Anda di halaman 1dari 36

7 Tips Jitu Memulai Bisnis Online 1

MENGHASILKAN
UANG KAPANPUN
DAN DIMANAPUN

Bismillah . . .
"HANYA SEBUAH EBOOK YANG MENCOBA MENGINSPIRASI, MOTIVASI DAN
MEMBANTU, TIDAK UNTUK YANG LAIN"

TIDAK UNTUK DIJUAL, INI GRATIS ! - Farid Maulana


DILARANG DI DUPLIKASI - ALLAH MAHA MELIHAT
7 Tips Jitu Memulai Bisnis Online 2

Teringat dengan salah satu perkataan inspirator.

"Orang Goblok itu gak banyak mikir yang penting


melangkah, Orang pintar kebanyakan mikir akibatnya
tidak pernah melangkah."

Artinya, jika Anda saat ini sedang bersemedi, betapa, berpikir hingga

bertahun tahun. "Aku mau mulai bisnis online yang sukses harus

mulai dari mana ya ?". Saatnya Anda hijrah, Anda sudah terlalu lama

memikirkan hal tersebut, sudah saatnya Anda bergerak bukan hanya

melamun. Melangkahlah Sekarang dan Jangan Nanti - Nanti.

Maka saya katakan dengan tegas ke Anda, yang harus Anda

lakukan saat ini hanya action. Kenapa ? Karena sekadar pemikiran saja

tidak akan pernah mengubah keadaan, hanya Action, Melangkahlah

yang mengubahnya.

Kalau boleh tau, Anda sudah mulai berapa bisnis ?

Hayoo ngaku ^_^, maka saya katakan diawal, Anda bisa sukses.

InsyaAllah

ya !! Pastikan Anda membaca hingga selesai, dan jadilah orang yang

kesekian menceritakan kesuksesan Anda kepada saya.


7 Tips Jitu Memulai Bisnis Online 3

Pertanyaanya, jika Anda merupakan orang yang sangat semangat

dalam membaca e-book ini,

• Apakah Anda saat ini ingin menghasilkan uang dimanapun dan

kapanpun ?

• Apakah Anda seorang pemuda yang ingin menghasilkan, sehingga

tidak membebani orang tua ?

• Atau Anda termasuk orang yang bingung harus mulai bisnis online

darimana ?

• Atau bahkan Anda sudah pernah memulai bisnis online tapi kok

nggak menghasilkan, malahan akhirnya bakar uang online ?

• 1 lagi, apakah Anda termasuk orang yang ingin menjadi Zero to

Hero ?

Jika itu Anda, maka insyaAllah e-book ini akan menjawab

pertanyaan - pertanyaan Anda!

NB : Bukan berarti action tanpa ilmu ya. Action juga harus berdasarkan ilmu dan itu dasar saya membuat
e-book ini, ILMU !!. Tetapi bukan berarti menjadi Alasan untuk kebanyak mikir dan akhirnya nggak
"ACTION"
- Farid Maulana
7 Tips Jitu Memulai Bisnis Online 4

SO, U CAN DO'IT BRO !!


Masing - masing manusia tentu memiliki episode - episode kehidupan yang
berbeda - beda. Sepeti halnya Saya dan Anda memiliki episode yang
berbeda. Ketika menulis e-book ini membuat saya teringat ketika saya baru
memulai bisnis online itu sendiri, from ZERO. Latar belakang tidak, skill tidak
ada pokoknya benar - benar ZERO didalam dunia bisnis ini.

Seorang pemuda yang kuliah di pertanian malah main - main di dunia


bisnis ?
"Are You Seriously ?"

Pendidikan itu bukanlah menjadi sebuah alasan bagi saya untuk


menyerah. Bahkan ketidaktahuan itu menjadi sebuah motivasi bagi saya.
"Saya harus bisa, saya harus bisa menjadi seorang pengusaha yang sukses!
denganya saya bisa membantu banyak orang & memiliki banyak waktu luang
sehingga bisa lebih dekat kepada Allah".

Kenapa saya bisa yakin bahwa saya bisa ?


Kuncinya satu kawan, Percaya denganNya.

"... Sesungguhnya Allah


ada bersama - sama kita"

[At Taubah [9] : 40].

Karena saya yakin bahwa . . .

Tuhan SESUAI dengan persangkaan kita.

Maka Yakinlah BISA, dan Andapun akan BISA!


7 Tips Jitu Memulai Bisnis Online 5

Hello And Welcome To My Life

Saya Farid Maulana. Alhamdulillah Allah mudahkan, saat ini saya sudah

Fulltime Internet Marketer, Owner dari salah satu bimbingan belajar dan

juga membantu beberapa usaha di Pontianak dalam pemasarannya

secara online / Digital Marketing. Jika penasaran, saya juga bergelut di

dunia affiliate marketing. Kalau mau belajar bisnis tersebut bisa

langsung ke > bit.ly/bisnis-saudara (Copy - Paste) aja. Itu gratis kok !

Saya tegaskan, bahwa saya hanyalah seorang mahasiswa pertanian. Jadi

faham ya ?

"Jika saya bisa maka Andapun BISA!


Banyak sekali mereka diluar sana yang mengeluh. Dengan alasan

latar belakang tidak sejalan dengan dunia bisnis membuat mereka tidak

berani mencoba. Ingatlah Anda bisa jika Anda memiliki kemauan dan

niat baik untuk menjadi seorang pebisnis.

MENGUBAH KETERBATASAN MENJADI KEBEBASAN

Keterbatasan . . .

Itulah yang saya rasakan ketika saat itu, bagaimana saya terpaksa untuk

memulai bisnis online karena tuntutan ekonomi. Dengan rasa semangat

dan keberanian disanalah saya mencobanya.


7 Tips Jitu Memulai Bisnis Online 6

Perjalanan lika liku yang saya alami begitu panjang dan

melelahkan hingga mencapai titik sekarang. Walaupun sekarang masih

belum dikatakan sukses. Saya sudah merasa senang dengan keadaan

ini, tidak membebani keluarga.

Kerap mengalami kegagalan ditengah jalan seakan - akan sudah hal

biasa bagi saya. Saya dahulu memberanikan diri untuk menggunakan

uang saku beasiswa saya untuk memulainya. Bukan keuntungan yang

saya dapati, tetapi kebuntungan yang mendatangi saya. Saya ditipu !!

haha . . .

Akan tetapi, kebuntungan itu bukanlah sebuah alasan bagi saya

untuk tidak mencoba lagi dan hanya bermalas - malasan. Karena saya

tau banyak orang diluar sana yang membutuhkan pertolongan kita. Dan

ini yang saya tanamkan pada diri saya.

Keyakinan untuk menjadi orang yang

bermanfaat kepada banyak orang !

Maka sangat jauh jika dibandingkan Anda, saya hanya mahasiswa

pertanian yang hidup serba bercukupan. Akan tetapi Anda mungkin

termasuk orang yang memiliki latar belakang didunia bisnis, hidup

dikeluarga yang memiliki ekonomi Alhamdulillah. Oleh karena itu saya


7 Tips Jitu Memulai Bisnis Online 7

katakan kepada Anda,

Bahwa Anda BISA menjadi orang yang


melebihi saya. Percayalah!

SEBELUMNYA, INGATLAH INI !

HILANGKAN KATA - KATA GAGAL !

Deal !

Setelah membaca ini Anda tidak boleh berkata ataupun berpikir "Takut

saya, nanti gagal gimana ? Kalau rugi gimana ? Kalau ntar gagal gimana

?" Dan segala bentuk ucapan maupun pikiran yang pada dasarnya

membuat Anda berfikir akan gagal harus dihilangkan. Karena sadarilah

bahwa ketika Anda berfikir seperti itu Anda akan benar - benar gagal.

Jika Anda pelajari tentang Law Of Attraction Anda akan menemuinya,

bahwa pikiran sangat mempengaruhi kinerja Anda.

GAGAL ITU NGGAK ADA !

Perhatikan, bahwa sebenarnya gagal itu nggak ada didunia ini. Yang

ada hanyalah sukses dan belajar. Ketika belum berhasil, ntah itu

penjualan sedikit atau apapun itu yang perlu dilakukan hanyalah belajar

untuk melihat kesalahan kita sebelumnya. Evaluasi, kemudian belajar

untuk mendesain ulang dan menambah strateginya hingga berhasil


7 Tips Jitu Memulai Bisnis Online 8

Penyebab yang mendasari banyak orang berhenti mencoba

adalah mereka salah mengartikan kegagalan itu sendiri. Dalam

anggapan mereka bahwa kegagalan itu merupakan sebuah jurang

tanpa dasar yang pada akhirnya menyebabkan mereka kehilangan

harapan, keyakinan dan berhenti mencoba.

Anda harus menjadi seorang pembelajar, seorang pembelajar

tidak akan pernah memilih kata berhenti mencoba didalam kamusnya.

Ingatlah bahwa keberhasilan itu tidak mungkin hanya dicapai dengan

1 kali percobaan dan jadilah seorang pembelajar hingga sukses.

DAN SAYA YAKIN ITU ANDA !

Akhirnya, kita masuk yang dicari - cari . . .


7 TIPS JITU MEMULAI BISNIS ONLINE YANG
MENGHASILKAN

1. PENETAPAN TUJUAN
2. MENYELAMI DIRI SENDIRI
3. CUSTOMER PERSONA
4. BERGURU DARI ORANG SUKSES
5. PILIH MEDIANYA
6. LEARN IS EARN
7. ACTION
Oke, kita bahas ya . . .
7 Tips Jitu Memulai Bisnis Online 9

TIPS JITU 1

PENETAPAN TUJUAN

"Ini beneran ? Jika ini adalah Tips Jitu Pertama saya rasa sudah banyak
diungkap oleh orang - orang diluar sana".

"Hehe . . . Iya, memang ini sering sekali diutarakan orang - orang


sukses lainnya diluar sana. Dan tampak biasa tapi pertanyaannya

Anda sudah pernah


MENETAPKAN TUJUAN ?!

Tidak penting berapa banyak orang yang membicarakan tentang ini,


akan tetapi yang terpenting adalah "Apakah Anda sudah melakukan
ini ?"

Apa perbedaan antara orang kaya dan orang miskin ? Memiliki

Tujuan. Nyatanya bahwa sekitar 85% persen dari orang - orang kaya

memiliki satu tujuan besar yang mereka upayakan sepanjang waktu.

Berbeda dengan orang miskin, hanya sekitar 3% dari mereka yang

memiliki satu tujuan besar dan mereka hanya sesekali untuk

mengupayakannya, itupun jika memungkinkan.


7 Tips Jitu Memulai Bisnis Online 10

Seorang Napoleon Hill setelah melakukan penelitian 22 tahun terhadap


orang - orang terkaya di Amerika, Ia mengatakan

"Ada satu kualitas yang harus dimiliki seseorang


untuk meraih kemenangan, dan itu adalah kejelasan
tujuan, tahu apa yang diinginkannya, dan hasrat yang
menggebu untuk meraihnya.

Cerita tentang seorang pemburu yang pergi ke tepi hutan, menutup

matanya, dan menembakkan senapannya ke dalam hutan. Dia lalu

menoleh ke arah temannya dan berkata, "Aku berharap sesuatu yang

baik terjadi (yaitu peluruku mengenai binatang buruan) !".

Begitulah caranya banyak orang menjalani hidupnya,

memasrahkan diri pada kehidupan. Kebanyakan orang menjalani hidup

mereka tanpa adanya tujuan. Dengan melakukan sesuatu sebisanya,

tanpa adanya usaha yang lebih dan hanya berharap sesuatu yang baik

akan terjadi pada mereka.

Tetapi saya yakin Anda berbeda. Anda merupakan salah satu

orang yang menginginkan kemenangan itu. Dan Anda siap untuk

menetapkan tujuan. Dalam menetapkan tujuan yang jelas butuh kerja

yang lebih. Saya sendiri memiliki banyak tujuan dan masing - masing

tujuan memiliki komponen yang jelas. Kapan dicapainya ? Bagaimana

cara mencapainya ?
7 Tips Jitu Memulai Bisnis Online 11

FORMULA PENETAPAN DAN PENCAPAIAN TUJUAN

Formula yang akan saya bagikan kepada Anda adalah sebuah

formula yang telah diajarkan oleh Brian Tracy didalam bukunya "Master

Your Time, Master Your Life" (Buku yang Highly Recomended For

You). Jadi jika ingin lebih lengkap silahkan beli ya ^^. Dan formula ini

sudah berhasil mengubah kehidupan banyak orang dan dari puluhan

negara yang berbeda - beda. Yuk kita bahas, ada 7 Langkahnya.

LANGKAH 1 : Tentukan persisnya apa keinginan Anda,

Kebanyakan orang tidak pernah melakukan ini. Perincilah tujuan - tujuan

tersebut hingga sangat jelas. Salah satu kesalahan terbesar yang dibuat

orang - orang adalah menganggap bahwa mereka sudah memiliki

tujuan, padahal belum sedikitpun, yang mereka anggap tujuan itu

hanyalah harapan dan mimpi.

Tujuan harus benar - benar jelas dan spesifik. Anda harus tau

seberapa dekat Anda dengan tujuan tersebut. Brian Tracy pun mencoba

membuktikannya, Ia meminta kepada para peserta seminarnya untuk

mencontohkan tujuan mereka. Alhasil jawabannya seperti "Aku ingin

kaya, Aku ingin bepergian dan lainnya.

Namun, itu bukanlah tujuan, melainkan harapan dan mimpi. Hal

itu benar - benar tidak bisa terukur seberapa dekat Anda dalam

mencapainya
7 Tips Jitu Memulai Bisnis Online 12

LANGKAH 2 : Tuliskan. Hanya 3 persen orang dewasa yang

memiliki tujuan - tujuan tertulis, dan kelihatannya semua orang lain

bekerja untuk mereka. Mereka mendapat gaji rata - rata sepuluh kali

lebih banyak daripada orang - orang yang tanpa tujuan tertulis.

Caranya, ketika Anda telah menuliskan tujuan Anda, berikan nomor

pada tiap tujuan Anda. Hal itu yang menunjukkan pentingnya tujuan

tersebut.

Ingat, Anda tidak bisa membidik suatu target yang tidak bisa Anda

lihat. Jika Anda punya tujuan - tujuan yang jelas dan Anda bisa

mengukur kemajuan Anda, Anda akan bergerak maju lebih jauh dan

lebih cepat dibandingkan jika tidak memilikinya.

LANGKAH 3 : Te t a p k a n w a k t u n y a . K a p a n A n d a

menginginkannya ? Tentukan dengan spesifik kapan waktunya, misal

tahun depan 20 januari ataupun lainnya. Sehingga Anda bisa

memecahkan plan Anda untuk bisa dikerjakan dalam jangka waktu

perbulan hingga perhari.

LANGKAH 4 : Membuat Planning / Segala hal yang menurut

Anda bisa berguna untuk mencapai tujuan tersebut. Tuliskan segalanya,

jika menemukan hal yang baru segera tuliskan hingga Anda tidak

pusing dengan memikirkan lagi. Karena dengan menulisnya Anda tidak


7 Tips Jitu Memulai Bisnis Online 13

perlu menyimpan ide - ide tersebut diotak Anda dalam jangka waktu

yang lama dan hingga ide tersebutpun hilang.

LANGKAH 5 : Urutkanlah Planning tadi. Setelah menuliskan

segala hal tadi, urutkan dari skala yang terpenting. Mana yang harus

dikerjakan terlebih dahulu dan yang selanjutnya.

LANGKAH 6 : Lakukan. Segera ambil tindakan dari segala yang

Anda catat, lakukan saja dan mulailah dari sekarang. Jangan menjadi

orang yang malas untuk action.

LANGKAH 7 : Lakukan sesuatu setiap hari yang menggerakan

Anda menuju tujuan. Ini merupakan langkah terpenting dari semua

langkah. Ketika Anda melakukan sesuatu tadi setiap hari secara tidak

sadar Anda telah membuat habit yang membuat Anda semakin dekat

dengan tujuan besar Anda.

Ketika melakukan sesuatu setiap hari, Anda akan mengaktifkan

Prinsip Momentum Kesuksesan. Prinsip yang didasari pada hukum Sir

Isaac Newton, menyatakan bahwa memerlukan energi yang besar untuk

membuat tubuh bergerak pertama kali, tapi dibutuhkan jumlah energi

yang jauh lebih sedikit untuk membuat tubuh itu terus bergerak.

Analoginya adalah saat mendorong mobil yang kondisinya mati. Pada


7 Tips Jitu Memulai Bisnis Online 14

saat itu diperlukan energi yang besar dan tidak jarang memerlukan

bantuan orang lain untuk membuatnya maju, tetapi untuk membuat

mobilnya agar terus maju membutuhkan tenaga yang lebih sedikit

dibandingkan tadi. Andapun seperti itu.

EKSEKUSI ILMU INI


Sekarang, ambil secarik kertas, word, page atau apapun itu yang bisa

digunakan untuk mencatat tujuan Anda. Tuliskan kata Tujuan dan

tanggal hari ini dibagian paling atas halaman. Lalu tuliskan paling

sedikit 10 tujuan yang ingin Anda capai dalam 1 tahun ini.

Tuliskan dengan kreativitas Anda, buatlah semenarik mungkin

sehingga hal itu dapat membangkitkan gairah Anda untuk lebih giat

bekerja. Tuliskan tujuan - tujuan tersebut dengan menggunakan

strategy 3P : personal, positif dan present tense.

Mulailah setiap tujuan dengan penggunaan kata saya. Hal ini akan

membuat pikiran bawah sadar untuk mengupayakan tujuan tersebut

dan yang menginginkan tujuan tersebut adalah Anda. Misal, "Saya

mendapatkan uang sejumlah 100 juta pada 31 Desember tahun ini".

Buatlah bahwa itu benar - benar terjadi, jangan sertakan kata "akan"

yang membuat pikiran Anda sendiri tidak positif untuk mencapainya.

Ingat pikiran sangat mempengaruhi segala kinerja. Sejak Anda memiliki


7 Tips Jitu Memulai Bisnis Online 15

tujuan yang jelas, kapan ingin dicapai, menulisnya hal itu akan

membuat Anda menerima dorongan dari dalam untuk segera bergerak

menuju tujuan tersebut tanpa nanti - nati.

Saya sendiri setelah menetapkan tujuan tersebut membuat tabel

planning / segala sesuatu yang bisa dikerjan untuk mencapai tujuan

tersebut, dan menempelkan pada dinding kamar. Bisa Anda contek

dibawah ini,
JANUARY, 2019
MY DAILY ACTIVITY IN BUSSINESS

KEGIATAN 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10111213141516171819202122232425262728293031

BLA BLA (2)

BLA BLA (1)

BLA BLA (3)

Saya selalu memecahkan planning perbulan agar lebih mudah dikontrol

tetapi itu bebas dan kembali lagi ke Anda. Pemberian angka diujung

menunjukkan urutan yang mana harus dikerjakan terlebih dahulu.

Oiya dengan penerapan 7 langkah dari buku ini, saya benar -

benar melaju lebih cepat daripada biasanya. Jadi saya sangat

rekomendasikan Anda untuk membacanya, bisa dicari digramedia ya

^^.
7 Tips Jitu Memulai Bisnis Online 16

STRONG WHY ?!

Setelah menentukan tujuan yang jelas dan spesifik. Mari saya bantu

terlebih dahulu untuk menentukan alasan terkuat Anda untuk memulai

bisnis online. Penentuan alasan yang jelas sangat diperlukan, karena

dengannya Anda akan menjadi lebih semangat untuk mengerjakannya.

Ingat bahwa bisnis itu akan ada naik dan turunnya.

Kegagalan merupakan sesuatu yang biasa bagi para pebisnis bahkan

saya katakan harus dialami agar pebisnis tersebut sukses. Dan alasan

terkuat Anda yang akan membuat Anda semangat lagi untuk bangkit

dari kegagalan tersebut.

Dalam memulai bisnis online setidaknya ada 4 Alasan (versi saya):

1. Ikut - Ikutan / Iseng

2. Terpaksa

3. Income Tambahan

4. Fulltime

Saya sendiri diawal - awal alasan untuk memulai bisnis online

adalah Terpaksa. Tuntutan dari keluarga agar menjadi mandiri

membuat saya ketika menginginkan sesuatu harus mengupayakan dari

penghasilan sendiri dan jarang dibantu oleh keluarga. Tapi lama

kelamaan saya semakin naik tingkat dari Terpaksa - Income Tambahan

hingga Fulltime. Untuk saat ini saya benar - benar fulltime menjalankan
7 Tips Jitu Memulai Bisnis Online 17

bisnis online dan membantu beberapa usaha yang ada di pontianak

dalam pemasaran secara online / Digital Marketing.

Andapun harus memiliki alasan kuat juga untuk memulainya.

Bukan sekadar alasan saja tetapi didalamnya memiliki makna yang

terpendam. Memulai bisnis online alasannya Income tambahan ? Ya

benar, Anda melakukan itu karena Anda tidak mau terus menerus

menyusahkan orang tua Anda. Anda tidak ingin membuat orang tua

Anda bersedih. Anda ingin membanggakan kedua orang tua dan

lainnya.

Tulis itu di note, dan selalu bayangkan. Maka akan ada sebuah

perubahan yang menyebabkan . . .

Bangkit dari kegagalan itu adalah

suatu yang harus !


7 Tips Jitu Memulai Bisnis Online 18

TIPS JITU 2

MENYELAMI DIRI SENDIRI

Mau tidak mau, ketika Anda ingin memulai bisnis online Anda harus

menyelami diri Anda sendiri. Mulailah sadari bahwa Anda itu unik dan

memiliki potensi yang luar biasa. Tidak ada yang sama seperti Anda,

jadilah diri sendiri.

Bekerja tanpa merasa Bekerja !

Bagaimana caranya ?

Ya, dengan menyelami diri sendiri. Menemukan passion Anda dan

menghasilkan melaluinya membuat Anda bekerja tanpa merasa

bekerja. Cari sesuatu yang selama ini Anda senang melakukannya,

membuat Anda semakin semangat dan bergairah ketika melakukan hal

tersebut.

Bekerja dengan yang di senangi akan membuat mereka lebih

mementingkan kualitas daripada kuantitas. Misalnya seorang yang

sangat senang dengan kuliner. Ia sangat senang ketika dimintai tolong

untuk memasak dan tidak jarang menjadi chef gratis untuk teman -

teman dan keluarga. Ia akan selalu memperhatikan kualitas masakannya

dibandingkan kuantitasnya.
7 Tips Jitu Memulai Bisnis Online 19

Akhirnya, ketika Ia mulai memahami dan menyukai hobinya Ia

mulai membuka usaha yang sesuai hobbynya. Dan akhirnya tanpa Ia

sadari Ia mengalami perkembangan yang begitu pesat. Passionnya

membuat Ia bekerja tanpa merasa bekerja. Passionnya membuat Ia

konsisten melakukan hal tersebut. Konsisten = Sukses

Masih didalam buku yang sama Master Your Time, Master Your

Life, Brian Tracy memberikan sebuah pertanyaan yang akan membantu

Anda menemukan passion Anda :

1. Apag yang benar - benar ingin saya lakukan dengan hidup saya ?

2. Apa yang benar - benar, sungguh - sungguh ingin saya lakukan

dengan hidup saya ?

3. Apa yang benar - benar, sungguh - sungguh, betul - betul ingin saya

lakukan dengan hidup saya ?

Ketiga kalinya dengan pertanyaan yang hampir sama sebenarnya

Anda dipaksa untuk menyelami diri Anda lebih dalam, dengan

menyingkirkan jawaban - jawaban dangkal mengenai uang dan sukses.

Alhasil jawaban tersebut lah yang selama ini Anda cari - cari.

MEMULAI BISNIS DENGAN MODAL MINIM BAHKAN NOL !

Banyak dari mereka yang ingin memulai sebuah bisnis dengan modal 

7 Tips Jitu Memulai Bisnis Online 20

yang minim bahkan hingga nol sekalipun. Tetapi permasalahan yang

mereka hadapi adalah bagaimana caranya ?

Secara tidak sadar Anda sudah mempelajari caranya. "Your

P a s s i o n " . P a s s i o n a k a n m e m b u a t A n d a b e rg a i r a h u n t u k

mengerjakannya, bahkan tidak jarang hal itu bisa diuangkan tanpa

mengeluarkan uang. Dan cara lainnya adalah "Apa yang Kamu Miliki".

Kepunyaan Anda sangat banyak, bahkan bisa digunakan untuk

berbisnis.

Pikiran ? Betapa banyak diluar sana bisa berbisnis tanpa mengeluarkan

modal hanya dikarenakan pemikiran yang cemerlang darinya. Bahkan

Anda memiliki sesuatu yang juga dapat dimanfaatin, misal mobil. Mobil

bisa Anda gunakan untuk penyewaan mobil dan everything.

Saya sendiri memulai bisnis bermodalkan pemikiran yang

disupport oleh orang - orang yang sukses. Karena yakinlah, masih

banyak diluar sana orang - orang sukses yang bingung mau diapakan

uangnya, kecuali untuk investasi. Buatlah mereka menjadi Investor

Anda.

"Semua yang Anda miliki bisa digunakan

yang terpenting hanyalah

KEMAUAN !! . . .
7 Tips Jitu Memulai Bisnis Online 21

TIPS JITU 3

CUSTOMER PERSONA

Pada tips 3 ini, saya terinspirasi dari Ecourse FB & IG Ads terbaik se-

Indonesia (bagi saya), karena sangat cocok untuk pemula dan expert

yaitu >> Ads Mastery, sebuah Ecourse yang langsung diajari oleh

praktisi yang sudah menghasilkan milyran dari Iklannya. Jika penasaran

dan ingin belajar tentang FB Ads dan Ig Ads agar tidak boncos lagi.

Silahkan masuk di link ini > bit.ly/Noboncos < Copy Paste Aja.

Bagi saya sendiri jika ditanya lebih baik memilih produk terlebih

dahulu ? atau customer terlebih dahulu ?. Maka saya akan menjawab

"memilih customer". Kenapa ? Singkatnya ketika Anda memilih produk

terlebih dahulu, Anda akan mencoba mencari produk yang Anda fikir itu

bagus. Secara tidak sadar, sebenarnya Anda telah memilih produk yang

Anda sukai, dan belum tentu orang lain suka. Benar ?

Hal ini sangat berisiko pada bisnis Anda. Ingat bisnis itu "melayani

bukan dilayani", Anda tidak bisa memaksa orang lain harus suka

dengan apa yang Anda suka. Sehingga jika ingin berhasil dalam

penjualannya. Pilihlah customer Anda, sehingga Anda akan mengetahui

produk apa yang cocok dan disukai oleh mereka.


7 Tips Jitu Memulai Bisnis Online 22

Contohnya, jika saat ini Anda tiba - tiba disuruh untuk menjual

perumahan, yang notabene keuntungannya bisa nyentuh jutaan tetapi,

karena Anda sebelumnya tidak tau menau tentang itu tentu bingung

memilih "siapa sih yang mau beli perumahan". Ya, itu akan menjadi

sesuatu yang sulit. Berbeda hal jika Anda saat ini masih sekolah ataupun

kuliah. Anda mengetahui bahwa kawan - kawan Anda menyukai atau

selalu membeli nasi kuning pada istirahat. Tentu ketika Anda menjual

nasi kuning, Anda sudah tau "siapa yang akan membelinya" benar ?

Ya, begitula cara kerja yang sebenarnya.

Jadi Anda diawal harus membuat Customer Persona terlebih

dahulu agar Anda bisa memilih dan mengetahui secara detil tentang

customer Anda. Akhirnya Anda tidak akan bingung menentukan

produk, harganya dan lainnya. Sebenarnya secara singkat, Customer

Persona itu sebuah semi fiksi untuk customer ideal Anda. Lebih

lengkapnya bisa pelajari di Ads Mastery ya > bit.ly/Noboncos

Saya akan lebih fokus pada cara membuat Customer Persona tersebut.

Saya pastikan Anda tidak akan merasa rugi ketika ikut belajar bersama

Ko Albert.
7 Tips Jitu Memulai Bisnis Online 23

Semua data tersebut

diisi hingga Anda

mengenal secara rinci

Customer Anda. Ketika

Anda mengetahui

Needs (yang

dibutuhkan) dan

Problem (masalah

mereka) disanalah

produk Anda

mengisinya.

Lengkapnya langsung belajar aja ya disana, karena disana akan

diajarkan lebih perinci dan fullpower. Langsung aja jika penasaran >

bit.ly/Noboncos
7 Tips Jitu Memulai Bisnis Online 24

TIPS JITU 4

BERGURU DARI ORANG SUKSES

Anda harus cari orang yang sukses di bisnis yang sama seperti bisnis

yang Anda jalani sekarang. Bergurulah dan menjadi bodoh didepannya

adalah kunci keberhasilan. Mereka sudah mengalami dan memiliki

segudang pengalaman, pelajari dan ikuti cara main mereka.

Seorang anak kecil yang diberikan kertas putih kemudian Ia

disuruh untuk menggambarkan seekor katak tetapi, si anak kecil itu

tidak pernah sama sekali melihatnya. Pertanyaanya, bagaimana bisa Ia

menggambarnya ? Jika tidak diajarkan oleh orang yang sudah

melihatnya ?. Begitulah cara kerjanya. Berguru dengan seorang yang

sudah sukses akan membuat Anda lebih cepat berkembang dan

mencapai keberhasilan Anda sendiri.

Ada yang namanya proses belajar. Try Eror adalah hal yang

pertama kali dialami si pembelajar, mereka selalu mencoba - gagal -

mencoba - gagal hingga berhasil. Mereka tidak salah, tetapi yang

sebaiknya dilakukan Anda adalah Melewati Jalan Pintas. Yang saya

maksud ini adalah Anda belajar tetapi tidak perlu melewati fase Try Eror

lagi karena Anda langsung belajar dari praktisinya. Itulah pentingnya

belajar dari orang yang sudah sukses. Walaupun berbayar . . .


7 Tips Jitu Memulai Bisnis Online 25

TIPS JITU 5

PILIH MEDIANYA

Pilih medianya dengan catatan "1 saja". Mengumpulkan fokus Anda

kepada satu titik akan membuat Anda lebih mahir dalam bidang

tersebut. Kebanyakan orang diluar sana baru memulai bisnis langsung

memilih beberapa media padahal itu hanya akan membuat pecah fokus

padanya.

Perlahan saja, karena untuk diawal Anda bisa memulai di 1 media

terlebih dahulu dan fokus berkembang didalamnya. Karena perlu

diperhatikan juga bahwa setiap media memiliki karakteristik yang

berbeda - beda. Contohnya saja pada Instagram. Pengguna instagram

bisa dikatakan 35 Tahun kebawah dan kebanyakan juga wanita. Anda

harus ketahui sifat wanita itu sendiri, seperti suka barang - barang yang

lagi trend, suka tergiur dengan makanan, fashion dan lainnya. Oleh

karena itu jika produk Anda cocok dengan tersebut maka fokuslah.

Dan ini berlaku di media - media lainnya. Semuanya memiliki

karakteristik yang berbeda - beda. Jadi pahami dan fokus dulu 1 media

hingga Anda mendapatkan winningnya.


7 Tips Jitu Memulai Bisnis Online 26

TIPS JITU 6

LEARN IS EARN

Ungkapan yang menunjukkan betapa pentingnya belajar. Sebagaimana

yang dikatakan oleh CEO Fortune 500, "Satu - satunya sumber nyata

kita untuk keunggulan kompetitif yang berkelanjutan adalah

kemampuan kita untuk belajar dan menerapkan gagasan - gagasan

baru lebih cepat dibanding kompetitor kita."

Belum lagi, ketika Ericsson mendapati bahwa orang - orang yang

berkinerja tinggi disetiap bidang menghabiskan waktu lebih banyak

untuk mempraktikkan dan meningkatkan (belajar) keahlian mereka

dibandingkan orang - orang yang berkinerja rendah.

Hal ini juga berlaku untuk Anda. Satu - satunya cara agar bisa lebih

cepat menghasilkan adalah belajar dan mempraktikkan hal - hal baru

tersebut. Banyak sekali ilmu yang harus dipelajari oleh seorang

pebisnis. Tetapi pada E-Book ini saya hanya akan membahas 1 topik

saja yaitu "Strategy Berpikir". Untuk ilmu lain, semoga Allah

mudahkan saya membahasnya ataupun saya akan rekomendasikan

Anda untuk belajar dengan guru - guru saya.


7 Tips Jitu Memulai Bisnis Online 27

STRATEGI BERPIKIR


Ilmu yang saya dapati langsung dari Coach Denny Santoso, salah satu

Digital Marketer Indonesia. Dan saya kira ilmu ini wajib diketahui oleh

mereka yang ingin memulai bisnis agar lebih menghasilkan.

Ketika seseorang ingin membeli sebuah produk tidak akan

mungkin serta merta beli langsung, pasti akan ada proses ataupun step

- step berpikir hingga action dengan membelinya dan inilah yang

disebut Strategi berpikir. Ilmu ini sangat amat penting untuk para

pebisnis, Anda harus mengetahui cara berpikir customer dan cara

mempengaruhi pikiran mereka. Endingnya adalah pikiran mereka akan

tertuju pada produk Anda sebagai solusinya. Perhatikan dibawah ini,

DIGITAL :
ACTION :

KONTEN

LEADS,

INPUT OUTPUT
BUYER

OFFLINE :

& CUSTOMER
OBROLAN

Itulah gambaran berfikirnya seseorang. Ada yang masuk (inputnya) dan

ada yang keluarnya (output). Di input secara digital bisa melalui konten,

ngobrol di sosmed, kemudian di offline bisa juga dengan obrolan

langsung. Dimana dengan input tadi Anda harus bisa mempengaruhi


7 Tips Jitu Memulai Bisnis Online 28
otak mereka untuk menjadi menjadi seorang leads, buyer ataupun

customer Anda.

Seseorang yang ingin membeli sebuah produk, misal hadnphone.

Ada step - step berpikir sebelum mereka bertindak (membeli).

Disanalah tugas Anda sebagai sales untuk mempengaruhi step - step

tadi. Pada umumnya, seseorang ketika ingin bertindak (membeli)

mengalami step - step seperti ini,

REVIEW / HARGA
PROBLEM NEEDS DETIL
TESTI $

BUY

Umumnya step - step berpikir seseorang seperti ini, walaupun ada yang

berbeda. Disinilah peran Anda mengatur pikiran mereka, melalui

konten ataupun obrolan. Misal, Anda seorang penjual obat. Mari kita

bedah strategi yang menghasilkan. Saya sendiri sebagai konsumen

obat herbal mulai sadar ternyata begini cara mereka menjual produknya

kepada saya,

Pertama, mereka menjelaskan problem (permasalahan)

Customer Persona mereka secara umum, hingga calon buyernya

mengatakan "Iya benar ! ini permasalahan saya".


7 Tips Jitu Memulai Bisnis Online 29

Semakin Anda mengetahui permasalahan yang dialami Customer

Ideal Anda, 50 % Closing sudah ditangan Anda. Ketika mereka telah

mengatakan itu, secara tidak sadar pikiran mereka telah Anda giring

untuk menuju kepada "Bagaimana Solusinya ?"

Kedua, setelah pikiran mereka mulai menanyakan "Bagaimana

Solusinya ?". Waktunya untuk mereferensikan produk Anda sebagai

solusinya.

Ketiga, Di tahap ini mereka mulai meng - iyakan apa yang Anda

infokan. Tetapi tidak cukup itu, Anda perlu menjelaskan secara detil

produk Anda. Value yang membedakan produk Anda dibandingkan

produk orang lain. Sebagaimana seseorang yang ingin membeli

Handphone, mereka pasti mencari info detil spesifikasinya terlebih

dahulu. Begitu juga dengan produk Anda.

Keempat, Sebelum Anda memberikan harga, Anda harus

pastikan produk Anda adalah solusi bagi permasalahan mereka.

Kemudian tunjukan review / testimoni sangat positif terhadap produk

Anda. Itu akan membuat mereka semakin percaya.

Terakhir, Berikan harga. Tetapi jangan buat mereka fokus

dengan harga, uang begitu sensitif. Harga relatif tinggi akan membuat
7 Tips Jitu Memulai Bisnis Online 30

mereka memutuskan semua step - step pikiran yang telah Anda bangun

kepada mereka sebelumnya. Strateginya adalah jangan buat mereka

fokus kepada harga. Misal, "Harganya 1 Juta bu, tetapi memang

produk ini hanya untuk orang - orang yang siap action dan berhasil ya

bu". Atau "Wah kebetulan bu, kami ada Disc 50% dari 1 Juta menjadi

500 Ribu saja, dan Alhamdulillah produk ini sudah banyak yang

mendapatkan khasiatnya".

Buat calon buyer Anda tidak fokus kepada harga, alihkan

kepada hal lain yang menunjukkan kelebihan produk

Anda.
7 Tips Jitu Memulai Bisnis Online 31

TIPS JITU 7

ACTION

Tips terakhir dan terpenting dibandingkan semuanya. Action sekarang

juga !

"Seberapapun pengetahuan Anda tentang bisnis

Jika tidak DILAKUKAN tetap aja dikalikan NOL".

Terimakasih telah membaca hingga selesai. Semoga dapat manfaat dari

ebook ini dan saya do'akan semoga jualannya semakin lancar ya, dan

yang masih bingung mau jualan apa ? bisa langsung ke sini > bit.ly/

bisnis-saudara < disitu salah satu peluang untuk Anda, bisa daftar Gratis

maupun Berbayar.

Jangan lupa untuk mendapatkan ilmu - ilmu lainnya, bertanya &

berteman dengan saya saya di :

- faridzone.com < BLOG SAYA >


- facebook.com/maulanablog <Facebook Saya>
- instagram.com/farid.1140 <Instagram Saya>
Jika masih ada pertanyaan, jangan sungkan

untuk email saya di admin@faridzone.com ya . . .

Farid Maulana - Internet Marketing Enthusiast


Salam Sayang ~
7 Tips Jitu Memulai Bisnis Online 32

PENUTUP

TUJUAN BISNIS YANG SEBENARNYA

Bisnis Itu Hanya Wasilah, 



Tujuannya Harus Tetap Lillah

- DEWA EKA PRAYOGA


7 Tips Jitu Memulai Bisnis Online 33

Khusus tulisan ini, saya merepost tulisan dari guru saya yaitu, Dewa
Eka Prayoga. Silahkan dipelajari . . .

Bangunlah Bisnis Dengan Niat Ibadah, Dakwah Dan


Cari Nafkah

Ketika saya memulai bisnis banyak sekali orang yang saya temui,
mereka banyak menasehati, memberi masukan bahkan mengingatkan
saya. Kata mereka dalam membangun bisnis, jangan hanya bicara
melulu soal uang dan membangun kekayaan. Namun hal yang harus
pertama kita tanamankan dalam mindset membangun bisnis adalah
dengan meniatkan untuk Ibadah, Dakwah dan terakhir Mencari Nafkah.
Mindset Bisnis

Bicara tentang bisnis adalah soal ibadah, kita niatkan agar segala
aktifitas bisnis yang kita lakukan itu bernilai ibadah, yakni selama proses
bisnis yang kita jalani itu sesuai dengan aturanNya dan tidak melanggar
segala aktifitasnya.

Selanjutnya dalam produk yang kita buat, setidaknya nilai-nilai


dakwah kita sampaikan kepada konsumen dalam produk itu. Intinya
semua yang terlibat dalam bisnis kita itu bisa semakin mendekat
kepadaNya. Bukankah ini bagian juga dari dakwah.
7 Tips Jitu Memulai Bisnis Online 34
Bicara tentang bisnis untuk mencari nafkah, hal ini juga tidak bisa
abaikan. Karena bagiamanapun jika kita sebagai seorang kepala
keluarga, kewajiban kita adalah memberi nafkah keluarga.

Bagi seorang pebisnis, tentunya untung atau profit dalam bisnis


merupakan sebuah keharusan bukan? Jika bisnis kita lancar dan bisa

terus mendapatkan keuntungan hingga akhirnya kita bisa membangun


kekayaan. Dengan kekayaan itu kita bisa banyak melakukan kebaikan
seperti melaksanakan kewajiban memberi nafkah keluarga. Nah, jika
kewajiban itu baru terpenuhi selanjutnya dengan kekayaan yang dimiliki
kita bisa menebar kebaikan sebanyak-banyaknya.

“Bisnis itu bukan tujuan, tetapi sebuah jalan


membangun KEKAYAAN, yang dengan kekayaan itu membuat
kita bisa melakukan BANYAK KEBAIKAN”
-Dewa Eka Prayoga-

Percepatan dalam Bisnis

Setelah diselediki, ternyata ada hal-hal diluar teknis yang


mempengaruhi pencapaian percepatan dalam bisnis.  Intinya  Backlink
Ghaib yang tanpa sadar kami lakukan adalah dengan melakukan Apa
yang di perintahkan oleh Allah, menjalankan sunnahnya dan
menjauhi larangannya.  Teringat salah satu pesan guru saya yang
berbunyi “Jika kamu ingin dimudahkan dalam mencapai segala Impian
kamu langsung aja minta sama Allah yang punya”.
7 Tips Jitu Memulai Bisnis Online 35

Ternyata hal inilah yang sedikit banyak mempengaruhi percepatan


bisnis kami. Semakin banyak ibadah yang kita lakukan, Allah semakin
senang, maka segala pencapaian dan target yang kita tetapkan insya
Allah akan dipermudah juga olehNya.
“Semakin kita dekat dengan Allah, semakin Allah sayang Sama kita”.

Bisnis Itu Hanya Wasilah, 


Tujuannya Harus Tetap Lillah

      Di zaman sekarang ini, banyak tawaran-tawaran bisnis yang


menggiurkan dengan potensi keuntungan yang luar biasa. Akan tetapi
dalam prosesnya, bisnis itu menjalankan hal-hal yang dilarangNya. Jika
mindset bisnis kita yang dituju hanya untuk keuntungan semata, tentu
pasti akan ambil peluang itu. Alhasil bisnis sebagai ibadah mungkin
hanya selogan semata karena dalam kenyataannya kita melakukan hal-
hal yang dilarangNya.
Sekarang saya tanya?. Apa anda mau jika jika bisnis yang anda
jalankan membuat hidup anda semakin bermasalah,? Misalnya karena
dengan berbisnis seperti itu anda semakin Jauh dari Allah, enggan
berdo’a, malas beribadah, terus bermaksiat, sombong atas pencapaian,
jauh dengan keluarga dan yang lain sebagainya.

Saya yakin siapapun itu jawabannya pasti TIDAK, bukankah


begitu? Oleh karena itu, mulai dari sekarang tanamakanlah mindset
7 Tips Jitu Memulai Bisnis Online 36
yang benar. Bangunlah bisnis dengan niat dan cara yang benar. Pada
akhirnya jika itu anda lakukan, maka akan semakin banyak waktu luang
yang didapat.   Selain itu keuntungan didapat kebaikan pun bisa
diperbuat. Catat baik-baik,  Bisnis itu hanya sekedar Wasilah (Jalan),
Tujuannya harus Lillah (Allah).

“Bisnis yang bagus bukan hanya menghasilkan Uang


saja, tapi juga semakin mendekatkan Ownernya dengan
penciptanya.” 


- Dewa Eka Prayoga -

Anda mungkin juga menyukai