Anda di halaman 1dari 2

Soal Tugas

1. Sebutkan beberapa jenis obat antibiotika spektrum luas dan spektrum sempit !
2. Apa yang harus dimonitor perawat pada pemberian salisilat ?
3. Mengapa pengobatan TBC paru perlu dikombinasikan ?
4. Mengapa Ciprofloksasin(Cipro) tidak dianjurkan diberikan bersama antacid ?
5. Preparat digitalis mempunyai tiga khasiat pada otot jantung. Sebutkan !
6. Apa yang dimaksud dengan toksisitas Digitalis ? Sebutkan tanda dan gejalanya !
7. Mengapa penderita angina pektoris yang menderita asma bronkhiale tidak boleh
diberikan obat golongan beta-bloker (non selektif) seperti propranolol?
8. Apa efek samping serius dari pemakaian analgesic narkotik ?
9. Sebutkan 3 macam insulin !
10. Apa yang perlu didokumentasikan dalam setiap pemberian obat ?

JAWABAN
1.- Jenis antibiotika spectrum luas dibagi menjadi:
a. SEFALOSPORIN yang terbagi menjadi 4 generasi:
Generasi I : cefadroxil,cefazolin,cefalexin.cefradin
Generasi II : cefaclor,cefamandole,cefotetan,cefoxitin,cerfprozil,cefuroxim,
cefonocid
Generasi III : cefdinir,cefditoren,cefixime,cefoperazon,cefotaxim,ceftazidim,
ceftibuten,ceftizoxim,ceftriaxon.
Generasi IV : cefepim.
b. CARBAPENEM : Imepenem,ertapenem,meropenem,doripenem
c. KLORAMFENIKOL
d. AMPISILIN

- Jenis antibiotika spectrum sempit


a. Yang bekerja pada bakteri gram positif :
Penicilin,Eritomicin,Clindamicin,Kanamicin,Asam fusidat
b. Yang bekerja pada bakteri gram negative: Streptomicin,Gentamicini, Polimiksin B,Asam
nalidiksat

2.Yang harus di monitor perawat pada pemberian salisilat antara lain:


Lapisan kulit,karena salisilat bersifat keratolitis yang dapat mengupas lapisan tanduk kulit.

3.Pengobatan TB Paru perlu dikombinasikan karena beberapa jenis OAT berefek samping
hepatotoxic dan Ototoxic. Pada kondisi pasien yang tidak dapat mentolerir efek samping OAT
pada pilihan pertama, dapat diberikan pengganti pilihan obat kedua.

4.Pemberian ciprofloksasin tidak boleh diberikan bersamaan dengan antasida karena


Antasida mengandung Magnesium Hidroksida atau Aluminium Hidroksida yang dapat
menurunkan penyerapan ciprofloksasin.

5.Khasiat preparat digitalis pada otot jantung:

1. Kerja Inotropik positip yaitu meningkatkan kontraksi myocardium


2. Kerja kronotropik negative yaitu melambatkan denyut jantung.
3. Kerja dromotropik negative yaitu mengurangi hantaran sel- sel jantung.

6. Yang dimaksud dengan tosisitas digitalis adalah: keracunan yang terjadi pada orang yang
terlalu banyak komsumsi obat digoxin.
Tanda dan gejala al:anorexia, diare, muntah, mual, bradicardi, tahycardi, kontraksi ventrikel
premature,aritmia jantung,sakit kepala, penglihatan kabur,bingung,delirium.

7. Penderita angina pektoris yang menderita asma bronkhiale tidak boleh diberikan obat
golongan beta-bloker (non selektif) seperti propranolol karena propranolol adalah obat beta-
bloker, blockade pada reseptor beta dapat menyebabkan broncho spasme sehingga pasien
akan sesak dan sulit untuk bernapas.

8. Efek samping serius dari pemakaian analgesic narkotik adalah mual, muntah, konstipasi,
mengantuk, pusing, penurunan konsentrasi, kebingungan, penurunan kemampuan bernapas.

9. 3 macam insulin :

a. insulin short acting: onset kerja 30- 60 menit, puncak kerja 30- 90 menit, lama
kerjanya 3- 5 jam
b. insulin intermediate acting ; onset kerja 2-4 jam, puncak kerja 4-10 jam, lama kerja 10-
16 jam
c. insulin long acting :onset kerja 6-10 jam, puncak kerja 8-10 jam

10. Yang perlu didokumentasikan dalam setiap pemberian obat adalah:


a. Benar pasien,
b. Benar obat
c. Benar dosis,
d. Benar rute pemberian
e. Benar waktu

Anda mungkin juga menyukai