Anda di halaman 1dari 20

Tutorial pembuatan animasi tulisan dengan Photoshop

Langkah 1
Buatlah sebuah file baru dengan Photoshop. Ukuran file bisa disesuaikan dengan kebutuhan
Anda. Pada tutorial ini, saya menggunakan sebuah file yang berukuran 468 x 60 pixel; 72 dpi;
RGB; content=white.

Langkah 2
Buatlah sebuah tulisan dengan menggunakan Type tools pada Photoshop.

Langkah 3

 Jika Anda menggunakan versi Photoshop 7 hingga CS:


Klik icon Jump to Image ready. Icon ini terletak di sebelah bawah pada Tools Box. Anda juga
bisa memilih menu File > Jump To > Adobe ImageReady 7.0 (pada Photoshop 7), atau File >
Edit in Image Ready(pada Photoshop CS).
 Jika Anda menggunakan versi Photoshop CS3:
Pilih menu Window > Animation

Langkah 4
Akan Anda dapati sebuah palet panjang di sebelah bawah (bentuk tampilan relatif sama baik
pada Image Ready ataupun Photoshop CS3).

Jika perlu, perlebar tampilan palet ini dengan melakukan klik dan geser pada sudut kanan bawah
palet tersebut.
Langkah 5
Geser tulisan hingga ke sebelah kiri luar dari background yang putih, hingga seluruh tulisan tidak
nampak.
Langkah 6
Klik icon Duplicate current frame.

Langkah 7
Sekarang ada 2 frame pada palet Animation. Pastikan yang terpilih sekarang adalah frame kedua.
Geser lagi tulisan hingga sisi kanan luar dari background.

Langkah 8
Klik icon Tweens animation frames.

Tujuan penggunaan Tween ini adalah untuk mempermudah pembuatan frame-frame animasi.
Tween akan menambahkan frame secara otomatis berdasarkan perbedaan posisi, ukuran,
tranparansi, dan efek pada obyek.
Kemudian akan muncul kotak dialog baru, seperti gambar tutorial berikut ini.
Pada kotak dialog ini, kita bisa mengatur:

 Tween with: digunakan untuk memilih frame mana yang akan kita gunakan sebagai dasar
animasi berdasarkan frame yang aktif. Karena kita aktif pada frame kedua, maka yang tepat
adalah Previous Frame.
 Frame to Add: digunakan untuk memilih jumlah frame yang akan ditambahkan. Semakin
banyak jumlah frame, animasi akan semakin nampak halus, tetapi ukuran file hasil jadinya
akan semakin besar.
 Layers: digunakan untuk memilih animasi pada antara semua layer, atau hanya pada layer yang
aktif saja.
 Parameters: digunakan untuk memilih jenis perubahan obyek yang digunakan sebagai dasar
animasi

Langkah 9
Klik icon Plays/stops animation.

Animasi sudah jadi. Jika Anda menginginkan pengaturan kecepatan animasi, bisa Anda pilih dari
tulisan 0 sec disebelah bawah frame.
~ LANGKAH - LANGKAH ~
1. Buka software Adobe Photoshop anda

2. Klik File kemudian klik New atau langsung tekan Ctrl + N

3. Atur ukuran dan model gambar anda seperti contoh dibawah ini:
4. Setelah layout baru anda muncul dengan backround transparent seperti gambar
diatas, kini saatnya membuat sebuah bola kecil dengan mengklik ELLIPSE TOOL atau
langsung tekan tombol U pada keyboard.

5. Saat bola kecil hitam sudah berada di layers, RESTERIZE kan layer bola kecil hitam
itu pada kolom layers. Caranya klik kanan pada gambar bola hitam di kolom layers
kemudian klik RESTERIZE LAYER.
6. Duplikasi / gandakan layer bola hitam tadi dengan cara klik kanan gambar bola hitam
pada kolom layers kemudian klik DUPLICATE LAYER sebanyak 5 kali secara berulang-
ulang.
Maka akan muncul shape- shape hasil penggandaan yang anda lakukan.

7. Warnai shape lainnya dengan warna dengan warna yang anda sukai dengan PAINT
BUCKET TOOLS.

mis: merah, kuning, hijau, dilangit yang biru whehehe.

8. Kalau sudah seperti ini:


9. Saatnya meng- convert gambar anda dari Adobe Photoshop ke Adobe ImageReady.

10. Jika sudah pada Adobe ImageReady anda dapat menekan tombol F11 pada
keyboard agar muncul KOLOM ANIMATION.

11. Langkah selanjutnya dapat anda lihat dari ANIMASI yang saya buat dengan
Camtasia Recorder dibawah ini.
(mohon maaf, gambar mengalami kerusakan)

12. Kalau hasil pertukaran warna bola terlau cepat maka anda dapat mencoba
mengubah pengaturan delaynya.

13. Sekarang saatnya menyimpan ANIMASI GIF anda. Dengan cara:


klik FILE > SAVE OPTIMIZED AS... > Pilih lokasi penyimpanan.

14. Mungkin untuk pertama kali mencoba agak susah (seperti saya dulunya :P) namun
jika anda melakukan sesering mungkin nanti juga bisa kok dengan sendirinya

15. Nah setelah lancar dengan animasi dasar ini maka SEKARANG saatnya membuat
kreasi2 lainnya misalkan tangan bergerak (seperti iklan di blog ini), mulanya dengan
mencontoh animasi2 simple yang anda temui, lalu coba buat sendiri karya anda.

16. Selamat mencoba! dan terus pantau perkembangan blog ini ya :)


Penanda: adobe photoshop, cara membuat animasi dengan adobe photoshop, animasi
dengan adobe imageready, membuat animasi, belajar membuat animasi, langkah
mudah membuat animasi, trik adobe photoshop,
ara membuat animasi gif dengan photoshop
1. Buka adobe photoshop
2. Buat layer baru atau tekan Ctrl+N dan warna background hitam

3. Pada pallet klik Create a new layer

4. Pada toolbox klik Brush tool (B) dan ambil gambar brush untuk diletakkan ke background,
terlebih dahulu ubah warna set foreground color misalnya warna merah seperti ini
5. Pada menubar klik Layer Layer Style Gradient Overlay. Ubahlah Style menjadi Radial dan
nilai Scale menjadi 10% seperti ini
6. Sehingga menjadi seperti ini

7. Duplikat layer 1 dengan cara tekan Ctrl+J sehingga sekarang ada layer 1 copy
8. Lalu pada pallet layer, klik Add a layer style

9. Ubah Style menjadi Radial dan Scale menjadi 20%


10. Sehingga menjadi seperti ini

11. Nah selanjutnya lakukan duplikat layer sampai ada layer 14 copy. Naikkan nilai Scale dari
20 menjadi 30, 40, 50 dan seterusnya sampai 150%.
12. Selanjutnya akan membuat animasi / animation, caranya pada menubar klik window =>
Animation

13. Sehingga akan terlihat seperti ini


14. Lalu pada pallet layer, matikan tanda seperti mata semua dari layer 1 copy sampai dengan
layer 14 copy kecuali layer 1 dan background, lihat gambar dibawah ini

15. Pada animation (Frames), klik Duplicates selected frames untuk menggandakan
16. Dan pada pallet layer, matikan tanda mata pada layer 1 sampai layer 14 copy kecuali layer 1
copy dan background

17. Lakukan cara yang sama seperti contoh pada point ke 15 dan 16 yaitu sampai layer 14 copy,
sehingga akan terlihat ada 15 frames, seperti ini
18. Selanjutnya klik frames 1 dan ubah nilai delay menjadi 0,2 second. Lakukan juga pada
frames 2 sampai dengan frames 15

19. Nah untuk menjalankan animasi, klik tombol Play yang ada di tengah

20. Lalu simpan hasilnya dengan cara pada File => Save for web & devices dan beri nama
animasi gif

21. Kalau dibuka maka hasilnya seperti ini


Memang terlihat agak rumit tapi kalau anda tekun pasti bisa juga cara membuat animasi gif
dengan photoshop ini, selamat mencoba dan semoga bermanfaat.

Anda mungkin juga menyukai