Anda di halaman 1dari 6

Etika Teknologi

Kelompok 2
 Seluruh Anggota kelas 12IF2 (2018)
A. SECARA UMUM
1.Pengertian Teknologi
Teknologi adalah berbagai keperluan serta sarana berbentuk aneka macam peralatan atau
sistem yang berfungsi untuk memberikan kenyamanan serta kemudahan bagi manusia.
Seiring berjalannya waktu makna teknologi mengalami perluasan. ia tidak terbatas pada benda
berwujud, melainkan juga benda tak berwujud. semisal perangkat lunak, metode pembelajaran,
metode bisnis, pertanian dan lain sebagainya. Etika (ethic) bermakna sekumpulan azas atau nilai
yang berkenaan dengan akhlak, tata cara mengenai benar salah tentang hak dan kewajiban yang
di anut oleh suatu golongan atau masyarakat..

2.Kehidupan Masyarakat dengan Etika Teknologi


Dalam kehidupan masyrakat sekarang ini, penggunaan teknologi sudah digunakan dalam
berbagai bidang sesuai kebutuhan hidupnya masing masing. Penggunaan teknologi ini pun
membawa masyarakat untuk hal yang positif maupun negatif. Untuk hal yg positif masyarakat
menggunakan teknologi untuk sarana pengetahuan dan belajar serta pemenuhan hidup sehari
hari. Dimana masyarakat memanfaatkan teknologi untuk mendapatkan pengetahuan baru seperti
penelitian terhadap suatu hal. Dan masyarakat juga menggunakan teknologi untuk pemenuhan
kebutuhan hidup, misalnya penggunaan komputer dalam mengola data suatu instansi atau
perusahaan.
Namun ada juga hal negatif yang terjadi saat masyarakat menggunakan teknologi, misalnya
dalam hal penipuan. Banyak masyrakat yg menggunakan teknologi seperti komputer dan internet
atau handphone untuk melakukan penipuan terhadap orang lain. Sehingga melalui penipuan
tersebut seseorang bisa mendapatkan untung yg banyak tanpa harus mengeluarkan usaha yg
besar.

3.Masalah masalah dengab Eika Teknologi


(No 3 dampak negatif)

1. Dengan makin pesatnya komunikasi membuat bentuk komunikasi berubah,yang asalnya face
to face menjadi tidak. Hal ini dapat menyebabkan komunikasi hampa
2. Seseorang yang terus-menerus bergaul dengan komputer akan cenderung menjadi seseorang
yang individualis

3. Dengan pesatnya teknologi informasi, baik internet maupun media lainnya,membuat peluang
masuknya hal-hal yang berbau pornografi,pornoaksi,maupun kekerasan makin mudah

4. Interaksi anak dan computer yang bersifat satu (orang) menhadap satu (mesin) mengakibatkan
anak menjadi tidak cerdas secara sosial

5. Kemerosotan moral di kalangan warga masyarakat, khususnya di kalangan remaja dan pelajar.
Kemajuan kehidupan ekonomi yang terlalu menekankan pada upaya pemenuhan berbagai
keinginan material, telah menyebabkan sebagian warga masyarakat menjadi "kaya dalam materi
tetapi miskin dalam rohani

6. Terjadinya pengangguran bagi tenaga kerja yang tidak mempunyai kualifikasi yang sesuai
dengan yang dibutuhkan

7. Adanya aksi tipu menipu dalam proses jual beli online yang dapat merugikan beberapa pihak;

Nmr3. dampak baik.

1. Mempercepat arus informasi.


Arus informasi saat ini menjadi sangat cepat, bahkan cenderung tidak terkontrol hingga saat ini.
namun demikian, hal ini merupakan salah satu dampak positif, karena dapat memberikan
informasi mengenai suatu kejadian secara cepat.

2.Mempermudah akses terhadap informasi terbaru.


Merupakan salah satu efek domino dari bertambah cepatnya arus informasi. Dengan adanya
teknologi informasi dan komunikasi yang berkembang sangat pesat, maka siapapun akan bisa
memperoleh informasi dengan mudah.

3. Media sosial.
Media sossial juga merupakan dampak positif lainnya dari perkembangan teknologi informasi
dan kommunikasi. Media sosial dapat memberikan banyak sekali manfaat, salah satunya adalah
dapat mempertumakan individu dengan orang baru, dan menambah relasi antar individu.

4. Membantu individu dalam mencari informasi


Dalam mencari informasi yang baru dan masih hangat, maka teknologi informasi dan juga
komunikasi sangat memegang peranan yang penting. Dengan adanya arus informasi yang
menjadi jauh lebih cepat, maka individu akan menjadi lebih mudah dalam mencari informasi
yang diinginkan.

5. Media hiburan.
Pemanfaatan dari teknologi informasi dan juga komunikasi berikutnya adalah dalam hal hiburan.
Teknologi informasi dan juga komunikasi saat ini mendukung media hiburan yang sangat banyak
ragamnya bagi setiap orang.

6. Mepermudah komunikasi dengan individu lainnya yang jauh


Komunikasi merupakan salah satu hal yang paling utama yang harus dijalin oleh manusia,
sebagai makhluk sosial. Dengan adanya teknologi informasi dan juga komunikasi, maka saat ini
untuk dapat berkomunikasi dengan orang lain menjadi jauh lebih mudah.

B. Hubungan Etika Teknologi dengan Perintah Allah


1. Perintah Pertama “Jangan ada padamu Allah lain di hadapanku”
1.1.Mazmur 14:1 “Orang bebal berkata dalam hatinya, tidak ada Allah. Busuk dan jijik
perbuatan mereka, tidak ada yang berbuat baik”
Dalam ayat ini dapat dilihat bahwa orang bebal tidak mengakui perbuatan baik dan karunia yang
berasal daripada Tuhan.
Contoh: Bermain hp saat beribadah
Seorang yang bermain hp saat beribadah adalah salah satu contoh orang bebal yang menduakan
Allah dengan barang elektronik.
2. Perintah Kedua “Jangan menyebut nama Tuhan Allah dengan sembarangan..”
2.1.Keluaran 20:7 “Tuhan akan memandang bersalah orang yang menyebut namaNya
dengan sembarangan”
Dalam ayat ini dapat dilihat bahwa Tuhan tidak menyukai bahkan menganggap bersalah orang
yang tidak memuliakan namaNya dan menyebutNya secara sembarangan.
Contoh: Seorang yang setiap harinya memanggil nama Tuhan hanya untuk formalitas saja, dia
hanya ingin dipandang orang lain sebagai orang yang kenal Tuhan. Kita sebagai umat Tuhan
tidak bias hanya mengenal kita harus senantiasa mengimani Tuhan. Banyak orang yang
mengenal Allah, banyak orang yang tahu tentang Kristus tapi sedikit orang yang mengimani dan
percaya kepadaNya.
3. Perintah Ketiga “Ingat dan kuduskanlah hari Sabat”
3.1.Ibrani 10:25 “Janganlah kita menjauhkan diri dari pertemuan-pertemuan ibadah kita
seperti dibiasakan oleh beberapa orang, tetapi marilah kita saling menasihati dan
semakin giat melakukannya menjelang hari Tuhan yang mendekat”
Dalam nats ini dijelaskan bahwa kita harus senantiasa mendekatkan diri kepada Tuhan, dengan
cara apa? Kita dapat memulainya dengan taat beribadah dan berusaha mengajak saudara kita
untuk memberikan waktu kita untuk memuji dan memuliakan namaNya serta mengucap syukur
buat semua berkat yang telah kita terima dari Dia.
Contoh: Seorang yang meninggalkan Ibadah-nya hanya untuk kenikmatan duniawi. Manusia
sering kali mendewakan keinginan duniawi nya diatas segalanya dan meninggalkan ibadah
minggu yang hanya dilakukan 1 kali seminggu. Banyak orang yang lebih memilih bekerja
daripada dating ke rumah Tuhan untuk mengucap syukur kepadaNya. Kita lebih mengejar harta
dan uang daripada firman Tuhan. Tapi menurut kami ada kasus yang bias dimaklumi contohnya
adalah seorang dokter yang harus melakukan operasi pada hari minggu terhadap pasien yang
mengalami kecelakaan besar dan sudah sakit parah.
4. Perintah Keempat “Hormatilah ayah dan ibumu”
4.1.Roma 13:7 “Bayarlah kepada semua orang apa yang harus kamu bayar: pajak kepada
orang yang berhak menerima pajak, cukai kepada orang yang berhak menerima cukai,
rasa takut kepada orang yang berhak menerima rasa takut dan hormat kepada orang
yang berhak menerima hormat”
Dalam perkembangan teknologi sekarang sebagai orang yang lebih muda haruslah kita bersikap
hormat. Saling menghargai . dalam hal bertutur kata baik secara langsung maupun melalui media
elektronik kita haruslah tetap menjaga kesopanan dan hormat kepada yang lebih tua dari kita
sebagai warga yang baik kita juga harus membayar segala kewajiban kia, bahkan di era digital
ini telah diberikan solusi melalui perkembangan it yang mempermudah masyarakat melakukan
segala transaksi. Oleh sebab itu marilah kita mengindahkan hal tersebut dan membawa kearah
positif
5. Perintah Kelima “Jangan Membunuh”
5.1.Kejadian 9:6 “Siapa yang menumpahkan darah manusia, darahnya akan tertumpah
oleh manusia. Sebab Allah membuat manusia menurut gambarnya sendiri”
Dalam perkembangan teknologi sekarang , banyak yang melakukan pembunuhan melalui
berbagai cara. Teknologi tidaklah hanya dalam hal IT , teknologi pembuatan bom nuklir dan
boom semacamnya juga dapat membunuh manusia dan hal tersebut telah di perintahkan kepada
kita untuk tidak membunuh sesama manusia
6. Perintah Keenam “Jangan Berzinah”
6.1.1 Kor 6:9-10 “Janganlah sesat! Orang cabul, penyembah berhala, orang berzinah,
banci, orang pemburit... Tidak akan mendapat bagian dalam kerajaan Allah”
Yesus Kristus dengan tegas menyatakan bahwa Ia datang bukan untuk
membatalkan hukum Taurat melainkan untuk menggenapinya, sehingga hukum tentang
perzinaan, baik antara sesama manusia, maupun dalam konteks hubungan umat dengan
Allah, tetap diakui sebagaimana yang tertulis dalam Alkitab. Dalam berbagai
kesempatan, Yesus menyebutkan hukum ini secara terus terang, Dalam Injil
Yohanes tercatat satu kejadian di mana Yesus Kristus diperhadapkan dengan seorang
perempuan yang kedapatan berzina, tetapi ini hanya merupakan jebakan dari para musuh-
musuh-Nya. Dengan bijaksana Yesus Kristus memberi jawaban yang berhasil
membungkam para lawan-Nya dan memberi pengampunan kepada perempuan itu.[22]
Murid-murid Yesus Kristus memperingatkan jemaat agar hidup kudus sebagai umat
tebusan Allah dan menjauhi tindakan perzinaan sebagai hal yang dibenci Allah dan pada
ayat diatas dikatakan bahwa siapa yang melakukan hal tersebut tidak mendapat bagian
dalam kerajaan sorga.
Dalam perkembangan teknologi sekarang, jika dikaitkan dalam perintah ke Sembilan
yaitu perkembangan teknologi membawa kita kedunia maya dimana semua dapat
mengakses apa apa saja yang sudah dishaare oleh orang banyak, terutama dalam
penggunaan social media. Banyak penyalah gunaan teknologi dalam hal internet yang
digunakan kearah yang merupakan zinah yaitu pengaksesan atau memutar film atau video
video porno yang ada. Memang dalam hal zinah atau hubungan lakilaki dan wanita tidak
secara langsung, namun hal ini sudah merupakan perzinahan karna bersifat cabul. Dan
semua itu telah ditetapkan/diingatkan kepada umat kristen dalam alkitab.
6.2. Matius 5:28” "Tetapi Aku berkata kepadamu: Setiap orang yang memandang
perempuan serta menginginkannya, sudah berzina dengan dia di dalam hatinya."”
Dalam perkembangan teknologi dan dari ayat diatas dijelaskan ada batasan, yaitu
memandang perempuan dan menginginkan nya, melalui social media kita dapat melihat
keseharian seseorang, mengetahui apa yang ada pada diri seseorang dikarenakan dalam
social media contohnya instagram, segala foto dapat diakses secara luas… dan hal
tersebut mungkin dapat menimbulkan nasrat untuk memandang dan bahkan ingin
mengingini perempuan yang ia lihat itu.
7. Perintah Ketujuh “Jangan Mencuri”
7.1.Efesus 4:28 “Orang yang mencuri, janganlah mencuri lagi, tetapi baiklah Ia bekerja
keras dan melakukan perbuatan yang baik dengan tangannya sendiri supaya ia dapat
membagikan sesuatu kepada orang yang berkekurangan”
Dalam perkembangan teknologi sekarang ini, banyak perkembangan teknologi yang dijadikan
sebagai wadah untuk melakukan pencurian. Pada ayat dikatakan jangan lah kita mencuri , namun
kita harus bekerja keras dengan usaha kita sendiri, dikarenakan mencuri itu dapat merugikan
orang lain. Sebagai mahasiswa it , jika kita sudah hebat dalam hal hacking atau bahasa
masyarakatnya yaitu membobol baik itu yang bersifat rahasia(data seseorang untuk di perjual
belikan), pencurian lainnya seperti membobol system atm, melakukan penipuan melalui web,
melakukan perampokan/ hipnotis melalui pemanggilan telepon dan lain lain.. di perkembangan
teknologi sekarang , pada ayat diatas dikatakan hendaklah kita membagikan sesuatu kepada yang
berkekurangan, dikarenakan hal tersebut sangat baik dan kita bisa menjadi berkat bagi orang
yang kita bantu.
8. Perintah Kedelapan “Jangan mengucapkan saksi dusta tentang sesama”
8.1.Yakobus 4:11 “Saudara-saudaraku, janganlah kamu saling memfitnah”
Dalam perkembangan teknologi sekarang, terutama dalam dikarenakan perkembangan jaringan
social media yang dapat diakses melalui internet, banyak oknum oknum yang menyalahgunakan
social media tersebut dengan menyebarkan berita berita hoaks. Semua orang dapat mengakses
berita dalam internet. Tak heran jika ada pelaporan pencemaran nama baik, dan bahkan orang
orang yang merasa difitnah dengan berita berita yang tidak baik membawa dampak buruk
kepadanya , tak sedikit ada yang trauma, dikucilkan, dan bahkan hingga melakukan bunuh diri.
Pada ayat diatas dikatakan dengan jelas kita tak boleh saling memfitnah, marilah kita
menyebarkan berita berita bermanfaat melalui perkembangan teknologi tersebut.
9. Perintah Kesembilan “jangan mengingini rumah semamamu”
9.1.Mikha 2:1-2 “Celakalah orang-orang yang merancang kedurjanaan... Mereka
menginginkan ladang-ladang, mereka merampasnya, dan rumah-rumah, mereka
menyerobotnya; yang menindas orang denga rumahnya, manusia dengan milik
pusakanya!”
Dalam hal perkembangan it jangan lah kita menginginkan yang tidak menjadi milik kita, sebagai
pengguna sossial meda hendaklah kita tidak selalu memperhatikan apa yang telah dipamerkan
orang lain karena akan menimbulkan sifat iri hati dan dapat membawa kita kedalam kejahatan
10. Perintah Kesepuluh “Jangan mengingini istri sesamamu atau hambanya laki-
laki,...”
10.1. Kolose 3:5 “Karena itu matikanlah dalam dirimu segala sesuatu yang duniawi,
yaitu percabulan, kenajisan, hawa nafsu, nafsu jahat dan juga keserakahan, yang sama
dengan penyembahan berhala”
Dalam hal perkembangan it tak sedikit orang yang melakukan perselingkuhan jarak jauh, dimana
hubungan ini terbentuk melalui social media, awalnya hanya saling mengomentari , namun dapat
berujung pada perselingkuhan dan dapat merugikan banyak pihak

Anda mungkin juga menyukai