Anda di halaman 1dari 23

A.

TUGAS DAN FUNGSI KEPALA SEKOLAH

Rumusan Umum Tugas dan Fungsi Kepala Sekolah

Menyusun dan melaksanakan program kerja, mengarahkan, membina, memimpin,


mengawasi, juga mengkoordinasikan pelaksanaan di bidang administrasi dan keuangan
sekolah, ketenagaan, kesiswaan, sarana dan prasarana, pencapaian kurikulum, kerja sama
dengan dunia usaha/industri yang relevan serta memasarkan tamatan.

Rangkaian Tugas Kepala Sekolah :


a. Edukator
b. Manager
c. Administrator
d. Supervisor
e. Leader
f. Inovator
g. Motivator
1. Merencanakan RENSTRA, program kerja tahunan dan RAPBS.
2. Memelihara dan mengembangkan organisasi serta manajemen sekolah.
3. Merencanakan dan membina pengembangan profesi, karier guru dan staf.
4. Memonitor dan mengevaluasi kegiatan program kerja sekolah.
5. Mendaftar penilaian pekerjaan pegawai (DP3) guru dan staf.
6. Membina penyelenggaraan administrasi sekolah di bidang keuangan, ketenagaan,
kesiswaan, perlengkapan dan kurikulum.
7. Membina dan mengawasi pengelolaan, penyesuaian, pengembangan serta pelaksanaan
kurikulum.
8. Membina kegiatan KBM, tes formatif, tes sumatif, uji kompetensi serta ujian akhir
nasional.
9. Membina dan mengawasi pelaksanaan praktik industri dan pendidikan sistem ganda
(PSG)
10. Membina pelaksanaan pemeliharaan perbaikan sarana dan prasarana sekolah
11. Mengatur dan mengelola penggunaan keuangan sekolah
12. Merencanakan dan mengawasi pelaksanaan penerimaan siswa baru
13. Melaksanakan pembinaan kesiswaan
14. Membina pelaksanaan bimbingan karier/bimbingan kejujuran
15. Membina kegiatan penelusuran tamatan
16. Membentuk dan memelihara hubungan baik dengan Dewan Sekolah
17. Membina kegiatan kerja sama sekolah dengan dunia usaha /dunia industri
18. Membina dan mengawasi pelaksanaan unit produksi dari koperasi sekolah
19. Membina pelaksanaan kegiatan Bursa Kerja Khusus (BKK)
20. Melaksanakan promosi / pemasaran tamatan
21. Membina pelaksanaan 5 k atau 7 k
22. Membuat laporan berkala / insidental
Wewenang Kepala sekolah
Mengoreksi dan merevisi program kerja staf
Melakukan pengawasan / supervisi tugas guru dan staf
Menandatangani surat-surat, berkas-berkas, dokumen-dokumen sekolah, rapor, STTB dan
perjanjian kerjasama dengan dunia usaha dan asosiasi yang relevan.
Mengelola keuangan sekolah
Melakukan penyesuaian kurikulum yang kemudian disahkan menurut ketentuan yang
berlaku
Mempromosikan guru dan staf serta mengusulkan untuk guru teladan.
Menerima, memindahkan dan mengeluarkan siswa.
Mencari dana sponsor untuk membantu menyelenggarakan pendidikan di sekolah.
Membuat dan menandatangani DP3 untuk guru dan staf
Memberikan sanksi kepada guru dan staf yang melanggar tata tertib/peraturan pegawai.
Menetapkan dan mengusulkan siswa yang berhak memperoleh bea siswa.

Tanggung jawab Kepala Sekolah


Tercapainya misi Sekolah Menengah Kejuruan yang dipimpinnya.
Adanya administrasi sekolah yang baik dan tertib
Kebenarannya dan kelengkapan data guru, siswa dan proses KBM
Terlaksananya kurikulum secara benar
Terpeliharanya hubungan kerjasama yang baik dengan dunia usaha / dunia industri /
dewan sekolah.
Terlaksananya iklim kerja yang sehat dan kompetitif.
Kebenaran penggunaan sarana pendidikan di sekolah yang dipimpinnya.
Kebenaran laporan-laporan setiap kegiatan.
Tersedianya dana operasional sekolah

B. TUGAS DAN FUNGSI WAKIL KEPALA SEKOLAH BIDANG


KURIKULUM
1. Rumusan Umum Tugas dan Fungsi :
Membantu kepala sekolah dalam perencanaan, pengembangan dan pelaksanaan
pencapaian kurikulum serta mengkoordinir perencanaan dan pelaksanaan evaluasi
terhadap pelaksanaan kegiatan kurikuler.
2. Uraian Tugas Wakil Kepala Sekolah Bidang Kurikulum
1. Menyusun program kerja tahunan
2. Melaksanakan pemasyarakatan dan pengembangan kurikulum
3. Mengkoordinir penyusunan dan pelaksanaan program pengajaran
4. Mengkoordinir kegiatan belajar mengajar termasuk pembagian tugas, jadwal
pelajaran dan evaluasi belajar.
5. Menganalisis ketercapaian kurikulum dan daya serap
6. Mengkoordinasikan persiapan dan pelaksanaan tes sumatif, ujian akhir dan ujian
kompetensi
7. Menyusun kriteria kenaikan kelas dan persyaratan kelulusan bersama-sama ketua
program keahlian, dan kepala sekolah.
8. Mengarahkan guru dalam penyusunan satuan pembelajaran
9. Mengkoordinir kegiatan sinkronisasi kurikulum praktik industri dan pendidikan
sistem ganda bersama dengan wakasek bidang hubungan industri dan kepala
sekolah.
10. Mengajar 12 jam pelajaran per Minggu
11. Mengkoordinasikan pelaksanaan penerimaan siswa batu dan kegiatan awal tahun
bersama-sama dengan wakasek kesiswaan dan kepala sekolah.
12. Menyusun laporan berkala dan insidental tentang kegiatan kurikuler
13. Mengkoordinir tugas wali kelas dan guru bimbingan dan penyuluhan
14. Mengkoordinir penulisan dan pengembangan bahan ajar.
15. Mendokumentasikan kurikulum, pengembangan kurikulum dan bahan ajar yang
telah baku serta administrasi pelaksanaan PBM.
16. Mewakili Kepala sekolah dalam kegiatan-kegiatan yang berhubungan dengan
pengembangan kurikulum.

3. Wewenang
1. Mewakili kepala sekolah apabila tidak berada di tempat
2. Menyusun jadwal pelajaran
3. Memberikan data-data guru dan siswa kepada kepala sekolah.
4. Mengkoordinir keseluruhan pelaksanaan kegiatan pengajaran
5. Mengkoordinir keseluruhan tugas-tugas kurikulum

4. Tanggung Jawab
1. Bertanggung jawab atas tugas koordinasi pelaksanaan pengajaran
2. Melaksanakan tugas tertentu sesuai dengan surat tugas dari kepala sekolah
3. Bertanggung jawab atas terlaksananya kegiatan sekolah pada saat kepala sekolah
tidak berada di sekolah
4. Bertanggung jawab atas tersedianya format-format administrasi pengajaran.
C. TUGAS DAN FUNGSI WAKIL KEPALA SEKOLAH BIDANG HUBUNGAN
INDUSTRI

1. Rumusan Umum Tugas dan Fungsi


Membantu kepala sekolah dalam pelaksanaan tugas perencanaan dan pelaksanaan
kegiatan hubungan industri/masyarakat serta mengkoordinasikan pelaksanaan tugas di
bidang kerjasama dengan dunia industri/dunia usaha yang relevan serta pemasaran
tamatan.

2. Uraian Tugas Wakil Kepala Sekolah Bidang Hubungan Industri dan Unit Produksi
:

Merencanakan program kerja hubungan industri/hubungan masyarakat.


Merencanakan program kerja hubungan industri pada setiap program keahlian dalam
pelaksanaan pendidikan sistem ganda
Mengkoordinir ketua program keahlian dalam perencanaan program hubungan industri
serta pelaksanaannya.
Mengkoordinasikan pembuatan peta dunia industri / usaha yang relevan yang berada di
sekitar wilayah Kabupaten Tasikmalaya.
Mempromosikan sekolah dan mengkoordinir pelaksanaan penelusuran tamatan.
Melaksanakan reuni alumni, khususnya yang sudah bekerja dalam rangka mencari
informasi untuk pelaksanaan pendidikan sistem ganda dan pemasaran tamatan.
Merencanakan pelaksanaan program praktik industri, penyesuaian (sinkronisasi)
kurikulum serta mengkoordinir pelaksanaannya.
Mengkoordinir guru tamu dari dunia usaha/industri yang akan mengajar di sekolah
Mengajar 9 jam pelajaran per Minggu.
Bersama-sama dengan wakasek bidang kurikulum mengoordinir pelaksanaan ujian
kompetensi.
Mengawasi pelaksanaan program praktik industri
Merencanakan pengembangan sarana dan prasarana pada unit produksi
Mengkoordinir pengelolaan keuangan unit produksi
Merencanakan pengembangan usaha pada unit produksi
Mengkoordinir perencanaan dan pelaksanaan Bursa Kerja Khusus (BKK)
Mengkoordinir pembuatan laporan berkala dan insidental tentang kegiatan unit produksi.
Memasarkan dan menelusuri tamatan.

3. Wewenang
Mengoreksi dan merevisi program kerja bawahan.
Menentukan kontrak kerjasama dengan pihak industri / dunia usaha
Melakukan pengawasan dan supervisi tentang pelaksanaan praktik industri, unit produksi
dan pemasaran tamatan.
Mengelola keuangan unit produksi
Mempromosikan unit produksi
Mengambil langkah-langkah yang tepat dalam pengembangan unit produksi

4. Tanggung Jawab
Bertanggung jawab atas tercapainya kerjasama sekolah dengan DU/DI secara baik dan
berkesinambungan
Bertanggung jawab atas terlaksananya PSG dengan baik dan taat asas.
Bertanggung jawab atas terlaksananya reuni alumni.
Bertanggung jawab atas pengembangan sarana dan prasarana pada untuk produksi
Bertanggung jawab atas pengelolaan keuangan unit produksi
Bertanggung jawab atas terselenggaranya BKK yang baik dan optimal
Bertanggung jawab atas terselenggaranya Unit produksi secara profesional.
5. BKK
a. Menyusun program BKK dan melaporkan kegiatan BKK
b. Menggerakkan dan memberi tugas kepada anggota BKK
c. Melaksanakan langkah-langkah koordinasi dengan selurur komponen terkait
d. Bertanggung jawab kepada Kepala Sekolah memberi informasi,pelayanan kepada
seluruh komponen
e. Menginformasikan segala jenis bentuk kegiantan BKK
f. Menginformasikan data Lowongan pekerjaan
g. Mendata nama dan wilayah DU/DI diwilayah Tasikmalaya dan Indonesia pada
umumnya.
h. Pengarsipan.
i. Mencari informasi lowongan pekerjaan.( dari Du/Di, Disnaker, dll )

D. TUGAS DAN FUNGSI WAKIL KEPALA SEKOLAH BIDANG KESISWAAN

1. Rumusan Umum Tugas dan Fungsi


Membantu Kepala sekolah dalam mengkoordinir pelaksanaan program pembinaan
kesiswaan, kegiatan 5 K, kegiatan luar sekolah dan kegiatan ekstra kurikuler.

2. Uraian Tugas Wakil Kepala Sekolah Bidang Kesiswaan


Menyusun program kerja pembinaan kesiswaan dan mengkoordinir pelaksanaannya.
Menyusun program 5 K dan mengkoordinir pelaksanaannya.
Mengoordinasikan pelaksanaan pemilihan ketua OSIS, Paskibra, Pramuka, PMR, dan
lain-lain.
Mengkoordinasikan perencanaan dan pelaksanaan kegiatan luar sekolah dan kegiatan
ekstra kurikuler.
Membimbing dan mengawasi kegiatan OSIS, Pramuka, Paskibra, PMR, dan lain-lain.
Mengkoordinir pelaksanaan pemilihan calon siswa teladan, penerima bea siswa dan
pasukan pengibar bendera.
Membimbing dan mengawasi pengembangan hubungan siswa dengan siswa sekolah lain
melalui organisasi siswa.
Membina kepengurusan OSIS, Pramuka, Paskibra, PMR, dan lain-lain.
Mengawasi dan mengevaluasi pelaksanaan pembinaan kesiswaan.
Mengajar 9 jam pelajaran per Minggu.
Mengkoordinir pelaksanaan kegiatan-kegiatan upacara dan kegiatan hari-hari besar di
sekolah.
Membuat laporan berkala dan insidental kepada kepala sekolah.
3. Wewenang
Mewakili kepala sekolah apabila tidak berada di sekolah
Menyusun daftar pembagian tugas siswa dalam pelaksanaan pemeliharaan dan keindahan
lingkungan sekolah dan ruangan belajar.
Menyusun daftar pembagian tugas guru dalam mengawasi pelaksanaan kebersihan dan
ketertiban
Memilih ranking/peringkat siswa untuk keperluan usulan beasiswa, siswa teladan dan
lain-lain.
Menyiapkan siswa untuk menghadapi kegiatan ekstra kurikuler.
Mengkoordinir penyelenggaraan upacara-upacara di sekolah.

4. Tanggung Jawab
Bertanggung jawab atas keberhasilan pelaksanaan pembinaan siswa
Bertanggung jawab atas terciptanya disiplin siswa
Bertanggung jawab atas terselenggaranya kegiatan ekstra kurikuler
Bertanggung jawab atas tugas-tugas intern kepala sekolah apabila tidak berada di tempat.

E. TUGAS DAN FUNGSI KEPALA SEKOLAH BIDANG SARANA PRASARANA


1. Rumusan Umum Tugas dan Fungsi
Membantu Kepala Sekolah dalam penyusunan program kerja pemanfaatan, pemeliharaan
dan perbaikan sarana prasarana serta mengkoordinir pelaksanaan pengadaan inventarisasi
pemeliharaan, perbaikan, pengawasan serta pengadaan saran pendidikan dan
mengevaluasi penggunaan sarana prasarana yang ada di sekolah.

2. Uraian Tugas Wakil Kepala Sekolah Bidang Sarana Prasarana


Menyusun program kerja pemanfaatan, pemeliharaan dan perawatan sarana prasarana
pendidikan
Mengkoordinir penyusunan kebutuhan sarana prasarana pendidikan
Mengkoordinir inventarisasi sarana prasarana baik peruangan maupun keseluruhan
Mengkoordinir pengadaan bahan praktek serta perlengkapan sekolah
Mengkoordinir pelaksanaan perawatan, perbaikan, pengembangan, dan penghapusan
sarana prasarana yang rusak
Mengkoordinir pengawasan penggunaan sarana prasarana pendidikan
Mengkoordinir evaluasi optimalisasi penggunaan sarana prasarana sekolah
Mewakili tugas-tugas kepala sekolah sesuai dengan kewenangannya atau berdasarkan
penugasan dari Kepala Sekolah
Mengajar 9 jam pelajaran per Minggu
Membantu pengendalian keuangan sekolah
Membuat laporan berkala dan insidental tentang tugas-tugas yang menjadi tanggung
jawabnya
3. Wewenang
Memeriksa inventarisasi sarana prasarana yang ada di program keahlian, ruang
bengkel/lab dan ruang lainnya
Menghapus barang yang sudah tidak layak dipakai dari daftar inventaris, sesuai dengan
petunjuk penghapusan barang milik negara
Menentukan serta memutuskan penggunaan dana bagi perbaikan terhadap sarana yang
rusak
Meminta laporan keadaan sarana prasarana dari ketua program keahlian, wakaprog
bidang sarana, ketua lab maupun penanggung jawab sarana lainnya secara periodik/insidental
Mewakili tugas kepala sekolah yang berkaitan dengan kepentingan sarana prasaran
pendidikan

4. Tanggung jawab
Bertanggung jawab atas kelengkapan data inventarisasi sarana prasarana pendidikan di
sekolah
Bertanggung jawab atas keberadaan sarana prasarana yang diperlukan untuk pendidikan
Bertanggung jawab atas laporan penggunaan dana pengadaan dan perawatan sarana
sekolah
Bertanggung jawab atas tugas-tugas sesuai dengan jabatannya dan tugas khusus dari
Kepala Sekolah

F. TUGAS DAN FUNGSI KETUA PROGRAM KEAHLIAN

1. Rumusan Umum Tugas dan Fungsi


Membantu Kepala Sekolah dalam peningkatan pelaksanaan dan pengembangan
kurikulum dan Kegiatan belajar Mengajar, serta melaksanakan tugas mengajar dan
meningkatkan profesi guru pada Program Keahlian yang dipimpinnya.
2. Uraian Tugas Ketua Program Keahlian dan Koordinator Pengajaran Umum :
Menyusun Program Kerja Tahunan pada Program keahlian yang dipimpinnya
Mendalami dan menganalisa serta mengembangkan kurikulum sesuai dengan program
keahlian yang dipimpinnya.
Mengkoordinir tugas guru pada program keahlian yang dipimpinnya.
Mengkoordinir tugas MGMP dalam mengoreksi serta mengembangkan kurikulum sesuai
dengan program keahliannya.
Mengevaluasi hasil analisa kurikulum dari masing-masing guru sesuai dengan program
keahliannya.
Mengkoordinir penggunaan ruang praktek/laboratorium
Membantu Kepala Sekolah dalam peningkatan profesional guru sesuai dengan program
keahliannya.
Mengatur urusan administrasi yang meliputi : Catatan kewajiban siswa, guru,
inventarisasi peralatan (sarana prasarana) di program keahliannya.
Mengajar 18 jam pelajaran per Minggu
Membantu pelaksanaan disiplin siswa serta pelaksanaan praktek industri.
Membantu melaksanakan dan memelihara hubungan dengan DU/DI atau instansi terkait.
Membantu pelaksanaan dan Bimbingan Kejuruan dalam program keahiannya.
Supervisi dan evaluasi kegiatan belajar mengajar dan tugas lainnya pada program
keahliannya
Membuat laporan berkala dan insidental kepada Kepala Sekolah .
Membantu pelaksanaan 5K – 7K di program keahliannya
Menyusun kebutuhan bahan praktek, peralatan dan keperluan perawatan perbaikan di
program keahlian yang dipimpinnya.
Menyusun serta membuat papan-papan informasi, kemajuan siswa, jadwal penggunaan
bengkel, taraf serap dan lain-lain bersama-sama guru program keahlian.

3. Wewenang
Menyusun daftar tugas guru kejuruan sesuai dengan program keahliannya.
Mengembangkan kurikulum sesuai dengan program keahliannya
mengatur penggunaan ruang praktek/laboratorium
Membuat daftar program peningkatan profesi guru sesuai dengan program keahliannya
Membantu kelancaran pelaksanaan KBM
Mengatasi urusan administrasi sesuai dengan program keahliannya
Membantu memecahkan masalah yang timbul pada program keahliannya
4. Tanggung Jawab
Bertanggung jawab terhadap pelaksanaan program di program keahliannya
Bertanggung jawab atas terciptanya iklim kerja yang sehat/kondusif di program
keahliannya
Bertanggung jawab atas kebersihan/ketertiban di lingkungan program keahliannya
Bertanggung jawab atas disiplin siswa yang berada di program keahliannya
Bertanggung jawab atas terlaksananya Pembelajaran dengan baik di program
keahliannya.

G. TUGAS DAN FUNGSI KOORDINATOR PENGAJARAN UMUM

1. Rumusan Umum Tugas dan Fungsi


Membantu Kepala Sekolah dalam peningkatan pelaksanaan dan pengembangan
kurikulum dan Kegiatan Belajar Mengajar, serta melaksanakan tugas mengajar dan
meningkatkan profesi guru pada Program normatif dan Adaptif.

2. Uraian Tugas Koordinator Pengajaran Umum


Menyusun Program Kerja pada Program Diklat Normatif dan Adaptif (Bulanan,
Semester, Tahunan)
Mengkoordinir tugas guru pada program Diklat yang dipimpinnya
Mengkoordinir tugas MGMD dalam mengoreksi serta mengembangkan kurikulum pada
program Normatif dan Adaptif
Mengevaluasi hasil analisa kurikulum dari masing-masing guru sesuai dengan tugasnya
Mengkoordinir penggunaan ruang teori
Membantu Kepala Sekolah dalam peningkatan program keahliannya
Mengatur urusan administrasi yang meliputi : Catatan keajiban siswa, guru, inventarisasi
peralatan (sarana prasarana) di ruang Pengajaran Umum.
Mengajar 18 jam pelajaran per Minggu
Membantu pelaksanaan disiplin siswa
Supervisi dan evaluasi kegiatan belajar mengajar dan tugas lainnya pada program
Pengajaran Umum
Membuat laporan berkala dan insidental kepada Kepala Sekolah
Membantu pelaksanaan 5K – 7K di program Pengajaran Umum
Menyusun kebutuhan bahan praktek, peralatan dan keperluan perawatan/ perbaikan di
program Pengajaran Umum yang dipimpinnya
Menyusun serta membuat papan-papan informasi, kemajuan siswa, jadwal penggunaan
ruang
3. Wewenang
Menyusun daftar tugas guru program pengajaran umum sesuai dengan program
keahliannya.
Mengembangkan kurikulum sesuai dengan program keahliannya
Mengatur penggunaan ruang teori
Membuat daftar program peningkatan profesi guru sesuai dengan program keahliannya
Membantu kelancaran pelaksanaan Pembelajaran
Mengatasi urusan administrasi sesuai dengan program keahliannya
Membantu memecahkan masalah yang timbul pada program Pengajaran Umum
4. Tanggung Jawab
Bertanggung jawab terhadap pelaksanaan program di program Pengajaran Umum
Bertanggung jawab atas terciptanya iklim kerja yang sehat/kondusif di program
Pengajaran Umum
Bertanggung jawab atas kebersihan/ketertiban di lingkungan program Pengajaran Umum
Bertanggung jawab atas disiplin siswa yang berada di program pengajaran umum
Bertanggung jawab atas terlaksananya Kegiatan Pembelajaran dengan bak di program
pengajaran umum

H. TUGAS DAN FUNGSI KOORDINATOR BP DAN BK

1. Rumusan Umum Tugas dan Fungsi


Membantu Kepala Sekolah dalam penyusunan program kerja dan pelaksanaan bimbingan
penyuluhan bagi siswa di sekolah

2. Uraian Tugas Guru Bimbingan Penyuluhan :


Menyusun program kerja bimbingan dan penyuluhan serta bimbingan kejuruan
Memberikan penjelasan kepada calon siswa tentang macam-macam program keahlian
yang ada di sekolah, kemampuan tamatan dan lapangan kerja yang dimasuki
Mengkoordinir pelaksanaan program Bimbingan dan Penyuluhan
Mengkoordinir penyusunan dan pengumpulan data siswa dalam rangka kegiatan
bimbingan dan penyuluhan
Melaksanakan bimbingan kepada siswa secara individu maupun kelompok yang berkaitan
dengan hambatan hidup, latar belakang sosial, pengaruh lingkungan serta kesulitan dalam
belajar dan sebagainya
Memberikan layanan konseling kepada siswa baik secara individu maupun kelompok
Membantu mengembangkan potensi siswa sesuai dengan minat dan bakat siswa
Memberikan informasi dan wawasan tentang karier kejuruan kepada siswa
Memberikan motivasi kepada siswa baik secara individu maupun kelompok untuk
mencintai pekerjaan melalui kunjungan ke DU/DI, ceramah guru tamu dan lain-lain
Mengadakan kunjungan kepada orang tua siswa (home visi) bagi siswa yang mempunyai
masalah
Ikut dalam kegiatan penelusuran dan pemasaran lulusan
Bersama-sama dengan wakasek Hubin, Ketua Program Keahlian membuat peta industri
yang ada di sekitar wilayah Tasikmalaya
Membuat laporan berkala dan insidentil tentang tugas yang menjadi tanggung jawabnya
Merujuk kasus siswa yang tidak dapat diatasi kepada petugas yang ahli
Mengevaluasi pelaksanaan program kegiatan bimbingan dan penyuluhan kepada siswa

3. Wewenang
Menyusun program kegiatan BP/BK
Menciptakan hubungan kerjasama antara guru BP/BK, wali kelas, guru dan orang tua
siswa
Menyiapkan buku pribadi (biodata) siswa
Menyiapkan lembar angket untuk siswa
Menjelaskan kepada orang tua siswa tentang siswa yang bermasalah
Membina dan membimbing siswa yang bermasalah

4. Tanggung Jawab
Bertanggung jawab atas kelancaran pelaksanaan program bimbingan dan penyuluhan
Bertanggung jawab atas bimbingan terhadap anak didik untuk mengetahui dan mengenal
pribadinya
Bertanggung jawab atas bimbingan kepada anak didik untuk mengetahui arah karier
sesuai dengan bakat dan bidang keahlian yang ditekuninya
Bertanggung jawab dalam membantu penelusuran dan pemasaran tamatan

I. TUGAS DAN FUNGSI KETUA LAB KOMPUTER

1. Rumusan Umum Tugas dan Fungsi


Melaksanakan pengelolaan dan pengembangan laboratorium serta penyelenggaraan
administrasi sarana prasarana yang ada pada laboratorium yang menjadi tanggung
jawabnya

2. Uraian Tugas Ketua Lab Komputer


menyusun program kerja pemanfaatan, pemeliharaan dan perawatan sarana prasarana
laboratorium yang menjadi tanggung jawabnya
menyusun jadwal penggunaan laboratorium
menyusun inventarisasi peralatan dan perabot yang ada di laboratorium
membuat rencana pemeliharaan dan perbaikan peralatan dan perabot serta ruang lab.
membuat buku daftar (berita acara) penggunaan lab.
membuat daftar pengajuan kebutuhan peralatan dan bahan yang kurang
mengkoordinir pelaksanaan kebersihan ruangan laboratorium dan sekitarnya
mengajar 18 jam pelajaran per Minggu
membuat lay out laboratorium
membuat laporan berkala/insidentil tentang lab yang menjadi tanggung jawabnya
menerima, memeriksa serta mencatat pada buku inventaris mengenai barang yang rusak
mengkoordinir penggunaan laboratorium, kebutuhan bahan dengan guru pengajar di lab
tersebut

3. Wewenang
membuat jadwal penggunaan laboratorium
Mengajukan kebutuhan peralatan dan bahan praktek melalui ketua program keahlian
menerima dan meneliti keadaan barang/peralatan yang dipesan
menugaskan siswa untuk merawat dan membersihkan ruang lab

4. Tanggung Jawab
bertanggung jawab atas kelancaran Kegiatan Belajar Mengajar di laboratorium yang
menjadi tanggung jawabnya
bertanggung jawab atas terselenggaranya administrasi laboratorium secara baik dan benar
bertanggung jawab atas keutuhan barang/peralatan dan bahan praktek yang ada di lab
tersebut
bertanggung jawab atas kebersihan ruang serta ketertiban penempatan peralatan di lab
tersebut
bertanggung jawab atas pemeliharaan dan perawatan peralatan di lab tersebut

J. TUGAS DAN FUNGSI WALI KELAS

1. Rumusan Umum Tugas dan Fungsi


Membina siswa dan membantu memecahkan permasalahan yang dihadapi dengan cara
memahami karakter siswa, membina hubungan baik dengan orang tua siswa/wali, serta
melaksanakan tugas administrasi kelas yang diasuhnya.

2. Uraian tugas wali kelas


Menyusun program kerja wali kelas
Mengatur tempat duduk siswa di kelas dan membuat lay out kelas
Menjalin hubungan dengan orang tua siswa
Menghubungi orang tua/wali siswa (home visi) untuk lebih mengetahui keadaan siswanya
Membantu bendaharawan sekolah dalam memperlancar kewajiban pembayaran iuran
siswa
Memahami karakter siswa yang menjadi asuhannya
Mengumpulkan nilai hasil evaluasi dari tiap-tiap pengajar dan memasukkannya ke dalam
buku daftar kumpulan nilai
Mengisi serta membagikan rapor
Membantu guru BP/BK dalam menangani siswa yang menghadapi masalah
Membina budi pekerti dan disiplin siswa
Membantu siswa dalam memecahkan masalah yang dihadapinya
Mengajar 18 jam pelajaran per Minggu
Memotivasi dan mengawasi siswa dalam pelaksanaan kegiatan 5K
mengecek dan merekap daftar kehadiran siswa dalam kegiatan belajar mengajar dan
ekstra kurikuler
Membuat laporan berkala dan insidentil tentang siswa yang menjadi asuhannya
3. Wewenang
Membina kelas yang menjadi asuhannya
Mengisi daftar kumpulan nilai
mengisi dan menandatangani buku rapor siswa
Mengatasi siswa yang bermasalah bekerja sama dengan guru BP/BK
Mengadakan kunjungan (home visi) dan memanggil orang tua siswa yang bermasalah
Menilai budi pekerti dan tingkah laku siswa yang diasuhnya
Membantu siswa dalam memecahkan permasalahan yang sedang menghadapinya

4. Tanggung Jawab
Bertanggung jawab terhadap pelaksanaan bimbingan dan pembinaan kelas yang menjadi
asuhannya
bertanggung jawab atas kebenaran dan ketertiban kelas dalam penyelenggaraan
administrasi kelas
Bertanggung jawab atas kebersihan kelas dan suasana belajar yang nyaman

K. TUGAS DAN FUNGSI KETUA PERPUSTAKAAN

1. Rumusan Umum Tugas dan Fungsi


Membantu Kepala Sekolah dalam merencanakan, mengorganisasikan dan
mengembangkan keberadaan perpustakaan sekolah

2. Uraian Tugas Ketua Perpustakaan


Menyusun program kerja pengelolaan perpustakaan sekolah
Menyusun perencanaan pengembangan perpustakaan sekolah
Merencanakan dan melaksanakan pengadaan bahan pustaka
Menyusun dan menentukan kebijakan peraturan-peraturan/tata tertib penggunaan
perpustakaan
Menyusun dan menetapkan Katalogisasi dan Klasifikasi buku-buku perpustakaan
Menentukan dan menetapkan system pelayanan perpustakaan
Menempatkan, mengatur dan menyusun uraian tugas staf perpustakaan
Mengarahkan dan mengintegrasikan fungsi perpustakaan dengan tugas pokok sekolah
Mengevaluasi seluruh kegiatan staf perpustakaan
Membina dan mengembangkan kegiatan ekstrakurikuler ke perpustakaan
Membuat laporan berkala dan insidental tentang pelaksanaan tugas dan keadaan
perpustakaan

3. Wewenang
Menentukan koleksi buku-buku perpustakaan
Mengatur kebijakan penggunaan perpustakaan oleh siswa maupunguru
Menentukan system pelayanan pada perpustakaan
Menempatkan dan membagi tugas kepada staf perpustakaan
Melayani peminjaman dan menarik kembali bahan-bahan perpustakaan
Membina kegiatan ekstra kurikuler perpustakaan

4. Tanggung Jawab
Bertanggung jawab atas keutuhan barang-barang yang ada di perpustakaan
Bertanggung jawab atas optimalisasi penggunaan perpustakaan bagi kepentingan
peningkatan mutu lulusan
Bertanggung jawab atas terselenggaranya system administrasi perpustakaan yang baik,
tepat dan rapih
Bertanggung jawab atas terselenggaranya kegiatan ekstra kurikuler perpustakaan dengan
baik
Bertanggung jawab atas peningkatan minat baca/kunjungan siswa ke perpustakaan
Bertanggung jawab atas kebenaran laporan yang dibuat

L. TUGAS DAN FUNGSI GURU

1. Rumusan Umum Tugas dan Fungsi


Melaksanakan pendidikan dan pengajaran teori maupun praktek kepada peserta didik,
serta melaksanakan tugas teknik kependidikan lainnya yang dibebankan oleh Kepala
Sekolah

2. Uraian Tugas Guru


Membuat program pengajaran, analisa program pengajaran dan satuan pengajaran
Melaksanakan analisis kurikulum, validasi dan sinkronisasi program pengajaran dengan
standar kompetensi yang ditetapkan serta peta kompetensi dan keterkaitan antara sub
kompetensi
Membuat perangkat evaluasi pengajaran
Melaksanakan administrasi siswa yang meliputi absensi siswa, daftar nilai, daftar
kemajuan siswa dan daftar perbaikan dan pengayaan
Melaksanakan kegiatan belajar mengajar 18 jam pelajaran per Minggu
Membuat dan menyusun bahan ajar (bahan pelajaran, job sheet, information sheet dan
lain-lain)
Melaksanakan bimbingan profesi kepada siswa
Mengembangkan bahan ajar sesuai dengan perkembangan IPTEK dan kebutuhan lokal
Membantu mengelola pelaksanaan kegiatan 5K oleh siswa
Mengembangkan alat bantu kegiatan belajar mengajar
Mengembangkan kemampuan profesi guru baik melalui jalur formal maupun jalur
informal
Membantu mengembangkan Unit Produksi, Uji kompetensi, hubungan kerja sama
industri dan magang siswa
Melaksanakan kegiatan remedial bagi siswa yang belum memenuhi ketentuan evaluasi
Melaksanakan tugas-tugas teknis kependidikan lain yang ditugaskan oleh kepala sekolah
Membuat laporan berkala dan insidentil tentang pelaksanan tugas

3. Wewenang
Mengatur kelancaran jalan Proses Belajar Mengajar
Memberikan penilaian kepada siswa dengan penuh objektivitas
Menegur siswa yag terlambat atau yang mengganggu jalan KBM
Membantu menyelesaikan permasalahan siswa yang sedang bermasalah

4. Tanggung Jawab
Bertanggung jawab atas kelancaran pelaksanaan Proses Belajar Mengajar
Bertanggung jawab atas peningkatan kualitas kemampuan siswa
Bertanggung jawab atas tertanamnya wawasan kebangsaan yang tebal pada diri siswa
bertanggung jawab atas terbentuknya sikap siswa sebagai manusia yang beriman,
berakhlak mulia dan berpengetahuan
M. TUGAS DAN FUNGSI KEPALA SUB BAGIAN TATA USAHA
1. Rumusan Umum Tugas dan Fungsi
Memimpin dan membimbing pelaksanaan urusan tata usaha sekolah yang meliputi urusan
rumah tangga sekolah, perlengkapan pendidikan, kesiswaan, kepegawaian serta keuangan

2. Uraian Tugas Kepala Sub Bagian Tata Usaha :


Menyusun program kerja tata usaha sekolah
Mengkoordinir pengelolaan penggunaan keuangan sekolah
Mengurus kebutuhan fasilitas tata usaha sekolah
Mengatur urusan kepegawaian
Membina dan mengembangkan karier tenaga tata usaha sekolah
Menyiapkan dan menyajikan data statistik sekolah
Mengatur kesekretariatan dan kerumahtanggaan sekolah
Mengatur administrasi hasil proses Kegiatan Belajar Mengajar
Membantu Kepala Sekolah dalam mengembangkan system informasi sekolah
Mengatur administrasi inventarisasi sekolah
Mengatur administrasi kesiswaan dan bea siswa
Membantu mengkoordinir dan memantau pelaksanaan kegiatan 5K
Membantu Kepala Sekolah dalam menyusun RAPBS dan Renstra
Menyusun laporan secara berkala dan insidentil tentang pelaksanaan tugas kepada kepala
sekolah

3. Wewenang
Menilai hasil kerja dan DP3 bawahannya
Memberi tugas dan petunjuk pelaksanaan pekerjaan kepada staf tata usaha
Meminta dan memberi data laporan tugas dari bawahannya
Menandatangani surat-surat keluar, apabila Kepala Sekolah tidak berada di tempat

4. Tanggung Jawab
Bertanggung jawab atas kebenaran dan ketepatan rencana program kerja tata usaha
Bertanggung jawab atas penertiban pelaksanaan kegiatan ketatausahaan sekolah
Bertanggung jawab atas kebenaran dan ketepatan laporan
Bertanggung jawab atas ketertiban dan kerapian pelaksanaan administrasi sekolah
Bertanggung jawab atas keamanan dan kelayakan peralatan sekolah
N. TUGAS DAN FUNGSI KA. UR. KEPEGAWAIAN

1. Rumusan Umum Tugas dan Fungsi


Bertanggung jawab dalam perencanaan, pengaturan, pengelolaan dan pelaksanaan
administrasi Kepegawaian yang baik sesuai dengan program kerja yang direncanakan

2. Uraian Tugas Ka. Urusan Kepegawaian


Membantu Ka Sub Bagian Tata Usaha dalam perencanaan kepegawaian
Mengelola buku induk kepegawaian (DUK)
Melaksanakan registrasi dan kearsipan kepegawaian yang meliputi : SK, NIP, Karpeng,
Karis/Karsu, Taspen, Askes, Tabungan Perumahan, Satya lencana, DP3, SK Kepegawaian,
Penilaian Angka Kredit dan lain-lain
Menyiapkan format-format kepegawaian
Memproses pengusulan pengangkatan, mutasi, promosi, gaji berkala, tunjangan,
pernikahan/perceraian, kelahiran serta pemberhentian/pensiun pegawai
Memproses pengusulan berkas angka kredit guru
Mengadministrasikan kehadiran guru dan pegawai
Menyusun laporan kepegawaian secara berkala maupun secara insidentil

3. Wewenang
Meminta dan memberi data laporan kepegawaian serta melaporkan hasil kerjanya kepada
atasnnya

4. Tanggung Jawab
Bertanggung jawab atas ketepatan pelaksanaan program kerja
Bertanggung jawab atas penertiban buku induk pegawai, DUK dan Karin
Bertanggung jawab atas penertiban registrasi dan kearsipan serta file pegawai
Bertanggung jawab atas penyiapan format-format kepegawaian
Bertanggung jawab atas kelancaran dan keberhasilan proses mutasi, gaji berkala,
pernikahan/perceraian, kelahiran dan lain-lain
Bertanggung jawab atas kelancaran dan keberhasilan proses usulan penetapan angka
kredit guru
Bertanggung jawab atas penertiban administrasi kehadiran guru/pegawai
Bertanggung jawab atas keberhasilan dan ketepatan laporan kepegawaian

O. TUGAS DAN FUNGSI KA. UR. KEUANGAN

1. Rumusan Umum Tugas dan Fungsi


Membantu Kepala Sekolah dalam menyusun RAPBS, memproses UYHD, mengelola dan
mengadministrasikan keuangan sekolah

2. Uraian Tugas Ka. Urusan Keuangan


Menyusun Rencana Anggaran Belanja (RAPB) sekolah, gaji guru dan pegawai, biaya
operasional sekolah, listrik, telepon, air seta biaya perawatan dan perbaikan
Memproses permintaan Uang yang harus dipertanggungjawabkan (UYHD)
Membantu Kepala Sekolah dalam mengelola keuangan sekolah, menerima, membukukan,
menyimpan, mengeluarkan dan mempertanggungjawabkan dana rutin (DIK) dan OPF
Mengurus keuangan bea siswa
Mengadministrasikan keuangan untuk gaji, kesejahteraan, insentif, dan rutin
Menyusun laporan keuangan sekolah
Melaporkan dan mempertanggungjawabkan penerimaan dan penggunaan anggaran
sekolah
Mewakili Kasubag Tata Usaha di bidang keuangan dan melaksanakan tugas yang lain
diatur dan ditentukan oleh atasan langsung

3. Wewenang
Mengambil dan menyimpan uang
Mengeluarkan uang atas perintah atasan yaitu Kepala Sekolah
Menganalisa sumber-sumber pembiayaan sekolah

4. Tanggung Jawab
Bertanggung jawab atas kebenaran dan ketepatan RAPBS
Bertanggung jawab atas kebenaran dan ketepatan pengambilan uang
Bertanggung jawab atas kebenaran penyimpanan dan pengeluaran uang sesuai dengan
peraturan
Bertanggung jawab atas ketertiban dan kerapian administrasi keuangan
Bertanggung jawab atas kebenaran dan ketepatan tentang kondisi keuangan
P. TUGAS DAN FUNGSI KA. UR. PERLENGKAPAN/LOGISTIK

1. Rumusan Umum Tugas dan Fungsi


Menyusun kebutuhan, mengatur dan mengadministrasikan bahan dan peralatan
operasional sekolah serta perawatannya

2. Uraian Tugas Ka. Ur Perlengkapan


Menyusun kebutuhan bahan operasional sekolah beserta perawatannya
Melaksanakan administrasi pembelian bahan/peralatan operasional dan perawatannya
Mengatur, menyimpan, mengeluarkan dan membukukan stok bahan
Menginventarisir peralatan dan perlengkapan sekolah beserta pengkodeaannya
Membantu pelaksanaan penghapusan barang sesuai peraturan yang berlaku
Mengelola buku induk dan buku penggolongan barang inventaris
Melaksanakan administrasi perawatan dan perkiraan barang inventaris
Membantu pelaksanaan pengadaan ATK
Membuat laporan secara berkala/insidentil tentang pelaksanaan tugas

3. Wewenang
Menerima dan menyimpan bahan-bahan operasional sekolah di tempat yang aman
Mengeluarkan bahan operasional sekolah atas persetujuan Kepala Sekolah

4. Tanggung Jawab
Bertanggung jawab atas kebenaran dan ketepatan penerimaan bahan operasional sekolah
Bertanggung jawab atas ketepatan dan kebenaran penyimpanan barang operasional
sekolah
Bertanggung jawab atas ketepatan dan kebenaran pengeluaran/penggunaan bahan
operasional sekolah
Bertanggung jawab atas kebenaran dan ketepatan administrasi inventaris sekolah

Q. TUGAS DAN FUNGSI KA. UR. KESISWAAN

1. Rumusan Umum Tugas dan Fungsi


Membantu Kepala Sub Bagian Tata Usaha dalam melaksanakan kegiatan pengelolaan
administrasi sekolah
2. Uraian Tugas Ka. Urusan Kesiswaan
Menyiapkan data siswa dan buku induk siswa
Menyiapkan data dan pengisian buku klaper
Mengadministrasikan absensi siswa dan mutasi siswa
Membuat statistik dan rekapitulasi siswa
Mengadministrasikan pelaksanaan Praktek Industri, pemasaran dan penelusuran tematan
Membantu menyiapkan peralatan/fasilitas KBM
Menyusun daftar US 1 (Data calon peserta ujian akhir sekolah)
Menyiapkan administrasi test sumatif
Menyiapkan leger seluruh kelas
Menyiapkan administrasi untuk Penerimaan Siswa Baru
Menyiapkan administrasi keperluan ujian akhir sekolah
Menyusun laporan berkala dan insidentil
Melaksanakan tugas lain yang ditugaskan oleh atasan langsung

3. Wewenang
Meminta, menerima dan memberi data-data siswa yang diperlukan kepada pihak-pihak
yang terkait
memberikan buku absensi kelas kepada guru/perwakilan kelas

4. Tanggung Jawab
Bertanggung jawab atas kebenaran dan ketertiban administrasi kesiswaan
Bertanggung jawab atas kecermatan administrasi kesiswaan
Bertanggung jawab atas kebenaran dan ketepatan data-data kesiswaan
Bertanggung jawab atas adanya laporan administrasi kesiswaan
R. TUGAS DAN FUNGSI KAPALA URUSAN SISTEM INFORMASI MANAJEMEN
(SIM)

1. Rumusan Umum Tugas dan Fungsi


Membantu Kepala Sub Bagian Tata Usaha dalam melaksanakan kegiatan kesekretariatan
sekolah serta penyusunan dokumen-dokumen sekolah ke dalam komputerisasi

2. Uraian Tugas Ka. Ur. SIM


Membuat daftar absensi tiap-tiap kelas
Membuat format-format administrasi kesekretariatan sekolah
Menyusun daftar US 1 ke dalam komputer
Membuat/menyusun dokumen-dokumen sekolah ke dalam komputer
Melaksanakan komputerisasi usulan-usulan, surat-surat keluar
Menyusun data-data kesekretariatan sekolah secara lengkap
Melaksanakan komputerisasi laporan-laporan sekolah
Membuat laporan secara berkala.insidentil tentang pelaksanaan tugas

3. Wewenang
Menyusun data-data kesekretariatan sekolah ke dalam komputer
Mengomputerisasikan dokumen-dokumen sekolah

4. Tanggung Jawab
Bertanggung jawab atas kebenaran dan ketepatan komputerisasi data-data kesekretariatan
sekolah
Bertanggung jawab atas pelaksanaan komputerisasi usulan-usulan, surat-surat keluar dan
laporan sekolah
Bertanggung jawab atas ketersediaan format-format administrasi kesekretariatan sekolah
Bertanggung jawab atas pengamanan data-data komputerisasi administrasi sekolah

Anda mungkin juga menyukai