Anda di halaman 1dari 2

EVAKUASI TUMPAHAN

LIMBAH MEDIS
No. Dokumen :

No. Revisi :
SOP Tanggal Terbit : 02-01-2016

Halaman :1

UPT PUSKESMAS Nazarudin


TOBOALI NIP. 19621010 198501 1 003

1. Pengertian Upaya menghindarkan pasien dari bahaya tumpahan limbah medis cair
2. Tujuan Sebagai panduan pelaksanaan evakuasi pada kondisi darurat tumpahan
limbah medis cair di area puskesmas
3. Kebijakan Surat Keputusan Kepala UPT Puskesmas Toboali Nomor : 1678 / PKM.T
/ TU-01/12.2015 Tentang Jenis Pelayanan Yang Ada di Puskesmas
Toboali
4. Referensi  Kesehatan dan Keselamatan Kerja oleh I Gede Widayana
 Sistem Manajemen Keselamatan dan Kesehatan Kerja oleh
Soehatman Ramli
 Undang-undang No. 36 tahun 2009 tentang kesehatan
 Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor
1691/MENKES/VIII/2011 tentang Keselamatan Pasien Rumah Sakit.
5. Alat dan a. Tangki penampung limbah tertutup
Bahan b. drum penampung limbah tertutup
c. Ember plastic tertutup
d. Kantong sampah plastic
e. Sekop
f. Alat pel
g. Desinfektan
h. Sarung tangan karet
i. Masker
6. Prosedur 1. Penemu tumpahan limbah medis cair melaporkan kepada Tim K3.
2. Beri tanda/ garis batas “TUMPAHAN LIMBAH MEDIS,
DILARANG MELINTAS” pada area tumpahan agar tidak dilalui
oleh siapapun.
3. Gunakan sarung tangan dan masker
4. Angkat sedapat mungkin tumpahan dengan sekop hingga bersih,
kemudian masukkan kedalam ember yang telah dilapisi dengan
kantong plastic sampah.
5. Ikatlah kantong plastic dengan kuat dan masukkan pada drum
penampung.
6. Berikan tanda batas maksimum volume. Perhatikan batas maksimum
volume agar tidak meluber saat penuangan dan pengangkutan.
7. Berikan identitas pada drum/ tangki penampung dengan tanda
“LIMBAH MEDIS CAIR”
8. Lakukan pengepelan pada lantai/ penyiraman pada tanah bekas
tumpahan dengan menggunakan desinfektan
9. Bersihkan tubuh dan peralatan dengan desinfektan setelah
melakukan evakuasi limbah.
10. Angkat kembali tanda/ garis batas bila area telah dianggap aman
11. Buatlah laporan kejadian di dalam formulir yang telah ditentukan.
7. Unit Terkait  Petugas K3
 Pemadam Kebakaran
 Kepolisian
 Rumah Sakit Rujukan
 SAR

8. Rekaman historis perubahan


No Yang dirubah Isi Perubahan Tgl.mulai diberlakukan

Anda mungkin juga menyukai