Ringkasan Transendensi

Anda mungkin juga menyukai

Anda di halaman 1dari 1

Ringkasan Transendensi

Transendensi dapat dikatakan sebagai sesuatu yang menghubungkan kehidupan


manusia dengan seluruh alam semesta dan memberi makna kepada kehidupan. Kemudian
didalam transendensi ini juga banyak yang harus kita perhatikan, seperti halnya penghargaan
terhadap keindahan dan kesempurnaan, rasa bersyukur atas segala hal yang baik, penuh
harapan, optimis, dan berorientasi ke masa depan, semangat dan gairah besar untuk
menyongsong hari demi hari, spiritualitas, memiliki tujuan yang menuntun kepada kebersatuan
dengan alam semesta, serta menikmati hidup dan selera humor yang memadai. Keutamaan
Transendensi adalah kekuatan yang menempa orang untuk dapat memahami koneksi yang ada
di alam semesta, memahami daya-daya yang lebih besar dari manusia, serta memperoleh dan
memberikan makna.

Disaat kita ingin menerapkan suatu penghargaan terhadap keindahan dan keunggulan
yang mencakup kekaguman, keheranan, peningkatan kesadaran adalah kekuatan yang
membuat orang mampu menghargai keindahan, keunggulan, keterampilan, dan kinerja yang
baik dalam berbagai ranah kehidupan. Didalam Rasa Syukur yang merupakan suatu kekuatan
yang membuat orang dapat menyadari dan berterima kasih atas hal baik yang terjadi, serta
meluangkan waktu untuk mengungkapkan terima kasih.. kemudian Ketika Harapan yang
mencakup optimisme, menjalani hidup secara positif dari waktu ke waktu, dan pikiran yang
berorientasi ke masa depan adalah kekuatan yang membuat orang selalu mengharapkan yang
terbaik di masa depan dan bekerja untuk mencapainya. Ketika Spiritualitas mencakup
religiusitas, iman, dan tujuan hidup. Ketiganya adalah kekuatan yang membuat orang memiliki
keyakinan koheren tentang tujuan yang lebih tinggi, makna hidup, dan makna alam semesta.

Nah didalam transendensi kita juga harus memiliki Kekuatan menikmati hidup dan
humor membuat orang dapat menjalani hidup yang penuh suka-cita, menyukai tawa untuk
menghasilkan keceriaan. Dia mampu membawa dirinya dan orang lain kepada situasi yang
membuat tersenyum, serta melihat sisi terang dari kehidupan. Orang dengan kekuatan ini
menjalani hidup secara ringan meskipun dalam situasi-situasi yang sulit dan berat.

Anda mungkin juga menyukai