Anda di halaman 1dari 2

KASUS I

Seorang pasien dibawa ke IGD karena sesak nafas. Pasien mengeluhkan sesak nafas sejak
semalam dan bertambah parah sejak pagi dini hari. Pasien terlihat pucat, akral dingin,
merintih kesakitan. RR: 32 kali permenit, N: 110 kali permenit, TD: 110/70 mmHg. Terdapat
retraksi dinding dada, terdapat nafas cuping hidung dan auskultasi menunjukkan suara
wheezing. Terdapat sekret di hidung pasien. Pasien juga mengeluhkan dada terasa berat.

Tugas:
Tentukan:

1. Triage

2. Pengkajian Primer:
Airway
Breathing
Circulation
Disability
Exposure

3. Diagnosa

4. Intervensi
KASUS II

Seorang laki laki usia 51 tahun dibawa ke IGD karena sesak nafas. Pasien mengeluhkan sesak
nafas sejak semalam dan tidak berkurang hingga sekarang. Pasien terlihat pucat, akral
dingin, merintih kesakitan. RR: 34 kali permenit, N: 110 kali permenit, TD: 120/70 mmHg.
Terdapat retraksi dinding dada, terdapat nafas cuping hidung dan auskultasi menunjukkan
suara wheezing dan ronkhi. Terdapat sekret di hidung dan mulut pasien. Pasien juga
mengeluhkan dada terasa berat. Keluarga pasien mengatakan pasien menderita PPOK sejak
dua tahun yang lalu.

Tugas:
Tentukan:

1. Triage

2. Pengkajian Primer:
Airway
Breathing
Circulation
Disability
Exposure

3. Diagnosa

4. Intervensi

Anda mungkin juga menyukai