Anda di halaman 1dari 2

TIPS CERDAS IBU RUMAH TANGGA

Belanja saat Ada Diskon atau Cuci Gudang


Besarnya pengeluaran dapat disiasati dengan cara berbelanja barang-barang diskon dari cuci
gudang toko-toko atau supermarket untuk menghabiskan stok. Hal tersebut bisa Anda lakukan
selama Anda cermat dalam memilih barang dan menghindari barang-barang yang overprice.

Tentu saja, dengan catatan Anda memang benar-benar membutuhkan barang-barang tersebut.
Jangan sampai hanya tergiur harga murah, lalu Anda memborongnya meski sebenarnya tidak
membutuhkannya.

Bikin Kopi Sendiri di Rumah


Anda salah satu penggila kopi dan sering membelinya di kafe terkenal? Cobalah untuk mulai
membuat kopi sendiri di rumah.

Kebiasaan ini memang terkadang sulit untuk dimulai. Tapi dengan menjalankan kebiasaan kecil
seperti ini, Anda pun bisa belajar untuk hidup lebih hemat dengan menekan pengeluaran yang
sebenarnya tidaklah terlalu mendesak.

Jika ingin mendapatkan rasa kopi yang umumnya dijual di berbagai kafe, Anda bisa membeli
alat pembuat kopi (coffeee maker). Memang, Anda harus merogoh kocek lebih untuk beli alat
itu, tapi ke depannya tetap lebih irit ketimbang harus beli di kafe.

Membuatkan Bekal Makan Siang untuk Suami dan Anak


Tahu sendiri kan, berapa harga seporsi makanan di luar sana? Nah, biar lebih menghemat
pengeluaran, Anda bisa membawakan bekal makan siang untuk suami dan anak-anak.

Selain lebih higienis, Anda pun akan semakin disayang keluarga karena memperhatikan mereka.
Tentu saja, ini akan semakin meningkatkan rasa sayang mereka terhadap Anda.

Pangkas Pengeluaran Rutin yang Tidak Perlu


Jika Anda memiliki pengeluara rutin yang terbilang tidak terlalu penting, cobalah untuk mulai
menyortirnya satu per satu. Beberapa pengeluaran yang bisa Anda coret dari daftar
pengeluaran adalah berlangganan TV kabel atau biaya perawatan manicure-pedicure.

Lalu biaya berlangganan fitness center, dan biaya langganan-langganan lain yang sifatnya hanya
membuang-buang waktu dan bisa Anda ganti dengan hal lain yang lebih bermanfaat.

Anda mungkin juga menyukai