Anda di halaman 1dari 1

Surat Pernyataan

Terkait NPWP

Sehubungan dengan pembukaan rekening Jenius pada PT Bank Tabungan Pensiunan


Nasional, Tbk yang bertanda tangan dibawah ini:

Nama Nomor KTP

Alamat Pekerjaan

(untuk selanjutnya disebut sebagai “Pemberi Pernyataan”)

PERNYATAAN NASABAH
Bahwa untuk keperluan pembukaan rekening tersebut, maka Pemberi Pernyataan disyaratkan untuk
melengkapi dokumen pembukaan rekening, diantaranya adalah Nomor Pokok Wajib Pajak (“NPWP”).
Bahwa Bank BTPN telah meminta kelengkapan dokumen berupa NPWP pada saat melakukan
pembukaan rekening dan Pemberi Pernyataan tidak dapat menyerahkannya kepada Bank BTPN.

Sehubungan dengan pemenuhan dokumen NPWP diatas, dengan ini Pemberi Pernyataan
menyatakan sebagai berikut, pilih salah satu (√):
Pemberi Pernyataan menggunakan NPWP Suami/Orang tua *

Bahwa Pemberi Pernyataan Bukan merupakan Objek pajak oleh karena itu tidak
memiliki NPWP *

*Apabila berdasarkan ketentuan perpajakan yang berlaku, Pemberi Pernyataan diwajibkan


memiliki NPWP, maka Pemberi Pernyataan akan segera menyerahkan NPWP Pemberi
Pernyataan kepada Bank BTPN

Segala risiko yang timbul akibat Surat Pernyataan ini sepenuhnya menjadi tanggung jawab pribadi
Pemberi Pernyataan. Dalam hal Pemberi Pernyataan telah memiliki NPWP dan tidak memenuhi
dokumen berupa NPWP pada saat diminta oleh Bank BTPN, maka Bank BTPN berhak melakukan
penutupan rekening tanpa persetujuan Nasabah.

Demikian pernyataan ini dibuat dengan sebenarnya dan sesungguhnya tanpa paksaan dari pihak
manapun juga, dan Surat Pernyataan ini tidak dapat ditarik kembali, dibatalkan, serta tidak akan
berakhir dikarenakan oleh sebab apapun juga tanpa persetujuan dari pihak Bank BTPN.

Tanda Tangan dan Nama Jelas

Anda mungkin juga menyukai