Anda di halaman 1dari 4

PKN

“Hak Asasi Manusia”

Kelompok 3
A. PERLINDUNGAN DAN PENEGAKAN DI INDONESIA
B. HAKIKAT PERLINDUNGAN DAN PENEGAKAN DI INDONESIA

NAMA
-Alif Ammar.B
-Elisabet Helenita
-Novilia
-Ranti Sukma Pratiwi
-Reni Setiawati
Pengertian Hukum
Hukum adalah aturan yang bertujuan mengatur pergaulan hidup dibuat oleh lembaga
yang berwenang bersifat mengikat dan memaksa dan dikenakan sanksi bagi yang melanggar.
Sesuai dengan pasal 1 ayat 3 Undang-Undang Dasar 1945 bahwa “Negara Indonesia adalah
Negara hukum” Yang dimaksud Negara hukum adalah segala kehidupan keNegaraan selalu
berlandaskan pada hukum dan Negara yang menegakkan super masih hukum untuk menegakkan
keadilan dan kebenaran.
3 prinsip dasar Negara hukum :
1. Adanya supremasi hukum di mana hukum berada di atas segalanya semua harus
berlandaskan hukum-hukum berlaku untuk semua orang
2. Kesetaraan di depan hukum
3. Penegakan hukum
Ciri-ciri Negara hukum
1. adanya jaminan perlindungan hukum yaitu misalnya undang-undang nomor 39 tahun
1999,pasal 28A-J UUD 1945 seperti hak asasi pribadi, hak asasi ekonomi, hak asasi
politik, sosial budaya, pendidikan.
2. Hakim dalam membuat keputusan tidak berat sebelah
Kekuasaan kehakiman atau peradilan yang bebas dan tidak memihak
3. Adanya jaminan Legalitas dalam arti hukum yaitu pemerintah atau pun lembaga Negara
maupun warga Negara dalam bertindak harus berlandaskan pada hukum.

A. HAKIKAT PERLINDUNGAN DAN PENEGAKAN HUKUM


Pengertian perlindungan hukum :
Menurut Andi Hamzah, Perlindungan hukum adalah daya upaya yang dilakukan secara sadar
oleh setiap orang maupun lembaga Negara dan swasta yang bertujuan untuk pengamanan
penguasaan dan kesejahteraan hidup sesuai dengan hak asasi yang ada.
Pengertian perlindungan hukum menurut Simanjuntak : Perlindungan hukum segala upaya
pemerintah dalam menjamin kepastian hukum dan memberi perlindungan kepada warganya agar
hak-haknya sebagai warga Negara tidak dilanggar dan bagi yang melanggar dapat dikenakan
sanksi sesuai dengan peraturan yang berlaku.
Suatu perlindungan dapat dikatakan sebagai perlindungan hukum apabila
mengandung unsur-unsur berikut ini yaitu :
a. Adanya perlindungan dari pemerintah kepada warganya
b. Jaminan kepastian hukumB
c. Berkaitan dengan hak warga Negara
d. Adanya sanksi hukuman bagi pihak-pihak yang melanggar nya

1
Contoh perlindungan hukum
a. Perlindungan hukum terhadap konsumen diatur dalam undang-undang nomor 8 tahun
1999 tentang perlindungan konsumen
b. Hak atas kekayaan intelektual yang meliputi
- hak cipta undang-undang nomor 28 tahun 2014
- merk yaitu undang-undang nomor 15 tahun 2001
- paten undang-undang nomor 13 tahun 2016
- perlindungan varietas tanaman undang-undang nomor 29 tahun 2000
selain itu perlindungan hukum juga diberikan kepada tersangka sebagai pihak yang
diduga telah melakukan pelanggaran hukum berkaitan dengan haha tersangka yang harus
dipenuhi agar sesuai dengan prosedur pemeriksaan di sebagaimana diatur dalam peraturan
perundang-undangan
Hukum dapat secara efektif menjalankan fungsinya untuk melindungi kepentingan
manusia apabila tidak bertahan dengan kata lain perlindungan hukum dapat terwujud apabila
proses penegakan hukum dilaksanakan proses penegakan hukum merupakan salah satu upaya
untuk menjadikan hukum sebagai pedoman dalam setiap perilaku masyarakat maupun aparat
atau lembaga penegak hukum dengan kata lain penegakan hukum merupakan upaya untuk
melaksanakan ketentuan-ketentuan hukum dalam berbagai macam bidang kehidupan
Pengertian penegakan hukum
Penegakan hukum adalah proses dilakukan upaya tegaknya norma norma hukum secara nyata
sebagai pendoman pelaku dalam lalu lintas atau hubungan hukum dalam kehidupan bernegara
Menurut Satjipto Raharjo, Penegakan hukum merupakan proses perwujudan ide ide ( ide
keadilan , ide kepastian hukum , dan ide kemanfaatan sosial ) yang bersifat abstrak menjadi
nyata
Perlindungan hukum dapat terwujud apabila proses penegakan hukum dilaksanakan . proses
penegakan hukum merupakan salah satu upaya untuk menjadikan hukum sebagai pendoman
dalam setiap perilaku masyarakat ataupu aparat atau lembaga penegak hukum . penegakan
hukum merupakan upaya untuk melaksanakan ketentuan ketentuan hukum dalam berbagai
macam bidang kehidupan

1. Pentingnya Perlindungan dan Penegakan Hukum


Perlindungan dan penegakan hukum sangat penting dilakukan karena dapat mewujudkan hal-
hal berikut ini :
a. tegaknya supremasi hukum
Supremasi hukum bermakna bahwa hukum mempunyai kekuasaan mutlak dalam
mengatur pergaulan manusia dalam berbagai macam kehidupan. Supremasi hukum tidak akan

2
terwujud apabila aturan-aturan yang berlaku tidak ditegakkan baik oleh masyarakat maupun
aparat penegak hukum
b. tegaknya keadilan
tujuan utama hukum adalah mewujudkan keadilan bagi setiap warga Negara
c. mewujudkan perdamaian dalam kehidupan di masyarakat
Kehidupan yang diwarnai suasana yang damai merupakan harapan setiap orang
perdamaian akan terwujud apabila setiap orang merasa terlindungi dalam segala bidang
kehidupan
Menurut Soerjono Soekanto keberhasilan proses perlindungan dan penegakan hukum
bergantung pada beberapa faktor :
1. Hukum
Undang-undang yang dibuat tidak boleh bertentangan dengan ideologi Negara
2. Penegak hukum
menjalankan tugas tersebut dilakukan dengan mengutamakan keadilan dan
profesionalisme sehingga menjadi panutan masyarakat serta dipercaya oleh semua pihak
termasuk semua anggota masyarakat
3. Masyarakat
masyarakat lingkungan di mana hukum tersebut berlaku atau diterapkan maksudnya
warga masyarakat harus mengetahui dan memahami hukum yang berlaku serta menaati hukum
yang berlaku dengan penuh kesadaran akan pentingnya dan perlunya hukum bagi kehidupan
masyarakat
4. Sarana atau fasilitas yang mendukung penegakan hukum mencakup tenaga manusia yang
terdidik dan terampil organisasi yang baik peralatan yang memadai keuangan yang cukup
dan sebagainya
5. Kebudayaan
sebagai hasil karya cipta dan rasa yang didasarkan pada karsa manusia di dalam
pergaulan hidup yang mencakup nilai-nilai yang mendasari hukum yang berlaku.

Anda mungkin juga menyukai