Anda di halaman 1dari 3

SOP SOUJI KYOSISTSU

ANGKATAN 9

KELOMPOK III

Muhammad Afifudin
Yudi Antonius
Dedi Hardiyanto
Afriansyah

LEMBAGA PELATIHAN KERJA

BAHANA INSPIRASI MUDA

TAHUN 2016
SOP SOUJI PADA KYOSITSU

A. Persiapan Alat
1. Sapu lantai 1 buah
2. Lap Pel 1 buah
3. Ember 1 Buah diisi cairan pel satu tutup botol
4. Lap – lap :
a. Lap Meja Warna Hijau 1 buah
b. Lap kaca Warna Kuning 1 buah
c. Lap Papan Tulis Warna Hitam 1 Buah
5. Cairan Cling 1 Botol
6. Pengki 1 buah
7. Karet 1 buah Jika diperlukan untuk merapikan kabel alat elektronik
B. Area Kerja dan Waktu yang Diperlukan
1. Area Kerja : Kelas A dengan Toire, Kelas B, Kelas C dan Kelas D.
2. Jumlah orang yang dibutuhkan antara 1 – 2 orang / kelas
3. Waktu yang diperlukan 15 menit beserta dengan pengecekan.
4. Di lakukan pada waktu souji sore
C. Cara Kerja
1. Mengeluarkan tempat sampah (Gomibako) yang ada di kelas ke
2. Membersihkan semua kaca yang terjangkau dengan mengunakan kain lap warna
kuning, dari sudut kiri atas sampai bawah dengan cara zig-zag.
3. Membersihkan kusen jendela mengunakan kain lap warna hijau, dari atas ke
bawah.
4. Membersihkan meja sensei dengan menggunakan kain lap warna hijau, sekaligus
merapikan semua peralatan (speaker dan kabelnya) yang ada diatas meja sensei.
5. Membersihkan kursi sensei dengan menggunakan kain lap warna hijau.
6. Membersihkan papan tulis dari atas kebawah, depan dan belakang (untuk papan
tulis yang tidak menempel pada dinding) beserta tiang dan tempat meletakan
penghapusnya.
7. Membersihkan pintu kelas, jika terbuat dari kaca menggunakan kain lap warna
kuning, dan jika terbuat dari kayu menggunakan kain lap warna hijau dengan cara
membersihkan dari atas kebawah dengan cara zig-zag dari sudut kiri atas.
8. Menyapu lantai kelas dari sudut yang terjauh menuju pintu keluar dengan cara
tidak dikibas-kibaskan (diseret), dan menggunakan pengki untuk menampung
sampah / kotoran dan dibuang ke kotak sampah.
9. Mengepel lantai kelas dari sudut terjauh menuju pintu keluar dengan cara zig-zag
dengan kain lap pel tidak terlalu basah dan tidak terlalu kering (lembab) dengan
cara memeras kain lap pel dengan teknik diputar dari dalam keluar.
10. Mengembalikan tempat sampah ke tempat semula
11. Mengumpulkan kembali semua peralatan yang sudah digunakan, dan dipisahkan
antara yang akan diserahkan kepada bagian sentakusuru (kain lap, lap pel, ember)
dan peralatan yang akan disimpan ke tempat semula seperti sapu dan pengki.
12. Melakukan pengecekan ulang pada area tempat kerja, apakah masih ada yang
perlu dibersihkan ulang atau masih ada peralatan yang belum dikembalikan ke
tempat semula.
13. Melaporkan kepada rida jika ada masalah yang ditemukan.
D. Catatan
1. Langit – langit dibersihkan jika kotor, dan dibersihkan seperlunya saja.
2. Kaca dibersihkan hanya pada jangkauan saja.
3. Membersihkan papan tulis menggunakan cairan cling jika terlihat kotor
4. Untuk kelas A ada tambahan untuk membersihkan toilet (dengan penambahan alat
sesuai kondisi)
5. Alat bisa di tambah atau di kurangi sesuai kondisi

Anda mungkin juga menyukai