Anda di halaman 1dari 13

Lantai Jemuran Gabah

KATA PENGANTAR

Guna menunjang program pemerintah dalam penyediaan infrastruktur


perdesaan, Puslitbang Perumahan dan Permukiman, Badan Penelitian dan
Pengembangan, Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat menerbitkan
buku panduan sederhana berjudul “Lantai Jemuran Gabah” dengan tujuan untuk
membantu pelaksana pembangunan lantai untuk menjemur gabah bagi penduduk
perdesaan dalam merencanakan dan melaksanakan pekerjaan konstruksi lantai
jemuran gabah.
Dalam buku Panduan ini dibahas bahan dan peralatan yang akan digunakan
dalam pembuatan lantai jemuran gabah serta tahapan dalam pelaksanaan pembuatan
lantai jemuran gabah.
Materi dalam Buku Panduan ini telah diuji penerapannya di Desa Sindang
Pakuon, Kecamatan Cimanggung, Kabupaten Sumedang, Propinsi Jawa Barat. Namun
demikian kami tetap mengharapkan masukan dari Kementerian Desa, Pembangunan
Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi dan pihak lainnya untuk menyempurnakan buku
panduan ini.

Jakarta, Oktober 2016


Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat

Dr. Ir. M Basuki Hadimoeljono, MSc

1
Lantai Jemuran Gabah

DAFTAR ISI
KATA PENGANTAR ................................................................................................................... 1

DAFTAR ISI .....................................................................................................................2

DAFTAR GAMBAR ..........................................................................................................3

DAFTAR TABEL ...............................................................................................................4

A. Pendahuluan ..................................................................................................................... 5

1. Latar Belakang.....................................................................................................5

2. Maksud dan Tujuan............................................................................................. 5

B. Gambaran Teknologi......................................................................................................... 5

1. Konsep dasar dalam membangun lantai pengering gabah ................................ 5

C. Bahan ................................................................................................................................ 7

D. Peralatan ........................................................................................................................... 8

E. Pelaksanaan ...................................................................................................................... 8

F. Perkiraan Biaya ............................................................................................................... 13

2
Lantai Jemuran Gabah

DAFTAR GAMBAR

Gambar 2.1 Disain lantai penjemuran gabah ................................................................ 6


Gambar 2.2 Penampang melintang lantai penjemuran gabah .....................................7
Gambar 2.3 Detail penampang lantai penjemuran gabah ............................................7
Gambar 2.4 Detail penampang saluran air hujan ..........................................................7
Gambar 5.1 Pengukuran dan pasang bowplank (untuk 1 bidang jemuran) .................9
Gambar 5.2 Detail penampang pondasi batu kali ........................................................9
Gambar 5.3 Pematokan penentuan tinggi urugan .....................................................10
Gambar 5.4 Alat pemadat tanah/pasir manual .......................................................... 11
Gambar 5.5 Contoh pemasangan tulangan susut ......................................................11
Gambar 5.6 Pencampuran material beton .................................................................12

3
Lantai Jemuran Gabah

DAFTAR TABEL

Tabel 6.1 .......................................................................................................................13

4
Lantai Jemuran Gabah

A. Pendahuluan

1. Latar Belakang

a. Pengeringan hasil panen merupakan proses yang sangat penting dari suatu usaha
pertanian padi. Pilihan menjual hasil panen dengan harga murah terjadi karena
proses pengeringan yang tidak maksimal.
b. Proses pengeringan dimaksudkan untuk mendapatkan gabah dengan kadar air
kurang lebih 14%
c. Pengeringan dengan sinar matahari merupakan cara yang paling sedehana dan
murah, sehingga teknik inilah yang paling banyak digunakan di Indonesia sebagai
negara tropis yang kaya akan salah satu sumberdaya alam tersebut.
d. Bagi petani tradisional kebutuhan akan lantai penjemuran/pengering merupakan
salah satu hal yang cukup vital.

2. Maksud dan Tujuan

Menjadi pedoman dalam pembangunan lantai jemuran gabah dengan menggunakan


lantai rabat beton sebagai sarana untuk penjemuran/pengering gabah.

B. Gambaran Teknologi

1. Konsep dasar dalam membangun lantai pengering gabah

a. Dipilih lokasi yang minim penghalang, sehingga sinar matahari dapat menyinari
secara penuh dan lebih lama.
b. Lantai pengering sebaiknya dibuat memanjang, hal ini dimaksudkan untuk
memudahkan pengumpulan gabah.
c. Disain lantai pengering dibuat dengan kemiringan 2% s.d 5%. Bagian tengah lebih
tinggi terhadap bagian tepi lantai, sehingga ketika terjadi hujan air tidak
menggenangi gabah yang telah dikumpulkan pada bagian tengah lantai.

SNI Terkait :

 SNI 03-2834-2000 (Tata cara pembuatan rencana campuran beton normal)

5
Lantai Jemuran Gabah

Kumpulkan
gabah

Untuk aliran
air hujan

Permukaan tengah
lantai dibuat
melengkung

Hamparan Gabah

Kemiringan lantai
2% s.d 5%

L L L
b a a a a b

Penampang lantai jemuran Penampang lantai jemuran


Penampang lantai jemuran

Ketarangan :
L : Lebar penampang jemuran
a : Lebar pondasi pingiran lantai jemur
b : Lebar penahan/tanggul gabah

Gambar 2.1 Disain lantai penjemuran gabah

6
Lantai Jemuran Gabah

Gambar 2.2 Penampang melintang lantai penjemuran gabah

Gambar 2.3 Detail penampang lantai penjemuran gabah

Gambar 2.4 Detail penampang saluran air hujan

C. Bahan

a. Tanah Urug
b. Batu Kali
c. Pasir
d. Semen
e. Kerikil
f. Besi (jika diperlukan tergantung kondisi tanah)

7
Lantai Jemuran Gabah

D. Peralatan

a. Cangkul
b. Sekop
c. Kereta dorong
d. Mixer beton
e. Ember
f. Kasutan
g. Cetok
h. Meteran
i. Benang
j. Alat pemadat tanah

E. Pelaksanaan

1. Pemilihan lahan
a. Dipilih lokasi yang bebas penghalang sinar matahari, sehingga
memaksimalkan upaya pengeringan
b. Dipilih lahan yang datar, padat dan kering sehingga memudahkan dalam
proses konstruksi pembuatan lantai penjemur gabah
2. Pengukuran dan pasang bowplank
a. Tahapan pengukuran ini dilakukan untuk mendapatkan ukuran lantai
penjemur gabah yang dapat dibangun di lokasi terpilih
b. Dari hasil pengukuran dapat ditentukan berapa panjang, lebar serta berapa
jumlah bidang jemuran yang bisa dibangun
3. Pembersihan dan Perataan tanah/lahan
a. Pembersihan dan perataan tanah dimaksudkan untuk mendapat lahan
yang siap untuk dibangun lantai penjemur gabah melalui kegiatan
membersihkan dan meratakan lahan yang akan dibangun
4. Pemasangan pondasi batu kali keliling
Pemasangan pondasi batu kali dilakukan pada bagian terluar lantai jemuran dan
pada setiap kaki dari bidang lantai jemuran yang akan dibangun (lihat gambar 5)

Tahapan yang dilakukan meliputi


c. Dilakukan penggalian tanah dengan dimensi 35 cm x 25 cm
a. Pemasangan batu kali 1pc : 5ps dengan dimensi 25 cm x 30 cm
b. Plesteran 1pc : 2ps pada bagian sisi atas dan samping luar pondasi batu kali

8
Lantai Jemuran Gabah

Bidang jemuran

Pondasi batu kali 1:5

Bowplank kayu

Gambar 5.1 Pengukuran dan pasang bowplank (untuk 1 bidang jemuran)

Gambar 5.2 Detail penampang pondasi batu kali

9
Lantai Jemuran Gabah

5. Pengurugan dan pemadatan tanah/lahan

Pengurugan tanah ini dimaksudkan untuk membuat kemiringan lantai penjemur


gabah, tinggi di bagian tengah dan rendah di bagian tepi. Pada bagian yang lebih
tinggi untuk nantinya tempat mengumpulkan gabah dan bagian yang rendah
untuk aliran air. Tahapan yang dilakukan adalah:

a. Tentukan lebar ( L ) lantai jemuran yang akan dibuat.


b. Pasang patok dari bahan kayu pada tengah-tengah lebar lantai jemuran (½
L)
c. Tentukan tinggi rencana lantai jemuran pada bagian tengah dengan cara :
½ L x % kemiringan rencana lantai (Kemiringan lantai ditentukan 2% s.d
5%).
d. Setelah didapat tinggi rencana lantai pada bagian tengah, kemudian tarik
mengunakan benang ke kaki pondasi, bagian yang ada di bawah benang
tersebut menjadi bidang yang harus dilakukan pengurugan dan pemadatan
sehingga akan didapat bidang yang nantinya akan menjadi dasar untuk
pemasangan lantai beton rabat
e. Setelah didapat bidang tadi maka dilakukan pengurugan dan pemadatan
tanah sesuai dengan ketinggian yang direncanakan.

Gambar 5.3 Pematokan penentuan tinggi urugan

10
Lantai Jemuran Gabah

Gambar 5.4 Alat pemadat tanah/pasir manual

6. Pengurugan dengan pasir urug di atas lapisan tanah urug setebal 5 cm, dengan
tujuan membantu perataan bidang tanah yang akan dilakukan pengecoran beton.
7. Pemasangan tulangan susut satu lapis 200 mm x 200 mm  4 mm (bila diperlukan,
tergantung kondisi tanah)
Pemasangan tulangan susut ini dimaksudkan untuk menghindari penyusutan
beton dan retaknya beton akibat pergerakan tanah.

Gambar 5.5 Contoh pemasangan tulangan susut

11
Lantai Jemuran Gabah

8. Pengecoran beton rabat 1pc : 3ps : 5kr , tebal 50 mm


Tahapan selanjutnya adalah pemasangan beton rabat dengan tahapan sebagai
berikut

Gambar 5.6 Pencampuran material beton

a. Lakukan penakaran bahan untuk pembuatan beton rabat dengan


formulasi: 1 pc : 3 ps : 5 kr (misalkan dengan menggunakan ember berarti
1 ember semen berbanding dengan 3 ember pasir dan 5 ember kerikil.
b. Lakukan pengadukan.
c. Lakukan penyiraman dengan air pada permukaan pasir yang akan
dilakukan pengecoran, dengan tujuan agar permukaan pasir basah
sehingga terjati kontak antara pasir dan campuran beton.
d. Hamparkan campuran beton di atas pasir yang sudah dipadatkan dan
tulangan susut (jika ada) dengan ketebalan 50 mm
e. Lakukan perataan dengan alat kasutan, sehingga didapat bidang yang rata
dengan puncak dibuat berbentuk elips (tidak runcing)
f. Diamkan sampai dengan kering selama kurang lebih 3 hari dan dilakukan
perawatan dengan disiram air.

9. Finishing lantai dengan acian pc


Setelah berselang 3 hari, kemudian lakukan penyiraman permukaan beton dengan
air terlebih dahulu sebelum dilakukan pelapisan permukaan beton dengan acian
PC, dengan tebal ± 3 mm.

10. Perawatan
Sebelum masa penggunaan, diamkan sampai kering selama ± 12 hari setelah
selesai pengerjaan finishing acian pc dan dilakukan perawatan dengan disiram air,
sehingga didapat lantai pengering gabah berbahan beton yang keras, stabil, dan
siap dimanfaatkan sebagai tempat untuk penjemuran gabah.
Pada saat penggunaan, lantai penjemuran yang dibuat tidak diperbolehkan
dilewati oleh kendaraan roda empat.

12
Lantai Jemuran Gabah

F. Perkiraan Biaya

Contoh pembuatan satu bidang penjemuran gabah dengan ketentuan sebagai berikut:

a. Panjang = 15 M
b. Lebar =5 M
c. Pondasi batu kali = 25 cm x 30 cm
d. Tinggi puncak pada tengah lantai = 12,5 cm
e. Tebal urugan pasir = 5 cm
f. Tebal beton rabat 1pc : 3ps : 5kr = 5 cm
g. Tulangan susut  4 mm, jarak tulangan = 200 cm
h. Kemiringan lantai = 5%

Daftar kuantitas pekerjaan:


Tabel 6.1

No Uraian Pekerjaan Spesifikasi Volume Sat


1 2 3 4 5
I Pekerjaan Persiapan
1 Pengukuran dan Pasang bow plank Kayu Bakal 8.00 M2
II Pekerjaan Tanah
1 Peralatan tanah, skrap tanah (asuransi 25%) Manual 18.75 M2
2 Galian pondasi keliling Manual 3.50 M3
3 Urugan tanah dipadatkan (kemiringan 5%) Manual 0.94 M3
4 Urugan pasir Tebal 5 cm 3.75 M3
III Pekerjaan Pasangan, Besi dan Beban
1 Pondasi batu kali 1 pc : 5 ps 3.00 M3
2 Plesteran 1 pc : 2 pc 12.00 M2
Besipobs 
3 Pembesian 75.03 Kg
4 -200mm
1 pc : 3 ps
4 Cor Rabatan beton 3.75 M3
(tebal 5 cm)
5 Acian lantai jemur Pc 75.09 M2

13

Anda mungkin juga menyukai