Anda di halaman 1dari 7

BAB I

PENDAHULUAN

1.1. Latar Belakang

Manusia selalu melakukan perubahan dalam kehidupannya, hal ini terlihat

dari banyaknya perubahan yang terjadi, salah satunya dalam bidang teknologi

transportasi. Pada awalnya menggunakan alat transportasi tradisional yang

memerlukan banyak tenaga dan waktu tempuh yang lama. Akan tetapi, dengan

adanya perkembangan alat transportasi, manusia beralih menggunakan

transportasi yang lebih modern seperti sepeda motor, mobil, bus, dan lain

sebagainya. Dengan kemudahan yang disuguhkan oleh alat transportasi modern

membantu manusia agar lebih efektif dan efisien dalam melakukan mobilitas

terutama dalam hal waktu dan tenaga. Salah satu alat transportasi favorit yang

menjadi pilihan masyarakat Indonesia adalah sepeda motor. Selain karena

harganya yang terjangkau dibanding jenis kendaraan bermotor lain, cara

menggunakannya juga cukup mudah. Asalkan mampu menjaga keseimbangan dan

mengatur gas, seseorang akan mampu mengoperasikan sepeda motor.

Kendaraan sepeda motor merupakan aset yang berharga bagi setiap orang.

Setiap pemilik kendaraan biasanya memiliki cara masing-masing untuk

melindungi dari kerusakan atau kehilangan. Banyaknya kasus pencurian

kendaraan bermotor di Indonesia membuat pemilik kendaraan merasa was-was.

Apalagi untuk kendaraan yang hilang terasa sullit untuk ditemukan, salah satu
penyebabnya adalah sulit untuk melacak letak posisi kendaraan saat terjadi

tindakan pencurian.

Dalam menanggapi kasus pencurian ini, biasanya pemilik kendaraan

melaporkan kepada pihak keamanan atau kepolisian, dan bahkan mencari secara

langsung. Masih banyak masyarakat yang belum memanfaatkan teknologi yang

sudah berkembang saat ini untuk mengamankan serta melacak posisi kendaraan

yang hilang. Metode yang baru saat ini adalah menggunakan teknologi dari GPS

(Global Positioning System).

Pemanfaatan teknologi GPS pada kendaraan bermotor merupakan solusi

yang menarik, ini dapat menjadi solusi sebenarnya dalam menangani masalah

pada pencurian kendaraan sepeda motor.dengan menggunakan GPS pemilik

kendaraan dapat melacak lokasi dari kendaraan miliknya dimanapun

kendaraannya berada.

Teknologi GSM (Global System for Mobile Communications) ), yang dapat

digunakan untuk mendapatkan data GPS yang berada pada kendaraan, dapat

mempergunakan Modul GSM SIM 800l sebagai pengirim data. Pemilik

kendaraan dapat mengirimkan pesan berupa SMS (Short Message Service) kepada

nomor yang terdaftar pada kendaraan. Selanjutnya, modul GSM pada alat tersebut

akan mengirimkan pesan balasan berupa koordinat latitude dan longtitude dari

lokasi kendaraannya. Untuk mendapatkan gambaran peta lokasi kendaraan,

pemilik kendaraan dapat menggunakan aplikasi Google Earth / Google Maps

pada smartphone.
Berdasarkan latar belakang diatas, maka penulis membuat judul

“PERANCANGAN GPS SISTEM KEAMANAN SEPEDA MOTOR

MENGGUNAKAN KENDALI SMS GATEWAY DENGAN BERBASIS

ARDUINO UNO” dalam Tugas Akhir ini diharapkan dapat meningkatkan

keamanan sepeda motor untuk mengurangi terjadinya pencurian pada kendaraan.

1.2. Identifikasi Masalah

Berdasarkan latar belakang masalah yang telah dikemukakan di atas,

masalah yang dapat diidentifikasikanadalah sebagai berikut : .

1. Lemahnya sistem keamanan pada sepeda motor.

2. Tingginya tingkat pencurian sepeda motor.

3. Kurangnya pengetahun masyarakat tentang perkembangan teknologi GPS.

1.3. Rumusan Masalah

Berdasarkan uraian di atas maka dapat dirumuskan permasalahan

yaitu bagaimanakah kinerja “PERANCANGAN GPS SISTEM

KEAMANAN SEPEDA MOTOR MENGGUNAKAN KENDALI SMS

GATEWAY DENGAN BERBASIS ARDUINO UNO”

1.4. Batasan Masalah

Dikarenakan sistem alat ini begitu kompleks, maka akan dibagi

pembatasan masalah yang berfokus pada:

1. GPS sistem menggunakan modul Ublox Neo 6MV2.

2. Program Arduino 1.0.5 r2


3. Hanya menggunakan 1 nomor untuk mengirim informasi SMS Alat

Ready.

4. Alat ini berfungsi dengan adanya sinyal.

1.5 Tujuan Penelitian

1. Untuk memenuhi kebutuhan Akademik Diploma III Jurusan

Elektronika Politekhnik Harapan Bersama Tegal.

2. Meningkatkan sistem keamanan pada sepeda motor.

3. Menurunkan tingkat pencurian kendaraan bermotor, khususnya pada

sepeda motor.

4. Menambah pengetahuan kepada masyarakat tentang manfaat GPS

untuk melacak posisi kendaraan yang hilang.

1.6. Manfaat Penelitian

1. Meningkatkan sistem keamanan pada kendaraan.

2. Menambah wawasan pengetahuan tentang alat yang digunakan sebagai

pengaman sepeda motor dengan GPS.

3. Mahasiswa dapat membantu menyelesaikan permasalahan di

masyarakat.

4. Untuk menguji mahasiswa dalam menerapkan teori yang telah

diperoleh di bangku kuliah ke dalam praktik yang sesungguhnya di

masyarakat.
1.7. Metodologi Pengumpulan Data

Adapun beberapa metode pembuatan, salahsatunya dengan :

1.7.1. Observasi

Metode pengumpulan data secara langsung dengan berpedoman pada

bidang studi yang di dapatkan dalam pembelajaran untuk mengamati

langsung berbagaihal dalam pembuatannya.

1.7.2. Analisa

Melakukan identifikasi semua permasalahan yang perlu ditangani.

1.7.3. Wawancara

Metode pengumpulan data dengan melakukan wawancara kepada

pembimbing.

1.7.4. Studi Literatur

Mencari referensi teori tentang sistem keamanan menggunakan

Arduino dan GPS

1.7.5. Implementasi

Melakukan pekerjaan yang telah direncanakan sesuai dengan SOP

yang di tentukan.

1.8. Bahan dan Alat Penelitian

Bahan-bahan yang diperlukan:

1. Sepeda Motor

2. Arduino Uno
3. Kabeljumper

4. Regulator DC step down

5. Modul GPS Neo Ublox 6MV2

6. Modul SIM 800L

Alat Penelitian

1. Obeng (+)

2. Obeng (-)

3. Multimeter.

4. Tang Kombinasi.

5. Kunci pas/ ring.

6. Solder dan tinol.

1.9. Sistematika Penulisan

Sistematika penulisan Laporan tugas akhir yang terdiri dari Lima bab yang

saling berkaitan yaitu :

BAB I PENDAHULUAN

Pada bab pendahuluan membahas mengenai latar belakang

masalah, rumusan masalah, batasan masalah, tujuan, manfaat,

metodologi penelitian, waktu dan tempat pelaksanaan dan

sistematika penulisan.

BAB II GAMBARAN UMUM

Bab gambaran umum berisi tentang profil POLITEKNIK

HARAPAN BERSAMA TEGAL.


BAB III LANDASAN TEORI

Bab landasan teori membahas mengenai pengertian dan

pengenalan produk ”PERANCANGAN GPS SISTEM

KEAMANAN SEPEDA MOTOR MENGGUNAKAN

KENDALI SMS GATEWAY DENGAN BERBASIS ARDUINO

UNO”

BAB IV PEMBAHASAN

Pada bab pembahasan dijelaskan tentang Perancangan dan

penggunaan GPS pada sistem pengaman sepeda motor.

BAB V PENUTUP

Pada bab penutup merupakan penutup dari penulisan laporan

tugas akhir.

Anda mungkin juga menyukai