Anda di halaman 1dari 1

KATA PENGANTAR

Puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa, karena dengan karunia dan rahmat-
Nya kami dapat menyelesaikan Rancangan Peraturan Daerah dan Naskah
Akademik tentang Bangunan Gedung.
Penyusunan Ranperda dan Naskah Akademik yang diusulkan oleh Badan
Perencanaan dan Pembangunan Daerah Kabupaten Karo berkerjasama dengan
konsultan bangunan gedung ini diharapkan dapat memberikan masukan dalam
rangka pengaturan Bangunan Gedung di Kabupaten Karo melalui peraturan
daerah dan bertujuan agar peraturan daerah yang dihasilkan nanti akan sesuai
dengan sistem hukum nasional dan kehidupan masyarakat serta perundang-
undangan yang dihasilkan tidak menimbulkan masalah di kemudian hari.
Kami mengucapkan banyak terima kasih atas masukan yang diberikan selama
penyusunan laporan ini, terutama kepada Satuan Kerja Perangkat Daerah
Kabupaten Karo dan kepada masyarakat Kabupaten Karo yang telah membantu
kelancaran proses diskusi dan penyusunan laporannya.
Akhir kata, kami harapkan isi dari Raperda dan Naskah Akademik ini dapat
memberikan masukan yang berharga bagi rencana Pemerintah Kabupaten Karo
dalam rangka penyusunan Peraturan Daerah Bangunan Gedung.

Kabanjahe, 2016

Anda mungkin juga menyukai