Anda di halaman 1dari 3

1.

3 Ruang Lingkup Kajian


Untuk memperjelas masalah yang akan dibahas dan agar tidak terjadi pembahasan yang meluas
atau menyimpang,maka perlu kiranya dibuat suatu batasan masalah. Adapun ruang lingkup
permasalahan yang akan dibahas dalam penelitian ini, yaitu hanya pada lingkup masyarakat daerah
Lembang seputar kegiatan pertanian dengan menggunakan irigasi Sungai Citarum. Ruang lingkup
yang dibahas dalam laporan ini mengenai bagaimana kondisi air yang baik pada Sungai Citarum
untuk dapat dimanfaatkan sebagai irigasi ..Ruang lingkup yang akan dibahas dalam laporan ini
mengenai :

 Peneliti memfokuskan penelitian hanya pada masyarakat Lembang yang memanfaatkan


Sungai Citarum sebagai irigasi pertanian. Hal ini dimaksudkan agar peneliti dapat fokus dalam
satu bagian, sehingga data yang diperoleh valid, spesifik, mendalam dan memudahkan peneliti
untuk menganalisis data yang diperoleh.
 Parameter kondisi air yang baik untuk irigasi pertanian.
 Kegiatan pertanian masyarakat Lembang dengan aliran Sungai Citarum
1.4 Anggapan Dasar
-Kualitas air dengan hasil pertanian saling berkaitan.
-Sungai Citarum sebagai sumber utama irigasi pertanian di Lembang.
1.5 Hipotesis
Hipotesis 1:Terdapat pengaruh yang signifikan antara kondisi air Sungai Citarum dengan
kualitas produksi pertanian masyarakat Lembang.
Hipotesis 2:Menggunakan air Sungai Citarum sebagai irigasi pertanian di Lembang merupakan
komponen utama dalam sukses nya hasil panen.
Hipotesis 3:Masyarakat Lembang sangat bergantung pada Sungai Citarum terutama di bidang
pertanian.

Anda mungkin juga menyukai