Anda di halaman 1dari 2

CARA MELAKSANAKAN KEGIATAN

a. Metode pelaksanaan:
1) Dilaksanakan terintegrasi oleh Tim PMKP yang terdiri dari sub tim Mutu, sub tim
Keselamatan Pasien, dan sub tim Manajemen Risiko.
2) Pencatatan setiap indikator dilakukan oleh perawat / petugas di setiap unit
pelayanan yang terkait dengan indikator masing – masing (untuk pemantauan dan
pelaporan insiden keselamatan pasien pelaksanaannya ditangani khusus oleh tim
keselamatan pasien rumah sakit).
3) Indikator tersebut dicatat setiap harinya, kemudian direkapitulasi oleh Kepala
Ruangan atau Kepala Unit Pelayanan masing – masing.
4) Tim PMKP bertanggungjawab mengkoordinasi pengumpulan data indikator yang
telah dicatat dan direkapitulasi oleh setiap unit pelayanan dan dilakukan analisa
pada akhir bulan.
5) Setiap 3 bulan sekali dilakukan analisa menyeluruh untuk dibuat rekomendasi
kepada Direksi RSGM Universitas Jember untuk menjamin mutu pelayanan.
b. Rincian kegiatan:
1) Rapat tim mutu secara berkala untuk membahas program kerja dan penentuan
penanggungjawaban kegiatan pokok.
2) Rapat tim PMKP bersama Direksi RSGM Universitas Jember untuk membahas
penentuan indikator rumah sakit.
3) Pelaksanaan evaluasi indikator klinis, indikator manajerial, dan indikator
keselamatan pasien pada pelayanan di RSGM Universitas Jember :
a) Rapat tim mutu dengan penanggung jawab masing-masing indikator.
b) Rapat sosialisasi indikator yang telah ditetapkan dan cara pengisian
formulir.
c) Pelaksanaan pengumpulan dan pelaporan indikator oleh setiap unit terkait.
d) Pengolahan data dan analisa data pencapaian indikator mutu
e) Evaluasi pencapaian indikator pelayanan.
f) Laporan analisa dan rekomendasi kepada direktur sebagai bahan tindak
lanjut dan melaksanakan perbaikan.
4) Pelaksanaan kegiatan pelatihan mutu SDM :
a) Orientasi pegawai baru.
b) Pelatihan internal dan eksternal rumah sakit.
c) Pendidikan berkelanjutan.
5) Pemantauan Patient Safety dengan cara pemantauan langsung dan survey untuk
menggali lebih dalam mengenai penilaian tingkat keselamatan pasien melalui
pelaporan insiden keselamatan pasien (IKP).
6) Pelaksanaan audit medik pelayanan.
7) Evaluasi kepuasan pasien terhadap pelayanan RSGM Universitas Jember :
a) Rapat tim mutu dengan penanggung jawab evaluasi kepuasan pasien.
b) Membuat proposal evaluasi / pengukuran kepuasan pasien termasuk
membuat kuisioner evaluasi kepuasan pasien rawat jalan, rawat inap dan
gawat darurat.
c) Menyebarkan kuisioner pengukuran evaluasi kepuasan pasien.
d) Melakukan pengolahan dan analisa data hasil pengukuran evaluasi kepuasan
pasien.
e) Membuat laporan hasil pengukuran evaluasi kepuasan pasien termasuk
rekomendasi dan tindak lanjut.

Anda mungkin juga menyukai