Anda di halaman 1dari 4

KATA PENGANTAR

Puji syukur kami panjatkan atas kehadirat Allah SWT. Yang telah memberikan
rahmat dan karunianya kepada kami semua sehingga kami telah berhasil menyusun
proposal ini yang berjudul “ PENGARUH ROKOK TERHADAP KESEHATAN”.
Kami menyusun proposal ini yang bertemakan “ROKOK” proposal ini menjelaskan
tentang bahaya merokok dan pengaruh yang ditimbulkan oleh rokok terlebih
dikalangan kaum remaja. Proposal ini disusun dengan tujuan memberitahukan kepada
para perokok. Khususnya kepada para kaum remaja bahwa merokok sangat berbahaya
bagi kesehatan.

Kami menyadari bahwa tiada manusia yang tak luput dari kesalahan. Proposal
yang kami susun ini tak luput dari kekurangan dan jauh dari kesempurnaan. Oleh
karenanya, kami sebagai penyusun mengharapkan adanya kritik dan saran dari para
pembaca. Semoga proposal in dapat bermanfaat bagi para pembaca.

Telaga, 26 januari 2017


Penyusun

KELOMPOK 4
BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang Masalah


Pada dasarnya merokok itu sangat berbahaya bagi kesehatan. Tetapi,
masyarakat khususnya kaum remaja banyak mengkonsumsi rokok sebagai
kebutuhan pokok. Sepertinya antara rokok dengan masyarakat tidak dapat
dipisahkan, padahal mereka mengetahui tentang bahaya merokok bagi
kesehatan. Akan tetapi mereka menganggap remeh akan bahaya merokok.
Sekitar 40% pengguna rokok didominasi oleh kalangan remaja, ini
sungguh memprihatinkan. Generasi muda yang kita banggakan telah tercemar
oleh rokok, yang lebih banyak dampak negatifnya dari pada manfaatnya.
Padahal pada tiap bungkus rokok telah dicantumkan peringatan tentang bahaya
merokok bagi kesehatan. Merokok dapat menyebabkan kanker, serangan
jantung, impotensi dan gangguan kehamilan dan janin.
Sebelumnya pemerintah telah berupaya mengatasi tentang larangan
merokok namun sampai sekarang belum juga tampak hasilnya.

B. Rumusan Masalah
1. Apa dampak negatif bagi yang merokok.
2. Bagaimana upaya penanggulangan bahaya meroko bagi kesehatan.

C. Tujuan Masalah
1. Untuk mengetahui dampak negatif bagi orang yang merokok.
2. Untuk mengetahui upaya penanggulangan bahay merokok bagi kesehatan.

D. Hipotesis
1. Dampak negatif bagi orang yang merokok
- Penyakit jantung dan stoke
- Kanker paru-paru
- Kanker mulut( maksudnya kerusakan gigi dan gusi)
- Osteoporosis
- Katarak
- Kerusakan rambut
- Dampak merokok pada kehamilan
- impotensi
2. Upaya dalam penanggulangan bahaya merokok bagi kesehatan diantaranya
melalui penetapan kawasan tanpa rokok dibeberapa tempat.
E. Metode Penelitian
Kami akan melakukan metode pengamatan karena kami akan turun
langsung dan mengamati beberapa orang yang telah mengkonsumsi rokok.
Kami juga akan mewawancarai beberapa orang yang sudah lama
mengkonsumsi rokok.

F. Lokasi Penelitian

Kami akan melakukan penelitian ini di sebuah tempat nongkrong para


pelajar kelas XI Mia 3 di belakang sekolah SMAN 1 Telaga

G. Jadwal Penelitian

Penelitian ini kami lakukan pada hari Kamis tanggal 2 Februari 2017
dan proposal ini akan kami selesaikan tepatnya hari Minggu tanggal 5 Februari
2017.

H. Personalia Penelitian

Ketua Magfirah Umar

Wakil Ketua Rindawati K. Daud

Sekretaris Yunita Mamonto

Bendahara Rizal H. Ahmad

Photographer Rifki Mosolo

I. Biaya Penelitian
Pada saat kami akan melakukan penelitian kira-kira kami hanya akan
mengeluarkan sejumlah uang untuk print.
BAB II

PEMBAHASAN

Pengertian rokok

Rokok adalah silinder dari kertas panjang antara 70 hingga 120 mm (bervariasi
tergantung Negara) dengan diameter 10 mm yang berisi daun-daun tembakau yang
telah dicacah. Rokok dibakar pada salah satu ujungnya dan dibiarkan membara agar
asapnya dapat dihirup lewat mulut pada ujung lain.

Rokok biasanya dijual dalam bungkusan berbentuk kotak atau kemasan kertas
yang dapat dimasukkan dengan mudah ke dalam kantong. Sejak beberapa tahun
terakhir, bugkusan-bungkusan rokok tersebut juga umumnya disertai pesan kesehatan
yang ditimbulkan dari merokok, misalnya kanker paru-paru atau serangan jantung
(walaupun pada kenyataannya itu hanya tinggal hiasan, jarang sekali dipatuhi). Rokok
itu biasanya

Anda mungkin juga menyukai