Anda di halaman 1dari 18

TUGAS AKHIR

MATA KULIAH BANK DAN LEMBAGA KEUANGAN

MODAL VENTURA

Disusun Oleh :

Guntur Rustamaji
(2016410257)

JURUSAN MANAJEMEN

FAKULTAS EKONOMI

UNIVERSITAS DARMA PERSADA

2019
DAFTAR ISI

Halaman
BAB I PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang .......................................................................................... - 1 -
1.2 Rumusan Masalah ..................................................................................... - 2 -
1.3 Tujuan Masalah ......................................................................................... - 2 -
BAB II PEMBAHASAN
2.1 Pengertian Modal Ventura ......................................................................... - 3 -
2.2 Peraturan/Landasan Hukum Mendirikan Modal Ventura ......................... - 4 -
2.3 Tujuan Pendirian Modal Ventura .............................................................. - 6 -
2.4 Karakteristik Modal Ventura ..................................................................... - 7 -
2.5 Sumber Dana Modal Ventura .................................................................... - 8 -
2.6 Cara Pembiayaan Modal Ventura ............................................................ - 10 -
2.7 Jenis Pembiayaan Modal Ventura ........................................................... - 10 -
2.8 Mekanisme Modal Ventura ..................................................................... - 11 -
2.9 Keuntungan yang Diperoleh Dari Modal Ventura .................................. - 12 -
2.10 Study Kasus ............................................................................................. - 13 -
BAB III KESIMPULAN DAN SARAN
3.1 Kesimpulan .............................................................................................. - 15 -
3.2 Saran ........................................................................................................ - 15 -
DAFTAR PUSTAKA ............................................................................................ - 16 -

i
BAB I
PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Dalam sektor keuangan istilah investasi sudah tidak asing lagi, karena
investasi pada zaman sekarang ini sudah bermacam macam bentuknya. Alasan
masyarakat melakukan investasi bermacam-macam, namun yang utama
masyarakat melakukan investasi untuk mencari keuntungan. Salah satu bentuk
investasi yang sedang naik saat ini adalah modal ventura.
Modal ventura dapat diartikan sebagi usaha penyertaan saham dalam
jangka waktu tertentu pada suatu proyek perusahaan yang dinilai mempunyai
proyek cerah tanpa memerlukan jaminan/agunan. Di smaping itu pemilik
saham ikut serta dalam pengelolaan perusahaan yang dibiayainya. Dengan
demikian, modal ventura merupakan investasi aktif artinya pemasukan modal
ventura ke dalam suatu perusahaan biasanya disertai dengan keterlibatan, jika
perlu dalam fungsi manajemen utama yang dapat menentukan suksesnya
usaha, seperti pemasaran, fianansial, dan pengawasan opearsional.
Permasalahn-permasalahan yang dihadapi perusahaan menengah dan
kecil tidak hanya terbatas pada sulitnya memperoleh modal, tetapi juga pada
umumnya perusahaan menengah dan kecil dalam rangka memberikan bantuan
permodalan dan bimbingan manajemen agar perusahaan yang dibina tersebut
dapat berkembang dengan baik.
Perusahaan modal ventura dapat dikatakan merupakan perusahaan
pembiayaan beresiko tinggi, karena perusahaan modal ventura tidak
diperkenankan menarik modalnya kembali (divestasi) sebelum jangka waktu
pasangan usaha yang dibantunya mengalami kerugian atau bahkan usahanya
tidak berjlan seperti yang diharapkan, apabila terjadi hal-hal seperti tersebut di

-1-
atas perusahaan modal ventura tidak dapat menuntut ganti kerugian apapun
kepada perusahaan pasangan usahanya.

1.2 Rumusan Masalah

1. Apa pengertian modal ventura menurut para ahli?


2. Bagaimana peraturan odal ventura di Indonesia?
3. Apa tujuan dari modal ventura ?
4. Apa Karakteristik yang ada pada modal ventura?
5. Apa saja yang menjadi sumber dan modal dari modal ventura?
6. Ada berapa jenis pembiayaan dalam modal ventura?
7. Bagaimana cara pembayaran modal ventura?
8. Bagaimana mekanisme dari modal ventura?
9. Keuntungan apa saja yang didapat dari modal ventura?
10. Bagaimana studi kasus dari modal ventura?

1.3 Tujuan Masalah

Agar pembaca paham apa yang dimaksud modal ventura dan segala
macamnya dari modal ventura ini karena pada saat ini banyak yang
menggunakan modal ventura untuk berinvestasi apalagi di indoneia ini dan
banyak dari pembaca belum mengerti betul tentang modal ventura.

-2-
BAB II
PEMBAHASAN

2.1 Pengertian Modal Ventura

Di Indonesia pengertian perusahaan modal ventura sesuai dengan


keputusan presiden nomor 61 tahun 1988 adalah “badan usaha yang
melakukan suatu pembiayaan dalam bentuk penyertaan modal kedalam suatu
perusahaan yang menerima bantuan pembiayaan”. Namun jika ditelusuri lebih
dalam istilah ventura sendiri berasal dari kata venture yang secara bahasa bisa
berarti sesuatu yang mengandung resiko atau dapat juga diartikan sebagai
usaha. Dengan demikian, secara bahasa modal ventura(venture capital) adalah
modal yang ditanamkan pada usaha yang mengandung resiko.
Berikut ini pengertian modal ventura menurut beberapa ahli, antara
lain:
1. Menurut Robert White, modal ventura adalah usaha penyedia pembiayaan
untuk memungkinkan pembentukan dan pengembangan usaha-usaha baru
diberbagai badang.
2. Menurut Tony Lorenz, modal ventura adalah investasi jangka panjang
dalam bentuk pemberian modal yang mengandung resiko, dengan penyedia
dana (vebture capital company) terutama mengharapkan capital
gain disamping pendapatan bunga atau dividen.
3. Menurut Clinton Richardson, modal ventura adalah dana yang
diinvestasikan pada perusahaan atau individu yang memiliki resiko tinggi.
Dengan demikian, dapat dipahami bahwa Modal ventura merupakan
suatu investasi dalam bentuk pembiayaan berupa penyertaan modal ke dalam
suatu perusahaan swasta sebagai pasangan usaha (investee company) untuk
jangka waktu tertentu. Pada umumnya investasi ini dilakukan dalam bentuk
penyerahan modal secara tunai yang ditujukan dengan sejumlah saham pada

-3-
perusahaan pasangan usaha. Investasi modal ventura ini biasanya memiliki
suatu risiko yang tinggi namun memberikan imbal hasil yang tinggi pula.

2.2 Peraturan/Landasan Hukum Mendirikan Modal Ventura

Keberadaan lembaga pembiayaan di luar perbankan termasuk di


dalamnya modal ventura harus dilandasi suatu peraturan perundang-undangan,
namun demikian hubungan hukum dari adanya kegiatan pembiayaan tersebut
tidak terlepas dari hukum kontrak atau perjanjian yang ada pada Kitab
Undang Undang Hukum Perdata. Namun demikian terhadap hal-hal yang
sifatnya khusus dan belum diatur.
Peraturan yang menjadi landasan hukum modal ventura yang
dimaksud adalah sebagai berikut:
1. Keputusan Menteri Keuangan Nomor 469/KMK.017/1995 tanggal 3
Oktober 1995 Tentang Pendirian dan Pembinaan Perusahaan Modal
Ventura.
Pertama, suatu perusahaan yang dapat menjalankan usaha sebagai
perusahaan modal ventura harus berbentuk PT atau Koperasi dengan
ketentuan modal disetor atau simpanan pokok dan simpanan wajib
perusahaan modal ventura ditetapkan sebagai berikut :
a. perusahaan swasta nasional sekurang-kurangnya Rp.3.000.000.000,00
b. perusahaan patungan sekurang-kurangnya Rp.10.000.000.000,00
c. koperasi sekurang-kurangnya Rp.3.000.000.000,00
Kedua, untuk memperoleh ijin usaha perusahaan modal ventura
mengajukan ijin kepada Menteri Keuangan dengan melampirkan :
a. akte pendirian yang telah disahkan;
b. bukti pelunasan modal disetor pada bank umum di Indonesia dan
dilegalisasi oleh bank penerima setoran;

-4-
c. Nomer Pokok Wajib Pajak;
d. Neraca pembukuan perusahaan; dan
e. Perjanjian usaha patungan antara pihak asing dengan pihak Indonesia
bagi perusahaan patungan.
Ketiga, adanya kewajiban bagi perusahaan modal ventura untuk
membuat laporan operasional dan laporan keuangan secara semesteran,
selambat-lambatnya satu bulan setelah berakhirnya semester kepada
Menteri Keuangan. Sedangkan laporan tahunan harus sudah diaudit oleh
Akuntan Publik yang dilaporkan selambat-lambatnya tiga bulan setelah
tahun buku perusahaan berakhir. Khusus untuk Neraca serta Ikhtisar
Perhitungan Rugi Laba wajib diumumkan dalam surat kabar, selambat-
lambatnya tiga bulan setelah tahun buku berakhir
2. Peraturan Pemerintah Nomor 4 Tahun 1995 tentang Pajak Penghasilan
bagi Perusahaan Modal Ventura.
3. Keputusan Menteri Keuangan Nomor 227/KMK.01/1994 tanggal 9 Juni
1994 Tentang Sektor-sektor Usaha Perusahaan Pasangan Usaha dari
Perusahaan Modal Ventura.
4. Peraturan Pemerintah Nomor 62 tahun 1992 tentang sektor-sektor
usaha Perusahaan Pasangan Usaha (PPU) Perusahaan Modal Ventura.
5. Keputusan Menteri Keuangan Nomor 1251/KMK.013/1988 tanggal 20
Desember 1988 Tentang ketentuan dan Tata Cara Pelaksanaan Lembaga
Pembiayaan.
6. Kepres Nomor 61 tahun 1988 tentang Lembaga Pembiayaan
Ada dua ketentuan yang sangat penting yaitu :

-5-
Pertama, kegiatan modal ventura dilakukan dalam bentuk penyertaan
modal kedalam suatu Perusahaan Pasangan Usaha (PPU) sebagai mitra
untuk :
a. pengembangan suatu penemuan baru;
b. pengembangan perusahaan yang pada tahap awal usahanya mengalami
kesulitan dana;
c. membantu perusahaan yang berada pada tahap pengembangan;
d. membantu perusahaan yang berada dalam tahap kemunduran;
e. pengembangan proyek penelitian dan rekayasa;
f. pengembangan berbagai penggunaan teknologi baru, dan alih teknologi
baik dari dalam maupun luar negeri; dan
g. membantu pengalihan pemulihan perusahaan.
Kedua, penyertaan modal oleh perusahaan modal ventura dalam
Perusahaan Pasangan Usaha (PPU) harus bersifat sementara dan ada
batasnya, maksudnya untuk waktu sementara tersebut tidak melebihi
sepuluh tahun dengan melaluhi penarikan kembali modalnya
melaluhi divestasi. Divestasi dapat dilakukan dengan melaluhi private
placement ataupun melaluhi Initial Public Offering (IPO) di bursa efek,
serta harus dilaporkan kepada Menteri Keuangan selambat-lambatnya tiga
bulan setelah pelaksanaannya.

2.3 Tujuan Pendirian Modal Ventura

Timbulnya pertanyaan mengapa perusahaan modal ventura berani dan


mau melakukan usaha dalam investasi yang mengandung risiko tinggi.
Padahal dalam suatu investasi yang mengandung suatu risiko tinggi, akan
mengakibatkan tingginya tingkat kerugian yang bakal dialami. Jawabannya
adalah karena hal itu sejalan dengan tujuan didirikannya perusahaan modal

-6-
ventura, yaitu membiayai suatu usaha yang mengandung suatu risiko tinggi.
Tujuan ini tidak selamanya berdasarkan hanya kepada keuntungan semata,
tetapi dapat pula hanya membantu pengembangan atau pendirian suatu
perusahaan.
Secara garis besar maksud dan tujuan pendirian modal ventura antara
lain sebagai berikut.
1. Untuk pengembangan suatu proyek tertentu, misalnya proyek penelitian,
dimana proyek ini biasanya tanpa memikirkan keuntungan semata, akan
tetapi bersifat pengembangan ilmu pengetahuan.
2. Pengembangan suatu teknologi baru, atau pengembangan produk baru.
Pembiyaan untuk usaha ini baru memperoleh keuntungan dalam jangka
panjang.
3. Pengambilalihan kepemilikan suatu perusahaan. Tujuan pembiyaan dengan
mengambilalihan kepemilikan usaha perusahaan lain lebih banyak
diarahkan untuk mencari keuntungan.
4. Kemitraan dalam rangka pengentasan kemiskinan, dengan tujuan untuk
membantu para pengusaha lemah yang kekurangan modal, tetapi tidak
punya jaminan materil sehingga sulit memperoleh pinjaman. Dengan
adanya penyertaan modal dari modal ventura akan dapat membantu
menghadapi kesulitan keuangannya.
5. Alih teknologi yang dilakukan ke perusahaan yang masih menggunakan
teknologi lama sehingga dapat meningkatkan kapasitas produksi dan mutu
produknya.
6. Membantu perusahaan yang sedag kekurangan likuiditas.
7. Membantu pendirian perusahaan baru, di mana tingkat risiko kerugiannya
sangat besar.

2.4 Karakteristik Modal Ventura

1. Kegiatan yang dilakukan bersifat penyertaan langsung ke suatu perusahaan,

-7-
2. Penyertaan dalam perusahaan bersifat berjangka panjang dan biasanya
diatas tiga tahun,
3. Bisnis yang dimasuki merupakan bisnis yang memiliki risiko tinggi,
4. Keuntungan yang didapat diperoleh berdasarkan dai capital gain, deviden,
atau bagi hasiltergantung dari penyertaan modalnya dibidang di jenis yang
diinginkan,
5. Kegiatannya lebih banyak dilakukan dalam usaha pembentukan usaha baru
atau pengembangan suatu usaha.

2.5 Sumber Dana Modal Ventura

1. Investor Perseorangan
Alternatif sumber modal ventura adalah dari investor individu. Hanya saja
menarik investor perseorangan untuk mengikutsertakan dananya kedalam
suatu usaha modal ventura tidak lah mudah. Hal ini disebabkan bisnis
modal ventura memiliki tingkat risiko yang lebih tinggi dibandingkan
dengan jenis investasi lainnya.
2. Saham
Modal ventura di Indonesia masuk kedalam suatu entitas usaha melalui
instrumen pembiayaan saham dengan harapan memperoleh keuntungan
dari dividen, benefit lain atas kepemilikan entitas tersebut, dan capital gain
pada saat melakukan exit untuk sebagian atau seluruh kepemilikan melalui
mekanisme Initia Public offering (IPO) yang dilanjutkan dengan pasar
sekunder dan private selling ke investor potensial lainnya.
3. Obligasi Konversi
Modal ventura masuk kedalam suatu entitas usaha melalui instrumen
pembiayaan obligasi konversi dalam upaya memberikan waktu yang lebih
banyak sebelum benar-benar memiliki suatu entitas usaha dan untuk
berjaga-jaga agar pembiayaan masih mempunyai alternatif mekanisme exit
melalui pelunasan pinjaman.

-8-
4. Bagi Hasil
Instrumen pembiayaan bagi hasil murni sesungguhya sangat dekat dengan
pembiayaan berbasis syariah. Namun, pada kenyataannya yang terjadi di
Indonesia adalah penerapan bagi hasil tetap atau bagi hasil minimum dari
outstanding pembiayaan yang mengadopsi pola perbankan dengan flat rate
atau effective rate-nya karena berbagai kendala yang dihadapi.
5. Investor Institusi
Biasanya bagi perusahaan-perusahaan terutama dinegara-negara industri
memiliki suatu devisi tersendiri yang khusus menangani bisnis modal
ventura. Tugas divisi khusu ini adalah menampung dan mengevaluasi suatu
ide-ide terutama dalam bidang teknologi yang dapat dikembangkan
menjadi suatu produk teknologi baru yang dapat dipasarkan.
6. Perusahaan asuransi dan dana pensiun
Lembaga keuangan non bank ini merupakan sumber dana modal ventura
yang cukup besar, potensi lembaga ini sebagai investor dalam usaha modal
ventura didukung oleh sumber dananya yang jangka panjang.
7. Pemerintah daerah
Sumber modal ini dipertimbangkan oleh daerah yang disisihkan dari APBD
(khusunya dari PAD) sehingga dapat memacu pembangunan di daerah.
8. Lemabaga keuangan Internasional
Lembaga keuangan Internasional dapat menajadi sumber dana modal
ventura pertama yang berkaitan dengan upaya membantu pengembangan
sektor-sektor tertentu. Kelebihan dana ini disamping berbiaya murah juga
biasanya memiliki jangka waktu panjang dengan masa tenggang waktu.
Untuk mendapatkan dana ini umumnya melalui pinjaman dua tahap dari
pemerintah.

-9-
2.6 Cara Pembiayaan Modal Ventura

1. Penyertaan saham secara langsung kepada perusahaan yang menjadi


pasangan usaha.
2. Dengan membeli obligasi konversi yang setelah waktu yang disepakati
bersama dapat dikonversi menjadi saham / penyertaan modal pada
perseroan.
3. Dengan pola bagi hasil dimana persentase tertentu dari keuntungan setiap
bulan akan diberikan kepada perusahaan modal ventura oleh perusahaan
pasangan usaha.
Pola bagi hasil yang mungkin dilakukan adalah sbb:
a. Bagi hasil berdasarkan pendapatan yang diperoleh (revenuesharing).
b. Bagi hasil berdasarkan keuntungan bersih (net profit sharing).
c. Bagi hasil berdasarkan perjanjian.

2.7 Jenis Pembiayaan Modal Ventura

1. Berdasarkan Cara Pemberian Bantuan


a. Pendekatan satu tingkat (single tier approach)
Pendekatan ini menempatkan sebuah Perusahaan Modal Ventura (PMV)
dalam dua fungsi sekaligus, yaitu sebagai pemberi bantuan
pembiayaan (fund company) dan juga sebagai pemberi bantuan
manajemen atau pengelolaan dana(management company). Jadi dalam
hal ini, modal ventura dibentuk dan langsung dikelola oleh manajemen
perusahaan modal ventura itu sendiri.
b. Pendekatan dua tingkat (two tier approach)
Pendekatan ini memungkinkan sebuah Perusahaan Pasangan Usaha
untkuk menerima bantuan pembiayaan dan bantuan manajemen dari
PMV yang berbeda. Jadi dalam hal ini, modal ventura dibentuk

- 10 -
kemudian pengelolaannya diserahkan kepada perusahaan manajemen
investasi yang memang memiliki kelebihan di bidang modal ventura.

2. Berdasarkan cara Penghimpunan Dana


a. Leverage venture capital, modal ventura yang bersumber dari suatu
Perusahaan Modal Ventura dengan sebagian besar penghimpunan
dananya dalam bentuk pinjaman dari berbagai macam pihak.
b. Equity venture capital, modal ventura yang bersumber dari suatu
perusahaan modal ventura dengan sebagian besar penghimpunan
dananya dalam bentuk modal sendiri dalam berbagai bentuk.
3. Berdasarkan Kepemilikan
a. Private ‘Venture-Capital’ Company, perusahaan ventura yang belum go
public atau belum menjual sahamnya melalui bursa efek.
b. Public ‘Venture-Capital’ Company, perusahaan modal ventura yang
telah go public atau telah menjual sahamnya melalui bursa efek.
c. Bank Affiliate ‘Venture-Capital’ Company, perusahaan modal ventura
yang didirikan oleh bank-bank yang mengalami surples dana atau
memang mempunyai misi khusus dalam hal modal ventura.
d. Conglomerate ‘Venture-Capital’ Company, perusahaan modal ventura
yang didirikan atau dimiliki oleh sejumlah perusaahaan besar.

2.8 Mekanisme Modal Ventura

Pada prinsipnya mekanisme modal ventura merupakan suatu proses


yang menggambarkan arus investasi yang dimulai dari masuknya pemodal
dengan membentuk suatu pool of funds, proses pembiayaan pada perusahaan
pasangan usaha sampai proses penariakan kembali penyertaan tersebut
(divestasi). Dengan demikian modal ventura adalah kumpulan dana (pool of

- 11 -
funds) yang berasal dari investor, dan dikelola secara profesional untuk
diinvestasikan kepada perusahaan yang membutuhkan modal. Oleh karena itu
dalam mekanisme modal ventura paling sedikit tiga unsur yang terlibat secara
langsung yaitu:
a. Pemilik modal yang mengiginkan keuntungan yang tinggi dari modal yang
dimilikinya. Modal yang dari berbagai sumber atau investor tesrebut
dihimpun dalam suatu wadah atau lembaga khusus yang dibentuk untuk itu
atau disebut vennture capital funds.
b. Profesional yang mempunyai keahlian dalam mengelola investasi dan
mencari jenis investasi potensial. Profesional ini dapat berupa lembaga
yang disebut perusahaan manajemen.
c. Perusahaan yang membutuhkan modal untuk pengembangan usahanya.
Perusahaan yang dibiayai ini disebut perusahaan pasangan usaha.
Di Indonesia pada prinsipnya perusahaan modal ventura yang telah
memperoleh izin usaha dari menteri keuangan dapat mengelola atau dikelola
oleh perusahaan modal ventura lainnya. Pelaksanaan kebijakan dan
pengelolaan investasi modal ventura dalam mekanisme modal ventuta
konvensional dilakukan sepenuhnya oleh perusahaan modal ventura itu sendiri
sebagai badan hukum, atau dengan kata lain suatu perusahaan modal ventura
dapat sebagai pemilik modal dan dalam waktu yang sama menjadi perusahaan
manajemen. Sedangkan dalam mekanisme dengan pendekatan venture capital
fund company pelaksanaan semua kebijakan dan strategi investasi mulai dari
analisis, monitoring sampai pada proses divestasi dan review merupakan tugas
dan tanggung jawab perusahaan manajemen investasi.

2.9 Keuntungan yang Diperoleh Dari Modal Ventura

Seperti sudah dijelaskan sebelumnya bahwa keikutsertaan perusahaan


modal ventura dalam bisnis yang mengandung risiko tinggi adalah untuk
memperoleh keuntungan. Begitu pula bagi Perusahaan Pasangan Usaha (PPU)

- 12 -
dengan bantuan penyertaan modal dari perusahaan modal ventura diharapkan
akan memperoleh berbagai manfaat.
Adapun keuntungan bagi masing-masing pihak yang terlibat dalam
kegiatan modal ventura adalah sebagai berikut.
1. Bagi Perushaan Modal Ventura
a. Memperoleh keuntungan berupa deviden dari penyertaan modalnya
dalam bentuk saham.
b. Memperoleh keuntungan berupa capital gain dari hasil selisih tranksaksi
penjualan dan pembelian surat-surat berharga (saham).
c. Memperoleh keuntungan berupa bagi hasil untuk usaha tertentu sesuai
dengan perjanjian yang sudah dibuatnya.
2. Bagi Perusahaan Pasangan Usaha (PPU)
a. Membantu penambahan modal usaha bagi perusahaan yang sedang
mengalami kekurangan modal (likuiditas)
b. Memperbaiki teknologi melalui pengalihan dari teknologi lama ke
teknologi baru sehingga dapat membantu peningkatan kapasitas
produksi dan peningkatan mutu produknya.
c. Membantu pengembangan usaha melalui perluasan pasar dan
pengembangan usaha baru seperti melalui diversifikasi usaha.
d. Mengurangi risiko kerugian, maksudnya jika perusahaan beroperasi
dengan modal sendiri maka risiko kerugian ditanggung sendiri, namu
apabila dijalankan bersama dengan modal ventura, maka risiko dapat
disebarkan antara keduanya.

2.10 Study Kasus

Kopi kenangan adalah sebuah bisnis kopi berbasis digital dari


Indonesia yang memiliki produk yaitu kopi dan bsinis startup ini telah
mendapatkan suntikan dana dari perusahaan modal ventura yaitu Alpha JWC
Ventures (2018) dan Sequola India (2019) jika ditotalkan suntikan dana dari

- 13 -
kedua perusahaan tersebut untuk kopi kenangan sebesar US$ 28 Juta atau
setara dengan 398 Milliar Rupiah. Suntikan dana ini dipergunakan oleh kopi
kenangan untuk membuka gerai baru, mengembangkan produk, dan
menciptakan aplikasi digital. Kopi kenangan juga dinobatkan sebagai bisnis
yang paling pesat perkembangannya di Asia Tenggara karena dalam sebulan
kopi kenangan bisa menjual 1 juta cup/gelas dalam satu bulan dan apabila
dirupiahkan menjadi 18 milliar bulan.

- 14 -
BAB III
KESIMPULAN DAN SARAN
3.1 Kesimpulan

Perusahaan modal ventura menurut keppres No. 61 Tahun 1988 adalah


bisnis pembiayaan dalam bentuk penyertaan modal ke dalam suatu perusahaan
yang menerima bantuan pembiayaan untuk jangka waktu tertentu. Keberadaan
lembaga pembiayaan di luar perbankan termasuk di dalamnya modal ventura
harus dilandasi suatu peraturan perundang-undangan, namun demikian
hubungan hukum dari adanya kegiatan pembiayaan tersebut tidak terlepas dari
hukum kontrak atau perjanjian yang ada pada Kitab Undang Undang Hukum
Perdata. Sumber Dana Modal Ventura yaitu investor, saham, obligasi konversi,
bagi hasil, investor institusi, perusahaan asuransi dan dana pensiun,
pemerintah daerah dan lembaga keuangan internasional. Sedangkan jenis
pembiayaan yaitu berdasarkan cara pemberian bantuan pendekatan satu
tingkat dan pendekatan dua tingkat. Pada prinsipnya mekanisme modal
ventura merupakan suatu proses yang menggambarkan arus investasi yang
dimulai dari masuknya pemodal dengan membentuk suatu pool of funds,
proses pembiayaan pada perusahaan pasangan usaha sampai proses
penariakan kembali penyertaan tersebut (divestasi).

3.2 Saran

Modal ventura walaupun mempunyai untung yang besar namun bak


pisau bermata 2 dia juga mempunyai risiko yang besar. Namun jika
mempunyai ilmu dan koneksi yang jelas dalam menganalisa sebuah bisnis
serta tidak takut akan risiko-risiko yang akan diterima maka modal ventura
bisa anda pilih menjadi sebuah investasi

- 15 -
DAFTAR PUSTAKA
Muljono, Djoko. 2015. Perbankan dan Lembaga Keuangan Syariah. (Yogyakarta:
Penerbit Andi)
Martono. 2007. Bank dan Lembaga Keuangan lain. (Yogyakarta: Ekonisia)
Soemitra, Andri. 2010. Bank dan Lembaga Keuangan Syariah. (Jakarta: Kencana)

Kasmir, Dr. BANK DAN LEMBAGA KEUANGAN LAINNYA. Jakarta: PT.


RajaGrafindo Persada, 2014.

https://katadata.co.id/berita/2019/06/25/sequoia-india-suntik-dana-rp-288-miliar-ke-
kopi-kenangan

- 16 -

Anda mungkin juga menyukai