Anda di halaman 1dari 2

Pahlawan Kemerdekaan

Assalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh

Pertama tama marilah kita panjatkan puji syukur kita


kehadirat Allah SWT. Karena atas berkat rahmat dan karunia-
Nya lah kita masih dapat berkumpul di ruangan ini dalam
keadaan sehat wal'afiat. Salawat serta salam tidak lupa kita
haturkan kepada junjungan Nabi besar kita, Nabi Muhammad
SAW, karena berkat perjuangannya lah kita masih bisa
merasakan manisnya beragama Islam. Berdirinya Saya di sini
ingin menyampaikan sebuah pidato yang berjudul “ Pahlawan
Kemerdekaan”.
Berbicara soal kemerdekaan, hal itu merupakan sesuatu yang
tidak asing lagi di telinga kita, namun tahukah kalian
kemerdekaan yang kita rasakan saat ini adalah hasil dari jerit
payah dan hasil perjuangan dari Para Pahlawan. Mereka yang
dengan segenap tenaga mengorbankan segenap jiwa raga mereka
melawan Para penjajah hanya untuk apa? Hanya untuk meraih
kemerdekaan bangsa ini.
Banyak dari mereka yang gugur di medan perang melawan
para penjajah hanya untuk mencapai kata “ merdeka”. Untuk
menghargai perjuangan mereka setiap setahun sekali yaitu pada
tanggal 10 November diperingati sebagai hari pahlawan.
Karena mereka kita bisa merdeka, tetapi Negeri kita saat ini
masih dijajah, bukan dijajah secara fisik seperti dulu melainkan
dijajah melalui teknologi. Seperti yang kita lihat saat ini banyak
sekali orang yang terpengaruh oleh teknologi.
Oleh sebab itu gunakanlah teknologi untuk hal yang baik
agar bisa menjadi manfaat bagi kita dan juga kita sebagai pelajar
harus meneladani sifat pahlawan yaitu dengan cara belajar
dengan giat dan tekun.
Sekian pidato yang dapat saya sampaikan, kurang dan
lebihnya saya minta maaf, wabillahhi taufik walhidayyah

Wassalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh.

Anda mungkin juga menyukai