Anda di halaman 1dari 4

Narasi Pos KB

Selamat datang di Pos Keluarga Berencana Kesehatan terpadu Teratai Yonif Raider
200/Bhakti Negara.
Pos Keluarga Berencana Kesehatan Terpadu Teratai Yonif Raider 200/Bhakti
Negara terletak di Kompleks Yonif Raider 200/Bhakti Negara dengan alamat Jalan TPH
Sofyan Kenawas, Kelurahan Gandus, Kecamatan Gandus, Kota Palembang. Pos Keluarga
Berencana Kesehatan Terpadu ini lahir dengan nama Teratai berdasarkan Surat Keputusan
No: B.VII.01/024. Pos Keluarga Berencana Kesehatan Terpadu Teratai Yonif Raider
200/Bhakti Negara dikelola oleh Persit Kartika Chandra Kirana Cabang XLIII Yonif Raider
200/Bhakti Negara di bawah pembinaan Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Cabang XLIII
Yonif Raider 200/Bhakti Negara dengan pengawasan dari Persit Pengurus Daerah
II/Sriwijaya dan Dinas Kesehatan Palembang.
Susunan Kepengurusan Pos Keluarga Berencana Kesehatan Terpadu Teratai Yonif
Raider 200/Bhakti Negara adalah:

Pembina : Ny. Erwan Susanto


Wakil pembina : Ny. Rias Januar Priambodo
Pembina harian : Kapten Inf Indra Sakti Ritonga
Ketua : Ny. Triyas Prakosa
Sekretaris : Ny.
Bendahara : Ny.
Urusan pelayanan KB : Ny.
Urusan pelayanan Kesehatan : Ny.
Ketua Kelompok Akseptor : Ny. beserta anggota
Urusan Pembangunan Keluarga Sejahtera : Ny. beserta anggota
Urusan Kegiatan Lain : Ny. beserta anggota

Pos Keluarga Berencana Kesehatan Terpadu bertugas membantu menyukseskan


Program Keluarga Berencana Nasional dan Pembangunan Keluarga Sejahtera. Guna
terlaksananya tugas tersebut di atas, Pos Keluarga Berencana Kesehatan Terpadu
menyelenggarakan fungsi sebagai berikut:

1) Melaksanakan fungsi pelayanan Keluarga Berencana dan Kesehatan serta


meningkatkan kegiatan pembangunan lainnya secara terpadu.
2) Membantu mengendalikan dan mengawasi pelaksanaan Program Keluarga
Berencana dan Pembangunan Kesehatan di daerahnya, dengan melibatkan RT,
RW dan Dewan Kelurahan dengan cara memberikan penyuluhan.
3) Membantu instansi/lembaga kemasyarakatan setempat dalam melaksanakan
pembinaan anggota dan pengembangan kualitas keluarga masyarakat
sekitarnya.
Kegiatan Pos Keluarga Berencana Kesehatan Terpadu Teratai Yonif Raider
200/Bhakti Negara dilaksanakan secara teratur dan pasti sesuai dengan rencana kegiatan
terperinci dalam satu tahun, yaitu sebagai berikut:

No Kegiatan Jadwal

1Penimbangan 1 bulan sekali setiap kamis


1 minggu kedua

2Pemberian imunisasi 1 bulan sekali setiap kamis


2 minggu kedua

3Penyuluhan kesehatan ibu 3 bulan sekali setiap kamis


3 dan anak minggu kedua

4Pelayanan keluarga 1 bulan sekali setiap kamis


4 berencana minggu kedua

5Pemberian makanan 1 bulan sekali setiap kamis


5 tambahan minggu kedua

6Bina keluarga balita 1 bulan sekali setiap kamis


6 minggu kedua

7Pemberian vitamin a 6 bulan sekali setiap kamis


7 minggu kedua

8Pertemuan keluarga 1 bulan sekali setiap kamis


8 sasaran bkb minggu kedua

Pos Keluarga Berencana Kesehatan Terpadu Teratai Yonif Raider 200/Bhakti


Negara beranggotakan seluruh personel Yonif Raider 200/Bhakti Negara beserta anak dan
istrinya, berjumlah Kepala Keluarga yang terdiri Kepala Keluarga Kompi Markas,
Kepala Keluarga Kompi Senapan A, Kepala Keluarga Kompi Senapan B, Kepala Keluarga
Kompi Senapan C, dan Kepala Keluarga Kompi Bantuan. Jumlah keluarga yang memiliki
balita sebanyak Kepala keluarga. Sedangkan jumlah balitanya sebanyak anak yang terdiri
dari anak Kompi Markas, anak Kompi Senapan A, anak Kompi Senapan B, anak Kompi
Senapan C, dan anak Kompi Bantuan.
Pos Keluarga Berencana Kesehatan Terpadu Teratai Yonif Raider 200/Bhakti
Negara mempunyai pasangan usia subur. orang diantaranya adalah peserta akseptor
KB, yang terdiri atas: orang pil, orang suntik, orang IUD, orang implan, orang kondom,
orang steril. Sementara yang bukan peserta akseptor KB sebanyak orang, terdiri dari :
orang ibu hamil, orang nifas, orang ingin anak, serta orang menggunakan KB
Kalender.
Pos Keluarga Berencana Kesehatan Terpadu Teratai Yonif Raider 200/Bhakti
Negara dilaksanakan setiap 1 bulan sekali pada hari kamis minggu kedua. Sebelum hari
posyandu dilaksanakan dilakukan pemberitahuan terlebih dahulu melalui Whatsup Group
dan papan pengumuman. Kegiatan Pos Keluarga Berencana tersebut meliputi penimbangan
bayi dan anak balita, pemeriksaan ibu hamil, serta membantu pelayanan Keluarga
Berencana-Kesehatan dengan sistem 5 meja dan dibantu para kader yang seluruhnya
berjumlah orang.
 Meja 1 = Pendaftaran
Ditujukan untuk mendaftarkan balita yang datang saat penimbangan.
 Meja 2 = Penimbangan
Merupakan pengamatan terhadap derajat kesehatan anak terutama tumbuh
kembang dan pemantauan berat badan anak.
 Meja 3 = Pencatatan hasil penimbangan dan pengisian Kartu Menuju Sehat (KMS).
 Meja 4 = Penyuluhan perorangan
Berupa saran dan nasihat kepada keluarga balita mengacu pada data KMS, seperti
tentang Pemberian Makanan Tambahan (PMT) dan Makan bergizi sesuai dengan
usia anak.
 Meja 5 = Pelayanan KB dan Kesehatan
Terdiri dari : Imunisasi, Pelayanan Keluarga Berencana, Pemberian pil tambah darah
dan obat lainnya, pemeriksaan ibu hamil dan menyusui. Petugas meja I sampai
dengan VI dilaksanakan oleh para kader sedangkan meja V merupakan meja
pelanan medis. Pos Keluarga Berencana menyediakan tempat mencuci tangan serta
ruang pojok asi untuk memudahkan ibu-ibu menyusui pada saat posyandu.
Selain melaksanakan kegiatan di Pos Keluarga Berencana, para Kader juga
melakukan kunjungan rumah untuk melaksankan penyuluhan kepada ibu hamil dan ibu
menyusui sebanyak 4 orang kader di setiap kelompok. Tugas lain dari para Kader adalah
melakukan pencatatan jumlah ibu hamil, kelahiran, kematian bayi dan kematian ibu hamil,
melahirkan dan nifas. Di akhir Kegiatan Pos Keluarga Berencana dilakukan evaluasi untuk
meningkatkan kualitas kinerja para kader.
Kegiatan lain dari Pos Keluarga Berencana Kesehatan Terpadu Teratai Yonif Raider
200/Bhakti Negara adalah Bina Keluarga Balita (BKB), dimana BKB ini berdiri atas dasar
Surat Keputusan Nomor: 05/KPTS/GDS/2015 tanggal 25 Februari 2015. Program Bina
Keluarga Balita bertujuan memberikan pengetahuan dan keterampilan kepada ibu dan atau
anggota keluarga lainnya tentang bagaimana mendidik dan mengasuh anak balitanya
Adapun susunan organisasinya :
Ketua : Ny.
Sekretaris : Ny.
Bendahara : Ny.
Dalam menjalankan kegiatannya, Bina Keluarga Balita ini dibantu oleh para kader di
tiap kelompok umur, yaitu kelompok umur 0 – 1 tahun, 1 – 2 tahun, 2 – 3 tahun, 3 – 4 tahun
dan 4 – 5 tahun.
Pelayanan tambahan yang diberikan oleh Pos Keluarga Berencana Terpadu Teratai
Yonif Raider 200/Bhakti Negara adalah sebagai berikut :
1. Pusat Informasi dan Konsultasi (PIK) Keluarga merupakan suatu program yang
dibuat untuk membantu memecahkan masalah baik itu masalah keluarga, anak
dan masalah sosial lainnya.
2. Hatinya PKK (Halaman Asri Teratur Indah dan Nyaman) merupakan suatu
gerakan memanfaatkan lahan pekarangan rumah menjadi lahan yang lebih
produktif, melakukan kerja bakti membuang sampah pada tempatnya dan
selanjutnya dibawa ke TPS dan TPA. Untuk mewujudkan Hatinya PKK disetiap
rumah harus memiliki Jamban yang sehat, penggunaan air bersih dan
meneteskan abate ke penampungan air guna membunuh jentik nyamuk serta
dilarang merokok di dalam rumah.
3. Program pengembangan anak usia dini (PAUD) yang dilaksanakan setiap hari
Senin, Rabu dan Jumat. Dengan Jumlah anak sebanyak 22 orang. Adapun
program yang dilakukan adalah Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) dengan
melakukan penimbangan, aktifitas fisik seperti senam, mengajarkan anak cara
mencuci tangan dengan baik dan benar, selanjutkan Program Pemberian
Makanan Tambahan sebanyak 2 kali sebulan dengan mengkonsumsi makanan
yang memenuhi kebutuhan gizi anak seperti sayuran dan buah-buahan.
4. Penyelenggaraan program-program pelayanan Bina Keluarga Balita, yaitu:
a) Memberikan bimbingan terhadap anggota BKB.
b) Memberikan keterampilan tentang pola pengasuhan sesuai dengan
usia anak dan mendidik anak yang baik.
c) Memberikan pengetahuan tentang permainan edukatif bagi anak.
5. Gerakan sayang ibu (GSI), upaya penurunan angka kematian ibu karena hamil,
melahirkan dan nifas serta penurunan angka kematian bayi dengan melakukan
senam hamil, suami siaga, RW siaga, menempelkan stiker P4K di rumah Ibu
hamil dan penyedian mobil GSI.
6. Usaha Peningkatan Pendapatan Keluarga (UP2K)
7. Lubang Resapan Biopori/LRB berguna untuk daerah resapan air dan mengatasi
genangan air di permukaan tanah.
8. KP Ibu merupakan kelompok pendukung ibu yang memiliki pengalaman yang
sama dan saling bertukar informasi.
9. Pembuatan kebun toga dan tanaman pangan di samping bangunan Pos
Keluarga Berencana Kesehatan Terpadu Teratai Yonif Raider 200/Bhakti Negara
10. Program Dana Sehat terdiri dari :
1) Iuran ibu persit yang dipotong tiap bulan digunakan untuk kegiatan sosial
salah satunya membesuk anggota dan anak anggota yang sakit.
2) Anggota Yonif Raider 200/BN yang memiliki usaha warung sebagai
upaya pemeliharaan kesehatan.
Seluruh pembiayaan keuangan kegiatan Pos Keluarga Berencana Terpadu Teratai
Yonif Raider 200/Bhakti Negara tercatat dalam buku pendanaan yang dicatat secara
terperinci.
Tujuan umum dari penyelenggaraan Pos Keluarga Berencana Kesehatan Terpadu
adalah meningkatkan peran serta masyarakat untuk mengembangkan kegiatan kesehatan
dan KB serta kegiatan lainnya yang menunjang untuk tercapainya masyarakat sehat
sejahtera. Hal ini terlihat dari adanya penyuluhan Majelis Taklim kepada masyarakat tentang
kegunaan posyandu dan himbauan untuk datang ke Posyandu. Setiap bulan, H-1 sebelum
diadakan posyandu, pemuda masjid melakukan pemberitahuan kepada masyarakat. Selain
itu, pemuda masjid dan masyarakat sekitar berpartisipasi mendukung dalam
penyelenggaraan posyandu sekaligus memberikan makan tambahan untuk peserta
posyandu.

Dengan semua kegiatan yang dilaksanakan oleh Pos Keluarga Berencana


Kesehatan Terpadu Teratai Yonif Raider 200/Bhakti Negara diharapkan dapat terwujud
keluarga yang sehat dan berguna bagi nusa dan bangsa demi terciptanya cita-cita nasional
yaitu terciptanya keluarga kecil bahagia sejahtera. Demikian ilustrasi profil Pos Keluarga
Berencana Kesehatan Terpadu Teratai Yonif Raider 200/Bhakti Negara. Semoga
bermanfaat.

Anda mungkin juga menyukai