Anda di halaman 1dari 2

Pernyataan Ketidakberpihakan

PT. AYAMARU SERTIFIKASI memegang


prinsip-prinsip dasar untuk menumbuhkan
kepercayaan, yang mencakup :
• Ketidakberpihakan
• Kompetensi
• Tanggung jawab,
• Keterbukaan,
• Kerahasiaan, dan
• Cepat tanggap terhadap keluhan

PRINSIP KETIDAKBERRPIHAKAN
PT. AYAMARU SERTIFIKASI merupakan lembaga sertifikasi yang tidak berpihak
sehingga mampu memberikan sertifikasi yang terpercaya. Sumber pendapatan PT.
AYAMARU SERTIFIKASI terdiri dari beberapa sektor, antara lain berupa jasa konsultansi
dan jasa penilaian kinerja PHPL dan VLK serta berasal dari pembayaran sertifikasi kliennya.
Kondisi ini merupakan suatu ancaman potensial terhadap ketidakberpihakan.

Untuk mendapatkan dan memelihara kepercayaan, keputusan PT. AYAMARU


SERTIFIKASI selalu didasarkan pada bukti objektif dari kesesuaian (atau ketidaksesuaian)
yang diperoleh dan keputusannya tidak dipengaruhi oleh kepentingan lain atau oleh pihak
lain.

Ancaman terhadap ketidakberpihakan mencakup hal berikut ini :

1. Ancaman swa-kepentingan, ancaman yang timbul dari seseorang atau lembaga yang
bertindak untuk kepentingannya sendiri. Kepentingan yang terkait dengan sertifikasi
yang merupakan ancaman pada ketidakberpihakan adalah swa-kepentingan terhadap
keuangan.
2. Ancaman swa-kajian; ancaman yang timbul dari seseorang atau lembaga yang
melakukan kajian terhadap pekerjaannya sendiri. Audit sistem manajemen klien oleh
seseorang dari lembaga sertifikasi yang telah memberikan konsultan sistem
manajemen menjadi ancaman dalam swa-tinjauan.
3. Ancaman yang sudah diketahui (atau kepercayaan); ancaman yang timbul dari
seseorang atau lembaga yang terlalu akrab atau terlalu percaya dengan personel
tertentu dibanding dengan bukti audit.
4. Ancaman intimidasi; ancaman yang timbul dari seseorang atau lembaga yang
memaksa untuk membuka atau menyimpan rahasia suatu persepsi. Seperti ancaman
akan mengganti atau melaporkan kepada supervisor.

Anda mungkin juga menyukai