Anda di halaman 1dari 5

PEMERINTAH KABUPATEN OGAN KOMERING ULU

DINAS KESEHATAN
Jl. A. Yani Km, Baturaja, Kabupaten Ogan Komering Ulu, Provinsi Sumatera Selatan
TeleponNomor (0735) 320223 Faksimile (0735) 324462 Kode Pos 32115Email :
dinkeskaboku@gmail.com

KEPUTUSAN KEPALA DINAS KESEHATAN


KABUPATEN OGAN KOMERING ULU
NOMOR : 445/05/XVI/6.JF/2017

TENTANG

REVISI PENTAHAPAN PENCAPAIAN STANDAR PELAYANAN MINIMAL BIDANG


KESEHATAN DI KABUPATEN OGAN KOMERING ULU
TAHUN 2016-2020

KEPALA DINAS KESEHATAN KABUPATEN OGAN KOMERING ULU,

Menimbang : a. bahwa dalam rangka memenuhi pelayanan kesehatan yang


paling mendasar dan esensial di tingkat yang paling minimal
secara nasional dan mengurangi kesenjangan pelayanan
kesehatan perlu standar pelayanan minimal bidang
kesehatan;

b. bahwa dalam rangka desentralisasi, daerah diberi tugas dan


wewenang dan kewajiban serta tanggung jawab menetapkan
Standar pelayanan minimal bidang kesehatan sebagai tolak
ukur kinerja pelayanan kesehatan yang diselenggarakan
daerah;

c. bahwa untuk melaksanakan maksud huruf a dan b di atas,


perlu menetapkan Keputusan Kepala Dinas Kesehatan
Kabupaten Ogan Komering Ulu tentang Revisi Pentahapan
Pencapaian Standar Pelayanan Minal Bidang Kesehatan di
Kabupaten Ogan Komering Ulu tahun 2016-2020.

Mengingat : 1. Undang-Undang Nomor 28 Tahun 1959 tentang


Pembentukan Daerah Tingkat II dan Kotapraja di Sumatera
Selatan (Lembaran Negara Tahun 1959 Nomor 73,
Tambahan Lembaran Negara Nomor 1821;

2. Undang-Undang Nomor 36 tahun 2009 tentang Kesehatan


(Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2009 Nomor
144, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor
5063);

3. Undang-Undang Nomor 23 tahun 2014 tentang Pemerintahan


Daerah (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2014
Nomor 244, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesai
Nomor 5587);

4. Peraturan Pemerintah Nomor 41 Tahun 2007 tentang


Organisasi Perangkat Daerah (Lembaran Negara Tahun 2007
Nomor 89 Tambahan Lembaran Negara Nomor 4741);
5. Keputusan Menteri Kesehatan Nomor 75 Tahun 2014 tentang
Puskesmas;

6. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 43


tahun 2016 tentang Standar Pelayanan Minimal Bidang
Kesehatan;

7. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 44


tahun 2016 tentang Manajemen Puskesmas;

8. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 46


tahun 2015 tentang Akreditasi Puskesmas;

9. Keputusan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor


HK.02.02/Menkes/52/2015 tentang Rencana Strategi
Kementerian Kesehatan Tahun 2015–2019;

10. Peraturan Daerah Kabupaten Ogan Komering Ulu Nomor 9


tahun 2016 tentang Pembentukan dan Susunan Perangkat
Daerah Kabupaten Ogan Komering Ulu (Lembaran Daerah
Kabupaten Ogan Komering Ulu tahun 2016 Nomor 90);

11. Peraturan Bupati Ogan Komering Ulu Nomor 35 tahun 2016


tentang Susunan Organisasi dan Tata Kerja Dinas-Dinas
Kabupaten Ogan Komering Ulu.

12. Rencana Strategi Dinas Kesehatan Kabupaten Ogan


Komering Ulu tahun 2016–2020.

MEMUTUSKAN
Menetapkan
KESATU : Revisi pentahapan pencapaian Standar Pelayanan Minimal
Bidang Kesehatan di Kabupaten Ogan Komering Ulu tahun
2016-2020 adalah sebagaiman tersebut pada Lampiran
keputusan yang tak terpisahkan dari keputusan ini.

KEDUA : Standar Pelayanan Minimal Bidang Kesehatan sebagaimana


dimaksud pada diktum KESATU merupakan acuan dalam
perencanaan pencapaian target pelayanan dasar di
puskesmas.

KETIGA : Selain jenis pelayanan dasar sebagaimana dimaksud dalam


diktum KEDUA, puskesmas wajib menyelenggarakan jenis
pelayanan yang lain sesuai dengan kebutuhan, karakteristik
dan potensi daerah.

KEEMPAT : Dengan ditetapkannya Revisi Pentahapan Pencapaian


Standar Pelayanan Minimal Bidang Kesehatan di Kabupaten
Ogan Komering Ulu ini, maka Keputusan Kepala Dinas
Kesehatan Kabupaten Ogan Komering Ulu Nomor
445/39/XVI/5.2/2016 tanggal 19 Januari 2016 tentang Standar
Pelayanan Minimal Bidang Kesehatan di Kabupaten Ogan
Komering Ulu tahun 2016-2020 dinyatakan tidak berlaku lagi.
KELIMA : Keputusan ini mulai berlaku pada tanggal ditetapkan dan
apabila terdapat kekeliruan dalam penetapan ini, akan
diperbaiki sebagaimana mestinya.

Ditetapkan di : Baturaja
Pada tanggal : 22 Februari 2017

KEPALA DINAS KESEHATAN


KABUPATEN OGAN KOMERING ULU,

H. SUHARMASTO, SKM.,M.EPID.
PEMBINA UTAMA MUDA
NIP. 19590414 198111 1001

Tembusan :

1. Kepala Puskesmas Se Kab. OKU di tempat


2. Arsip.
LAMPIRAN : KEPUTUSAN KEPALA DINAS KESEHATAN
KABUPATEN OGAN KOMERING ULU
NOMOR : 445/05 /XVI/6.JF/2017
TANGGAL : 22 Februari 2017

STANDAR PELAYANAN MINIMAL BIDANG KESEHATAN


DI KABUPATEN OGAN KOMERING ULU TAHUN 2016-2020

KONDISI
KINERJA KONDISI KINERJA PADA AKHIR
SATU PADA AWAL PERIODE RPJMD PERNYATAAN
NO. INDIKATOR PERIODE
AN STANDAR

2016 2017 2018 2019 2020

Setiap ibu hamil


Pelayanan kesehatan ibu mendapatkan
1 % 77,70 94 96 98 100
hamil pelayanan antenatal
sesuai standar

Setiap ibu bersalin


Pelayanan kesehatan ibu mendapatkan
2 % 89,12 94 96 98 100
bersalin pelayanan persalinan
sesuai standar

Setiap bayi baru lahir


Pelayanan kesehatan bayi mendapatkan
3 % 91,24 95 97 99 100
baru lahir pelayanan kesehatan
sesuai standar

Setiap balita
mendapatkan
4 Pelayanan kesehatan balita % 83,87 85 90 95 100
pelayanan kesehatan
sesuai standar

Setiap anak pada


usia pendidikan
Pelayanan kesehatan pada
5 % 80 90 95 100 100 dasar mendapatkan
usia pendidikan dasar
skrining kesehatan
sesuai standar

Setiap warga negara


Indonesia usia 15
Pelayanan kesehatan pada s.d. 59 tahun
6 % - 75 85 90 100
usia produktif mendapatkan
skrining kesehatan
sesuai standar

Setiap warga negara


Indonesia usia 60
Pelayanan kesehatan pada tahun ke atas
7 % 70,17 80 85 90 100
usia lanjut mendapatkan
skrining kesehatan
sesuai standar

Setiap penderita
hipertensi
mendapatkan
Pelayanan kesehatan pelayanan kesehatan
8 % 75 80 85 95 100 sesuai standar
penderita hipertensi
KONDISI
KINERJA KONDISI KINERJA PADA AKHIR
PADA AWAL PERIODE RPJMD
PERIODE
SATU PERNYATAAN
NO. INDIKATOR
AN STANDAR

2016 2017 2018 2019 2020

Setiap orang dengan


gangguan jiwa
Pelayanan Kesehatan
(ODGJ) berat
10 orang dengan gangguan % 50 70 80 95 100
mendapatkan
jiwa berat
pelayanan kesehatan
sesuai standar.

Setiap orang dengan


Pelayanan kesehatan TB mendapatkan
11 % 100 100 100 100 100
orang dengan TB pelayanan TB sesuai
standar.

Setiap orang berisiko


terinfeksi HIV (ibu
hamil, pasien TB,
pasien IMS,
Pelayanan kesehatan waria/transgender,
12 orang dengan risiko % - 75 75 75 100 pengguna napza,
terinfeksi HIV dan warga binaan
lembaga
pemasyarakatan)
mendapatkan
pemeriksaan HIV
sesuai standar.

Ditetapkan di : Baturaja
Pada tanggal : 22 Februari 2017

KEPALA DINAS KESEHATAN


KABUPATEN OGAN KOMERING ULU,

H. SUHARMASTO, SKM.,M.EPID.
PEMBINA UTAMA MUDA
NIP. 19590414 198111 1001

Anda mungkin juga menyukai