Anda di halaman 1dari 2

DINAS KESEHATAN KOTA AMBON

PUSKESMAS WAIHAONG
Jln. Taman Ria Remaja

KEPUTUSAN PIMPINAN PUSKESMAS WAIHAONG


NOMOR: 63/WHG/SK/VII/2016

TENTANG
STANDARISASI KODE KLASIFIKASI DIAGNOSIS DAN TERMINOLOGI YANG DIGUNAKAN

DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA


PIMPINAN PUSKESMAS WAIHAONG,

Menimbang : a. bahwa dalam upaya meningkatkan mutu pelayanan di Puskesmas Waihaong


diperlukan keseragaman standar kode diagnostik sesuai dengan International
Statistical Classification Of Disease and Related Health Problems (ICD-10);
b. bahwa sesuai dengan poin a diatas maka perlu penetapan penggunaan
standar kode diagnosis dan tindakan melalui surat Keputusan dari Pimpinan
Puskesmas Waihaong;

Mengingat : 1. Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 29 tahun 2004 tentang praktek


kedokteran;
2. Undang – Undang Republik Indonesia Nomor 36 Tahun 2009 tentang
Kesehatan;
3. Undang – Undang Republik Indonesia Nomor 43 Tahun 2009 tentang
Kearsipan;
4. Peraturan pemerintah Nomor 32 Tahun 1996 tentang tenaga kesehatan;
5. Permenkes RI No 269/MENKES/PER/III/2008 tentang Rekam Medis;
6. Surat Keputusan Menteri Kesehatan R.I. Nomor 50/MENKES/SK/I/1998
tentang Pemberlakuan Statistik Internasional Mengenai Penyakit Revisi
Kesepuluh;

MEMUTUSKAN

Menetapkan : KEPUTUSAN PIMPINAN PUSKESMAS WAIHAONG TENTANG STANDARISASI KODE


KLASIFIKASI DIAGNOSIS DAN TERMINOLOGI YANG DIGUNAKAN
Kesatu : Memberlakukan standar kode diagnosis sesuai dengan International Statistical
Classification Of Disease and Related Health Problems (ICD-10), sebagimana yang
terlampir dalam surat keputusan ini merupakan bagian yang tidak terpisahkan
dari surat keputusan ini.
Kedua : Keputusan ini berlaku sejak tanggal ditetapkan dengan ketentuan apabila
dikemudian hari terdapat kekeliruan akan dilakukan perbaikan/perubahan
sebagaimana mestinya

Ditetapkan di : Ambon
Pada tanggal : 04 JULI 2016
PIMPINAN PUSKESMAS WAIHAONG

dr. Adriyati Arief


Nip. 19640111 200604 2 002

Anda mungkin juga menyukai