Anda di halaman 1dari 2

Obat Alami Batu Ginjal

Selain mencukupi anjuran konsumsi cairan, berbagai pilihan obat alami batu ginjal juga dapat
Anda coba, yaitu:

 Perasan lemon
Perasan air lemon mengandung sitrat yang dapat mencegah terbentuknya batu ginjal jenis
kalsium. Sitrat juga dapat memecah batu ginjal berukuran kecil, yang memungkinkannya
untuk mengalir keluar melalui urine dengan mudah.
 Cuka sari apel
Cuka sari apel mengandung asam asetat yang dapat melarutkan batu ginjal. Selain itu,
cuka sari apel juga dapat membantu mengurangi rasa nyeri yang disebabkan oleh batu
ginjal.
 Jus buah delima
Buah delima kaya akan antioksidan, yang dapat mencegah perkembangan batu ginjal dan
membantu menjaga ginjal tetap sehat. Buah delima juga dapat menurunkan tingkat
keasaman urine sehingga mengurangi risiko pembentukan batu ginjal. Menurut
penelitian, obat alami batu ginjal yang satu ini juga dapat membantu mengurangi nyeri
akibat batu ginjal dengan membantu melemaskan otot saluran kemih yang menegang.
 Rumput gandum
Rumput gandum bersifat diuretik, sehingga batu ginjal lebih mudah mengalir bersama
urine. Selain itu, obat alami batu ginjal ini juga mengandung nutrisi yang dapat
membersihkan ginjal.
 Jus seledri
Jus seledri dipercaya mampu membasmi racun yang berkontribusi dalam pembentukan
batu ginjal. Efek seledri seolah-olah membasuh ginjal sehingga menghalau kemunculan
batu ginjal.

Makanan yang Harus Dihindari sesuai Jenis Batu Ginjal

Dalam menangani batu ginjal, Anda perlu menghindari beberapa jenis makanan dan minuman
sesuai dengan jenis batu ginjal yang dialami. Jenis batu ginjal berbeda-beda, tergantung dari
penyebab terjadinya dan bahan pembentuknya. Beberapa jenis batu ginjal yang ada, antara lain:

 Kalsium
Batu ginjal ini terbentuk dari kalsium oksalat. Kadang-kadang ada yang terbentuk dari
kalsium maleat dan kalsium fosfat. Hati-hati jika memilih suplemen kalsium, sebab jika
mengonsumsi asupan yang mengandung oksalat tinggi akan membuat batu ginjal mudah
terbentuk. Makanan yang kaya oksalat di antaranya adalah cokelat, keripik kentang,
kacang, bayam, dan buah bit.
 Asam urat
Orang yang menderita penyakit asam urat atau gout, dan yang menjalani kemoterapi,
dapat terkena batu ginjal jenis asam urat. Jenis ini lebih banyak terjadi pada pria
dibandingkan wanita. Batu ginjal asam urat terbentuk karena urine terlalu asam. Oleh
karena itu, hindari mengomsumsi makanan mengandung tinggi purin yang membuat
keasaman urine bertambah. Purin terdapat dalam kerang, daging, ikan, bayam, dan kopi.
 Struvit
Batu ginjal struvit kebanyakan dialami oleh wanita yang mengalami infeksi saluran
kemih. Batu yang bisa membesar dan menyebabkan sumbatan saluran kemih ini muncul
karena infeksi ginjal. Struvit dapat dicegah perkembangannya, yaitu dengan cara
menyembuhkan dahulu infeksi yang ada.
 Sistin
Sistin adalah salah satu jenis asam amino di dalam tubuh. Jenis batu ginjal ini biasanya
terjadi pada orang-orang yang mengalami penyakit genetik sistinuria, di mana sistin yang
seharusnya hanya berada di ginjal justru tercampur ke urine. Jenis batu ginjal ini bisa
dialami oleh pria maupun wanita, namun jarang terjadi.

Penderita batu ginjal juga perlu menjaga asupan protein hewani agar tidak dikonsumsi terlalu
banyak. Sebuah penelitian menunjukkan adanya peningkatan risiko terbentuknya batu ginjal
akibat terlalu banyak mengonsumsi protein hewani. Hal ini diduga disebabkan karena tingginya
kadar protein dapat meningkatkan risiko pengendapan mineral dan kristal kalsium di saluran
kemih, sehingga terbentuk batu ginjal.

Begitu bervariasinya jenis batu ginjal, maka Anda harus benar-benar memperhatikan makanan
dan minuman yang Anda konsumsi. Konsumsi obat alami batu ginjal seperti yang disebutkan di
atas memang dapat memberikan dampak pada batu ginjal. Namun jika batu ginjal yang Anda
miliki berukuran besar, menimbulkan nyeri yang parah, atau menyebabkan keluar darah saat
pipis, maka dianjurkan untuk berkonsultasi ke dokter urologi.

Anda mungkin juga menyukai