Anda di halaman 1dari 6

Paper 1 Rabu, 29 Januari 2020

Mata Kuliah: Manajemen Pemasaran Wisata

IDENTIFIKASI KEBUTUHAN BERDASARKAN PROFESI


(Studi Kasus: Petani)

Disusun Oleh:
Imam Ahmad Fauzy (J3B118035)

Dosen:
Dyah Prabandari, S.P, M.Si

Asisten Dosen:
Danang Windrapurna, A.Md

PROGRAM STUDI EKOWISATA


SEKOLAH VOKASI
INSTITUT PERTANIAN BOGOR
BOGOR
2020
HASIL DAN PEMBAHASAN

Studi observasi secara langsung kepada petani yang berada di sekitar Kabupaten
Bogor, didapatlah hasil praktikum mengenai Identifikasi Kebutuhan Berdasarkan
Profesi yaitu petani. Berikut merupakan hasil dan pembahasan mengenai Identifikasi
Kebutuhan Berdasarkan Profesi.

A. Karakteristik Responden
Seorang petani dengan jenis kelamin perempuan bernama Bu Heni dengan lokasi
rumah yaitu di Dramaga. Responden ini berusia 34 tahun dan berstatus menikah, sudah
memiliki satu orang anak. Responden ini memiliki pekerjaan tetap sebagai pekerja
lapangan di Persemaian yang berlokasi di kampus IPB Dramaga karena responden ini
merupakan alumni dari fakultas kehutanan IPB dengan gaji perharinya yaitu Rp
80.000. Adapun untuk menjadi petani hanya pada weekend saja.

B. Kebutuhan Produk Barang


Kebutuhan produk barang sehari-hari dari profesi petani sangatlah berbeda-beda.
Berikut adalah data kebutuhan harian dan mingguan petani berupa produk barang.
Tabel 1 Data Kebutuhan Petani Berupa Produk
No Produk Deskripsi Skala Tingkatan Klasifikasi
A. Kebutuhan Harian
1. Beras Beras eceran Kebutuhan : 7 Primer
dengan kualitas Keinginan : 7 Jasmani
sedang seharga Rp Permintaan : 7 Material
8.000/kg Sekarang
Individu
2. Bayam Bayam dengan Kebutuhan : 6 Primer
kualitas yang biasa Keinginan : 5 Jasmani
seharga Rp Permintaan : 6 Material
2.500/ikat Sekarang
Individu
3. Tahu Tahu dengan Kebutuhan : 6 Primer
kualitas biasa Keinginan : 6 Jasmani
seharga Rp Permintaan 6 Material
6.000/bungkus Sekarang
Individu
4. Daging ayam Daging ayam Kebutuhan : 7 Primer
dengan kualitas Keinginan : 6 Jasmani
yang baik seharga Permintaan : 6 Material
Rp 36.000/kg Sekarang
Individu
5. Minyak Goreng Minyak goring Kebutuhan : 7 Primer
dengan merk Sania Keinginan : 7 Jasmani
seharga Rp Permintaan : 7 Material
13.000/liter Sekarang
Individu
Tabel 2 Lanjutan
B. Kebutuhan Mingguan
1. Pupuk Pupuk Urea Kebutuhan : 7 Primer
seharga Rp Keinginan : 7 Jasmani
2.000/kg Permintaan : 7 Material
Sekarang
Individu
2. Pupuk Pupuk NPK Kebutuhan : 7 Primer
seharga Rp Keinginan : 7 Jasmani
2.500/kg Permintaan : 7 Material
Sekarang
Individu
3. Obat Tanaman Vista 400 SL Kebutuhan : 7 Primer
seharga Rp Keinginan : 7 Jasmani
15.000/botol Permintaan : 7 Material
Sekarang
Individu

Kebutuhan produk barang seorang petani, tidaklah beda dengan seorang yang
berprofesi seorang wiraswasta dan lain sebagainya. Kebutuhan sehari-hari dari seorang
petani sama saja seperti masyarakat umum lainnya dan tidak ada pengecualian.
Kebutuhan produk barang petani, dibedakan dengan kebutuhan mingguannya yaitu
untuk mengelola sawahnya.
Kebutuhan harian produk barang seorang petani sama seperti masyarakat
umum. Contohnya seperti beras, lauk pauk, minyak goreng dan bahan sembako
lainnya. Responden yang bernama Bu Heni ini memiliki tanggung jawab yang berlipat
karena responden tersebut selain menjadi petani adalah pekerja lapang dipersemaian
dan ibu rumah tangga. Kebutuhan harian produk barang sembako responden ini adalah
sangatlah sederhana yang penting dapat mencukupi anak, suami dan dirinya untuk
makan pada hari itu. Kebutuhan ini pun adalah kebutuhan jasmani, yakni kebutuhan
untuk memulihkan atau menambah tenaga dengan makanan yang dibeli dan barang
tersebut memiliki imtensitas yaitu primer dan waktunya sekarang, karena apabila tidak
dipenuhi pada saat itu juga, akan mempertaruhkan nyawa dari responden tersebut.
Kebutuhan produk berupa barang yang berarti terlihat oleh mata kepala sendiri. Dari
kebutuhan produk barang seorang petani ini memiliki rata-rata kebutuhan harian
sebesar 6,6 yang berarti dibutuhkan sekali oleh seorang petani ini yakni berupa
makanan pokok. Rata-rata keinginan seorang petani terhadap kebutuhan harian berupa
makanan yaitu 6,2 yang berarti diinginkan oleh petani karena responden ini pun merasa
bosan apabila menu masakannya tersebut sama dari hari ke hari. Terakhir adalah rata-
rata permintaan kebutuhan harian berupa makanan yaitu 6,4 yang berarti diminta oleh
seorang petani terhadap kebutuhan hariannya.
Kebutuhan mingguan produk barang seorang petani berbeda dengan
masyarakat pada umumnya. Seorang petani pasti banyak menghabiskan waktunya di
ladang. Ladang tersebut apabila ditanami dengan padi, jagung, kacang atau apapun itu
pasti memerlukan beberapa jenis pupuk dan obat tanaman. Pupuk dan obat tanaman ini
dibeli sekitar 2 minggu sekali. Pupuk yang dipakai oleh responden tersebut adalah
pupuk urea dan pupuk NPK, dimana kedua pupuk ini yaitu saling berkaitan demi
kesuburan tanah dan tanaman yang ditanam diladang tersebut. Selanjutnya yaitu obat
tanaman yang bermerek Vista yaitu obat tanaman untuk mengusir hama yang berada
pada tanaman padi atau jagung. Apabila terkena hama tersebut, daun padi atau jagung
akan memutih dan diperlukan semprotan obat tanaman ini. Kebutuhan mingguan petani
ini berupa produk barang yang berkaitan dengan lading dan tanamannya, karena
merupakan pekerjaan utama dari seorang petani yaitu mengelola ladangnya dengan
baik agar menghasilkan panen yang sangat memuaskan. Rata-rata dari skala
kebutuhan, keinginan dan permintaan dari pupuk dan obat tanaman tersebut adalah 7
yaitu sangat dibutuhkan demi kesuburan tanah dan ladang petani tersebut.
SIMPULAN

Berdasarkan hasil data yang diperoleh sesuai kebutuhan profesi seorang petani
mulai dari produk harian dan mingguan banyak didapatkan bahan pokok yang sering
digunakan. Kebutuhan harian profesi petani sama hal nya dengan masyarakat umum
seperti lauk pauk, minyak goreng dan bahan sembako lainnya. Sedangkan kebutuhan
mingguan profesi petani berbeda dengan masyarakat umum lainnya, karena profesi
yang dikerjakan sepenuhnya diladang, serta membutuhkan suatu produk untuk
digunakan dalam pertanian, seperti jenis pupuk dan tanaman obat agar tanaman di
ladang tidak mudah terserang hama. Sesuai dengan hasil yang diperoleh nilai rata –
rata dari skala tingkat kebutuhan mulai dari harian dan mingguan diperoleh nilai rata-
rata 7 dan sangat dibutuhkan untuk profesi seorang petani.
LAMPIRAN

Gambar 1 Dokumentasi dengan responden

Anda mungkin juga menyukai