keilmuan Luaran
Riset
Topik Desain Produk • Dana Ilmu teknik, - Desain produk
(mencakup fashion dan Kerjasama Ilmu dan kemasan
Kriya) Ekonomi, yang inovatif
- Perancangan produk Ilmu Sosial, dan ergonomis
berbasis Batik Nusantara Ilmu - Pemanfaatan
- Pengembangan produk Budaya, limbah
daur ulang Ilmu - Sistem
- Perancangan kemasan Administrasi produksi dan
produk distribusi
- Perancangan produk produk
ergonomis
- Perancangan proses
produksi dan distribusi
produk
Topik Pariwisata (terbagi Ilmu teknik, - Destinasi
menjadi eduwisata, Ilmu Sosial, wisata baru:
agrowisata, dan geowisata) Ilmu Eduwisata,
- Perancangan dan Ekonomi, agrowisata,
pengembangan eduwisata, Ilmu geowisata
agrowisata, dan geowisata Budaya, - Hasil rekayasa
- Pengembangan Ilmu Proses bisnis
kelembagaan pariwisata Administrasi wisata yang
- Strategi pemasaran sesuai dengan
pariwisata keinginan
- Re-engineering proses konsumen
bisnis pariwisata
Topik Seni Arsitektur (di Ilmu teknik, - Desain
dalamnya termasuk Desain Ilmu bangunan
Interior) Ekonomi, untuk hunian,
- Pengembangan desain Ilmu Sosial, hotel dan
bangunan dan tata kota Ilmu perkantoran
- Perancangan estetika Administrasi - Tata kota yang
interior hunian, hotel dan memiliki nilai
perkantoran. estetika
Sub Bidang Industri makanan MIPA, Ilmu - Produk olahan
dan minuman teknik, Ilmu (makanan dan
- Pengembangan keragaman Ekonomi, minuman)
pangan lokal Ilmu Sosial, yang baru
- Perancangan system Ilmu - Desain
pengendalian dan Administrasi kemasan baru
peningkatan mutu.
Standarisasi produk
makanan dan minuman
olahan
- Perancangan kemasan
produk makanan dan
minuman olahan

28
Rencana Induk Penelitian Univeritas Brawijaya

2025
- Pengembangan
Eduwisata, Agrowisata,
2023 - 2024 dan Geowisata
- Sustainability industri
- Perancangan multimedia
Eduwisata, Agrowisata,- Peningkatan mutu dan
dan Geowisata daya saing industri /
- Pengembangan industri ekonomi kreatif dengan
multimedia produk sesuai dengan
2021 - Perancangan standard nasional dan
produk daur internasional
ulang untuk - Rekayasa proses bisnis
- Studi kekhasan seni penciptaan ekonomi kreatif
budaya dan kearifan industri / - Manajemen Inovasi dan
lokal untuk penciptaan ekonomi kreatif strategi industri /
industri / ekonomi baru ekonomi kreatif
kreatif baru - Pengendalian mutu
Produk dan proses
- Studi kelayakan
produksi dan distribusi
eduwisata, agrowisata
produk industri /
dan geowisata
ekonomi kreatif
- Studi perkembangan - Strategi pemasaran
dan kebutuhan aplikasi / industri / ekonomi kreatif
game

Gambar 4. 5 Roadmap RIP ekonomii kreatif periode 2021 – 2025

29
Rencana Induk Penelitian Univeritas Brawijaya

Tabel 4. 5 Detail roadmap ekonomi kreatif periode 2021 – 2025


2021 2022 2023 2024 2025 Dst
Studi kekhasan budaya Studi perancangan industri/ Studi perkembangan dan
untuk penciptaan ekonomi kreatif baru sesuai dampak industri / ekonomi
industri / ekonomi kekhasan seni dan budaya kreatif terhadap social
kreatif budaya dan perekonomian
Studi kelayakan Studi perancangan dan
eduwisata, agrowisata pengembangan Eduwisata,
dan geowisata agrowisata dan geowisata

Studi perkembangan Pembuatan aplikasi / game, Sustainability industri


dan kebutuhan aplikasi Pengembangan aplikasi, multimedia
/ game dll game, dll
Perancangan produk Pengendalian mutu dan Standarisasi
dan jasa pada industri peningkatan mutu produk produk/layanan
/ ekonomi kreatif dan jasa pada industri /
(makanan ekonomi kreatif (makanan
olahan/kuliner, fashion, olahan/kuliner, fashion,
arsitektur bangunan, arsitektur bangunan,
furniture,wisata, dll) furniture,wisata, dll)
Pemetaan proses Rekayasa proses bisnis Studi dampak rekayasa
bisnis pada industri / pada industri / ekonomi proses industri / ekonomi
ekonomi kreatif kreatif kreatif terhadap social
budaya dan perekonomian
manajemen inovasi, manajemen strategi, manajemen pemasaran insdustri / ekonomi kreatif
Studi pengolahan limbah menjadi Perancangan produk ekonomi kreatif dengan berbahan
produk kerajinan tangan dasar limbah

30
Rencana Induk Penelitian Univeritas Brawijaya

4.4 RIP Transportasi


Rencana Induk Penelitian (RIP) – UB untuk periode 2021 – 2025 pada tema riset
Transportasi telah disusun dengan pempertimbangkan kekuatan SDM/ sarana prasarana
internal perguruan tinggi, sinkronisasi Rencana Induk Riset Nasional (RIRN) 2017 -2045 ,
Prioritas Riset Nasional (PRN) 2020 – 2024 dan RPJPN 2005-2025. Dalam RIRN riset
Transportasi mencakup sistem transportasi multimoda untuk konektivitas nasional; sistem
transportasi perkotaan; sistem transportasi untuk sistem logistik; teknologi keselamatan
dan keamanan transportasi; klaster industry transportasi; dan riset pendukung
transportasi.

Tersedianya beberapa laboratorium riset untuk bidang Transportasi menjadi modal dasar
dalam pengembangan kedepanya. Pemunculan topic riset juga didasarkan pada kinerja
penelitian yang tercatat pada Badan Penelitian dan Pengabdian pada Masyarakat (BPPM)
Fakultas dan juga pada Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM) – UB.
Tema riset Transportasi di UB diharapkan mampu menghadirkan multimoda dan logistic
yang bersifat lintas sectoral dan kelembagaan yang berguna bagi seluruh penduduk
Indonesia. Perkembangan informasi dan teknologi dapat dimanfaatkan untuk perbaikan
pengelolaan transportasi, kesehatan dan keselamatan. Pembangunan transportasi
didasarkan pada karakter budya dan sumberdaya yang ada di Indonesia.

Tabel 4. 6 Topik dan target luaran RIP transportasi


Tema Riset Topik Pendanaan Keilmuan Luaran
• Dana PNBP MIPA, Ilmu 1. Konsep dan strategi
Manajemen UB teknik, Ilmu manajemen transportasi
transportasi dan • Dana sosial, hukum, 2. Prototype, sarana,
keselamatan Kemendikbud FIA, Filkom, prasarana penunjang
• Dana FEB, FIB keselamatan transportasi
Optimasi dan Kemenristek MIPA, Ilmu 1. Model transportasi yang
otomasi • Dana teknik, Ilmu optimal
transportasi Kerjasama komputer,FEB, 2. Model otomasi transportasi
FIA 3. Optimasi moda transportasi
Eco-friendly MIPA, Ilmu 1. Desain dan prototype moda
moda dan teknik transportasi ramah
Transportasi material lingkungan
transportasi 2. Rekayasa material
transportasi
Sistem & MIPA, Ilmu Model, Simulasi dan sistem
teknologi cerdas teknik, Ilmu teknologi untuk transportasi
untuk komputer
transportasi
Ilmu teknik, Model sosial bertransportasi
Budaya & policy Ilmu-ilmu Sosial yang ramah difabel, efisien
dalam dan Hukum dan aman
transportasi

31
Rencana Induk Penelitian Univeritas Brawijaya

2025
- Modal social transportasi
berkelanjutan
2024
- Model transportasi yang
- Model social transportasi aman dan eco-friendly
lingkup UB
- Rekayasa material
transportasi
2021 – 2023 - Prototype sistem cerdas dan
IT dalam manajemen
transportas
- Hazard dan risk
- Prototype moda transportasi
pada transportasi
yang efisien dan ramah
- Rekayasa
lingkungan
material
transportasi
- Perilaku
berkendara
masyarakat
- Sistem cerdas dan IT
dalam manajemen
transportasi
- Pengembangan moda
transportasi yang efisien
dan ramah lingkungan

Gambar 4. 6 Roadmap RIP transportasi periode 2021 – 2025

32
Rencana Induk Penelitian Univeritas Brawijaya

Tabel 4. 7. Detail roadmap RIP transportasi periode 2021 – 2025

2021 2022 2023 2024 2025 Dst

Studi hazard dan risk pada transportasi di


Indonesia - Model sosial transportasi
lingkup UB
- Desain, prototype moda Model social transportasi
Studi social budaya perilaku berkendara transportasi yang efisien dan berkelanjutan
masyarakat Indonesia ramah lingkungan

Studi sarana dan prasaran transportasi yang


ramah lingkungan, difabel, anak – anak, ibu
hamil dan orang tua

Inovasi produk prototype, sarana prasarana prasarana untuk menunjang kesehatan dan keselamatan berkendara

Optimasi dan otomasi transportasi

Rekayasa material transportasi

Prototype sistem cerdas dan


Sistem cerdas dan IT dalam manajemen transportasi
IT dalam manajemen
transportas

Sinergitas UU transportasi dengan kebutuhan manajemen pengelolaan transportasi

33
Rencana Induk Penelitian Univeritas Brawijaya

4.5 RIP Kelautan


4.5.1. Definisi

Kata maritim (a) didefinisikan sebagai segala sesuatu berkenaan dengan laut,
berhubungan dengan pelayaran dan perdagangan di laut. Sedangkan kemaritiman (n)
diartikan sebagai hal-hal yang menyangkut masalah maritime (kbbi.web.id). Laut (n)
didefinisikan sebagai kumpulan air asin (dalam jumlah yang banyak dan luas) yang
menggenangi dan membagi daratan atas benua atau pulau. Kelautan (n) ialah perihal
yang berhubungan dengan laut.

Berdasarkan ketentuan pada Undang-Undang Nomor 32 Tahun 2014, laut didefinisikan


sebagai ruang perairan di muka bumi yang menghubungkan daratan dengan daratan dan
bentuk-bentuk alamiah lainnya, yang merupakan kesatuan geografis dan ekologis beserta
segenap unsur terkait, dan yang batas dan sistemnya ditentukan oleh peraturan
perundang-undangan dan hukum internasional. Sedangkan kelautan dinyatakan se- bagai
hal-hal yang berhubungan dengan Laut dan/atau kegiatan di wilayah Laut yang meliputi
dasar laut dan tanah di bawahnya, kolom air dan permukaan laut, termasuk wilayah pesisir
dan pulau-pulau kecil. Berdasarkan ketentuan pada Undang-Undang No- mor 27 Tahun
2007, pesisir didefinisikan sebagai wilayah atau daerah peralihan antara ekosistem darat
dan laut yang dipengaruhi oleh perubahan di darat dan laut. Sedangkan pulau kecil
didefinisikan sebagai pulau dengan luas lebih kecil atau sama dengan 2.000 km2 (dua
ribu kilometer persegi) beserta kesatuan ekosistemnya. Istilah kelautan yang digunakan
pada teks (RIP) ini mengacu pada pengertian yang tertuang pada UU No. 27 Tahun 2007
maupun kbbi.web.id.

4.5.2. Rasional

Sumber daya alam dapat pulih yang dimiliki oleh Indonesia bisa dibedakan dalam tiga
kategori besar, ialah: pertanian (termasuk perkebunan, peternakan, perikanan darat),
perhutanan, dan kelautan. Peningkatan jumlah penduduk yang diikuti dengan kebutuhan
untuk memenuhi berbagai selera masyarakat telah menyebabkan terjadinya konversi
lahan pertanian. Ekstensifikasi pertanian menjadi negatif. Sebaliknya, intensifikasi per-
tanian pada akhirnya akan mencapai titik jenuh. Dengan demikian, pertanian di masa
depan cenderung tidak menjadi lahan potensial sebagai sumber pengan satu-satunya.
Data yang disampaikan oleh kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK)
menunjukkan penurunan luas hutan dengan laju 1 juta ha per tahun dalam dua tahun
terakhir. Jika tidak ada terobosan dalam konservasi dan pengelolaan hutan, kehutanan
juga tidak akan menjadi sumber daya alam potensial bagi Indonesia. Satu-satunya sum-
ber daya alam yang sampai saat ini masih potensial namun belum dieksplorasi secara
optimal ialah sektor kelautan.

34
Rencana Induk Penelitian Univeritas Brawijaya

Luas total wilayah Indonesia diduga mencapai 7,81 juta km2, terdiri dari: 2,01 juta km2
wilayah daratan, 3,25 juta km2 laut terotorial dan 2,55 juta km2 laut Zona Ekonomi Ek-
splusif (ZEE) – luas wilayah laut Indonesia mencapai hampir 75% dari total wilayah yang
bisa dikelola secara langsung. Fakta inilah yang membuat Indonesia lebih dikenal se-
bagai negara maritim (moda transportasi dan perdagangan melalui laut). Wilayah terri-
torial Indonesia dipercaya tersusun atas lebih dari 17.000 pulau. Dari jumlah tersebut, lebih
dari 13.000 pulau bernama sudah didaftarkan ke Perserikatan Bangsa Bangsa (PBB).
Fakta lapang ini menyebabkan Indonesia juga dikenal sebagai negara kepu- lauan. Sejak
awal perkembangan sebagai negara kesatuan, Indonesia menggunakan konsep
Nusantara (Nusa Antara) yang berarti sebaran pulau-pulau satu sama lain di- hubungkan
dengan laut. Dalam kajian historis, filsafat dan fakta lapang Indonesia menunjukkan
ketergantungannya terhadap sumber daya alam laut.

Sebagian besar dari wilayah laut Indonesia terletak pada wilayah segi-tiga karang (coral
triangle), diidentifikasi oleh ahli kelautan sebagai pusat dari keanekaragaman hayati laut
dunia (center of marine biodiversity). Tingginya bodiversitas menjadikan laut Indonesia
sebagai tempat yang paling produktif di dunia sebagai akibat dari efisiensi pemanfaatan
rantai makanan. Potensi sumber daya alam laut (dapat pulih) Indonesia yang utama ialah
sebagai sumber pangan: ikan pelagis besar, ikan pelagis kecil, ikan demersal, ikan karang,
binatang berkulit keras (udang, lobster, kepiting, rajungan), binatang berkulit lu- nak
(kerang, cumi-cumi, gurita, sotong, lola, remis), binatang air lainnya (teripang, bunga
karang, ubur-ubur) dan tumbuhan air (rumput laut). Sebagai konsekuensi dari tingginya
keanekaragaman hayati, laut Indonesia diduga menyimpan material bio-propecting yang
potensial di masa datang dalam industry farmasi. Sumber daya alam non-pangan yang
bisa dimanfaatkan sebagai daya tarik wisata kualitas tinggi ialah: penyu, mamalia laut
(lumba-lumba dan paus), manta dan mola-mola. Indonesia juga menyimpan sumber daya
alam laut yang sangat digemari oleh penghobi, seperti ikan hias. Indonesia dan Filipina
ialah dua negara urutan teratas sebagai pengekspor ikan hias dengan jumlah spesies
terbanyak di dunia. Ringkasnya, potensi sumber daya yang bisa diekstraksi dari laut
wilayah Indonesia ialah sebagai berikut:

A. Sumber pangan: ikan dan tumbuhan air (rumput laut)


B. Bio-prospecting: sponge sebagai potensi material anti kanker
C. Penghobi akuarium: ikan hias dan karang
D. Pariwisata bahari: turtle nesting, manta, mola, whale watching
E. Potensi energy terbarukan: gelombang laut untuk potensi energy listrik
F. Penyimpan karbon secara permanen

Potensi sumber daya alam laut Indonesia sering kali menimbulkan konflik perbatasan
antar dua negara tetangga atau lebih. Konflik wilayah Natuna merupakan contoh paling
nyata dari masalah kelautan yang dihadapi Indonesia. Masyarakat yang tinggal di pulau-
pulau terluar menghadapi masalah social dan ekonomi sebagai dampak dari ket-

35
Rencana Induk Penelitian Univeritas Brawijaya

erasingan dengan pusat yang berada di pulau besar. Oleh karena itu, Pemerintah Indo-
nesia harus mempertahankan kehadiran pada wilayah laut perbatasan dan memper-
hatikan kondisi social dan ekonomi masyarakat yang tinggal di wilayah pulau-pulau ter-
luar. Selain itu, Indonesia juga menghadapi masalah pencemaran terutama di wilayah
pesisir pantai yang menjadi tempat pembuangan akhir segala aktivitas di darat. Berikut
ialah masalah-masalah terkait dengan pemanfaatan sumber daya alam laut secara
berkelanjutan:

1) Pengetahuan tentang alam laut (eksplorasi) Indonesia yang masih sangat


terbatas membuat terbatasnya kemampuan untuk memanfaatkan seluruh potensi
yang tersedia secara optimal
2) Konflik wilayah perbatasan laut dengan negara-negara tetangga menguras
energy pemerintah sehingga menimbulkan ketidak pastian dalam pemanfaatan
sumber daya alam laut;
3) Kehadiran pemerintah di wilayah-wilayah perbatasan yang masih sangat terbatas
sebagai akibat dari kemampuan finansial serta teknologi. Hal ini menimbulkan
ma- salah-masalah keamanan bagi masyarakat kedua negara yang berbatasan;
4) Pemanfaatan sumber daya alam laut secara tidak berkelanjutan (over exploited)
dan dengan menggunakan metode pengambilan yang tidak ramah lingkungan;
5) Masyarakat Indonesia yang tinggal di wilayah pulau-pulau terluar dan perbatasan
masih belum menikmati dampak pembangunan secara adil sebagai dampak dari
isolasi mereka terhadap wilayah pusat pemerintahan;
6) Pencemaran laut, terutama di wilayah pesisir pantai sebagai dampak dari pem-
bangunan di wilayah daratan

4.5.3. Tema dan topic penelitian kelautan


Dari potensi dan masalah yang dihadapi terkait dengan pemanfaatan sumber daya alam
kelautan Indonesia, Universitas Brawijaya menentukan tiga tema penelitian unggulan
bidang kelautan sebagai berikut:

A. Pengembangan teknologi kedaulatan 3T (Terdepan, Terluar dan Tertinggal)


Tema penelitian bidang ini dibagi dalam tiga topic sebagai berikut:
1) Ketahanan social dan penguatan ekonomi masyarakat pesisir dan pulau-pulau kecil
2) Kedaulatan pangan masyarakat pesisir dan pulau-pulau kecil
3) Pengelolaan pesisir dan pulau-pulau kecil terluar dari aspek social security dan
prosperity
B. Pengelolaan sumber daya alam dan lingkungan pesisir dan laut
Tema penelitian ini dibagi dalam tujuh topic penelitian masing-masing sebagai
berikut:
1) Penguasaan teknologi survei sumber daya ekologi dan sumber daya alam laut;

36
Rencana Induk Penelitian Univeritas Brawijaya

2) Eksplorasi dan pemanfaatan sumber daya pesisir dan laut

3) Pengembangan teknologi kelautan dan perikanan

4) Pengembangan manajemen pesisir dan pulau-pulau kecil

5) Pengembangan industri pariwisata bahari

6) Konservasi dan rehabilitasi ekosistem pesisir dan laut

7) Peningkatan ekosistem kelautan dan pemanfaatan jasa lingkungan kelautan.

C. Penguatan teknologi kemaritiman


Tema penelitian ini dibagi dalam empat topic riset sebagai berikut:

1) Pengembangan teknologi infrastruktur pantai dan lepas pantai


2) Penguasaan teknologi Komunikasi, Pelayaran, Security dan Supervisi
3) Penguatan manajemen dan industri kemaritiman
4) Ketahanan Nasional berbasis maritime

D. Adaptasi, Mitigasi, dan pengurangan dampak perubahan iklim pada pesisir dan laut
Tema penelitian ini dibagi dalam empat topic riset sebagai berikut:

1) Kerentanan dan dampak perubahan iklim pada sumberdaya dan lingkungan


pesisir dan laut
2) Pengelolaan sumberdaya pesisir dalam upaya penyerapan karbon

Tabel 4. 8 Topik dan target luaran RIP kelautan


Tema Riset Topik Pendanaan Keilmuan Luaran
1.Teknologi a. Ketahanan a. Ke- FPIK, FEB, Dihasilkan
kedaulatan sosial dan mendik- FP, FAPET, ketahanan sosial
daerah 3T penguatan bud-dikti, FTP, FISIP, pesisir dan pulau-
(Terdepan, ekonomi b. PNBP- UB FIA, Pasca, pulau kecil
Terluar dan pesisir dan c. Kerja MIPA, FH, ditungjang dengan
Tertinggal) pulau-pulau Sama FKH kekuatan ekonomi
kecil lokal
b. Kedaulatan a. Ke- FPIK, FP, Dihasilkan produk
pangan mendik- FAPET, pangan lokal sesuai
masyarakat bud-dikti, FTP, dengan pesisir dan
pesisir dan b. PNBP- UB Pasca, pulau-pulau kecil
pulau-pulau c. Kerja MIPA, FKH
kecil Sama

c. Pengelolaan a. Kemendi FPIK, FEB, Dihasilkan model


pesisir dan kbud- dikti, FP, FAPET, pengelolaan pesisir
pulau-pulau b. PNBP- UB FTP, FISIP, dan pulau-pulau kecil
kecil 3T dari c. Kerja FIA, Pasca, 3T
aspek social Sama MIPA, FKH
security dan
prosperity

37
Rencana Induk Penelitian Univeritas Brawijaya

Tema Riset Topik Pendanaan Keilmuan Luaran


2.Pengelolaan a. Penguasaan a. Ke- FPIK, MIPA, Dihasilkan kemam-
sumber teknologi mendik- FT , Pasca, puan dan pen-
daya dan survei bud-dikti, Filkom, FTP guasaan tehnologi
lingkungan SDE/SDA laut b. PNBP- UB survey SDE/SDA laut
pesisir dan c. Kerja
laut Sama

b. Eksplorasi dan a. Ke- FPIK, MIPA, Dihasilkan kondisi


pemanfaatan mendik- FT , Pasca, dan model pengel-
sumber daya bud-dikti, Filkom, FTP, olaan potensi serta
pesisir dan b. PNBP- UB FP, FAPET, pemanfaatannya
laut c. Kerja FKH sumber daya pesisir
Sama dan laut berkelanjut

c. Pengemban a. Kemendi FPIK, MIPA, Dihasilkan prototype


gan teknologi kbud- dikti, FT , dan teknologi kelau-
kelautan dan b. PNBP- UB Pasca, tan dan perikanan
perikanan c. Kerja Filkom, FTP
Sama

d. Pengemban a. Ke- FPIK, Dihasilkan model


gan mendik- MIPA, FT , Pengembangan
manajemen bud-dikti, Pasca, manajemen pesisir
pesisir dan b. PNBP- UB Filkom, FTP, dan pulau-pulau
pulau-pulau c. Kerja FISIP, FIA, kecil
kecil Sama FEB, FH,
FP,
FAPET, FKH

e. Pengembanga a. Kemendi FPIK, MIPA, Dihasilkan model


n industri kbud- dikti, FT , Pasca, Pengembangan
pariwisata b. PNBP- UB Filkom, FTP, industri pariwisata
bahari c. Kerja FISIP, FIA, bahari
Sama FEB, FH,
FP, FAPET,
FKH

f. Konservasi a. Kemendi FPIK, MIPA, Dihasilkan model


dan kbud- dikti, FT , Pasca, mananjemen dan
rehabilitasi b. PNBP- UB Filkom, FTP, tehnologi
ekosistem c. Kerja FH, FP, Konservasi dan
pesisir dan laut Sama FAPET, rehabilitasi
FKH ekosistem pesisir
dan laut

g. Peningkatan a. Kemendi FPIK, MIPA, Dihasilkan model


ekosistem kbud- dikti, FT , Pasca, ekosistem kelautan
kelautan dan b. PNBP- UB Filkom, FTP, dan manajemen
pemanfaatan c. Kerja FH, FP, pemanfaatan jasa
jasa lingkungan Sama FAPET, lingkungan kelautan.
kelautan. FKH

38
Rencana Induk Penelitian Univeritas Brawijaya

Tema Riset Topik Pendanaan Keilmuan Luaran


3.Penguatan a. Pengembanga a. Kemendi FPIK, MIPA, Dihasilkan inovasi
teknologi n teknologi kbud- dikti, FT , Pasca, dan teknologi
kemaritiman infrastruktur b. PNBP- UB Filkom, FTP, infrastruktur pantai
pantai dan c. Kerja FISIP, FIA, dan lepas pantai
lepas pantai Sama FEB, FH
b. Penguasaan Kemendik- FPIK, MIPA, Dihasilkan
teknologi bud-dikti FT , Pasca, Majenamen dan
Komunikasi, PNBP-UB Filkom, FTP, taknologi
Pelayaran, FISIP, FIA, Komunikasi,
Security dan FEB, FH Pelayaran,
Supervisi Security dan
Supervisi
c. Penguatan Kemendik- FPIK, MIPA, Dihasilka model
manajemen bud-dikti FT , Pasca, manajemen dan
dan industri PNBP-UB Filkom, FTP, industri kemaritiman
kemaritiman FISIP, FIA,
FEB, FH
d. Ketahanan Kemendik- FPIK, MIPA, Dihasilkan model
Nasional bud-dikti FT , Pasca, ketahanan nasional
berbasis PNBP-UB Filkom, FTP, berbasis maritim
maritim FISIP, FIA,
FEB, FH
4.Adaptasi, a. Kerentanan Kemendik- FPIK, MIPA, Dihasilkan model pe-
Mitigasi, dan dampak bud-dikti FT , Pasca, nanganan dampak
dan pengu- perubahan PNBP-UB Filkom, FTP, dan adaptasi
rangan iklim pada FH, FP, perubahan iklim
dampak pe- sumberdaya FAPET, pada sumberdaya
rubahan dan FKH dan lingkungan
iklim pada lingkungan pesisir dan laut
pesisir dan pesisir dan
laut laut
b. Pengelolaan Kemendik- FPIK, MIPA, Model manajemen
sumberdaya bud-dikti FT , Pasca, dan tehnologi
pesisir dalam PNBP-UB Filkom, FTP, penyerapan karbon
upaya FH, FP,
penyerapan FAPET,
karbon FKH

39
Rencana Induk Penelitian Univeritas Brawijaya

2025

- Prototipe dan
2024 Hilirisasi tehnologi
tepat guna daerah
- Prototipe tehnologi
pesisir dan pulau-
tepat guna dan
pulau kecil 3T
Model ketahanan
- Prototipe dan
sosial serta
Hilirisasi Tehnologi
2020 – 2023 manajemen
pengelolaan pesisir
Kelautan dan
perikanan
- Indensifikasi dan dan pulau-pulau
- Prototipe dan
eksplorasi sosial, kecil 3T
Hilirisasi Tehnologi
ekonomi dan - Prototipe tehnologi
Kemaritiman
sumberdaya dan model
- Prototipe dan
Daerah 3T manajemen
- Penguasaan dan Hilirisasi Tehnologi
pengelolaan
Ekplorasi penanganan dampak
sumberdaya pesisir
sumbersadaya perubahan iklim
dan laut
pesisir dan laut berkelanjutan
- Penguasaan dan - Prototipe tehnologi
indentifikasi
dan model
tenologi
kemaritiman managemen
- Indentifikasi industri
kerentanan dan kemaritiman
dampak perubahan - Model penanganan
iklim pada pesisir dam- pak
dan laut perubahan iklim

Gambar 4. 7 Roadmap RIP kelautan periode 2021 – 2025

40
Rencana Induk Penelitian Univeritas Brawijaya

Tabel 4. 9 Detail roadmap RIP kelautan periode 2021 - 2025


Tahun Tahun Tahun
Bidang Tahun 2024 Tahun 2025
2021 2022 2023
Kedaulatan Ketahanan sosial dan penguatan Prototipe tehnologi Hilirisasi tehnologi
daerah 3T ekonomi pesisir dan pulau- pulau tepat guna dan tepat guna daerah
(terdepan, kecil Model ketahanan pesisir dan pulau-
terpencil, Kedaulatan pangan masyarakat sosial serta pulau kecil 3T
terbelakang) pesisir dan pulau-pulau kecil manajemen
Pengelolaan pesisir dan pulau-
pengelolaan pesisir
pulau kecil 3T dari aspek social
dan pulau-pulau
security dan prosperity
kecil 3T
Sumber daya Penguasaan teknologi survei Prototipe tehnologi Hilirisasi Tehnologi
dan lingkungan SDE/SDA laut dan model Kelautan dan
Pesisir dan laut Eksplorasi dan pemanfaatan manajemen perikanan
sumber daya pesisir dan laut
pengelolaan
Pengembangan teknologi
kelautan dan perikanan sumberdaya pesisir
Pengembangan manajemen dan laut
pesisir dan pulau-pulau kecil berkelanjutan
Pengembangan industri pariwisata
bahari
Konservasi dan rehabilitasi
ekosistem pesisir dan laut
Peningkatan ekosistem kelautan
dan pemanfaatan jasa ling-
kungan kelautan.
Kemaritiman Pengembangan teknologi Prototipe tehnologi Hilirisasi Tehnologi
infrastruktur pantai dan lepas dan model Kemaritiman
pantai managemen industri
Penguasaan teknologi
kemaritiman
Komunikasi, Pelayaran, Security
dan Supervisi
Penguatan manajemen dan
industri kemaritiman
Ketahanan Nasional berbasis
maritim
Adaptasi, Kerentanan dan dampak Model penanganan Prototipe dan
Mitigasi, dan perubahan iklim pada sumberdaya dam- pak perubahan Hilirisasi Tehnologi
pengurangan dan lingkungan pesisir dan laut iklim pada penanganan
dampak sumberdaya dan dampak perubahan
perubahan iklim ling- kungan pesisir iklim pada
pada pesisir dan dan laut sumberdaya dan
laut
lingkungan pesisir
dan
laut

4.6 RIP Ketahanan dan Kemandirian Pangan


Rencana Induk Penelitian (RIP) – UB untuk periode 2021 – 2025 pada tema riset
ketahanan dan kemandirian pangan telah disusun dengan pempertimbangkan kekuatan
SDM/ sarana prasarana internal perguruan tinggi, sinkronisasi Rencana Induk Riset
Nasional (RIRN) 2017 -2045, dan Prioritas Riset Nasional (PRN) 2020 – 2024.

Dari 10 industri prioritas, industri pangan menjadi industri andalan dan Industri prioritas
pangan kebutuhan teknologi yang dikembangkan menurut RIRN tahun 2020-2024 adalah
1. Teknologi ekstraksi, isolasi dan purifikasi senyawa/ komponen bioaktif untuk nutri-sim

41
Rencana Induk Penelitian Univeritas Brawijaya

suplemen, dan pangan kesehatan 2. Teknologi formulasi dan produksi pa-ngan khusus/
pangan fungsional 3. Teknologi konversi dan biokonversi untuk pengolahan/ pemanfaatan
limbah industri agro 4. Efisiensi produksi de-ngan berbasis tekno-logi bersih dan hemat
energi

Kebaruan dari hasil kegiatan riset dibidang ketahanan pangan dibuktikan dengan
banyaknya HKI yang dihasilkan, publikasi ilmiah dan paten/PVT/hak cipta terdaftar yang
diakui secara global , sehingga publikasi pada jurnal terindex global menjadi salah satu
indikator utama Sebaliknya kebaruan yang bersifat aplikatif dan berwujud secara fisik
maupun non-fisik dibuktikan dengan sertifikat paten, PVT dan hak cipta ter-daftar, baik di
dalam maupun luar negeri.

HKI/Paten Universitas Brawijaya


70
61
60
50
50 46

40

30 HKI/Paten

20

10

0
Th 2017 Th 2018 Th 2019

Gambar 4. 8 Perolehan HKI dan paten dalam hal ketahanan pangan LPPM –UB

Fakultas yang masuk didalam inti kegiatan penelitian dibidang ketahanan dan kemandirian
pangan adalah Fakultas Pertanian (FP) , Fakultas Peternakan (FPT) , Fakultas Perikanan
dan kelautan (FPIK), Fakultas Teknologi Peranian (FTP) dan Kedokteran hewan (KH) ,
sedangkan fakultas yang sebagai pendukung dari topik riset ketahanan dan kemandirian
pangan adalah Fakultas Ilmu Komputer (Filkom), Fakultas Hukum (FH), Fakultas Ekonomi
(FE), Fakultas Teknik (FT) dan Fakultas Ilmu Sosial (Fisip).

Tema riset pada ketahanan dan kemandirian pangan terdiri dari komoditas pertanian,
peternakan dan sumberdaya air /sumberdaya perikanan sehingga didalam penyebutan
didalam topik penelitian selanjutnya adalah pertanian dalam arti luas ( Agrocomplex)

42
Rencana Induk Penelitian Univeritas Brawijaya

Tabel 4. 10 Topik dan target luaran RIP Ketahanan dan kemandirian pangan
Tema Riset Topik Pendanaan Keilmuan Luaran
Pemuliaan Pemanfaatan Kemen- FP, Fapet, Dihasilkan koleksi
dan keanekaragaman dikbud dikti FPIK,, plasma nutfah yang
peningkatan plasma nutfah lokal PNBP-UB FTP, FKH, dimanfaatkan
kualitas pertanian dalam arti MIPA, sebagai sumber
benih/bibit luas sebagai sumber pangan dan
tanaman, pangan, pakan, dan industri potensial
ternak, agroindustri beserta teknologi
sumberdaya potensial pengelolaan
perikanan konservasi yang
berkesinambungan
Pemuliaan Kemen- FP, Fapet, Dihasilkan varietas
komoditas dikbud dikti FPIK, FTP, unggul komoditas
pertanian dalam arti PNBP-UB FKH, MIPA, pertanian dalam
luas untuk Filkom arti luas yang
menghasilkan ,FPIK tahan cekaman
varietas biotik dan abiotik
unggul yang tahan
terhadap cekaman
biotik dan abiotik.
Penerapan Kemen- FP, Fapet, Dihasilkan
teknologi dikbud dikti FPIK, FTP, teknologi maju
percepatan PNBP-UB FKH, MIPA, untuk
pemuliaan Filkom mempercepat
komoditas pertanian proses
dalam arti luas menghasilkan
berbasis varietas beserta
bioteknologi dan varietas unggul
teknologi informasi komoditas
(IT) pertanian dalam
arti luas untuk
produk pangan
fungsional
Teknologi Kemen- FP, Fapet, Dihasilkan
peningkatan dikbud dikti FPIK,, teknologi untuk
kualitas benih dan PNBP-UB FTP, FKH, meningkatkan
bibit hasil MIPA, kualitas dan mutu
pertanian dalam benih/bibit dalam
arti luas untuk upaya peningkatan
meningkatkan hasil hasil produksi
dan produksi. pertanian dalam
arti luas
Teknologi Teknologi budi Kemen- FP, Fapet, Dihasilkan
budidaya dan daya dikbud teknologi
pemanfaatan komoditas dikti FPIK, FTP, budidaya
lahan sub pertanian komoditas
optimal dalam arti luas PNBP-UB FKH, pertanian dalam
pada lahan optimal MIPA, arti luas pada
dan sub-optimal Filkom, lahan
untuk menunjang FPIK optimal dan sub-
pangan sehat dan optimal untuk
menyehatkan menunjang
pangan sehat

43
Rencana Induk Penelitian Univeritas Brawijaya

Tema Riset Topik Pendanaan Keilmuan Luaran


dan
menyehatkan

Rekayasa Kemen- FP, Fapet, Dihasilkan


tanaman, ternak, dikbud dikti FTP, FKH, teknologi rekayasa
dan sumber daya PNBP-UB MIPA, komoditas
air di wilayah tropis Filkom, pertanian dalam
FPIK arti luas untuk
meningkatkan
kualitas hasil di
daerah tropis
Peningkatan Kemendikbu FP, Fapet, Dihasil
produksi hasil d- dikti FTP, FKH, peningkatan
pertanian dalam arti PNBP-UB MIPA, produk hasil
luas melalui Kemenkeu Filkom, pertanian dalam
perbaikan (rispro) FPIK arti luas yang
manajemen dan Perbankan optimal
teknologi CSR
Identifikasi dan Kemendikbu FP, Fapet, Dihasilkan
peningkatan d- dikti FKH, teknologi untuk
kualitas tanah dan PNBP-UB MIPA,FH, meningkatkan
lahan, dan FPIK kualitas tanah dan
pengolahan dan lahan serta
pengelolaan limbah teknologi untuk
menjadi pupuk pengolahan limbah
organik menjadi pupuk
organik
Perlindungan Identifikasi hama Kemendikbu FP, Fapet, Dihasilkan jenis-
dan dan d- dikti FTP, FKH, jenis penyakit dan
kesehatan penyakit pada PNBP-UB MIPA, pemetaan
komoditas komoditas hasil FK,FPIK penyebaran
pertanian pertanian dalam arti penyakit pada
dalam arti luas komoditas hasil
luas pertanian
Pencegahan dan Kemendikbu FP, Fapet, Dihasilkan
pengendalian hama d- dikti FTP, FKH, penurunan kasus
dan penyakit pada PNBP-UB MIPA, kejadian terkena
komoditas pertanian FK,FPIK hama dan penyakit
dalam arti luas pada komoditas
pertanian dalam
arti luas serta
pemetaan daerah
bebas
dari hama dan
penyakit.
Inovasi dan Kemendikbu FP, Fapet, Dihasilkan inovasi
teknologi dalam d- dikti FTP, FKH, dan teknologi
identifikasi , PNBP-UB MIPA, FK, dalam identifikasi,
pencegahan dan FPIK pencegahan dan
pengendalian pengendalian
penyakit pada penyakit pada
komoditas pertanian komoditas
dalam arti luas pertanian
dalam arti luas.

44
Rencana Induk Penelitian Univeritas Brawijaya

Tema Riset Topik Pendanaan Keilmuan Luaran


Teknologi Inovasi teknologi Kemendikbu FP, Fapet, Dihasilkan Inovasi
Pasca Panen panen dan pasca d- dikti FTP, FKH, teknologi pasca
panen hasil PNBP-UB MIPA,FK, panen hasil
pertanian dalam arti Kemenkeu FPIK pertanian dalam
luas. (rispro) arti luas.
Penguatan Kemendikbu FP, Fapet, Dihasilkan
agroindustri d- dikti FTP, FKH, agroindustri
pertanian dalam arti PNBP-UB MIPA,FK, komoditas
luas. berbahan FPIK pertanian dalam
baku sumber daya arti luas berbahan
lokal baku sumber
daya local yang
sustanable
Diversifikasi dan Kemendikbu FP, Fapet, Dihasilkan
hilirisasi produk d- dikti FTP, FKH, bermacam macam
olahan hasil PNBP-UB MIPA, FK, produk olahan
pertanian dalam arti FPIK dengan
luas. pemanfaatan yang
lebih luas
Teknologi Penerapan Kemendikbu FP, Fapet, Dihasilkan
produksi teknologi precision d- dikti FTP, FKH, teknologi, model,
untuk agriculture, digital PNBP-UB MIPA, produk IT dalam
ketahanan farming, dan smart Filkom, penganekaragama
dan farming untuk FPIK n dan peningkatan
kemandirian meningkatkan hasil komoditas
pangan keanekaragaman pangan
dan produksi Pemetaan
wilayah potensial
pengembangan
sumber daya
alam untuk
produksi pangan
Antisipasi global
warming/climate
change
Kemandirian dan Kemendikbu FP, Fapet, Dihasilkan
keberlanjutan d - dikti FTP, FKH, kemandirian dan
ketahanan pangan PNBP-UB MIPA, FK, keberlanjutan
FPIK pangan
Sejarah kearifan Kemendikbu FP, Fapet, Dihasilkan
lokal, konservasi d- FTP, FKH, informasi
dan lingkungan dikti PNBP- MIPA, sejarah dan
pada komoditas UB Fisip, FIB, konservasi dan
penghasil pangan FPIK lingkungan
penghasil
pangan
Pemasaran Identifikasi dan Kemendikbu FP, Fapet, Dihasilkan model
Produksi pengembangan d- dikti FTP, FKH, /sistem pemasaran
Pangan system pemasaran PNBP-UB MIPA,FIA,F produk pangan
produk pangan EB,Filkom,
FPIK
Efisiensi rantai nilai Kemendikbu FP, Fapet, Dihasilkan rantai
pemasaran pangan d- dikti FTP, FKH, pasok dan nilai
MIPA,FIA,F pemasaran
pangan

45
Rencana Induk Penelitian Univeritas Brawijaya

Tema Riset Topik Pendanaan Keilmuan Luaran


EB,Filkom,
FPIK
Halal , animal Sistem Kemendikbu FP, Fapet, Dihasilkan
welfare dan pemeliharaan d- dikti FTP, FKH, metode dan SOP
pemeliharaan ternak yang sesuai PNBP-UB MIPA,FIA,F pemeliharaan
lingkungan animal welfare EB, Filkom,ternak yang
FK, sesuai animal
FPIK,FH welfare
Sistem Kemendikbu FP, Fapet, Dihasilkan SOP
penyembelihan d- dikti FTP, FKH, Sistem
ternak yang sesuai PNBP-UB MIPA,FIA,F penyembelihan
animal walfare dan EB, Filkom,ternak yang
halal FK, FPIK sesuai animal
walfare dan halal
Pengolahan pangan Kemendikbu FP, Fapet, Dihasilkan system
secara halal dan d- dikti FTP, FKH, pangan secara
HCCP PNBP-UB MIPA,FIA,F halal dan HCCP
EB, Filkom,
FK, FPIK
Pengolahan Kemendikbu Fapet, Dihasilkan
komoditas pertanian d-dikti, FTP, FPIK teknologi
dalam arti luas dan PNBP - UB pengolahan limbah
produk pangan pertanian dalam
yang ramah arti luas dan
lingkungan produk pangan
yang ramah
lingkungan

46
Rencana Induk Penelitian Univeritas Brawijaya

2025
- Hilirisasiprototipe untuk
identifikasi, konservasi dan
-2023- 2014 produksi plasma nutfah
- prototipe untuk - Hilirisasi prototipe untuk
identifikasi, konservasi peningkatan produksi pangan
dan produksi plasma dan kesehatan
nutfah - Hilirisasi Prototipe kit penanga
- prototipe untuk produksi dan penyakit
2021 peningkatan produksi - Hilirisasi Prototipe
pangan dan kesehatan - teknologi pangan
- Identifikasi , - Prototipe kit penanga
Konservasi dan produksi dan penyakit
peningkatan produksi - Prototipe teknologi
plasma nutfah pangan
- Teknologi produksi
peningkatan pangan
dan makanan
kesehatan
- Identifikasi gen yg
berpengaruh pada
produksi dan penyakit
- Teknologi pangan

Gambar 4. 9 Roadmap RIP Ketahanan dan kemandirian pangan periode 2021 – 2025

47
Rencana Induk Penelitian Univeritas Brawijaya

Tabel 4. 11 Detail roadmap RIP ketahanan dan kemandirian pangan periode 2021 – 2025
Tahun Tahun Tahun
Komoditas Tahun 2021 Tahun 2025
2022 2023 2024
Pertanian Identifikasi Penerapan teknologi konservasi Hilirisasi produk berbasis
plasma nutfah dan pemanfaatan sumberdaya bahan baku plasma
lokal genetik tanaman sebagai bahan nutfah lokal
baku
industri
Pengelolaan Peningkatan kapasitas genetik Pelepasan varietas
sumberdaya melalui seleksi dan uji unggul tahan cekaman
genetik untuk daya hasil biotik dan abiotik
memperluas yang sesuai dengan
keragaman preferensi konsumen
genetik dan industri
Penggunaan Penerapan bioteknologi, marka Penemuan teknologi
teknologi deteksi molekuler, dan rekayasa perakitan varietas dan
sifat untuk genetika untuk seleksi dalam pelepasan varietas
percepatan upaya percepatan perakitan unggul pangan
perakitan varietas unggul pangan fungsional
varietas unggul fungsional
pada tanaman
Identifikasi dan Produksi dan prosesing benih Hilirisasi produk
penerapan penerapan prosesing
teknologi benih benih
Pemilihann Penerapan teknologi budidaya Penerapan teknologi
teknologi tanaman yang adaptif budidaya tanaman untuk
budidaya terhadap perubahan lingkungan mendukung
tanaman untuk ketahanan pangan
mendukung berkelanjutan
ketahanan
pangan
Identifikasi dan Pemetaan kesesuaian lahan Mitigasi alih fungsi lahan
pemetaan lahan dan pengelolaan lahan
pertanian dalam untuk meningkatkan
arti luas produksi pangan
Identifikasi Pengelolaan dan pengendalian Model dan produk
hama dan hama dan penyakit pengelolaan
penyakit tumbuhan pengendalian hama dan
tumbuhan penyakit tumbuhan
Budaya dan Penerapan kearifan lokal dalam Pustaka dan teknologi
Pertanian produksi komoditi kearifan lokal untuk
pertanian meningkatkan
dan menjaga produksi
pangan
Identifikasi dan Hilirisasi produk dan Pemanfaatan metode
perbaikan mplementasi apang untuk identifikasi kualitas
kualitas tanah tanah
Peternakan Identifitasi genetik plasma Gene bank plasma nutfah untuk konservasi
nutfah untuk konservasi dan dan peningkatan produktiditas berbagai ternak
peningkatan produksi ternak
Prototipe teknologi semen Hilirisasi produk dan Pemanfaatan teknologi
cair dan semen sexing implementasi semen cair dan semen
lapang beku sexing
untuk perbaikan mutu
genetik sapi dan
kambing

48
Rencana Induk Penelitian Univeritas Brawijaya

Tahun Tahun Tahun


Komoditas Tahun 2021 Tahun 2025
2022 2023 2024
Bahan pakan lokal, naturan Hilirisasi produk dan Pemanfaatan berbagai
growth promoter/ aditif implementasi Bahan pakan lokal,
pakan alami lapang naturan growth
promoter/ aditif pakan
alami pada peternakan
Pembuatan kit berbagai penyakit pada ternak dan Hilirisasi produk dan
dan ikan serta kit deteksi fertilitas pada ternak dan implementasi lapang
Kit
Deteksi kebuntingan dini
Sumberdaya Pembuatan kapal Hilirisasi produk dan Pemanfaatan oleh
air penangkap ikan dan sarana implementasi UMKM
prasarana penangkapan lapang
dan budi daya ikan
Identifikasi molekuler sebagai bahan Hilirisasi produk dan implementasi
identifikasi penyakit , virus dan produksi lapang
hasil
sumber daya air
Teknologi Protektive Film untuk Prototipe Hilirisasi Produksi di industri
Pangan pengawet telur segar protektif film
dengan berbagai bahan
alami
Teknologi pembuatan Prototipe hilirisasi Pemanfaatan teknologi
produk pangan sumber teknologi pangan pembuatan pangan
kesehatan berbasis berbasis tanaman sumber kesehatan dari
tanaman , sumberdaya air dan berbagai tanaman dan
sumber daya air sumber daya air
Pembuatan formulasi Prototipe hilirisasi Pemanfaatan teknologi
olahan hasil peternakan dan teknologi olahan olahan hasil peternakan
sumber daya air hasil peternakan dan dan sumber daya air
sumber daya air pada UMKM dan industri

49
Rencana Induk Penelitian Univeritas Brawijaya

4.7 RIP Kesehatan, Gizi, dan Obat


Indonesia memiliki masalah kesehatan yang telah diidentifikasi oleh kementerian
Kesehatan RI meliputi Kesehatan ibu dan anak (angka kematian ibu, angka kematian bayi,
dan prevalensi kekurangan gizi dan malnutrisi), penyakit menular yang masih dom- inan
(56%), seperti demam berdarah, malaria, diare dan AIDS, penyakit tidak menular yang
terus meningkat, seperti kanker, jantung, darah tinggi, dan diabetes dan penyehatan jiwa
yang cukup banyak, seperti depresi yang berakibat penyimpangan per- ilaku (Kemenkes,
2015). Saat ini pemerintah telah mengembangkan Rencana Induk Riset Nasional (RIRN)
2017-2045 dan Prioritas Riset Nasional (PRN) 2020 – 2024 telah menetapkan produk riset
nasional untuk bidang kesehatan mencakup bahan baku obat, obat, fitofarmaka,
radiofarmaka, dan vaksin yang mampu mencukupi kebutuhan penduduk dalam negeri dan
bisa di ekspor, alat kesehatan kit diagnostik yang tangguh, handal, dan menjadi substitusi
produk luar negeri, peta DNA nasional serta inovasi bahan baku biologi berbasis sumber
daya alam, sel punca, dan conditioned stem cell medium, serta bio implan.

Untuk itu, Rencana Induk Penelitian (RIP) – UB untuk periode 2021 – 2025 pada tema
riset Kesehatan, Gizi dan Obat disusun dengan mempertimbangkan kekuatan SDM serta
sarana prasarana internal dan ekternal Universitas Brawijaya. Pemunculan topik riset juga
didasarkan pada kinerja penelitian yang tercatat pada badan penelitian dan pengabdian
masyarakat (BPPM) fakultas dan Lembaga Penelitian dan Pengabdian tingkat universitas
(LPPM)-UB, Pusat Studi di LPPM dan riset group. Tema riset kesehatan, gizi dan obat
diharapkan mampu mendukung tujuan riset dibidang kesehatan sesuai target nasional
yaitu mengembangkan rapid dignostik/biomarker dan seed vaksin untuk penyakit menular,
tidak menular, dan autoimun, pengembangan dan penyediaan obat fito farmaka/obat
herbal terstandar, dan nutraceutical/ functional food untuk pencegahan dan
penanggulangan stunting, gangguan perilaku dan kematian ibu dan anak, serta penyakit
menular dan tidak menular. Meningkatkan kemandirian dan kedaulatan di bidang alat
kesehatan melalui pengembangan instrumen medik dan smart material, biosensor dan
nanomaterial untuk diagnostik, screening, epdiodemiologi, dan early warning system;
serta smart material untuk terapi, Mengembangkan biological product untuk obat penyakit
menular (HIV, TB, malaria, dan zoonotic disease) dan tidak menular (Syndrome
metabolyc, degerative disease) dan penyakit autoimun serta pemetaan DNA nasional.

Tabel 4. 12 Topik dan target luaran kesehatan, gizi, dan obat


Topik Pendanaan keilmuan Luaran
Rapid diagnostik/ biomarker  PNBP UB MIPA, kedokteran  Tersedianya rapid
dan seed vaksin untuk  Kemendikbud-dikti (umum,gigi dan diagnostik/biomarker untuk
penyakit menular, tidak dan hewan) penyakit menular (HIV, TB,
menular, autoimun KemenristekBRIN malaria, dan zoonotic disease)
 Kemenkeu (Rispro) dan penyakit tidak menular
 Kerjasama (Sindroma metabolik, penyakit
degeneratif) dan penyakit
autoimun.

50
Rencana Induk Penelitian Univeritas Brawijaya

Topik Pendanaan keilmuan Luaran


Penyediaan obat  PNBP UB MIPA, kedokteran  Tersedianya obat
fitofarmaka/obat herbal  Kemendikbud-dikti (umum,gigi dan fitofarmaka/obat herbal
terstandar, dan dan hewan), farmasi, gizi, terstandar, dan nutraceutical/
nutraceutical/ functional KemenristekBRIN kebidanan, functional food untuk mencegah
food untuk mencegah  Kemenkeu (Rispro) keperawatan, stunting, gangguan perilaku,
stunting, gangguan  Kerjasama administrasi publik, dan menurunkan kematian ibu
perilaku, dan menurunkan hukum pemerintahan dan anak karena penyakit
kematian ibu dan anak daerah, dan sosio menular dan tidak menular.
karena penyakit menular budaya.
dan tidak
menular.
Pengembangan instrumen  PNBP UB MIPA, kedokteran  Tersedianya instrumen medik,
medik dan smart material,  Kemendikbud-dikti (umum,gigi dan smart material, biosensor dan
biosensor dan nanomaterial dan Kemenristek hewan), farmasi, gizi, nanomaterial untuk diagnostik,
untuk diagnostik, screening, BRIN Ilmu komputer, screening, epiodemiologi, dan
epiodemiologi, dan early  Kemenkeu (Rispro) Informatika dan early warning system; dan
warning system;  Kerjasama Teknik Elektro smart material untuk terapi
dan smart material untuk
terapi

Pemetaan DNA nasional  PNBP UB MIPA, kedokteran  Tersedianya Peta DNA nasional
dan Biological product  Kemendikbud-dikti (umum,gigi dan bilogical product untuk penyakit
untuk penyakit menular, dan hewan menular dan tidak menular dan
tidak menular dan autoimun KemenristekBRIN ) penyakit autoimun
 Kemenkeu (Rispro)
 Kerjasama

51
Rencana Induk Penelitian Univeritas Brawijaya

2024 – 2025
Tersedianya rapid
diagnostik/biomarker untuk penyakit
2023 menular (HIV, TB, malaria &

Prototype rapid diagnostik/biomarker zoonotic disease) dan penyakit tidak

untuk penyakit menular (HIV, TB, menular (Sindroma metabolik,

alaria & zoonotic disease) dan penyakit degeneratif) dan penyakit

penyakit tidak menular (Sindroma autoimun; obat fitofarmaka/obat


2021 - 2022 metabolik, penyakit degeneratif) dan herbal terstandar, dan

penyakit autoimun; obat nutraceutical/functional food untuk

Eksplorasi rapid fitofarmaka/obat herbal terstandar, mencegah stunting, gangguan


diagnostik/biomarker untuk dan nutraceutical/functional food perilaku, dan menurunkan kematian
penyakit menular (HIV, TB, untuk mencegah stunting, gangguan ibu dan anak karena penyakit
malaria & zoonotic disease) dan menular dan tidak menular;
perilaku, dan menurunkan kematian
penyakit tidak menular
ibu dan anak karena penyakit instrumen medik, smart material,
(Sindroma metabolik, penyakit
menular dan tidak menular; biosensor dan nanomaterial untuk
degeneratif) dan penyakit
autoimun; obat fitofarmaka/ obat instrumen medik, smart material, diagnostik, screening,
herbal terstandar, dan biosensor dan nanomaterial untuk epiodemiologi, dan early warning
nutraceutical/functional food diagnostik, screening, epiodemiologi, system; dan smart material untuk
untuk mencegah stunting, terapi; dan Peta DNA nasional serta
dan early warning system; dan smart
gangguan perilaku, dan
material untuk terapi; bilogical biological product untuk penyakit
menurunkan kematian ibu dan
product untuk obat penyakit menular menular dan tidak menular dan
anak karena penyakit menular
dan tidak menular.; obat dan tidak menular dan penyakit penyakit autoimun
instrumen medik, smart material, autoimun; dan peta DNA nasional
biosensor dan nanomaterial serta biological product untuk
untuk diagnostik, screening,
penyakit menular dan tidak menular
epiodemiologi, dan early warning
dan penyakit autoimun
system; dan smart material
untuk terapi. Dan Peta DNA
nasional serta biological product
untuk penyakit menular dan tidak
menular dan penyakit autoimun.

Gambar 4. 10 Roadmap RIP Ketahanan dan kemandirian pangan periode 2021 – 2025

52
Rencana Induk Penelitian Univeritas Brawijaya

Tabel 4. 13 Detail road map kesehatan, gizi, dan obat


BIDANG 2020-2021 2022-2023 2024-2025
Pendaftaran dan Sertifikasi Pendaftaran dan Sertifikasi Paten
Produk Pendaftaran Paten Paten sederhana dan Paten; sederhana dan Paten;
Paten sederhana dan Paten Pendaftaran dan sertifikasi Pendaftaran dan sertifikasi
merek; dan Hak Cipta atau merek; dan Hak Cipta atau HKI
HKI lain lain
Diseminasi Bussines plan, uji pasar Kontrak dengan pihak industri
Perencanaan desain dan
dan awal, dan proses perijinan dan uji pasar lanjutan
pengembangan pasar
Pemasaran
Teknologi pembuatan Teknologi desain produk Teknologi pembuatan prototype
rekombinan, bioassay, untuk rapid test, in- strumen produk untuk rapid test, instrumen
pem- buatan animal model, medik, biosensor, smart medik, biosensor, smart material,
Teknologi pembuatan sel punca, material, dan nanomaterial. dan nanomaterial.
kultur primer & cell line,
Teknologi desain produk obat Teknologi pembuatan produk
pengujian biokimia, mikro
fitofarmaka/obat herbal obat fitofarmaka/obat herbal
dan makrobiologis. Serta
terstandar, nutraceu- tical/ terstandar, nutraceu- tical/
pemetaan DNA nasional
functional food dan biological functional food dan biological
product. Serta pemetaan product.
DNA nasional Serta pemetaan DNA nasional
Eksplorasi rapid
diagnostik/biomarker untuk Desain model rapid Prototype rapid diagnostik dan uji
LitBang pen- yakit menular (HIV, diagnostik atau bi- omarker, stabilitas produk dengan berbagai
TB, malaria & zoonotic dis- serta pengujian non-klinis variable
ease) dan penyakit tidak dan/atai uji klinis
menular (Sindroma
metabolik, penyakit
degeneratif) dan penyakit
autoimun
Eksplorasi obat fito Eksplorasi dan desain Prototype instrumen medik, smart
farmaka/obat herbal ter- instrumen medik, smart material, biosensor dan
standar, dan nutraceutical/ material, biosensor dan nanomaterial untuk diagnostik,
functional food untuk nanomaterial untuk screening, epiodemiologi, dan
mencegah stunting, diagnostik, screening, early warning system, dan
gangguan perilaku, dan epiodemiologi, dan early prototype smart material untuk
menurunkan kematian ibu warning system; dan smart terapi
dan anak karena penya- kit material untuk terapi
menular dan tidak menular.
Desain obat fitofarmaka/obat
Analisis Peta DNA nasional Prototype obat fitofarmaka/obat
herbal ter- standar,
dan eksplorasi biologi- cal herbal ter- standar, herbal
nutraceutical/ functional food
product untuk penyakit terstandar, dan biological product.
dan
menular dan tidak men- ular Dan pemetaan DNA nasional
dan penyakit autoimun biological product. Dan
pemetaan DNA na- sional
Pengembangan Jejaring Pengembangan Jejaring Mitra:
Rintisan Jejaring Mitra ABG
SDM Mitra: Institusi/ la- boratorium Institusi/ la- boratorium dalam &
(Academic, Bussines,
dalam & luar negeri, Dinas/ luar negeri, Dinas/ ke- mentrian
Government)
ke- mentrian lain,Pemda, dan lain,Pemda, dan industri
industri
Laboratorium standar GLP Laboratorium Standar GLP, Laboratorium Standar GLP, GCP
GCP dan/atau dan/atau
(Good Laboratory Prac-
GMP; & ISO 17025:2017 GMP; & ISO 17025:2017 atau
tice) & ISO 17025:2017
atau standar lainnya standar lainnya
System Managemen Kelompok Riset Managemen Kelompok Riset
Individual atau
Manage- intradisipliner dan/atau intradisipliner dan/atau
interdisipliner
men managemen kerjasama managemen kerjasama

53
Rencana Induk Penelitian Univeritas Brawijaya

4.8 RIP Kebencanaan dan Lingkungan


Rencana Induk Penelitian (RIP) – UB untuk periode 2021 – 2025 pada tema riset
Kebencanaan telah disusun dengan mempertimbangkan kekuatan SDM/ sarana
prasarana internal perguruan tinggi, sinkronisasi Rencana Induk Riset Nasional (RIRN)
2017 - 2045 dan Prioritas Riset Nasional (PRN) 2020 – 2024 bertujuan untuk pengurangan
resiko bencana dan adaptasi perubahan iklim.

Tersedianya sumberdaya manusia yang telah, sedang, dan akan terlibat di dalam bidang
kebencanaan di Universitas Brawijaya cukup banyak. Fakutas-fakultas MIPA, Teknik,
FISIP, Kedokteran, FILKOM, Pertanian, Perikanan, FIA, dan Hukum telah melakukan
banyak kegiatan, baik berupa aksi tanggap bencana, penelitian, maupun pengabdian
masyarakat dalam bidang Kebencanaan yang terhimpun dalam wadah Pusat Studi
Kebumian dan Kebencanaan (PSKK). Pemunculan topik riset Kebencanaan juga
didasarkan pada kinerja penelitian dan pengabdian kepada masyarakat yang tercatat
pada Badan Penelitian dan Pengabdian pada Masyarakat (BPPM) Fakultas dan juga pada
Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM) – UB. Tema riset Kebencanaan
di UB ini diharapkan mampu mendukung akselerasi kontribusi sumberdaya manusia yang
tersebar di berbagai fakultas untuk mewujudkan pengurangan resiko bencana, baik pada
aspek bencana:

1. Bencana geologi (gempa, tsunami, gunungapi),


2. Bencana hidrometeorologi (banjir, kekeringan, cuaca ekstrim, longsor)
3. Kebakaran lahan dan hutan, dan
4. Bencana lingkungan.
Terdapat dua upaya yang dilakukan untuk meminimalkan risiko yaitu tindakan
mitigasi dan adaptasi. Di sisi lain, perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi
memungkinkan upaya mitigasi melalui berbagai sistem peringatan dini (early warning) dan
proses tanggap darurat menjadi lebih efektif dan efisien. Trend dalam memanfaatkan
berbagai data (big data) dalam kerangka Global Earth Observation System of Systems,
sensor jaringan observasi yang semakin banyak, kombinasi artificial intelligent dengan
robot merupakan peluang masa depan untuk upaya meminimalkan risiko kerugian dan
korban. Tantangannya adalah populasi Indonesia yang diperkirakan sekitar 318 juta jiwa
pada tahun 2045 yang 65% berdiam pada daerah perkotaan, merupakan aspek yang
harus diperhatikan. Untuk mewujudkan ini diharapkan pengembangan riset mengarah
pada riset dasar, riset terapan dan riset pengembangan yang bermitra dengan lembaga
lainnya yang aktif dalam meminimalkan risiko yaitu tindakan mitigasi dan adaptasi baik
nasional maupun lembaga internasional. Seyogyanya, aplikasi iptek disesuaikan dengan
karakteristik kebencanaan dan strategi penanggulangan yang berorientasi pada manusia,
sebagaimana tercermin dalam Kerangka Aksi Hyogo maupun Kerangka Sendai untuk
Pengurangan Resiko Bencana.

54
Rencana Induk Penelitian Univeritas Brawijaya

Disamping itu, mengacu pada Siaran Pers Kemenristek BRIN (Nomor:


282/SP/HM/BKKP/XII/2019), untuk memfokuskan riset-riset yang mendukung
pengembangan inovasi yang dibutuhkan masyarakat dan pasar, maka Kemenristek/BRIN
menetapkan program Prioritas Riset Nasional yang berisi 49 produk inovasi pada 9 bidang
tematik. Salah satu dari 9 bidang tersebut adalah bidang ke-9, yaitu: Manajemen
Kebencanaan (disaster manajement), salah satunya dengan menerapkan program
“disaster science and technopark “ dan sistem inovasi manajemen dan kebijakan
lingkungan dan kebencanaan nasional yang terintegrasi. RIP disusun juga dalam rangka
mencapai tujuan tersebut. Demikian juga, Direktur Jenderal Penguatan Riset dan
Pengembangan Kementerian Riset dan Teknologi/Badan Riset dan Inovasi Nasional
mengatakan bahwa prioritas Riset Nasional 2020-2024 mencakup 49 produk riset inovasi.
Riset inovasi itu mencakup 12 fokus riset seperti pangan, kesehatan, energi, transportasi,
rekayasa keteknikan, kemaritiman, pertahanan dan keamanan, sosial-hukum, seni-
budaya dan pendidikan, kebencanaan, sumber daya air, climate change (perubahan iklim),
dan kekerdilan.

Tabel 4. 14 Topik dan target luaran RIP Kebencanaan dan Lingkungan


No. Tema Riset Topik Riset Pendanaan Keilmuan Target Luaran
Teknologi dan Mitigasi Dana PNBP FT, FMIPA, Model teknologi
1 Manajemen pengurangan UB FISIP, FK, mitigasi bencana
Bencana resiko bencana FILKOM, FP, geologi (sensor,
Geologi FPIK transmisi/komunika
si, analisis dan
peringatan dini)
Pencegahan Dana FT, FMIPA,
dan Kemendikbud FISIP, FK, Teknologi struktur
kesiapsiagaan FILKOM, FP, bangunan dan
FPIK hunian tahan
gempa, modifikasi.
Tanggap Dana FT, FMIPA, Teknologi sistem
darurat Kemenristek FISIP, FK, informasi tanggap
FILKOM, FP, darurat terpadu
FPIK
FT, FMIPA, Teknologi portable
Rehabilitasi dan Dana FISIP, FK, untuk air minum
rekonstruksi Kerjasama FILKOM, FP, dan sumber energy,
FPIK, FIA, pemulihan trauma
FH
Regulasi dan FT, FMIPA, Aturan, Kebijakan,
budaya sadar FISIP, FK, Perundang-
bencana FILKOM, FP, undangan, Model
FPIK, FIA, eco village atau eco
FH campus
Teknologi dan Mitigasi FT, FMIPA, Instrumen teknologi
2 Manajemen pengurangan FISIP, FK, mitigasi bencana
Bencana resiko bencana FILKOM, FP, hidrometeorologi
Hidrometeorologi FPIK

55
Rencana Induk Penelitian Univeritas Brawijaya

No. Tema Riset Topik Riset Pendanaan Keilmuan Target Luaran


Pencegahan FT, FMIPA, Teknologi inderaja
dan FISIP, FK, untuk deteksi dini
kesiapsiagaan FILKOM, FP, potensi longsor
FPIK hutan, modifikasi
FT, FMIPA, Teknologi sistem
Tanggap FISIP, FK, informasi tanggap
darurat FILKOM, FP, darurat terpadu
FPIK
Rehabilitasi dan FT, FMIPA, Teknologi
rekonstruksi FISIP, FK, rehabilitasi tebing
FILKOM, FP, dan koridor sungai,
FPIK, FIA, pemulihan trauma
FH
Regulasi dan FT, FMIPA, Aturan, Kebijakan,
budaya sadar FISIP, FK, Perundang-
bencana FILKOM, FP, undangan, Model
FPIK, FIA, eco village atau eco
FH campus
3 Teknologi dan Mitigasi FT, FMIPA, Teknologi
Manajemen pengurangan FISIP, FK, pendeteksi titik api ,
Bencana resiko bencana FILKOM, FP, teknologi modifikasi
Kebakaran FPIK cuaca, dan
Lahan dan teknologi bom air
Hutan untuk karlahut
Pencegahan FT, FMIPA, Teknologi inderaja
dan FISIP, FK, untuk deteksi dini
kesiapsiagaan FILKOM, FP, potensi titik api,
FPIK modifikasi
FT, FMIPA,
Tanggap FISIP, FK, Teknologi sistem
darurat FILKOM, FP, informasi tanggap
FPIK darurat terpadu
FT, FMIPA,
FISIP, FK, Model rehabilitasi
Rehabilitasi dan FILKOM, FP, dan rekonstruksi
rekonstruksi FPIK, FIA, lahan rawan
FH terbakar
FT, FMIPA, Aturan, Kebijakan,
Regulasi dan FISIP, FK, Perundang-
budaya sadar FILKOM, FP, undangan, Model
bencana FPIK, FIA, eco village atau eco
FH campus
4 Teknologi dan Kajian FT, FMIPA, Peta kerentanan
Manajemen pemetaan FISIP, FK, resiko bencana
Lingkungan kesehatan FILKOM, FP, alam
lingkungan FPIK, FIA,
FH
Rehabilitasi FT, FMIPA, Teknologi
ekosistem FISIP, FK, pemercapat
FILKOM, FP, penumbuhan
FPIK, FIA, terumbukarang
FH ramah lingkungan,
dll.

56
Rencana Induk Penelitian Univeritas Brawijaya

No. Tema Riset Topik Riset Pendanaan Keilmuan Target Luaran


Eksplorasi FT, FMIPA, Teknologi
ramah FISIP, FK, eksplorasi/eksploita
lingkungan FILKOM, FP, si sumberdaya laut,
FPIK, FIA, dan darat ramah
FH lingkungan
Regulasi dan FT, FMIPA, Aturan, Kebijakan,
budaya FISIP, FK, Perundang-
FILKOM, FP, undangan, Model
FPIK, FIA, eco campus untuk
FH desa nelayan dan
pegunungan

57
Rencana Induk Penelitian Univeritas Brawijaya

2025
- Produksi prototype untuk
mitigasi bencana dan
2024 perubahan iklim
- Implementasi rancang
bangun untuk
- Pembuatan prototype untuk
pengurangan resiko
mitigasi bencana dan
2021 - 2023 bencana
perubahan iklim.
- Pembangunan/konstruksi
- Desain detail untuk
rancang bangun untuk
- Pemetaan potensi bencana pengurangan resiko
pengurangan resiko
- Analisis potensi bencana bencana dan perubahan
bencana
- Kajian terhadap hasil analisis iklim
- Produk aturan/hukum
potensi - Rancangan aturan/hukum
- Rancang bangun sistem
untuk upaya pengurangan
untuk payung upaya
informasi, peralatan early resiko bencana
pengurangan resiko
warning, model - keberlanjutan terhadap
bencana
- Studi potensi bencana pembangunan
- Penilaian tangguh bencana - Pembangunan infrastruktur
infrastruktur dan
dan perubahan iklim dan organisasi tangguh
organisasi tangguh
- Rancang bangun modifikasi bencana
bencana
untuk mitigasi bencana - Strategi menuju tangguh
- Keberlanjutan menuju
bencana utama
tangguh bencana utama

Gambar 4. 11 Roadmap RIP kebencanaan dan lingkungan periode 2021 – 2025

58
Rencana Induk Penelitian Univeritas Brawijaya

Tabel 4. 15 Detail kebencanaan dan lingkungan periode 2021 – 2025


2021 2022 2023 2024 2025 dst
Pemetaan Prototype
Bencana Geologi Perapan Prototype,
Studi Analisis, Desain Implementasi,
Kajian Detail pembangunan/ Konstruksi,
Lanjutan
-Rancangan Produk Aturan/ Hukum
Rancang Bangun, penilaian keberlanjutan terhadap
Aturan/Hukum,
tangguh bencana, modifikasi pembangunan infrastruktur
Pembangunan
untuk pengurangan resiko dan organisasi tangguh
bencana infrastruktur dan
organisasi tangguh bencana, Keberlanjutan
bencana, Strategi menuju tangguh bencana
menuju tangguh bencana utama
utama
Pemetaan Bencana Prototype Lanjutan
Hidrometeorologi Terapan Prototype,
Studi Analisis, Desain Detail Implementasi,Pembangunan/ Lanjutan
Kajian Konstruksi, Produk Aturan/
Rancang Bangun, penilaian Rancangan Hukum, keberlanjutan
tangguh bencana, modifikasi Aturan/Hukum, terhadap pembangunan
untuk pengurangan resiko Pembangunan infrastruktur dan organisasi
bencana infrastruktur dan tangguh bencana,
organisasi tangguh Keberlanjutan menuju
bencana, tangguh bencana utama
Strategi menuju
tangguh bencana
utama
Pemetaan Bencana Prototype Terapan Prototype,
Kebakaran Lahan dan Lanjutan
Implementasi,
Hutan Pembangunan/ Konstruksi,
Studi Analisis, Desain Detail Produk aturan/ Hukum,
Kajian keberlanjutan terhadap
Rancang Bangun, penilaian pembangunan infrastruktur
tangguh bencana, modifikasi Rancangan Aturan/ dan organisasi tangguh Lanjutan
untuk pengurangan resiko Hukum bencana, Keberlanjutan
bencana menuju tangguh bencana
utama
Pemetaan Bencana Prototype
Lingkungan Terapan Prototype, Lanjutan
Studi Analisis, Desain Detail Implementasi,
Kajian Pembangunan/ Konstruksi,
Rancangan Aturan/ Produk Aturan/ Hukum,
Hukum, Pembangunan keberlanjutan terhadap
Rancang Bangun, penilaian pembangunan infrastruktur
infrastruktur dan Lanjutan
tangguh bencana, modifikasi dan organisasi tangguh
organisasi tangguh
untuk pengurangan resiko bencana, Keberlanjutan
bencana, Strategi
bencana menuju tangguh bencana
menuju tangguh
bencana utama
utama

59
Rencana Induk Penelitian Univeritas Brawijaya

4.9 RIP Agroforestry


Tabel 4. 16 Topik dan target luaran RIP agroforestry
Tema Topik Pendanaan keilmuan Luaran
Riset
Adopsi dan Inovasi dan Teknologi  PNBP UB FP, Paket inovasi dan
Fapet,
Pengemba Pengembangan  Kemendikbu FMIPA, teknologi model
ngan agroforestri (silvikultur, d FTP pengembangan agroforestri
agroforestri silvopasture, - dikti pada berbagai tipe dan
agrosilvopasture home bentang lahan
garden, urban, farming,  Kerjasama
hutan kota permakultur)
pada berbagai tipe dan
bentang lahan
Domestikasi pohon, hama  PNBP UB FP, FMIPA Tersedianya Bibit unggul
dan penyakit, serta gulma  Kemendikbu (kayu dan non kayu) dan
di dalam sistem d- dikti teknologi pengelolaan hama,
agroforestri penyakit dan gulma untuk
 Kerjasama
sistem agroforestri
Analisis sosial, ekonomi,  PNBP UB FP, FISIP, Rekomendasi dan kelayakan
budaya, finansial,  Kemendikbu FIB,FIA, pengembangan agroforestri
komunikasi dan d FEB, dan yang sesuai kondisi setempat
kelembagaan, serta FTP (sosial, ekonomi, budaya,
kendala adopsi teknologi - dikti finansial)
untuk pengembangan  Kerjasama
agroforestri
Manajemen tradeoffs  PNBP UB FP, Modelling dan simulasi dalam
antara produk dan  Kemendikbu FILKOM, pengelolaan tradeoffs
layanan AF di dalam d FMIPA, (ekonomi, ekologi) di sistem
multifungsi dan - dikti FAPET, agroforestri
multistakeholder FT
landscape  Kerjasama
Teknologi monitoring dan  PNBP UB FT, Rekomendasi teknologi
Pemetaan agroforestri  Kemendikbu FILKOM, monitoring dan pemetaan
(remote sensing, LIDAR, d- dikti FP sistem agroforestri Alat
UAV, radar) pendukung pengambilan
 Kerjasama keputusan / kebijakan
Agroforestr Sertifikasi dan value chain  PNBP UB FIA, FP, Inovasi dan Teknologi pasca
i untuk produk agroforestri baik  Kemendikbu FTP, panen dan value chain
keamanan kayu dan non kayu d- dikti FAPET, produk agroforestri serta
pangan pangan, papan, serat, FMIPA sertifikasi produk dan sistem
dan nutrisi energi, obat, buah, dll.)  Kerjasama agroforestri
dan sistem agroforestry
Peluang pasar dan jejaring  PNBP UB FP, FEB Model dan strategi efisiensi
pemasaran produk  Kemendikbu pemasaran produk
agroforestri d- dikti agroforestri
 Kerjasama
Layanan Mitigasi dan adaptasi  PNBP UB FP, FT, Strategi dan model
lingkungan perubahan iklim dengan  Kemendikbu FMIPA mitigasi dan adaptasi
agroforestri Agroforestri d- dikti perubahan iklim
 Kerjasama
Teknologi peningkatan  PNBP UB FP, FTP, Teknologi produksi kayu dan
produksi kayu dan non  Kemendikbu FMIPA, non kayu (tumbuhan, ternak)
kayu (pangan, papan, d FAPET
serat, energi, obat, - dikti
buah, dll.) dari sistem  Kerjasama
agroforestri
Agroforestri untuk  PNBP UB FP, FT, Teknologi tepat
mencegah degradasi dan  Kemendikbu FMIPA, guna untuk pencegahan

60
Rencana Induk Penelitian Univeritas Brawijaya

Tema Topik Pendanaan keilmuan Luaran


Riset
desertifikasi lahan d FTP degradasi dan desertifikasi
- dikti lahan
 Kerjasama
Agroforestri untuk  PNBP UB FMIPA, Model dan teknologi
konservasi biodiversitas  Kemendikbu FP, konservasi biodiversitas
dan cadangan karbon d dalam ekosistem
- dikti
 Kerjasama
Agroforestri untuk  PNBP UB FT, Model dan teknologi
hidrologi, kualitas air dan  Kemendikbu FMIPA, manajemen hidrologi kualitas
rehabilitasi DAS d FP, FTP air dan rehabilitasi DAS
- dikti
 Kerjasama
Rekayasa Manufacturing /  PNBP UB FT, FTP, Teknologi pengolahan hasil
hilirisasi produk  Kemendikbu FP AF dan pengelolaan limbah
agroforestri dan d sistem AF
bioproses limbah sistem - dikti
AF  Kerjasama
Model insentif / disinsentif  PNBP UB FP, Model imbal jasa lingkungan
pengelolaan SDA dalam  Kemendikbu FMIPA,
bentang DAS d FIB, FISIP,
- dikti FIA
 Kerjasama
Budaya,  PNBP UB FP, FIA, Nilai-nilai buadaya,
pengetahuan dan kearifan  Kemendikbu FMIPA, kearifan lokal dan model
lokal, nilai- nilai estetika d FISIP pengembangan ekowisata
dan ekowisata dari sistem - dikti dengan agroforestri
AF  Kerjasama
Kebijakan Kelembagaan dan  PNBP UB FP, FIB, Rekomendasi
agroforestri kebijakan pengembangan  Kemendikbu FISIP, FIA kelembagaan dan
agroforestri untuk mitigasi d stakeholders dalam mitigasi
dan adaptasi perubahan - dikti dan adaptasi perubahan iklim
iklim  Kerjasama
Kebijakan pengembangan  PNBP UB FP, FIB, Kebijakan pemanfaatan
agroforestri untuk  Kemendikbu FISIP, FIA, ruang dan manajemen lahan
peningkatan kualitas d FTP
lahan dan daya dukung - dikti
lingkungan pada  Kerjasama
berbagai tipe lahan
Kebijakan peningkatan  PNBP UB FP, FIB, Kebijakan peningkatan nilai
nilai tambah dan daya  Kemendikbu FISIP, FIA, tambah dan model
saing produk agroforestri d FTP pemasaran produk
baik kayu dan non kayu - dikti agroforestri (kayu dan non
(pangan, papan, serat,  Kerjasama kayu)
energi, obat, buah, dll.)

61
Rencana Induk Penelitian Univeritas Brawijaya

Gambar 4. 112 Roadmap RIP agroforestry periode 2021 – 2025

62
Rencana Induk Penelitian Univeritas Brawijaya

Tabel 4. 17 Detail Agroforestry periode 2021 – 2025

4.10 RIP Jamu


Seiring dengan perkembangan jaman, orang semakin menyadari pentingnya gaya hidup
sehat untuk meningkatkan kualitas hidup (quality of life). “Back to Nature” merupakan ke-
cenderungan hidup masyakat dunia yang memerlukan ketersedian produk-produk alam
yang berkulitas tinggi dalam meningkatkan kualitas hidupnya. Jamu merupakan produk
alam yang dapat dijadikan sebagai bagian dari gaya hidup modern (modern life style)
dalam meningkat- kan kualitas hidup masyarakat global.

Di Indonesia, jamu bukanlah suatu yang asing lagi karena merupakan warisan leluhur
bangsa Indonesia yang telah dikenal luas oleh masyarakat. Kemahiran nenek moyang
bangsa Indonesia yang diwariskan secara turun temurun dalam meracik berbagai daun-
daunan, akar- akaran, bagian tumbuhan lainnya, dan berbagai bahan alami lainnya telah
menjadikan jamu sebagai bagian yang tidak dapat dipisahkan dari kehidupan masyarakat
Indonesia. Jamu merupakan campuran dari beberapa sumber herbal dengan kombinasi
unik untuk mencip- takan fungsi spesifik dan umum dalam rangka mempertahankan dan
meningkatkan kualitas hidup. Kombinasi komponen herbal bekerja saling melengkapi
untuk membentuk fungsi Jamu. Meskipun elemen fungsional Jamu berasal dari metabolit
sekunder dari sumber tana- man/herbal, Jamu tidak dibuat dari senyawa yang diekstraksi
dari sumber herbal, tetapi dibuat dari campuran keseluruhan sumber herbal.

Presiden Republik Indonesia dalam sambutannya pada acara gelar kebangkitan jamu In-
donesia 27 Mei 2008 menyampaikan beberapa hal tentang jamu yaitu (1) mendorong jamu
dan obat-obatan tradisional lainnya bisa ikut berkontribusi dalam meningkatkan
kesehatan, kebugaran, dan kecantikan masyarakat Indonesia, (2) mendorong lembaga
riset dan perguruan-perguruan tinggi untuk terus melakukan penelitian dan
pengembangan jamu, obat tradisional, dan kosmetika alami sehingga menjadi produk
63
Rencana Induk Penelitian Univeritas Brawijaya

berkualitas tinggi dan kredibel, (3) mendorong pengembangan industri, usaha dan sub
sektor jamu, obat tradisional, dan kosmetika alami menjadi lebih luas di Indonesia, (4)
mendorong agar pengawasan jamu lebih ditingkatkan untuk menjamin keamanan
konsumsi jamu.

Dari beberapa hal sebagaimana disebutkan di atas, pengembangan dan peningkatan


kualitas jamu menjadi suatu hal yang penting karena tidak hanya mempunyai nilai historis
yang tinggi, tetapi jamu juga berkontribusi terhadap bidang kesehatan, pendidikan,
ekonomi, dan budaya. Oleh karena itulah, Pemerintah Indonesia melalui Kementerian
Koordinator Bidang Perekonomian telah menyusun Roadmap Pengembangan Jamu
2011-2025. Namun begitu, industri jamu saat ini hanya bisa tumbuh maksimal 5% karena
beberapa kendala terutama tentang jaminan bahan baku yang berkualitas tinggi, proses
produksi/manufaktur , disamping juga maraknya peredaran jamu illegal. Kita harus
menyadari bahwa walaupun khasiatnya telah dibuktikan secara turun-temurun (empiris),
bahan baku jamu umumnya belum terstandar dan proses produksinya dilakukan dengan
cara dan peralatan yang sederhana tanpa kontrol kuali- tas yang baik.

Dalam rangka membantu pemerintah, memberikan solusi dalam permasalahan pengem-


bangan Jamu di Indonesia, dan menjadikan jamu sebagai gaya hidup modern (Modern
Life Style) untuk meningkatkan kualitas hidup masyarakat, Universitas Brawijaya
menjadikan Jamu sebagai bagian penting dalam dharma penelitiannya yang tuangkan
dalam Rencana Induk Penelitian (RIP).

Karena beragamnya sumber herbal yang bergantung pada tanaman dan lingkungan tum-
buhnya, mengendalikan kualitas produk Jamu bukanlah pekerjaan yang mudah. Secara
tradi- sional, seorang ahli diperlukan untuk mengontrol kualitas dan kuantitas campuran
bahan baku untuk produksi Jamu. Namun konsistensi pada kualitas produksi jamu
merupakan tantangan bagi industri jamu. Pengalaman bertahun-tahun dan bakat yang
baik adalah suatu keharusan untuk menjadi ahli dalam produksi Jamu. Saat ini, semakin
sedikit ahli yang tersedia.

Kemajuan teknologi pada produksi material nano, sistem deteksi kompleks dan kecer-
dasan buatan dapat berkontribusi dalam memberikan solusi untuk kualitas produksi jamu.
Nanofikasi sumber herbal jamu sebelum proses pencampuran berpotensi meningkatkan
kon- sistensi kualitas jamu. Pemantauan kualitas bahan baku jamu secara tepat sebelum
nanofikasi menggunakan system deteksi/ sensor cerdas akan menjamin komposisi
sumber herbal. Opti- masi nanofikasi dari sumber herbal sangat menentukan komposisi
senyawa untuk menghasilkan jamu dengan kualitas yang konsisten. Akan tetapi, proses,
mekanisme dan komposisi sumber herbal dengan segala variasinya masih merupakan

64
Rencana Induk Penelitian Univeritas Brawijaya

tantangan. Sistem mul- tisensor cerdas (misalnya electronic nose) yang dikombinasikan
dengan kecerdasan buatan dapat memberikan solusi produksi Jamu dengan
mengidentifikasi sumber herbal dan kualitas Jamu yang diinginkan. Informasi tersebut
dapat digunakan sebagai pendukung dalam mengambil keputusan untuk proses
nanofikasi jamu dan pengaturan komposisi jamu untuk menjamin kualitas yang konsisten.

Atas dasar hal tersebut, maka penelitian-penelitian tentang jamu dalam RIP UB akan
difokuskan pada beberapa hal yang meliputi: 1) karakterisasi bahan baku jamu berkualitas
dan terstandar yang berasal dari sumber daya hayati darat dan perairan, 2) Saintifikasi
kom- pleksitas Jamu, dan pengembangan proses nanofikasi untuk bahan baku Jamu, 3)
pengem- bangan sistem multisensor pintar untuk pengukuran kualitas sumber herbal
Jamu, dan kualitas produk jamu, 4) uji coba/ clinical trial yang meliputi uji efikasi, toksisitas
dan alergi, serta 5) riset industrialisasi jamu modern berbasis sistem cerdas.

65
Rencana Induk Penelitian Univeritas Brawijaya

Tabel 4. 18 Topik dan target luaran RIP Jamu


Topik Pendanaan Keilmuan Luaran
Material Jamu MIPA, Ilmu Teknik, 1. Bahan baku jamu dari sumber
Terstandar - Dana PNBP UB Pertanian, Peter- nakan, daya hayati yang produktif dan
dan Bermutu - Dana Ke- mendikbud Perikanan, Ilmu bernilai ekonomi tinggi
- Dana Ke- menristek Komputer, Kedokteran 2. Sistem identifikasi raw material
- Dana Ke- mendikbud jamu yang berkualitas
- Dana Ke- menristek MIPA, Ilmu Teknik, Ilmu 1. Teknologi nanofikasi dasar (non
Nanofikasi - Dana Ker- jasama Komputer, Kedokteran hybrid)
Material Jamu 2. nanofikasi (hybrid)
Quality Con- MIPA, Ilmu Teknik, Ilmu 1. Sistem untuk QC jamu dengan
trol Komputer, Kedokteran skala lab
2. Sistem untuk QC jamu yang
handal, konsisten dan robust

MIPA, Ilmu Teknik, Ilmu Jamu untuk kebugaran, kecantikan


Clinical Trial Komputer, dan budaya
Kedokteran (modern lifestyle)
Industri Jamu MIPA, Ilmu Teknik, Industri jamu modern berbasis
Modern Pertanian, Peternakan, robotik dan AI
Perikanan, Ilmu
Komputer,
Kedokteran
Rekayasa So-
sial Jamu se-
bagai Modern FEB, FIA, FISIP, FIB Model atau Kebijakan
Lifestyle

Pakar yang terlibat dalam pekerjaan ini terdiri dari para ahli di bidang Biologi Molekuler,
Sensor & Instrumentasi, Kimia Analitik, Ilmu Material dan Pemrosesan sinyal & Jaringan
Saraf Tiruan, Kedokteran, Pertanian, Kelautan, kehutanan , dan Ilmu Sosial terkait.

66
Rencana Induk Penelitian Univeritas Brawijaya

2026 – 3030
- Clinical Trial
- Pengembangan
2023-2025 industri jamu modern
yang smart berbasis
- Saintifikasi robotik dan Artificial
kompleksitas Intelligent
jamu
- Quality Control
- Nanofokasi
2021 - 2022 material jamu
- Riset tentang - Clinical Trial
bahan baku
terstandar dan
bermutu dari
sumber
- Pengembangan
sistem deteksi raw
material jamu
(single komponen)
untuk penjaminan

Gambar 4. 13 Roadmap RIP jamu periode 2021 – 2025

67
Rencana Induk Penelitian Univeritas Brawijaya

Tabel 4. 19 Detail roadmap Jamu 2021 – 2030


Aktifitas
TKT Riset Dasar dan Terapan Clinical Trial Industrialisasi
2021 2022 2023 2024 2025 2026 2027 2028 2029 2030
7-9 Pengembangan industri jamu modern
yang smart berbasis robotik dan Artificial
Intelligent
Riset terapan tentang saintifikasi
kompleksitas jamu/implementasi
ramuan jamu untuk
4-6 kesehatan
Riset terapan nanofikasi material
jamu untuk
peningkatan kualitas jamu
Riset terapan untuk QC jamu
Uji efikasi, toksisitas dan alergi
Riset dasar tentang saintifikasi
kompleksitas jamu/implementasi
ramuan jamu untuk kebugaran
(termasuk studi komposisi,
standarisasi produk, model dan
komputasi kompleksitas
komposisi berbasis AI yang
tervalidasi)
1-3 Riset dasar nanofikasi material
jamu untuk peningkatan kualitas
jamu
Riset dasar QC jamu (lab, model
dan komputasi berbasis AI,
method validation)
Pengembangan
model/sistem deteksi
raw material jamu
(single

komponen) untuk
penjaminan kualitas

Riset tentang bahan


baku terstandar dan
bermutu dari sumber
hayati darat dan
perairan (empon-
empon, rumput
laut, dll)
Rekayasa sosial jamu sebagai modern lifestyle

68
Rencana Induk Penelitian Univeritas Brawijaya

BAB V
PELAKSANAAN RIP UNIVERSITAS BRAWIJAYA

5.1 Desain Penelitian Universitas Brawijaya

Desain penelitian di Universitas Brawijaya (UB) didasarkan pada rencana strategis


UB yang dijabarkan pada usaha pemenuharan indikator capaian yang berjumlah 112.
Secara garis besar pelaksanaan penelitian di Universitas Brawijaya dilakukan di LPPM
dan juga di BPPM Fakultas yang ada di UB. BPPM berkoordinasi dengan LPPM dalam
melaksanakan beberapa hibah penelitian. Penelitian yang ada di LPPM bersumber dari
pendanaan eksternal yang termasuk dana DRPM dan pendanaan internal UB (dana
PNBP). Adapun macam – macam penelitian hibah internal untuk mendukung pelaksanaan
RIP, diantaranya yaitu:

1. Hibah Peneliti Pemula (HPP)


2. Hibah Penelitian Unggulan (HPU)
3. Hibah penguatan pusat studi – riset grup
4. Hibah profesor/Doktor
5. Hibah DPP SPP tiap Fakultas
6. Dana Kerjasama

Penelitian yang sudah berbasis luaran diharapkan dapat meningkatkan peringkat


kinerja penelitian di Universitas Brawijaya. Penelitian memberikan dampak pada banyak
parameter ukur pemeringkatan, diantaranya yaitu:

1. Jumlah luaran penelitian, seperti: publikasi, paten – haki, buku, prototype,


teknologi tepat guna, dan lainya.
2. Jumlah sitasi pulikasi
3. Kepakaran peneliti UB
4. Jumlah peneliti asing

5.2 Rencana Sumber Pendanaan


Dana penelitian direncanakan diperoleh dari Ditjen DIKTI melalui Program hibah
Penelitian Kompetitif Nasional, Program Hibah Kompetisi Berbasis Institusi, Kementerian
Ristek, Kementerian Pertanian, Kementerian Kesehatan, Kementerian Perikanan dan Ilmu
kelautan, Kementerian Kehutanan, Perum Perhutani, Pemda dan dari instansi pemerintah
yang lain maupun dari instansi swasta.

69
Rencana Induk Penelitian Univeritas Brawijaya

BAB VI
PENUTUP

Setelah periode RIP dilaksanakan keberlanjutan program ini cukup terjamin, karena
dengan berperannya pemerintah daerah sebagai pusat rujukan dan pendampingan dana
dengan pendampingan IPTEK dari Universitas Brawijaya, maka akan terjadi generasi
dana yang cukup signifikan untuk menjamin keberlangsungan kegiatan.

Ucapan terimakasih disampaikan kepada semua pihak yang telah berpartisipasi


hingga tersusunnya Rencana Induk Penelitian Universitas Brawijaya, baik melalui
komunikasi lisan maupun tertulis, serta dalam Workshop “Persiapan Penyelesaian
Penyusunan RIP” yang diadakan pada bulan Juni 2019, Workshop “Penyempurnaan
Penyusunan RIP” pada bulan Desember 2019, dan evaluasi RIP pada sasaran Tahap II
pada Oktober 2019 dengan peserta seluruh ketua-ketua BPPM Fakultas di Universitas
Brawijaya.

Tim Penyusun RIP

70

Anda mungkin juga menyukai